TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kisah Para Rasul 13:16

Konteks
13:16 Maka bangkitlah Paulus. Ia memberi isyarat dengan tangannya, c  lalu berkata: "Hai orang-orang Israel dan kamu yang takut akan Allah, dengarkanlah!

Kisah Para Rasul 18:5

Konteks
18:5 Ketika Silas k  dan Timotius l  datang dari Makedonia, m  Paulus dengan sepenuhnya dapat memberitakan firman, di mana ia memberi kesaksian kepada orang-orang Yahudi, bahwa Yesus adalah Mesias. n 

Kisah Para Rasul 20:19

Konteks
20:19 dengan segala rendah hati aku melayani Tuhan. Dalam pelayanan itu aku banyak mencucurkan air mata 1  f  dan banyak mengalami pencobaan dari pihak orang Yahudi g  yang mau membunuh aku.

Kisah Para Rasul 21:3

Konteks
21:3 Kemudian tampak Siprus di sebelah kiri, tetapi kami melewatinya dan menuju ke Siria. s  Akhirnya tibalah kami di Tirus, sebab muatan kapal harus dibongkar di kota itu.

Kisah Para Rasul 22:13

Konteks
22:13 Ia datang berdiri di dekatku dan berkata: Saulus, saudaraku, bukalah matamu dan melihatlah! Dan seketika itu juga aku melihat kembali dan menatap dia.

Kisah Para Rasul 22:20

Konteks
22:20 Dan ketika darah Stefanus, saksi-Mu itu, ditumpahkan, aku ada di situ dan menyetujui perbuatan itu dan aku menjaga pakaian mereka yang membunuhnya. h 

Kisah Para Rasul 23:19

Konteks
23:19 Maka kepala pasukan itu memegang tangan anak muda itu, lalu membawanya ke samping dan bertanya: "Apakah yang perlu kauberitahukan kepadaku?"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[20:19]  1 Full Life : MENCUCURKAN AIR MATA.

Nas : Kis 20:19

Beberapa kali Paulus menyebutkan bahwa dia melayani Tuhan dengan "air mata" (ayat Kis 20:31; 2Kor 2:4; Fili 3:18). Dalam amanat kepada para penatua di Efesus ini (ayat Kis 20:17-38), Paulus mengisahkan bagaimana dia setiap hari mengingatkan mereka dengan air mata selama tiga tahun (ayat Kis 20:31). Air mata ini bukan tanda kelemahan; sebaliknya, Paulus melihat keterhilangan umat manusia, kejahatan dosa, pemutarbalikan Injil serta bahayanya menolak Tuhan sebagai realitas yang begitu serius sehingga pemberitaannya sering disertai air mata (bd. Mr 9:24; Luk 19:41).



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA