TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 6:38

Konteks
6:38 Berilah 1  dan kamu akan diberi: suatu takaran yang baik, yang dipadatkan, yang digoncang dan yang tumpah ke luar akan dicurahkan ke dalam ribaanmu. o  Sebab ukuran yang kamu pakai untuk mengukur, akan diukurkan kepadamu. p "

Lukas 7:38

Konteks
7:38 Sambil menangis 2  ia pergi berdiri di belakang Yesus dekat kaki-Nya, lalu membasahi kaki-Nya itu dengan air matanya dan menyekanya dengan rambutnya, kemudian ia mencium kaki-Nya dan meminyakinya dengan minyak wangi itu.

Lukas 8:28

Konteks
8:28 Ketika ia melihat Yesus, ia berteriak lalu tersungkur di hadapan-Nya dan berkata dengan suara keras: "Apa urusan-Mu dengan aku, p  hai Yesus Anak Allah Yang Mahatinggi? q  Aku memohon kepada-Mu, supaya Engkau jangan menyiksa aku."

Lukas 9:22

Konteks
Pemberitahuan pertama tentang penderitaan Yesus dan syarat-syarat mengikut Dia
9:22 Dan Yesus berkata: "Anak Manusia e  harus menanggung banyak penderitaan f  dan ditolak oleh tua-tua, imam-imam kepala dan ahli-ahli Taurat, g  lalu dibunuh h  dan dibangkitkan i  pada hari ketiga. j "

Lukas 12:58

Konteks
12:58 Sebab, jikalau engkau dengan lawanmu pergi menghadap pemerintah, berusahalah berdamai dengan dia selama di tengah jalan, supaya jangan engkau diseretnya kepada hakim dan hakim menyerahkan engkau kepada pembantunya dan pembantu itu melemparkan engkau ke dalam penjara. p 

Lukas 13:34

Konteks
13:34 3 Yerusalem, Yerusalem, engkau yang membunuh nabi-nabi dan melempari dengan batu orang-orang yang diutus kepadamu! Berkali-kali Aku rindu mengumpulkan anak-anakmu, sama seperti induk ayam mengumpulkan anak-anaknya di bawah sayapnya, w  tetapi kamu tidak mau.

Lukas 23:22

Konteks
23:22 Kata Pilatus untuk ketiga kalinya kepada mereka: "Kejahatan apa yang sebenarnya telah dilakukan orang ini? Tidak ada suatu kesalahanpun yang kudapati pada-Nya, yang setimpal dengan hukuman mati. Jadi aku akan menghajar Dia 4 , lalu melepaskan-Nya. j "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:38]  1 Full Life : BERILAH.

Nas : Luk 6:38

Sesuai dengan hukum kasih, kita harus memberi kepada mereka yang membutuhkan pertolongan

(lihat cat. --> 2Kor 8:2;

[atau ref. 2Kor 8:2]

lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT).

Allah sendiri akan mengukur pemberian kita dan sebagai imbalannya, Ia akan memberi kepada kita. Ukuran berkat dan pahala yang kita terima akan sebanding dengan kepedulian kita dan pertolongan yang kita berikan kepada orang lain (lih. 2Kor 9:6).

[7:38]  2 Full Life : SAMBIL MENANGIS.

Nas : Luk 7:38

Karena kasihnya kepada Yesus, perempuan ini membasahi kaki Yesus dengan air matanya. Menangis dapat merupakan ungkapan kesedihan dan dukacita atau ungkapan kasih yang berterima kasih kepada Yesus.

  1. 1) Dengan menangis dalam doa dan iman, orang percaya mengungkapkan apa yang ada di dalam hatinya kepada Allah; air mata semacam itu dihargai sebagai suatu persembahan dan pelayanan kepada-Nya (ayat Luk 7:37-50; Mazm 126:5-6; Yer 9:1; 14:17; 31:15-16; Kis 20:19,31; 2Kor 2:4;

    lihat cat. --> Neh 8:9).

    [atau ref. Neh 8:9]

    Dengan cara demikian orang percaya juga ikut serta dalam penderitaan Kristus (2Kor 1:5; Fili 3:10; 1Pet 4:13).
  2. 2) Kristus sendiri menangis sementara Dia berdoa dan doa-Nya didengarkan (Ibr 5:7); begitu pula, rasul Paulus melayani Tuhan dengan banyak air mata (Kis 20:19; 2Kor 2:4). Bahkan dewasa ini, mereka yang menangis di dalam Kristus dianggap orang yang berbahagia (Luk 6:21). Dalam kerajaan Kristus yang akan datang, Allah akan menghapus segala air mata dari mata umat-Nya (Wahy 7:17; 21:4; mengenai doa dan air mata, bacalah 2Raj 20:5; Mazm 39:13;

    lihat cat. --> Mazm 56:9).

    [atau ref. Mazm 56:9]

[13:34]  3 Full Life : KESEDIHAN YANG DALAM DARI TUHAN.

Nas : Luk 13:34

Air mata Tuhan kita (bd. Luk 19:41) atas sikap keras kepala Yerusalem, memberi kesaksian tentang kebebasan kehendak manusia untuk menolak kasih karunia dan kehendak Allah

(lihat cat. --> Luk 19:41;

[atau ref. Luk 19:41]

Kis 7:51; Rom 1:18-32; 2:5).

[23:22]  4 Full Life : MENGHAJAR DIA.

Nas : Luk 23:22

Lihat cat. --> Mat 27:26.

[atau ref. Mat 27:26]



TIP #18: Centang "Hanya dalam TB" pada Pencarian Universal untuk pencarian teks alkitab hanya dalam versi TB [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA