TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 1:4

Konteks
1:4 Bukan demikian orang fasik 1 : mereka seperti sekam q  yang ditiupkan angin.

Mazmur 6:4

Konteks
6:4 (6-5) Kembalilah pula, q  TUHAN, luputkanlah jiwaku 2 , selamatkanlah aku oleh karena kasih setia-Mu. r 

Mazmur 6:10

Konteks
6:10 (6-11) Semua musuhku mendapat malu dan sangat terkejut; b  mereka mundur dan mendapat malu c  dalam sekejap mata.

Mazmur 7:12

Konteks
7:12 (7-13) Sungguh, kembali d  ia mengasah pedangnya, e  melentur busurnya f  dan membidik.

Mazmur 7:16

Konteks
7:16 (7-17) Kelaliman yang dilakukannya kembali menimpa kepalanya, dan kekerasannya turun menimpa batu kepalanya.

Mazmur 9:3

Konteks
9:3 (9-4) sebab musuhku mundur, tersandung jatuh dan binasa di hadapan-Mu.

Mazmur 10:8

Konteks
10:8 Ia duduk menghadang m  di gubuk-gubuk, di tempat yang tersembunyi ia membunuh orang yang tak bersalah 3 . n  Matanya mengintip orang yang lemah;

Mazmur 18:26

Konteks
18:26 (18-27) terhadap orang yang suci u  Engkau berlaku suci, tetapi terhadap orang yang bengkok Engkau berlaku belat-belit. v 

Mazmur 18:37

Konteks
18:37 (18-38) Aku mengejar musuhku p  sampai kutangkap mereka, dan tidak berbalik sebelum mereka kuhabiskan;

Mazmur 21:12

Konteks
21:12 (21-13) Ya, Engkau akan membuat mereka melarikan diri, t  dengan tali busur-Mu Engkau membidik muka mereka.

Mazmur 22:27

Konteks
22:27 (22-28) Segala ujung bumi k  akan mengingatnya dan berbalik kepada TUHAN; dan segala kaum dari bangsa-bangsa akan sujud menyembah di hadapan-Nya. l 

Mazmur 25:6

Konteks
25:6 Ingatlah segala rahmat-Mu dan kasih setia-Mu, k  ya TUHAN, sebab semuanya itu sudah ada sejak purbakala.

Mazmur 30:11

Konteks
30:11 (30-12) Aku yang meratap s  telah Kauubah menjadi orang yang menari-nari, t  kain kabungku u  telah Kaubuka, pinggangku Kauikat dengan sukacita, v 

Mazmur 35:4

Konteks
35:4 Biarlah mendapat malu s  dan kena noda 4 , t  orang-orang yang ingin mencabut nyawaku; u  biarlah mundur v  dan tersipu-sipu orang-orang yang merancang kecelakaanku!

Mazmur 36:2

Konteks
36:2 (36-3) sebab ia membujuk dirinya, sampai orang mendapati kesalahannya y  dan membencinya.

Mazmur 37:26

Konteks
37:26 tiap hari ia menaruh belas kasihan dan memberi pinjaman, u  dan anak cucunya menjadi berkat. v 

Mazmur 40:14

Konteks
40:14 (40-15) Biarlah mendapat malu dan tersipu-sipu r  mereka semua yang ingin mencabut nyawaku; s  biarlah mundur dan kena noda mereka yang mengingini kecelakaanku! t 

Mazmur 51:13

Konteks
51:13 (51-15) Maka aku akan mengajarkan jalan-Mu l  kepada orang-orang yang melakukan pelanggaran, supaya orang-orang berdosa m  berbalik kepada-Mu. n 

Mazmur 54:5

Konteks
54:5 (54-7) Biarlah kejahatan itu berbalik s  kepada seteru-seteruku; binasakanlah mereka karena kesetiaan-Mu! t 

Mazmur 55:21

Konteks
55:21 (55-22) mulutnya lebih licin dari mentega, f  tetapi ia berniat menyerang; perkataannya lebih lembut dari minyak, g  tetapi semuanya adalah pedang h  terhunus.

Mazmur 70:2-4

Konteks
70:2 (70-3) Biarlah mendapat malu dan tersipu-sipu mereka yang ingin mencabut nyawaku; g  biarlah mundur dan kena noda mereka yang mengingini kecelakaanku h ; 70:3 (70-4) biarlah berbalik karena malu mereka yang mengatakan: "Syukur, syukur i !" 70:4 (70-5) Biarlah bergirang dan bersukacita j  karena Engkau semua orang yang mencari Engkau k ; biarlah mereka yang mencintai keselamatan dari pada-Mu selalu berkata: "Allah itu besar l !"

Mazmur 73:10

Konteks
73:10 Sebab itu orang-orang berbalik kepada mereka, mendapatkan mereka seperti air yang berlimpah-limpah.

Mazmur 74:21

Konteks
74:21 Janganlah biarkan orang yang terinjak-injak k  kembali dengan kena noda. Biarlah orang sengsara dan orang miskin l  memuji-muji nama-Mu.

Mazmur 77:10

Konteks
77:10 (77-11) Maka kataku: "Inilah yang menikam hatiku, bahwa tangan kanan t  Yang Mahatinggi berubah."

Mazmur 78:9

Konteks
78:9 Bani Efraim, pemanah-pemanah c  yang bersenjata lengkap, berbalik pada hari pertempuran; d 

Mazmur 78:34

Konteks
78:34 Apabila Ia membunuh mereka, maka mereka mencari h  Dia, mereka berbalik dan mengingini Allah;

Mazmur 78:57

Konteks
78:57 mereka murtad dan berkhianat seperti nenek moyang s  mereka, berubah seperti busur t  yang memperdaya;

Mazmur 79:12

Konteks
79:12 Dan balikkanlah ke atas pangkuan q  tetangga kami tujuh kali r  lipat cela yang telah didatangkan kepada-Mu, ya Tuhan!

Mazmur 80:14

Konteks
80:14 (80-15) Ya Allah semesta alam, kembalilah kiranya, pandanglah dari langit, dan lihatlah! o  Indahkanlah pohon anggur ini,

Mazmur 81:7

Konteks
81:7 (81-8) dalam kesesakan engkau berseru, e  maka Aku meluputkan engkau; Aku menjawab f  engkau dalam persembunyian guntur, Aku telah menguji engkau dekat air Meriba. g  Sela

Mazmur 81:14

Konteks
81:14 (81-15) Seketika itu juga musuh mereka Aku tundukkan, p  dan terhadap para lawan mereka Aku balikkan tangan-Ku. q 

Mazmur 85:8

Konteks
85:8 (85-9) Aku mau mendengar apa yang hendak difirmankan Allah, TUHAN. Bukankah Ia hendak berbicara tentang damai b  kepada umat-Nya dan kepada orang-orang yang dikasihi-Nya, supaya jangan mereka kembali kepada kebodohan? c 

Mazmur 86:16

Konteks
86:16 Berpalinglah kepadaku o  dan kasihanilah p  aku, berilah kekuatan-Mu q  kepada hamba-Mu, dan selamatkanlah anak laki-laki hamba-Mu perempuan! r 

Mazmur 89:43

Konteks
89:43 (89-44) Juga Kaubalikkan mata pedangnya, dan tidak membuat dia dapat bertahan dalam peperangan. s 

Mazmur 90:3

Konteks
90:3 Engkau mengembalikan manusia kepada debu, dan berkata: "Kembalilah, hai anak-anak manusia! f "

Mazmur 90:13

Konteks
90:13 Kembalilah, ya TUHAN--berapa lama u  lagi? --dan sayangilah hamba-hamba-Mu! v 

Mazmur 94:23

Konteks
94:23 Ia akan membalas v  kepada mereka perbuatan jahat mereka, dan karena kejahatan mereka Ia akan membinasakan w  mereka; TUHAN, Allah kita, akan membinasakan mereka.

Mazmur 101:4

Konteks
101:4 Hati b  yang bengkok akan menjauh dari padaku, kejahatan aku tidak mau tahu.

Mazmur 105:25

Konteks
105:25 diubah-Nya g  hati mereka untuk membenci umat-Nya, untuk memperdayakan h  hamba-hamba-Nya.

Mazmur 106:25

Konteks
106:25 Mereka menggerutu t  di kemahnya dan tidak mendengarkan suara TUHAN.

Mazmur 107:35

Konteks
107:35 Dibuat-Nya padang gurun menjadi kolam air, b  dan tanah kering menjadi pancaran-pancaran air. c 

Mazmur 114:3

Konteks
114:3 Laut melihatnya, lalu melarikan diri, j  sungai Yordan berbalik k  ke hulu.

Mazmur 114:5

Konteks
114:5 Ada apa, hai laut, sehingga engkau melarikan diri, m  hai sungai Yordan, sehingga engkau berbalik ke hulu,

Mazmur 119:59

Konteks
119:59 Aku memikirkan jalan-jalan hidupku, n  dan melangkahkan kakiku menuju peringatan-peringatan-Mu.

Mazmur 119:79

Konteks
119:79 Biarlah berbalik kepadaku orang-orang yang takut kepada-Mu, orang-orang yang tahu peringatan-peringatan-Mu. t 

Mazmur 119:132

Konteks
119:132 Berpalinglah kepadaku s  dan kasihanilah t  aku, sebagaimana sepatutnya terhadap orang-orang yang mencintai nama-Mu. u 

Mazmur 128:3

Konteks
128:3 Isterimu akan menjadi seperti pohon anggur m  yang subur di dalam rumahmu; anak-anakmu n  seperti tunas pohon zaitun o  sekeliling mejamu!

Mazmur 140:9

Konteks
140:9 (140-10) Orang-orang yang mengelilingi aku meninggikan kepala; biarlah bencana yang diucapkan p  mereka menimpa mereka!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:4]  1 Full Life : ORANG FASIK.

Nas : Mazm 1:4-6

Mazmur Mazm 1:1-6 melukiskan orang berdosa yang tidak mau bertobat dengan tiga gambaran mengerikan:

  1. (1) mereka seperti "sekam" yang ditiup oleh berbagai kekuatan yang tidak dapat mereka lihat (ayat Mazm 1:4;

    lihat cat. --> Ef 2:2);

    [atau ref. Ef 2:2]

  2. (2) mereka akan dihukum Allah pada hari penghakiman (ayat Mazm 1:5; bd. Mazm 76:8; Mal 3:2; Mat 25:31-46; Wahy 6:17);
  3. (3) mereka akan binasa untuk kekal (ayat Mazm 1:6;

    lihat cat. --> Mat 10:28).

    [atau ref. Mat 10:28]

[6:4]  2 Full Life : LUPUTKANLAH JIWAKU.

Nas : Mazm 6:5

Sekalipun orang yang menyesal mendambakan kesembuhan tubuhnya (ayat Mazm 6:3), perhatiannya yang utama ialah agar jiwanya disembuhkan dan kehadiran serta perkenan Allah dipulihkan. Ia rindu agar Allah dekat dengan dirinya serta memohon kemurahan dan kasih-Nya (ayat Mazm 6:3,5). Karena kemurahan dan kasih adalah bagian dari sifat Allah, orang percaya dapat berseru kepada-Nya untuk bertindak sesuai dengan sifat-Nya itu.

[10:8]  3 Full Life : DI TEMPAT YANG TERSEMBUYI IA MEMBUNUH ORANG YANG TAK BERSALAH.

Nas : Mazm 10:8-10

Ayat-ayat ini dapat dikenakan kepada mereka yang berdagang ganja, alkohol, dan melaksanakan pengguguran kandungan yang mengakibatkan kehancuran jasmaniah, emosional, dan rohani banyak orang.

  1. 1) Karena keserakahan mereka (bd. ayat Mazm 10:3) orang-orang ini menjaring yang miskin, kaum muda, dan yang ceroboh dalam perangkap mereka. Melalui kesaksian dan periklanan mereka, dengan lihai mereka menekankan kenikmatan produk mereka sambil menyembunyikan penderitaan tragis yang datang akibat usaha mereka (ayat Mazm 10:9).
  2. 2) Orang-orang fasik ini dengan congkak mengabaikan tanggung jawab moral mereka di hadapan Allah (ayat Mazm 10:3-4,11,13); akhir hidup mereka akan amat mengerikan (lih. pasal Mazm 73:1-28). Orang percaya tidak boleh ikut serta dalam memajukan sesuatu yang dapat merusak orang lain, tetapi sebaliknya di dalam kasih, belas kasihan, dan perhatian berusaha menolong orang lain menjauhi jebakan-jebakan itu.

[35:4]  4 Full Life : MALU DAN KENA NODA.

Nas : Mazm 35:4

Orang percaya PB boleh memakai doa ini sebagai seruan kepada Allah untuk menentang Iblis, musuh terbesar kita, dan sebagai kesaksian akan kebencian kita terhadap dosa dan kejahatan.



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA