TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 2:5

Konteks
2:5 Hai kaum keturunan Yakub, u  mari kita berjalan di dalam terang v  TUHAN!

Yesaya 56:12

Konteks
56:12 "Datanglah," kata mereka, "aku akan mengambil anggur, o  baiklah kita minum arak banyak-banyak; besok akan sama seperti hari ini, dan lebih hebat lagi! p "

Yesaya 7:6

Konteks
7:6 Marilah kita maju menyerang Yehuda dan menakut-nakutinya serta merebutnya, kemudian mengangkat anak Tabeel sebagai raja di tengah-tengahnya,

Yesaya 1:18

Konteks
1:18 Marilah, baiklah kita berperkara 1 ! u  --firman TUHAN--Sekalipun dosamu merah seperti kirmizi, akan menjadi putih seperti salju; v  sekalipun berwarna merah seperti kain kesumba, akan menjadi putih seperti bulu w  domba.

Yesaya 50:8

Konteks
50:8 Dia yang menyatakan aku benar t  telah dekat. u  Siapakah yang berani berbantah dengan aku? v  Marilah kita tampil bersama-sama! w  Siapakah lawanku berperkara? Biarlah ia mendekat kepadaku!

Yesaya 37:34

Konteks
37:34 Melalui jalan, dari mana ia datang, ia akan pulang, a  tetapi ke kota ini ia tidak akan masuk, demikianlah firman TUHAN.

Yesaya 22:13

Konteks
22:13 tetapi lihat, di tengah-tengah mereka ada kegirangan dan sukacita, q  membantai lembu dan menyembelih domba, makan daging dan minum anggur, r  sambil berseru: "Marilah kita makan dan minum, sebab besok kita mati! s "

Yesaya 41:1

Konteks
TUHAN membangkitkan seorang pembebas
41:1 Dengarkanlah Aku dengan berdiam q  diri, hai pulau-pulau; r  hendaklah bangsa-bangsa mendapat kekuatan s  baru! Biarlah mereka datang mendekat, t  kemudian berbicara; baiklah kita tampil bersama-sama u  untuk berperkara 2 !

Yesaya 25:9

Konteks
25:9 Pada waktu itu r  orang akan berkata: "Sesungguhnya, inilah Allah s  kita, yang kita nanti-nantikan, t  supaya kita diselamatkan. u  Inilah TUHAN yang kita nanti-nantikan 3 ; marilah kita bersorak-sorak v  dan bersukacita oleh karena keselamatan w  yang diadakan-Nya!"

Yesaya 2:3

Konteks
2:3 dan banyak suku bangsa l  akan pergi serta berkata: "Mari, kita naik m  ke gunung n  TUHAN, ke rumah Allah Yakub, supaya Ia mengajar kita tentang jalan-jalan-Nya 4 , dan supaya kita berjalan menempuhnya; sebab dari Sion akan keluar pengajaran o  dan firman TUHAN dari Yerusalem. p "

Yesaya 8:20

Konteks
8:20 "Carilah pengajaran p  dan kesaksian! q " Siapa yang tidak berbicara sesuai dengan perkataan itu, maka baginya tidak terbit fajar. r 

Yesaya 55:1

Konteks
Seruan untuk turut serta dalam keselamatan yang dari TUHAN
55:1 5 Ayo, hai semua orang yang haus 6 , o  marilah dan minumlah air, p  dan hai orang yang tidak mempunyai uang, marilah! Terimalah gandum tanpa uang pembeli q  dan makanlah, juga anggur dan susu r  tanpa bayaran! s 

Yesaya 39:3

Konteks
39:3 Kemudian datanglah nabi Yesaya kepada raja Hizkia dan bertanya kepadanya: "Apakah yang telah dikatakan orang-orang ini? Dan dari manakah mereka datang?" Jawab Hizkia: "Mereka datang dari negeri q  yang jauh, dari Babel!"

Yesaya 43:26

Konteks
43:26 Ingatkanlah Aku, marilah kita berperkara, g  kemukakanlah segala sesuatu, h  supaya engkau nyata benar!

Yesaya 56:9

Konteks
Pemimpin-pemimpin yang fasik
56:9 Hai segala binatang di padang, g  hai segala binatang di hutan, datanglah untuk makan!

Yesaya 57:3

Konteks
57:3 Tetapi kamu, mendekatlah kamu ke mari, hai anak-anak dari perempuan-perempuan sihir 7 , v  hai keturunan orang yang berzinah w  dan perempuan sundal! x 

Yesaya 26:20

Konteks
26:20 Mari bangsaku, masuklah ke dalam kamarmu 8 , tutuplah pintumu i  sesudah engkau masuk, bersembunyilah j  barang sesaat lamanya, sampai amarah k  itu berlalu. l 

Yesaya 43:8

Konteks
Israel sebagai saksi TUHAN
43:8 Biarlah orang membawa tampil bangsa yang buta d  sekalipun 9  ada matanya, yang tuli e  sekalipun ada telinganya!

Yesaya 14:8

Konteks
14:8 Juga pohon-pohon sanobar b  dan pohon-pohon aras di Libanon bersukacita karena kejatuhanmu, katanya: 'Dari sejak engkau rebah terbaring, tidak ada lagi orang yang naik untuk menebang c  kami!'

Yesaya 34:1

Konteks
Hukuman atas bangsa-bangsa termasuk Edom
34:1 Marilah mendekat, hai bangsa-bangsa, dengarlah, g  dan perhatikanlah, hai suku-suku bangsa! h  Baiklah bumi i  serta segala isinya mendengar, dunia dan segala yang terpancar dari padanya. j 

Yesaya 55:3

Konteks
55:3 Sendengkanlah telingamu dan datanglah kepada-Ku; dengarkanlah, w  maka kamu akan hidup! x  Aku hendak mengikat perjanjian y  abadi dengan kamu, menurut kasih setia z  yang teguh yang Kujanjikan kepada Daud. a 

Yesaya 60:8

Konteks
60:8 Siapakah mereka ini i  yang melayang seperti awan j  dan seperti burung merpati ke pintu kandangnya?

Yesaya 16:2

Konteks
16:2 Seperti burung yang lari terbang, dan isi sarang k  yang diusir, demikianlah anak-anak perempuan Moab l  di tempat-tempat penyeberangan m  sungai Arnon. n 

Yesaya 21:12

Konteks
21:12 Pengawal itu berkata: "Pagi akan datang, tetapi malam juga. Jika kamu mau bertanya, datanglah bertanya sekali lagi!"

Yesaya 22:15

Konteks
Tentang Sebna dan Elyakim
22:15 Beginilah firman Tuhan, TUHAN semesta alam: "Mari, pergilah kepada kepala istana ini, kepada Sebna 11  v  yang mengurus w  istana, x  dan katakan:

Yesaya 43:9

Konteks
43:9 Biarlah berhimpun f  bersama-sama segala bangsa-bangsa, dan biarlah berkumpul suku-suku bangsa! Siapakah di antara mereka yang dapat memberitahukan g  hal-hal ini, yang dapat mengabarkan kepada kita hal-hal yang dahulu? Biarlah mereka membawa saksi-saksinya, supaya mereka nyata benar; biarlah orang mendengarnya dan berkata: "Benar demikian!"

Yesaya 45:20

Konteks
Seruan kepada bangsa-bangsa supaya kembali kepada TUHAN
45:20 "Berhimpunlah n  dan datanglah, tampillah bersama-sama, hai kamu sekalian yang terluput di antara bangsa-bangsa! Tiada berpengetahuan o  orang-orang yang mengarak p  patung dari kayu dan yang berdoa kepada allah yang tidak dapat menyelamatkan. q 

Yesaya 48:16

Konteks
48:16 Mendekatlah u  kepada-Ku, dengarlah v  ini: Dari dahulu tidak pernah Aku berkata dengan sembunyi w  dan pada waktu hal itu terjadi Aku ada di situ." Dan sekarang, Tuhan ALLAH x  mengutus y  aku dengan Roh-Nya 12 . z 

Yesaya 7:18

Konteks
7:18 Pada hari itu s  akan terjadi: TUHAN bersuit t  memanggil lalat yang ada di ujung anak-anak sungai Nil, dan memanggil lebah yang ada di tanah Asyur. u 

Yesaya 30:8

Konteks
30:8 Maka sekarang, pergilah, tulislah itu di depan mata mereka di suatu loh, g  dan cantumkanlah di suatu kitab, h  supaya itu menjadi kesaksian i  untuk waktu yang kemudian, sampai selama-lamanya.

Yesaya 38:14

Konteks
38:14 Seperti burung layang-layang demikianlah aku menciap-ciap, suaraku redup seperti suara merpati. p  Mataku habis q  menengadah ke atas, ya Tuhan, pemerasan terjadi kepadaku; jadilah jaminan r  bagiku!

Yesaya 43:6

Konteks
43:6 Aku akan berkata kepada utara: Berikanlah! dan kepada selatan: w  Janganlah tahan-tahan! Bawalah anak-anak-Ku laki-laki dari jauh, dan anak-anak-Ku perempuan x  dari ujung-ujung bumi, y 

Yesaya 47:12

Konteks
47:12 Bertahan sajalah dengan segala manteramu p  dan sihirmu yang banyak itu, yang telah kaurepotkan dari sejak kecilmu; mungkin engkau sanggup mendatangkan bantuan, mungkin engkau dapat menimbulkan ketakutan.

Yesaya 36:8

Konteks
36:8 Maka sekarang, baiklah bertaruh dengan tuanku, raja Asyur: Aku akan memberikan dua ribu ekor kuda o  kepadamu, jika engkau sanggup memberikan dari pihakmu orang-orang yang mengendarainya.

Yesaya 37:29

Konteks
37:29 Oleh karena engkau telah mengamuk terhadap Aku, dan kata-kata keangkuhanmu k  telah naik sampai ke telinga-Ku, maka Aku akan menaruh kelikir-Ku l  pada hidungmu dan kekang-Ku pada bibirmu, m  dan Aku akan memulangkan engkau melalui jalan, dari mana engkau datang. n 

Yesaya 45:21

Konteks
45:21 Beritahukanlah dan kemukakanlah alasanmu, ya, biarlah mereka berunding bersama-sama: Siapakah yang mengabarkan r  hal ini dari zaman purbakala, dan memberitahukannya dari sejak dahulu? s  Bukankah Aku, TUHAN? Tidak ada yang lain, tidak ada Allah selain dari pada-Ku! t  Allah yang adil u  dan Juruselamat, v  tidak ada yang lain kecuali Aku!

Yesaya 49:9

Konteks
49:9 untuk mengatakan kepada orang-orang yang terkurung: g  Keluarlah! kepada orang-orang yang ada di dalam gelap: h  Tampillah! Di sepanjang jalan mereka seperti domba yang tidak pernah kekurangan rumput, dan di segala bukit i  gundulpun tersedia rumput bagi mereka.

Yesaya 49:21

Konteks
49:21 Maka engkau akan berkata dalam hatimu: "Siapakah yang telah melahirkan sekaliannya n  ini bagiku? Bukankah aku bulus o  dan mandul, diangkut ke dalam pembuangan dan disingkirkan? p  Tetapi anak-anak ini, siapakah yang membesarkan mereka? q  Sesungguhnya, aku tertinggal r  seorang diri, s  tetapi mereka ini, dari manakah datangnya?"

Yesaya 57:13

Konteks
57:13 apabila engkau berteriak, v  biarlah berhala-berhalamu melepaskan w  engkau! Mereka semua akan ditiup angin, akan diterbangkan x  hembusan nafas. Tetapi orang yang berlindung y  kepada-Ku akan mewarisi negeri z  dan akan memiliki gunung-Ku yang kudus. a 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:18]  1 Full Life : MARILAH, BAIKLAH KITA BEPERKARA.

Nas : Yes 1:18

Allah tidak ingin mengutuk dan membinasakan umat-Nya. Ia menawarkan pengampunan penuh jikalau mereka mau bertobat, membuang kejahatan, berusaha melakukan yang benar, dan menaati firman-Nya (ayat Yes 1:16-19). Pengampunan Allah kini tersedia bagi semua orang, yang sekalipun telah berbuat dosa, mengakui dosa-dosa mereka, bertobat, dan menerima penyucian Allah melalui darah Yesus Kristus (Luk 24:46-47; 1Yoh 1:9). Orang yang menolak kemurahan Allah dan malah memilih untuk mengikuti jalannya sendiri dalam pemberontakan akan dibinasakan (ayat Yes 1:20).

[41:1]  2 Full Life : TAMPIL BERSAMA-SAMA UNTUK BERPERKARA.

Nas : Yes 41:1

Di dalam pasal ini bangsa-bangsa ditantang untuk mempertunjukkan bahwa mereka memiliki kekuatan, hikmat, dan prapengetahuan yang sama dengan Allah Israel.

[25:9]  3 Full Life : TUHAN YANG KITA NANTI-NANTIKAN

Nas : Yes 25:9

(versi Inggris NIV -- kita mengandalkan Dia). Yesaya melukiskan orang yang setia dalam Kerajaan Allah sebagai mereka yang telah mempercayai Tuhan. Semua orang percaya harus mengandalkan Tuhan, menantikan dengan harapan akan kedatangan Kristus, dan penggenapan semua janji-Nya (1Kor 1:7; Tit 2:13;

lihat cat. --> Luk 2:25).

[atau ref. Luk 2:25]

[2:3]  4 Full Life : MENGAJAR KITA TENTANG JALAN-JALAN-NYA.

Nas : Yes 2:3

Perhatian utama semua orang yang datang kepada Tuhan haruslah mengenal dan menaati kehendak Allah sebagai warga kerajaan-Nya. Pentinglah bahwa kita yang memberitakan berita Allah sangat berhati-hati bahwa semua khotbah dan ajaran kita adalah firman Allah -- didasarkan pada Alkitab yang terilhamkan sebagaimana dinyatakan melalui Kristus, nabi PL, dan rasul PB

(lihat cat. --> Ef 2:20).

[atau ref. Ef 2:20]

Semua orang, baik yang hilang maupun yang selamat, perlu mendengar kebenaran Allah disampaikan oleh bibir orang yang diurapi Roh Kudus dan mengabdi kepada kebenaran jalan-jalan Allah.

[55:1]  5 Full Life : SEMUA ORANG ... MARILAH.

Nas : Yes 55:1-13

Bangsa Israel, yang telah meninggalkan Allah dan kebenaran-Nya, kini diundang oleh Allah untuk kembali kepada-Nya dan dikembalikan kepada persekutuan dan berkat.

[55:1]  6 Full Life : SEMUA ORANG YANG HAUS.

Nas : Yes 55:1

Syarat penting untuk keselamatan ialah kelaparan dan dahaga rohani yang sejati akan pengampunan dan hubungan yang benar dengan Allah (bd. Yoh 4:14; 7:37), berlandaskan korban kematian sang Mesias-Hamba (pasal Yes 53:1-12). Kita harus bertobat dari dosa-dosa kita dan menghampiri Dia di dalam iman; lagi pula, lapar dan dahaga akan kebenaran Allah dan kuasa kerajaan-Nya masih terus menjadi syarat yang sangat penting untuk menerima kepenuhan Roh-Nya

(lihat cat. --> Mat 5:6).

[atau ref. Mat 5:6]

[57:3]  7 Full Life : ANAK-ANAK DARI PEREMPUAN-PEREMPUAN SIHIR.

Nas : Yes 57:3-14

Penduduk Yehuda meninggalkan Tuhan dan sebaliknya memilih untuk menyembah dewa-dewa dari bangsa-bangsa asing. Ibadah tersebut mencakup kebejatan, pelacuran, sihir, dan pengorbanan manusia. Tetapi Allah tidak akan membiarkan seorang pun lolos dari hukuman dosa; orang yang melanggar hukum-Nya akan menuai apa yang mereka taburkan dan kehilangan jauh lebih banyak daripada yang mereka harap akan didapatnya dengan kefasikan mereka.

[26:20]  8 Full Life : MASUKLAH KE DALAM KAMARMU.

Nas : Yes 26:20-21

Sepanjang kesengsaraan besar, ketika Allah menghukum penduduk bumi (bd. Mi 1:3), mereka yang tetap setia kepada-Nya akan menyembunyikan diri dan menanti di hadapan Tuhan dalam doa hingga Dia telah menyelesaikan maksud-Nya dan penebusan terakhir tiba

(lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

[43:8]  9 Full Life : BUTA SEKALIPUN.

Nas : Yes 43:8-13

Walaupun Israel secara rohani masih buta, Allah memiliki masa depan bagi mereka dalam rencana penebusan-Nya; mereka masih tetap menjadi saksi dan hamba-Nya (ayat Yes 43:10;

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

[34:1]  10 Full Life : SEGALA BANGSA ... UNTUK DITUMPAS.

Nas : Yes 34:1-7

Ayat-ayat ini melukiskan hukuman dahsyat yang menimpa segala bangsa pada akhir zaman. Ayat-ayat ini menekankan murka Allah terhadap semua dosa dan pemberontakan (ayat Yes 34:2-3;

lihat cat. --> Wahy 16:16;

lihat cat. --> Wahy 19:17);

[atau ref. Wahy 16:16; 19:17]

hukuman ini akan mencakup kekacauan di langit (ayat Yes 34:4; bd. Mat 24:29; Wahy 6:13-14) dan terkait dengan kedatangan kembali Kristus untuk mendirikan kerajaan-Nya di bumi (pasal Wahy 19:1-20:15). Sekarang ini, bangsa-bangsa mungkin mencemooh dan menolak cara Allah, tetapi pada suatu saat yang hanya diketahui Allah, kesengsaraan besar dan hukuman akan menggoncangkan bangsa-bangsa itu.

[22:15]  11 Full Life : SEBNA.

Nas : Yes 22:15-25

Allah menyatakan hukuman atas seorang pejabat pemerintah yang korup bernama Sebna, yang akan digantikan oleh Elyakim, seorang pemimpin yang saleh (bd. ayat Yes 22:20).

[48:16]  12 Full Life : MENGUTUS AKU DENGAN ROH-NYA.

Nas : Yes 48:16

Ayat ini mengacu kepada Mesias yang akan datang, yang diberi kuasa oleh Roh Kudus (bd. Yes 61:1).



TIP #32: Gunakan Pencarian Khusus untuk melakukan pencarian Teks Alkitab, Tafsiran/Catatan, Studi Kamus, Ilustrasi, Artikel, Ref. Silang, Leksikon, Pertanyaan-Pertanyaan, Gambar, Himne, Topikal. Anda juga dapat mencari bahan-bahan yang berkaitan dengan ayat-ayat yang anda inginkan melalui pencarian Referensi Ayat. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA