TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Roma 1:24

Konteks
1:24 Karena itu Allah menyerahkan v  mereka 1  kepada keinginan hati mereka akan kecemaran, sehingga mereka saling mencemarkan tubuh mereka. w 

Roma 2:9-10

Konteks
2:9 Penderitaan dan kesesakan akan menimpa setiap orang yang hidup yang berbuat jahat, a  pertama-tama orang Yahudi dan juga orang Yunani, b  2:10 tetapi kemuliaan, kehormatan dan damai sejahtera akan diperoleh semua orang yang berbuat baik, pertama-tama orang Yahudi, dan juga orang Yunani. c 

Roma 3:30

Konteks
3:30 Artinya, kalau ada satu Allah, yang akan membenarkan baik orang-orang bersunat karena iman, maupun orang-orang tak bersunat juga karena iman. s 

Roma 5:8-9

Konteks
5:8 Akan tetapi Allah menunjukkan kasih-Nya kepada kita, oleh karena Kristus telah mati untuk kita, v  ketika kita masih berdosa. 5:9 Lebih-lebih, karena kita sekarang telah dibenarkan w  oleh darah-Nya, x  kita pasti akan diselamatkan dari murka y  Allah.

Roma 8:18

Konteks
Pengharapan anak-anak Allah
8:18 Sebab aku yakin, bahwa penderitaan zaman sekarang ini 2  tidak dapat dibandingkan dengan kemuliaan yang akan dinyatakan kepada kita. s 

Roma 8:38

Konteks
8:38 Sebab aku yakin, bahwa baik maut, maupun hidup, baik malaikat-malaikat, maupun pemerintah-pemerintah, baik yang ada sekarang, maupun yang akan datang, j 

Roma 9:6-7

Konteks
9:6 Akan tetapi firman Allah e  tidak mungkin gagal 3 . Sebab tidak semua orang yang berasal dari Israel adalah orang Israel, f  9:7 dan juga tidak semua yang terhitung keturunan Abraham adalah anak Abraham, tetapi: "Yang berasal dari Ishak yang akan disebut keturunanmu. g "

Roma 9:27

Konteks
9:27 Dan Yesaya berseru tentang Israel: "Sekalipun jumlah anak Israel seperti pasir di laut, k  namun hanya sisanya akan diselamatkan. l 

Roma 11:23

Konteks
11:23 Tetapi merekapun akan dicangkokkan kembali, jika mereka tidak tetap dalam ketidakpercayaan mereka, sebab Allah berkuasa untuk mencangkokkan mereka kembali. j 

Roma 11:31

Konteks
11:31 demikian juga mereka sekarang tidak taat, supaya oleh kemurahan yang telah kamu peroleh, mereka juga akan beroleh kemurahan.

Roma 13:2

Konteks
13:2 Sebab itu barangsiapa melawan pemerintah, ia melawan ketetapan r  Allah dan siapa yang melakukannya, akan mendatangkan hukuman atas dirinya.

Roma 15:7

Konteks
15:7 Sebab itu terimalah satu akan yang lain, d  sama seperti Kristus juga telah menerima kita, untuk kemuliaan Allah.

Roma 16:20

Konteks
16:20 Semoga Allah, sumber damai sejahtera, g  segera akan menghancurkan h  Iblis i  di bawah kakimu. Kasih karunia Yesus, Tuhan kita, menyertai kamu! j 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:24]  1 Full Life : ALLAH MENYERAHKAN MEREKA.

Nas : Rom 1:24

Tanda utama bahwa suatu masyarakat atau umat telah ditinggalkan Allah adalah bahwa mereka terjerumus dalam perbuatan dursila dan penyelewengan seksual.

  1. 1) Istilah "Allah menyerahkan mereka" berarti bahwa Allah meninggalkan mereka kepada nafsu-nafsu yang memalukan. Istilah "keinginan hati" (Yun. _epithumia_) menunjuk kepada nafsu yang menggebu akan kenikmatan seksual yang haram (bd. 2Kor 12:21; Gal 5:19; Ef 5:3).
  2. 2) Ketiga tahap dari keadaan ditinggalkan kepada kecemaran adalah:
    1. (a) Allah menyerahkan mereka kepada keinginan seksual berdosa yang mencemarkan tubuh (ayat Rom 1:24);
    2. (b) Allah menyerahkan mereka pada hawa nafsu berahi yang memalukan pada orang sejenis (ayat Rom 1:26-27); setelah itu,
    3. (c) Allah menyerahkan mereka kepada pikiran yang terkutuk, yaitu pikiran mereka membenarkan tindakan mereka yang berdosa sehingga pikirannya senantiasa terpikat oleh kejahatan dan keinginan dosa seksual itu (ayat Rom 1:28). Ketiga tahap ini terjadi kepada semua orang yang menolak kebenaran penyataan Allah dan mencari kenikmatan dalam kenajisan (ayat Rom 1:18;

      lihat cat. --> Rom 1:27).

      [atau ref. Rom 1:27]

  3. 3) Allah mempunyai dua maksud dengan meninggalkan orang fasik untuk berbuat dosa:
    1. (a) membiarkan dosa dan akibat-akibatnya meningkat sebagai bagian dari hukuman-Nya atas mereka (Rom 2:2), dan
    2. (b) untuk menyadarkan mereka bahwa mereka membutuhkan keselamatan (Rom 2:4).

[8:18]  2 Full Life : PENDERITAAN ZAMAN SEKARANG INI.

Nas : Rom 8:18

Semua penderitaan kita zaman ini -- penyakit, nyeri, kesengsaraan, kekecewaan, kemiskinan, penganiayaan, kesedihan, dan kesusahan dalam berbagai bentuknya -- harus dianggap sebagai tidak berarti dibandingkan dengan berkat, hak istimewa, dan kemuliaan yang akan dianugerahkan kepada orang percaya yang setia pada zaman yang akan datang (bd. 2Kor 4:17).

[9:6]  3 Full Life : FIRMAN ALLAH TIDAK MUNGKIN GAGAL.

Nas : Rom 9:6

Dengan ayat ini, Paulus memulai suatu pembahasan yang panjang lebar tentang urusan Allah dengan bangsa Israel dan alasan ketidakpercayaan mereka waktu ini

(lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH)



TIP #09: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab dan catatan hanya seukuran layar atau memanjang. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA