TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Kejadian 2:18

Konteks
2:18 TUHAN Allah berfirman: "Tidak baik, kalau manusia itu seorang diri saja. Aku akan menjadikan penolong baginya, q  yang sepadan dengan dia 1 ."

Kejadian 2:24

Konteks
2:24 Sebab itu seorang laki-laki akan meninggalkan ayahnya dan ibunya 2  dan bersatu b  dengan isterinya, sehingga keduanya menjadi satu daging. c 

Kejadian 9:3

Konteks
9:3 Segala yang bergerak, yang hidup, akan menjadi makananmu. r  Aku telah memberikan semuanya s  itu kepadamu seperti juga tumbuh-tumbuhan hijau.

Kejadian 9:6

Konteks
9:6 Siapa yang menumpahkan darah manusia, darahnya akan tertumpah x  oleh manusia 3 , sebab Allah membuat manusia itu menurut gambar-Nya y  sendiri.

Kejadian 15:1

Konteks
Perjanjian Allah dengan Abram; janji tentang keturunannya
15:1 Kemudian datanglah firman TUHAN kepada Abram q  dalam suatu penglihatan: r  "Janganlah takut, s  Abram, Akulah perisaimu; t  upahmu u  akan sangat besar 4 ."

Kejadian 15:16

Konteks
15:16 Tetapi keturunan x  yang keempat akan kembali ke sini, y  sebab sebelum itu kedurjanaan orang Amori z  itu belum genap."

Kejadian 16:4

Konteks
16:4 Abram menghampiri Hagar, t  lalu mengandunglah perempuan itu. Ketika Hagar tahu, bahwa ia mengandung, maka ia memandang rendah akan nyonyanya u  itu.

Kejadian 16:10

Konteks
16:10 Lagi kata Malaikat TUHAN itu kepadanya: "Aku akan membuat sangat banyak keturunanmu, sehingga tidak dapat dihitung d  karena banyaknya."

Kejadian 17:4

Konteks
17:4 "Dari pihak-Ku, inilah perjanjian-Ku dengan engkau: b  Engkau akan menjadi bapa sejumlah besar bangsa. c 

Kejadian 18:12-13

Konteks
18:12 Jadi tertawalah z  Sara dalam hatinya, katanya: "Akan berahikah aku, setelah aku sudah layu, sedangkan tuanku a  sudah tua?" 18:13 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Abraham: "Mengapakah Sara tertawa dan berkata: Sungguhkah aku akan melahirkan anak, sedangkan aku telah tua? b 

Kejadian 18:26

Konteks
18:26 TUHAN berfirman: "Jika Kudapati lima puluh orang benar dalam kota Sodom, Aku akan mengampuni seluruh tempat itu karena mereka. c "

Kejadian 22:8

Konteks
22:8 Sahut Abraham: "Allah yang akan menyediakan 5  o  anak domba p  untuk korban bakaran bagi-Nya, anakku." Demikianlah keduanya berjalan bersama-sama.

Kejadian 22:14

Konteks
22:14 Dan Abraham menamai e  tempat itu: "TUHAN f  menyediakan 6 "; sebab itu sampai sekarang dikatakan orang: "Di atas gunung TUHAN, akan disediakan. g "

Kejadian 26:2

Konteks
26:2 Lalu TUHAN menampakkan y  diri kepadanya serta berfirman: "Janganlah pergi ke Mesir, z  diamlah di negeri yang akan Kukatakan a  kepadamu.

Kejadian 26:11

Konteks
26:11 Lalu Abimelekh memberi perintah kepada seluruh bangsa itu: "Siapa yang mengganggu s  orang ini atau isterinya, pastilah ia akan dihukum mati. t "

Kejadian 27:28

Konteks
27:28 Allah akan memberikan kepadamu embun s  yang dari langit dan tanah-tanah gemuk t  di bumi dan gandum u  serta anggur v  berlimpah-limpah.

Kejadian 30:13

Konteks
30:13 Berkatalah Lea: "Aku ini berbahagia! Tentulah perempuan-perempuan akan menyebutkan aku w  berbahagia. x " Maka ia menamai anak itu Asyer. y 

Kejadian 31:3

Konteks
31:3 Lalu berfirmanlah TUHAN kepada Yakub: "Pulanglah z  ke negeri nenek moyangmu dan kepada kaummu, dan Aku akan menyertai engkau. a "

Kejadian 32:8

Konteks
32:8 Sebab pikirnya: "Jika Esau datang menyerang pasukan yang satu, sehingga terpukul kalah, maka pasukan yang tinggal akan terluput."

Kejadian 34:17

Konteks
34:17 Tetapi jika kamu tidak mendengarkan perkataan kami dan kamu tidak disunat, maka kami akan mengambil kembali anak itu, lalu pergi."

Kejadian 35:12

Konteks
35:12 Dan negeri ini yang telah Kuberikan kepada Abraham dan kepada Ishak, akan Kuberikan kepadamu dan juga kepada keturunanmu. y " z 

Kejadian 41:31

Konteks
41:31 Sesudah itu akan tidak kelihatan lagi bekas-bekas kelimpahan di negeri ini karena kelaparan itu, sebab sangat hebatnya kelaparan itu.

Kejadian 41:40

Konteks
41:40 Engkaulah menjadi kuasa atas istanaku, f  dan kepada perintahmu g  seluruh rakyatku akan taat; hanya takhta inilah kelebihanku dari padamu. h "

Kejadian 44:9

Konteks
44:9 Pada siapa dari hamba-hambamu e  ini kedapatan piala itu, biarlah ia mati, f  juga kami ini akan menjadi budak tuanku. g "

Kejadian 45:6

Konteks
45:6 Karena telah dua tahun ada kelaparan y  dalam negeri ini dan selama lima tahun lagi orang tidak akan membajak atau menuai.

Kejadian 47:16

Konteks
47:16 Jawab Yusuf: "Jika tidak ada lagi uang, h  berilah ternakmu, i  maka aku akan memberi makanan kepadamu sebagai ganti ternakmu itu."

Kejadian 49:1

Konteks
Perkataan Yakub yang penghabisan kepada anak-anaknya
49:1 Kemudian Yakub memanggil anak-anaknya 7  dan berkata: "Datanglah berkumpul, supaya kuberitahukan kepadamu, apa yang akan kamu alami di kemudian hari. z 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:18]  1 Full Life : PENOLONG ... YANG SEPADAN DENGAN DIA.

Nas : Kej 2:18

Wanita diciptakan untuk menjadi rekan yang mengasihi dan menolong laki-laki. Selaku rekan ia harus bersama-sama menanggung tanggung jawab laki-laki dan bekerja sama dengannya dalam memenuhi maksud Allah bagi kehidupan laki-laki dan keluarga mereka

(lihat cat. --> Ef 5:22;

[atau ref. Ef 5:22]

lih. Mazm 33:20; 70:6; 115:9, di mana istilah "penolong" dipakai juga

untuk menggambarkan Allah).

[2:24]  2 Full Life : MENINGGALKAN AYAHNYA DAN IBUNYA.

Nas : Kej 2:24

Sejak semula Allah menetapkan pernikahan dan kesatuan keluarga sebagai lembaga pertama dan paling penting di bumi

(lihat cat. --> Kej 1:28).

[atau ref. Kej 1:28]

Rencana Allah bagi pernikahan adalah satu orang laki-laki dan satu orang wanita yang menjadi "satu daging" (yaitu, bersatu secara jasmaniah dan rohani). Arahan ini menolak perzinaan, poligami, homoseksualitas, kehidupan tidak bermoral, dan perceraian yang tidak alkitabiah (Mr 10:7-9;

lihat cat. --> Mat 19:9).

[atau ref. Mat 19:9]

[9:6]  3 Full Life : SIAPA YANG MENUMPAHKAN DARAH MANUSIA, DARAH-NYA AKAN TERTUMPAH OLEH MANUSIA.

Nas : Kej 9:6

Akibat nafsu untuk melakukan kekerasan dan penumpahan darah yang timbul di hati manusia (bd. Kej 6:11; 8:21), Allah berusaha untuk melindungi kekudusan hidup manusia dengan membatasi pembunuhan yang ada di dalam masyarakat;

  1. (1) dengan menekankan bahwa manusia telah diciptakan menurut gambar-Nya (Kej 1:26) dan bahwa nyawa mereka itu kudus di hadapan-Nya;
  2. (2) dengan menetapkan hukuman mati, yaitu memerintahkan agar semua pembunuh dijatuhi hukuman mati (bd. Kel 21:12,14; 22:2; Bil 35:6-34; Ul 19:1-13;

    lihat cat. --> Rom 13:4).

    [atau ref. Rom 13:4]

    Kekuasaan pemerintah untuk mempergunakan "pedang" dalam hukuman mati ditegaskan kembali dalam PB (Kis 25:11; Rom 13:4; bd. Mat 26:52).

[15:1]  4 Full Life : PERISAIMU; UPAHMU AKAN SANGAT BESAR.

Nas : Kej 15:1

Setelah berperang melawan raja-raja itu, Abram merasa susah dan takut. Oleh karena itu Allah meyakinkan Abram di dalam suatu penglihatan bahwa Ia adalah perisai dan upah Abram. Abram menanggapi kata-kata yang menguatkan ini dengan mengingat bahwa dia tidak mempunyai anak dan karena itu tidak ada ahli waris (ayat Kej 15:2), sehingga ia menganjurkan untuk mengadopsi salah seorang hambanya menjadi ahli waris. Allah menolak usul itu, serta berjanji bahwa Abram akan memperoleh anak laki-laki dari istrinya Sarai yang mandul (bd. Kej 11:30) dan memiliki keturunan yang sangat banyak. Hal yang luar biasa -- dan kebesaran Abram -- ialah bahwa dia percaya Allah. Iman ini kepada Allah yang diperhitungkan kepadanya sebagai kebenaran

(lihat cat. --> Kej 15:6 berikutnya).

[atau ref. Kej 15:6]

[22:8]  5 Full Life : ALLAH YANG AKAN MENYEDIAKAN.

Nas : Kej 22:8

"Allah yang akan menyediakan" ("Yehovah-jireh," ayat Kej 22:14) bersifat nubuat dan menunjuk kepada korban pengganti, seekor domba jantan, yang disediakan Allah (ayat Kej 22:13). Puncak penggenapan pernyataan Abraham terdapat di dalam tindakan Allah menyediakan Anak-Nya yang tunggal sebagai korban pendamaian di Golgota bagi penebusan manusia. Dengan demikian, Bapa sorgawi itu sendiri melakukan apa yang dimintanya dari Abraham (Yoh 3:16; Rom 3:24-25; 8:32).

[22:14]  6 Full Life : TUHAN MENYEDIAKAN (YAHWEH-YIREH).

Nas : Kej 22:14

Dari ujian Abraham kita belajar bahwa:

  1. 1) Allah kadang-kadang menguji iman anak-anak-Nya (bd. 1Pet 1:6-7;

    lihat cat. --> Ibr 11:35).

    [atau ref. Ibr 11:35]

    Ujian harus dianggap sebagai suatu kehormatan di dalam kerajaan Allah (1Pet 4:12-14).
  2. 2) Allah dapat dipercayai untuk menyediakan kehadiran, kasih karunia, dan segala yang diperlukan bagi setiap situasi yang sesuai dengan kehendak-Nya (Mazm 46:2-4; 2Kor 9:8; 12:9; Ef 3:20).
  3. 3) Allah sering melaksanakan maksud penebusan-Nya melalui kehancuran sebuah visi; yaitu, Dia mungkin membiarkan hal-hal terjadi dalam kehidupan kita yang tampaknya menghancurkan harapan dan cita-cita kita (Kej 17:15-17; 22:1-12; 37:5-7,28; Mr 14:43-50; 15:25,37).
  4. 4) Setelah iman teruji, Allah meneguhkan, menguatkan, menegakkan, dan memberikan upah kepada orang percaya itu (ayat Kej 22:16-18; 1Pet 5:10).
  5. 5) Cara menemukan kehidupan sejati di dalam Allah ialah melalui kesediaan untuk mengorbankan segala sesuatu yang diminta oleh-Nya (bd. Mat 10:37-39; 16:24-25; Yoh 12:25).
  6. 6) Setelah suatu ujian penderitaan dan iman, hasil dari semua perlakuan Tuhan terhadap orang percaya ialah "maha penyayang dan penuh belas kasihan" (Yak 5:11).

[49:1]  7 Full Life : YAKUB MEMANGGIL ANAK-ANAKNYA.

Nas : Kej 49:1

Ketika Yakub mendekati ajalnya, ia mengumpulkan anak-anaknya dan bernubuat mengenai kehidupan dan masa depan mereka dalam maksud penebusan Allah. Semua berkat dan kutuk di pasal ini tergantung pada hubungan keturunan itu dengan Allah

(lihat cat. --> Kej 49:7).

[atau ref. Kej 49:7]



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA