TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ibrani 2:3

Konteks
2:3 bagaimanakah kita akan luput, jikalau kita menyia-nyiakan keselamatan m  yang sebesar itu, yang mula-mula diberitakan oleh Tuhan n  dan oleh mereka yang telah mendengarnya, o  kepada kita dengan cara yang dapat dipercayai 1 , sedangkan

Ibrani 2:14

Konteks
2:14 Karena anak-anak itu adalah anak-anak dari darah dan daging, g  maka Ia juga menjadi sama dengan mereka h  dan mendapat bagian dalam keadaan mereka 2 , supaya oleh kematian-Nya Ia memusnahkan i  dia, yaitu Iblis, j  yang berkuasa atas maut;

Ibrani 10:34

Konteks
10:34 Memang kamu telah turut mengambil bagian dalam penderitaan orang-orang hukuman z  dan ketika harta kamu dirampas, kamu menerima hal itu dengan sukacita, sebab kamu tahu, bahwa kamu memiliki harta a  yang lebih baik dan yang lebih menetap sifatnya.

Ibrani 13:9

Konteks
13:9 Janganlah kamu disesatkan oleh berbagai-bagai ajaran y  asing. Sebab yang baik ialah, bahwa hati kamu diperkuat z  dengan kasih karunia dan bukan dengan pelbagai makanan a  yang tidak memberi faedah kepada mereka yang menuruti aturan-aturan makanan macam itu. b 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:3]  1 Full Life : KEPADA KITA ... DAPAT DIPERCAYAI.

Nas : Ibr 2:3

Injil rasuli pertama-tama diberitakan oleh Tuhan Yesus dan kemudian diteguhkan oleh

  1. (1) kesaksian dari tangan pertama mereka yang telah mendengar dan mengenal Yesus selama hidup-Nya di dunia (bd. Kis 1:4; 1Yoh 1:1), dan
  2. (2) kesaksian dari Allah sendiri, yang bersaksi tentang keaslian pemberitaan Injil keselamatan melalui "tanda-tanda dan mujizat-mujizat dan oleh bagai-bagai penyataan kekuasaan" (ayat Ibr 2:4) dan oleh karunia-karunia rohani (bd. 1Kor 12:4-11). Demikian gereja mula-mula memberitakan Injil bukan saja dengan kata-kata tetapi juga "dengan kekuatan oleh Roh Kudus dan dengan suatu kepastian yang kokoh" (1Tes 1:5).

[2:14]  2 Full Life : MENDAPAT BAGIAN DALAM KEADAAN MEREKA.

Nas : Ibr 2:14

Karena mereka yang akan ditebus oleh Kristus adalah darah dan daging (maksudnya: manusia), Yesus juga harus menjadi darah dan daging. Karena hanya sebagai manusia sejati dapatlah Ia memenuhi syarat untuk menyelamatkan umat manusia dari kuasa Iblis. Kristus mati untuk menghancurkan kuasa Iblis atas orang-orang percaya (bd. 1Yoh 3:8) serta membebaskan mereka dari ketakutan akan kematian (Wahy 1:18) dengan menjanjikan hidup kekal bersama Allah (Yoh 17:3; Wahy 21:1-22:21).



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA