TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 1:13

Konteks
1:13 Jangan lagi membawa persembahanmu x  yang tidak sungguh, sebab baunya y  adalah kejijikan z  bagi-Ku. Kalau kamu merayakan bulan baru a  dan sabat atau mengadakan pertemuan-pertemuan, b  Aku tidak tahan melihatnya, karena perayaanmu itu penuh kejahatan.

Yesaya 5:8

Konteks
Peringatan tentang pelbagai keburukan
5:8 Celakalah j  mereka 1  yang menyerobot rumah demi rumah dan mencekau ladang demi ladang, k  sehingga tidak ada lagi tempat bagi orang lain dan hanya kamu sendiri yang tinggal di dalam negeri!

Yesaya 8:19

Konteks
8:19 Dan apabila orang berkata kepada kamu: "Mintalah petunjuk l  kepada arwah dan roh-roh peramal m  yang berbisik-bisik dan komat-kamit, n " maka jawablah: "Bukankah suatu bangsa patut meminta petunjuk o  kepada allahnya? Atau haruskah mereka meminta petunjuk kepada orang-orang mati bagi orang-orang hidup?"

Yesaya 10:4

Konteks
10:4 Tak dapat kamu lakukan apa-apa selain dari meringkuk di antara orang-orang yang terkurung, b  dan tewas di antara orang-orang yang terbunuh! c  Sekalipun semuanya ini terjadi, murka TUHAN belum surut, d  dan tangan-Nya masih teracung.

Yesaya 19:11

Konteks
19:11 Para pembesar Zoan v  adalah orang-orang bodoh belaka; para penasihat w  Firaun yang paling bijaksana memberi nasihat x  yang dungu. Bagaimanakah kamu dapat berkata kepada Firaun: "Aku ini anak orang-orang bijaksana, y  anak raja-raja zaman purbakala?"

Yesaya 28:19

Konteks
28:19 Seberapa kali ia datang, ia akan menyeret j  kamu, sebab pagi demi pagi k  ia akan datang, pada waktu siang dan pada waktu malam; maka adalah semata-mata kengerian l  untuk mengerti firman yang didengar itu.

Yesaya 28:22

Konteks
28:22 Oleh sebab itu, janganlah kamu mencemooh, q  supaya tali belenggumu jangan semakin keras, sebab kudengar tentang kebinasaan yang sudah pasti r  yang datang dari Tuhan ALLAH semesta alam atas seluruh negeri s  itu.

Yesaya 29:16

Konteks
29:16 Betapa kamu memutarbalikkan segala sesuatu! Apakah tanah liat c  dapat dianggap sama seperti tukang periuk, sehingga apa yang dibuat dapat berkata tentang yang membuatnya: d  "Bukan dia yang membuat aku"; dan apa yang dibentuk berkata tentang yang membentuknya: e  "Ia tidak tahu apa-apa f "?

Yesaya 36:12

Konteks
36:12 Tetapi juru minuman agung berkata: "Adakah tuanku mengutus aku untuk mengucapkan perkataan-perkataan ini hanya kepada tuanmu dan kepadamu saja? Bukankah juga kepada orang-orang yang duduk di atas tembok, yang memakan tahinya dan meminum air kencingnya v  bersama-sama dengan kamu?"

Yesaya 37:6

Konteks
37:6 berkatalah Yesaya kepada mereka: "Beginilah kamu katakan kepada tuanmu: Beginilah firman TUHAN: Janganlah engkau takut b  terhadap perkataan yang kaudengar yang telah diucapkan oleh budak-budak raja Asyur untuk menghujat c  Aku.

Yesaya 43:14

Konteks
43:14 Beginilah firman TUHAN, Penebusmu, t  Yang Mahakudus, u  Allah Israel: "Oleh karena kamu Aku mau menyuruh orang ke Babel 2  dan mau membuka semua palang-palang pintu penjara, v  dan sorak-sorai orang Kasdim w  menjadi keluh kesah.

Yesaya 45:20

Konteks
Seruan kepada bangsa-bangsa supaya kembali kepada TUHAN
45:20 "Berhimpunlah n  dan datanglah, tampillah bersama-sama, hai kamu sekalian yang terluput di antara bangsa-bangsa! Tiada berpengetahuan o  orang-orang yang mengarak p  patung dari kayu dan yang berdoa kepada allah yang tidak dapat menyelamatkan. q 

Yesaya 46:1

Konteks
Para dewa Babel tidak berdaya
46:1 Dewa Bel l  sudah ditundukkan, dewa Nebo 3  sudah direbahkan, patung-patungnya m  sudah diangkut di atas binatang, di atas hewan; yang pernah kamu arak, n  sekarang telah dimuatkan sebagai beban pada binatang yang lelah,

Yesaya 48:6

Konteks
48:6 Engkau telah mendengar semuanya itu dan sekarang engkau harus melihatnya; tidakkah kamu sendiri mau mengakuinya? Aku mengabarkan kepadamu hal-hal yang baru 4  p  dari sejak sekarang, dan hal-hal yang tersimpan yang belum kauketahui.

Yesaya 48:14

Konteks
48:14 Berhimpunlah n  kamu sekalian dan dengarlah! Siapakah di antara mereka memberitahukan o  semuanya ini? Dia yang dikasihi p  TUHAN akan melaksanakan kehendak q  TUHAN terhadap Babel r  dan menunjukkan kekuatan tangan TUHAN kepada orang Kasdim.

Yesaya 51:7

Konteks
51:7 Dengarkanlah Aku, hai kamu yang mengetahui apa yang benar, m  hai bangsa yang menyimpan pengajaran-Ku dalam hatimu! n  Janganlah takut jika diaibkan oleh manusia dan janganlah terkejut jika dinista o  oleh mereka.

Yesaya 51:23

Konteks
51:23 tetapi Aku akan memberikannya ke tangan orang yang menindas t  engkau, orang yang tadinya berkata kepadamu: Tunduklah, u  supaya kami lewat menginjak v  kamu! Maka engkau merentangkan punggungmu serata tanah dan sebagai jalan bagi orang yang lewat dari atasnya. w "

Yesaya 58:3

Konteks
58:3 "Mengapa kami berpuasa h  dan Engkau tidak memperhatikannya juga? Mengapa kami merendahkan i  diri dan Engkau tidak mengindahkannya j  juga?" Sesungguhnya, pada hari puasamu 5  engkau masih tetap mengurus urusanmu, k  dan kamu mendesak-desak semua buruhmu.

Yesaya 65:11

Konteks
65:11 Tetapi kamu yang telah meninggalkan r  TUHAN, yang telah melupakan gunung-Ku s  yang kudus, yang menyajikan hidangan bagi dewa Gad, dan yang menyuguhkan anggur t  bercampur rempah bagi dewa Meni:

Yesaya 65:15

Konteks
65:15 Kamu harus meninggalkan namamu kepada orang-orang pilihan-Ku untuk dipakai sebagai sumpah kutuk h  ini: Tuhan ALLAH kiranya membuat engkau seperti mereka! Tetapi hamba-hamba-Ku akan disebut dengan nama i  lain,

Yesaya 66:1

Konteks
Keselamatan sesudah hukuman
66:1 Beginilah firman TUHAN: Langit adalah takhta-Ku n  dan bumi adalah tumpuan o  kaki-Ku; rumah p  apakah yang akan kamu dirikan bagi-Ku, dan tempat apakah yang akan menjadi perhentian-Ku?
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:8]  1 Full Life : CELAKALAH MEREKA.

Nas : Yes 5:8-32

Enam ucapan celaka (yaitu pernyataan hukuman) diucapkan atas enam macam dosa:

  1. (1) Keserakahan yang mementingkan diri (ayat Yes 5:8),
  2. (2) perilaku bermabuk-mabukan (ayat Yes 5:11-12),
  3. (3) cemoohan terhadap kuasa Allah untuk menghukum dosa mereka (ayat Yes 5:18-19),
  4. (4) pemutarbalikan standar-standar moral Allah (ayat Yes 5:20),
  5. (5) keangkuhan dan kesombongan (ayat Yes 5:21), dan
  6. (6) pemerkosaan keadilan (ayat Yes 5:22-23; bd. enam ucapan celaka Kristus kepada golongan agama yang munafik;

    lihat cat. --> Mat 23:13;

    lihat cat. --> Mat 23:28).

    [atau ref. Mat 23:13; Mat 23:28]

[43:14]  2 Full Life : BABEL.

Nas : Yes 43:14-21

Allah akan menghukum Babel dan melepaskan umat-Nya. Mereka akan menerima "sesuatu yang baru" (ayat Yes 43:19), yaitu masa baru dengan pengampunan, berkat, pemulihan, dan kehadiran Allah; untuk ini mereka akan memuji Allah mereka (ayat Yes 43:21).

[46:1]  3 Full Life : BEL ... NEBO.

Nas : Yes 46:1

Bel, juga disebut Marduk (bd. Yer 50:2) menjadi dewa tertinggi Babel; Nebo adalah dewa pengetahuan, tulis-menulis, dan astronomi. Dewa-dewa ini tidak dapat melindungi Babel dari kebinasaan.

[48:6]  4 Full Life : HAL-HAL YANG BARU.

Nas : Yes 48:6

"Hal-hal yang baru" termasuk kedatangan Mesias dan langit baru dan bumi baru (pasal Yes 53:1-12; 65:18).

[58:3]  5 Full Life : HARI PUASAMU.

Nas : Yes 58:3

Umat Allah sedang mengeluh bahwa Ia tidak mau menolong mereka. Tetapi Allah tahu bahwa ibadah dan puasa mereka munafik; Ia mengatakan kepada mereka bahwa perbuatan religius tidak ada nilainya jikalau itu tidak datang dari mereka yang dengan rendah hati berusaha menaati perintah-perintah-Nya dan yang dengan penuh belas kasihan menjangkau orang yang memerlukan pertolongan.



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA