Yosua 11:10
KonteksTB (1974) © SABDAweb Yos 11:10 |
Pada waktu itu Yosua kembali, direbutnya Hazor, dan rajanya dibunuhnya dengan mata pedang. y Sebab Hazor pada waktu dahulu adalah yang terutama di antara segala kerajaan itu. |
AYT (2018) | Pada saat itu, Yosua kembali, lalu merebut Hazor, dan membunuh rajanya dengan pedang. Sebab, dahulu Hazor adalah pemimpin seluruh kerajaan itu. |
TL (1954) © SABDAweb Yos 11:10 |
Maka setelah sudah kembali Yusak, pada masa itu juga dialahkannya Hazor dan dibunuhnya akan rajanya dengan pedang. Adapun dahulukala Hazor itu ibu negeri segala kerajaan itu. |
BIS (1985) © SABDAweb Yos 11:10 |
Sesudah Yosua kembali, lalu merebut Hazor yang pada waktu itu adalah yang terkuat di antara semua kerajaan di situ. Kota itu dibakar, serta raja dan seluruh penduduknya dibunuh; tidak seorang pun dibiarkan hidup. |
TSI (2014) | Kemudian Yosua dan pasukannya berbalik lalu pergi merebut kota Hazor dan membunuh rajanya. Dahulu, kota Hazor adalah pusat kerajaan-kerajaan yang melawan Israel itu. |
MILT (2008) | Dan Yosua pulang kembali dan merebut Hazor pada saat itu. Lalu ia memukul rajanya dengan pedang, karena dahulu Hazor merupakan pusat dari semua kerajaan itu. |
Shellabear 2011 (2011) | Saat itu juga Yusak berbalik lalu merebut Hazor dan menewaskan rajanya dengan pedang. Dahulu Hazor adalah kepala semua kerajaan itu. |
AVB (2015) | Ketika itu juga Yosua berpatah balik lalu menawan Hazor dan menewaskan rajanya dengan pedang. Dahulunya Hazor mengetuai semua kerajaan itu. |
[+] Bhs. Inggris
[+] Bhs. Indonesia
[+] Bhs. Suku
[+] Kuno
|
TB ITL © SABDAweb Yos 11:10 |
|
TL ITL © SABDAweb Yos 11:10 |
|
AYT ITL | |
AVB ITL | |
HEBREW | |
[+] Bhs. Inggris |
TB+TSK (1974) © SABDAweb Yos 11:10 |
Pada waktu itu Yosua kembali, direbutnya Hazor 1 , dan rajanya dibunuhnya dengan mata pedang. Sebab Hazor 1 pada waktu dahulu adalah yang terutama di antara segala kerajaan itu. |
[+] Bhs. Inggris |