TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 3:5

Konteks
3:5 tetapi Allah mengetahui, bahwa pada waktu kamu memakannya matamu akan terbuka, dan kamu akan menjadi seperti Allah 1 , j  tahu tentang yang baik dan yang jahat."

Kejadian 6:19

Konteks
6:19 Dan dari segala yang hidup, dari segala makhluk, dari semuanya haruslah engkau bawa satu pasang ke dalam bahtera itu, supaya terpelihara hidupnya bersama-sama dengan engkau; a  jantan dan betina harus kaubawa.

Kejadian 7:21

Konteks
7:21 Lalu mati binasalah segala yang hidup, yang bergerak di bumi, burung-burung, ternak dan binatang liar dan segala binatang merayap, yang berkeriapan di bumi, serta semua manusia. h 

Kejadian 9:2

Konteks
9:2 Akan takut dan akan gentar kepadamu segala binatang di bumi dan segala burung di udara, segala yang bergerak di muka bumi dan segala ikan di laut; ke dalam tanganmulah q  semuanya itu diserahkan.

Kejadian 13:6

Konteks
13:6 Tetapi negeri itu tidak cukup luas bagi mereka untuk diam bersama-sama, sebab harta milik mereka amat banyak, sehingga mereka tidak dapat diam bersama-sama. c 

Kejadian 14:7

Konteks
14:7 Sesudah itu baliklah mereka dan sampai ke En-Mispat, yakni Kadesh, u  dan mengalahkan seluruh daerah orang Amalek, v  dan juga orang Amori, w  yang diam di Hazezon-Tamar. x 

Kejadian 14:15

Konteks
14:15 Dan pada waktu malam berbagilah mereka, r  ia dan hamba-hambanya itu, untuk melawan musuh; mereka mengalahkan dan mengejar musuh sampai ke Hoba di sebelah utara Damsyik. s 

Kejadian 15:5

Konteks
15:5 Lalu TUHAN membawa Abram ke luar serta berfirman: "Coba lihat ke langit, hitunglah bintang-bintang, b  jika engkau dapat menghitungnya." Maka firman-Nya kepadanya: "Demikianlah banyaknya nanti keturunanmu. c "

Kejadian 15:17-18

Konteks
15:17 Ketika matahari telah terbenam, dan hari menjadi gelap, maka kelihatanlah perapian yang berasap beserta suluh a  yang berapi lewat di antara potongan-potongan b  daging itu. 15:18 Pada hari itulah TUHAN mengadakan perjanjian dengan Abram 2  c  serta berfirman: "Kepada keturunanmulah Kuberikan negeri d  ini, mulai dari sungai Mesir e  sampai ke sungai yang besar itu, sungai Efrat: f 

Kejadian 16:9

Konteks
16:9 Lalu kata Malaikat TUHAN itu kepadanya: "Kembalilah kepada nyonyamu, biarkanlah engkau ditindas di bawah kekuasaannya."

Kejadian 17:13

Konteks
17:13 Orang yang lahir di rumahmu dan orang yang engkau beli dengan uang harus disunat; y  maka dalam dagingmulah perjanjian-Ku itu menjadi perjanjian z  yang kekal.

Kejadian 18:6-7

Konteks
18:6 Lalu Abraham segera pergi ke kemah mendapatkan Sara serta berkata: "Segeralah! Ambil tiga sukat tepung yang terbaik! Remaslah itu dan buatlah roti o  bundar!" 18:7 Lalu berlarilah Abraham kepada lembu sapinya, ia mengambil seekor anak lembu p  yang empuk dan baik dagingnya dan memberikannya kepada seorang bujangnya, lalu orang ini segera mengolahnya.

Kejadian 19:28

Konteks
19:28 dan memandang ke arah Sodom dan Gomora serta ke seluruh tanah Lembah Yordan, maka dilihatnyalah asap dari bumi membubung ke atas sebagai asap dari dapur peleburan 3 . g 

Kejadian 20:16

Konteks
20:16 Lalu katanya kepada Sara: "Telah kuberikan kepada saudaramu seribu syikal perak, itulah bukti kesucianmu bagi semua orang yang bersama-sama dengan engkau. Maka dalam segala hal engkau dibenarkan."

Kejadian 24:10

Konteks
24:10 Kemudian hamba itu mengambil sepuluh ekor dari unta z  tuannya dan pergi dengan membawa berbagai-bagai barang a  berharga kepunyaan tuannya; demikianlah ia berangkat menuju Aram-Mesopotamia b  ke kota Nahor. c 

Kejadian 24:29

Konteks
24:29 Ribka mempunyai saudara laki-laki, namanya Laban n . Laban berlari ke luar mendapatkan orang itu, ke mata air tadi,

Kejadian 24:42

Konteks
24:42 Dan hari ini aku sampai ke mata air tadi, lalu kataku: TUHAN, Allah tuanku Abraham, sudilah kiranya Engkau membuat berhasil i  perjalanan yang kutempuh ini.

Kejadian 24:45-47

Konteks
24:45 Belum lagi aku habis berkata dalam hatiku, n  Ribka telah datang membawa buyung di atas bahunya, o  dan turun ke mata air itu, lalu menimba air. Kataku kepadanya: Tolong berikan aku minum. p  24:46 Segeralah ia menurunkan buyung itu dari atas bahunya serta berkata: Minumlah, dan unta-untamu juga q  akan kuberi minum. Lalu aku minum, dan unta-unta itu juga r  diberinya minum. 24:47 Sesudah itu aku bertanya kepadanya: Anak siapakah engkau? s  Jawabnya: Ayahku Betuel t  anak Nahor yang dilahirkan u  Milka. Lalu aku mengenakan anting-anting pada hidungnya v  dan gelang pada tangannya. w 

Kejadian 27:31

Konteks
27:31 Ia juga menyediakan makanan yang enak, lalu membawanya kepada ayahnya. Katanya kepada ayahnya: "Bapa, bangunlah dan makan daging buruan masakan anakmu, agar engkau memberkati aku. z "

Kejadian 27:39

Konteks
27:39 Lalu Ishak, ayahnya, menjawabnya: o  "Sesungguhnya tempat kediamanmu akan jauh dari tanah-tanah gemuk di bumi dan jauh dari embun p  dari langit di atas. q 

Kejadian 29:8

Konteks
29:8 Tetapi jawab mereka: "Kami tidak dapat melakukan itu selama segala kumpulan binatang itu belum berkumpul; barulah batu c  itu digulingkan dari mulut sumur dan kami memberi minum d  kambing domba kami."

Kejadian 29:10

Konteks
29:10 Ketika Yakub melihat Rahel, f  anak Laban saudara ibunya, serta kambing domba Laban, ia datang mendekat, lalu menggulingkan batu g  itu dari mulut sumur, dan memberi minum h  kambing domba i  itu.

Kejadian 29:12

Konteks
29:12 Lalu Yakub menceritakan kepada Rahel, bahwa ia sanak saudara l  ayah Rahel, dan anak Ribka. m  Maka berlarilah Rahel menceritakannya kepada ayahnya. n 

Kejadian 30:6

Konteks
30:6 Berkatalah Rahel: "Allah telah memberikan keadilan k  kepadaku, juga telah didengarkan-Nya permohonanku dan diberikan-Nya kepadaku seorang anak laki-laki. l " Itulah sebabnya ia menamai anak itu Dan. m 

Kejadian 31:46

Konteks
31:46 Selanjutnya berkatalah Yakub kepada sanak saudaranya: "Kumpulkanlah batu." Maka mereka mengambil batu dan membuat timbunan, v  lalu makanlah mereka di sana di dekat timbunan itu.

Kejadian 31:54

Konteks
31:54 Dan Yakub mempersembahkan korban sembelihan n  di gunung itu. Ia mengundang makan o  sanak saudaranya, lalu mereka makan serta bermalam di gunung itu.

Kejadian 32:19

Konteks
32:19 Begitulah diperintahkannya baik kepada yang kedua maupun kepada yang ketiga dan kepada sekalian orang yang berjalan menggiring kumpulan hewan itu, katanya: "Seperti perkataanku tadilah kamu katakan kepada Esau, apabila kamu berjumpa dengan dia;

Kejadian 37:9

Konteks
37:9 Lalu ia memimpikan pula mimpi yang lain, s  yang diceritakannya kepada saudara-saudaranya. Katanya: "Aku bermimpi pula: Tampak matahari, bulan dan sebelas bintang t  sujud menyembah kepadaku. u "

Kejadian 37:20-21

Konteks
37:20 Sekarang, marilah kita bunuh dia dan kita lemparkan ke dalam salah satu sumur ini, i  lalu kita katakan: seekor binatang buas j  telah menerkamnya. k  Dan kita akan lihat nanti, bagaimana jadinya mimpinya l  itu!" 37:21 Ketika Ruben 4  m  mendengar hal ini, ia ingin melepaskan Yusuf dari tangan mereka, sebab itu katanya: "Janganlah kita bunuh dia! n "

Kejadian 38:8

Konteks
38:8 Lalu berkatalah Yehuda kepada Onan: "Hampirilah isteri kakakmu itu, kawinlah dengan dia sebagai ganti kakakmu dan bangkitkanlah keturunan bagi kakakmu. i "

Kejadian 38:28

Konteks
38:28 Dan ketika ia bersalin, seorang dari anak itu mengeluarkan tangannya, lalu dipegang oleh bidan, v  diikatnya w  dengan benang kirmizi serta berkata: "Inilah yang lebih dahulu keluar."

Kejadian 39:8

Konteks
39:8 Tetapi Yusuf menolak q  dan berkata kepada isteri tuannya itu: "Dengan bantuanku tuanku itu tidak lagi mengatur apa yang ada di rumah ini dan ia telah menyerahkan segala miliknya pada kekuasaanku, r 

Kejadian 40:20

Konteks
40:20 Dan terjadilah pada hari ketiga, y  hari kelahiran z  Firaun, maka Firaun mengadakan perjamuan untuk semua pegawainya. a  Ia meninggikan kepala juru minuman dan kepala juru roti b  itu di tengah-tengah para pegawainya:

Kejadian 41:41

Konteks
41:41 Selanjutnya Firaun berkata kepada Yusuf: "Dengan ini aku melantik engkau menjadi kuasa atas seluruh tanah Mesir. i "

Kejadian 43:29

Konteks
43:29 Ketika Yusuf memandang kepada mereka, dilihatnyalah Benyamin, adiknya, yang seibu dengan dia, c  lalu katanya: "Inikah adikmu yang bungsu itu, yang telah kamu sebut-sebut kepadaku? d " Lagi katanya: "Allah kiranya memberikan kasih karunia kepadamu, e  anakku!"

Kejadian 43:34

Konteks
43:34 Lalu disajikan kepada mereka hidangan dari meja Yusuf, tetapi yang diterima Benyamin adalah lima kali lebih banyak dari pada setiap orang yang lain. n  Lalu minumlah mereka o  dan bersukaria bersama-sama dengan dia.

Kejadian 44:2

Konteks
44:2 Dan pialaku, r  piala perak itu, s  taruhlah di dalam mulut karung anak yang bungsu serta uang pembayar gandumnya juga." Maka diperbuatnyalah seperti yang dikatakan Yusuf.

Kejadian 44:26

Konteks
44:26 Tetapi jawab kami: Kami tidak dapat pergi ke sana. Jika adik kami yang bungsu bersama-sama dengan kami, barulah kami akan pergi ke sana, sebab kami tidak boleh melihat muka orang itu, apabila adik kami yang bungsu tidak bersama-sama dengan kami. v 

Kejadian 44:32

Konteks
44:32 Tetapi hambamu ini telah menanggung anak itu terhadap ayahku dengan perkataan: Jika aku tidak membawanya kembali kepada bapa, maka akulah yang berdosa kepada bapa untuk selama-lamanya. h 

Kejadian 45:8

Konteks
45:8 Jadi bukanlah kamu yang menyuruh aku ke sini, tetapi Allah; b  Dialah yang telah menempatkan aku sebagai bapa c  bagi Firaun dan tuan atas seluruh istananya dan sebagai kuasa atas seluruh tanah Mesir. d 

Kejadian 46:15

Konteks
46:15 Itulah keturunan Lea, yang melahirkan bagi Yakub di Padan-Aram n  anak-anak lelaki serta Dina o  juga, anaknya yang perempuan. Jadi seluruhnya, laki-laki dan perempuan, berjumlah tiga puluh tiga jiwa.

Kejadian 46:32

Konteks
46:32 orang-orang itu gembala v  kambing domba, sebab mereka itu pemelihara ternak, w  dan kambing dombanya, lembu sapinya dan segala miliknya x  telah dibawa mereka.

Kejadian 49:9

Konteks
49:9 Yehuda t  adalah seperti anak u  singa: v  setelah menerkam, w  engkau naik ke suatu tempat yang tinggi, hai anakku; ia meniarap dan berbaring seperti singa jantan atau seperti singa betina; siapakah yang berani membangunkannya?

Kejadian 49:25

Konteks
49:25 oleh Allah j  ayahmu yang akan menolong k  engkau, dan oleh Allah Yang Mahakuasa, l  yang akan memberkati engkau dengan berkat dari langit di atas, dengan berkat samudera raya yang letaknya di bawah, m  dengan berkat buah dada n  dan kandungan. o 

Kejadian 50:20

Konteks
50:20 Memang kamu telah mereka-rekakan yang jahat terhadap aku, z  tetapi Allah telah mereka-rekakannya a  untuk kebaikan 5 , b  dengan maksud melakukan seperti yang terjadi sekarang ini, yakni memelihara hidup c  suatu bangsa yang besar.

Kejadian 50:25

Konteks
50:25 Lalu Yusuf menyuruh anak-anak Israel bersumpah, s  katanya: "Tentu Allah akan memperhatikan kamu; pada waktu itu kamu harus membawa tulang-tulangku t  dari sini 6 . u "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:5]  1 Full Life : KAMU AKAN MENJADI SEPERTI ALLAH.

Nas : Kej 3:5

Iblis, sejak semula, menggoda manusia agar percaya bahwa mereka bisa menjadi seperti Allah dan menentukan sendiri apa yang baik dan apa pula yang jahat.

  1. 1) Umat manusia, dalam usaha untuk menjadi "seperti Allah," tidak lagi bergantung pada Allah Yang Mahakuasa dan dengan demikian menjadi allah palsu

    (lihat cat. --> Kej 3:22;

    lihat cat. --> Yoh 10:34).

    [atau ref. Kej 3:22; Yoh 10:34]

    Manusia kini berusaha memperoleh pengetahuan moral dan pemahaman etis dengan memakai akalnya sendiri serta ingin dimerdekakan dari firman Allah. Sekalipun demikian, hanya Allah berhak untuk menentukan mana yang baik dan mana yang jahat.
  2. 2) Alkitab menyatakan bahwa semua yang berusaha menjadi Allah "akan lenyap dari bumi dan dari kolong langit ini" (Yer 10:10-11). Hal ini juga akan menjadi nasib antikristus yang akan menyatakan diri "sebagai Allah" (2Tes 2:4).

[15:18]  2 Full Life : TUHAN MENGADAKAN PERJANJIAN DENGAN ABRAM.

Nas : Kej 15:18

Pelaksanaan perjanjian diuraikan dalam ayat Kej 15:9-17.

  1. 1) Itu terdiri dari mengambil hewan yang sudah dibunuh, dibelahnya menjadi dua lalu belahan-belahan itu diletakkan saling berhadapan dalam dua deret (ayat Kej 15:10). Setelah itu kedua pihak yang mengadakan perjanjian berjalan di antara kedua deret belahan hewan itu, yang melambangkan bahwa apabila mereka tidak setia kepada perjanjian itu maka mereka akan binasa seperti hewan tersebut (ayat Kej 15:17; bd. Yer 34:18). "Perapian yang berasap" melambangkan kehadiran Allah (ayat Kej 15:17; bd. Kel 3:2; 14:24).
  2. 2) Perhatikan bahwa sekalipun perjanjian sering kali menetapkan kewajiban-kewajiban bagi kedua belah pihak (bd. Kej 17:9-14), dalam peristiwa ini hanya Allah yang lewat di antara potongan-potongan daging itu (ayat Kej 15:17). Allah sendiri yang menentukan janji dan kewajiban-kewajiban perjanjian itu; Abram hanya perlu menerimanya dengan iman yang taat

    (lihat cat. --> Kej 17:2).

    [atau ref. Kej 17:2]

[19:28]  3 Full Life : ASAP DARI DAPUR PELEBURAN.

Nas : Kej 19:28

Rasul Petrus menyatakan bahwa pembinasaan Sodom dan Gomora adalah contoh mengenai apa yang akan terjadi atas semua orang fasik (2Pet 2:6,9). PB mengingatkan bahwa hari akhir murka Allah makin dekat

(lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

[37:21]  4 Full Life : RUBEN.

Nas : Kej 37:21

Ruben adalah putra sulung Yakub dan oleh karena itu seharusnya menjadi pemimpin saudara-saudaranya. Akan tetapi, perbuatannya yang tunasusila dengan Bilha

(lihat cat. --> Kej 35:22),

[atau ref. Kej 35:22]

membuatnya kehilangan kepemimpinan rohaninya yang efektif dan tidak bisa mempengaruhi saudara-saudaranya dengan baik (ayat Kej 37:22-29; bd. Kej 42:37-38).

[50:20]  5 Full Life : ALLAH TELAH MEREKA-REKAKANNYA UNTUK KEBAIKAN.

Nas : Kej 50:20

Lihat art. PEMELIHARAAN ALLAH.

[50:25]  6 Full Life : MEMBAWA TULANG-TULANGKU DARI SINI.

Nas : Kej 50:25

Iman Yusuf yang bertahan adalah dalam janji Allah bahwa Kanaan akan menjadi tanah air umatnya (Kej 13:12-15; 26:3; 28:13). Oleh karena itu ia meminta agar tulang-tulangnya dibawa ke tanah yang dijanjikan itu. Empat ratus tahun kemudian, ketika orang Israel meninggalkan Mesir untuk pergi ke Kanaan mereka membawa tulang-tulang Yusuf (Kel 13:19; Yos 24:32; bd. Ibr 11:22). Demikian pula, semua orang percaya tahu bahwa masa depan mereka tidak terdapat di dunia ini, tetapi di tempat yang lain, tanah air sorgawi, di mana mereka akan tinggal selama-lamanya dengan Allah dan menikmati kehadiran dan berkat-berkat-Nya untuk selama-lamanya (Ibr 11:8-16; Wahy 21:1-4).



TIP #03: Coba gunakan operator (AND, OR, NOT, ALL, ANY) untuk menyaring pencarian Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA