Kejadian 19:1-38
KonteksKejadian 19:2
Konteks19:2 serta berkata: "Tuan-tuan, silakanlah singgah ke rumah hambamu ini, bermalamlah di sini dan basuhlah kakimu, p maka besok pagi tuan-tuan boleh melanjutkan perjalanannya." Jawab mereka: "Tidak, kami akan bermalam di tanah lapang. q "
Mazmur 55:12
Konteks55:12 (55-13) Kalau musuhku yang mencela aku, aku masih dapat menanggungnya; kalau pembenciku yang membesarkan diri terhadap aku, aku masih dapat menyembunyikan diri terhadap dia.
Amsal 22:3
Konteks22:3 Kalau orang bijak melihat malapetaka, bersembunyilah p ia, tetapi orang yang tak berpengalaman berjalan terus, lalu kena celaka. q
Yohanes 8:59
Konteks8:59 Lalu mereka mengambil batu untuk melempari Dia; q tetapi Yesus menghilang r dan meninggalkan Bait Allah.
Kisah Para Rasul 17:14
Konteks17:14 Tetapi saudara-saudara y menyuruh Paulus segera berangkat menuju ke pantai laut, tetapi Silas z dan Timotius a masih tinggal di Berea.


[19:1] 1 Full Life : LOT SEDANG DUDUK DI PINTU GERBANG SODOM.
Nas : Kej 19:1
Sekalipun Lot sedih oleh perbuatan-perbuatan najis yang didengar dan dilihatnya (2Pet 2:7-8), ia masih bersedia mendiamkan kejahatan Sodom demi keuntungan materiel dan sosial
(lihat cat. --> Kej 13:12).
[atau ref. Kej 13:12]
Kompromi ini mendatangkan tragedi kepada keluarganya (ayat Kej 19:24). Demikian pula, orang percaya masa kini yang tidak melindungi keluarganya dari lingkungan yang tidak beriman dan pengaruh jahat demi keuntungan materiel dan sosial mengakibatkan tragedi bagi keluarganya.
[19:5] 2 Full Life : SUPAYA KAMI PAKAI MEREKA
Nas : Kej 19:5
(versi Inggris NIV -- bersanggama). Orang laki-laki Sodom ingin memperkosa orang asing yang datang itu. Dari peristiwa inilah muncul istilah sodomi; istilah ini terutama menunjuk kepada homoseksualitas dan nafsu homoseks. Sodomi dikutuk dengan keras dalam Alkitab (Im 20:13; Ul 23:17; 1Kor 6:9; 1Tim 1:8-10;
lihat cat. --> Rom 1:27).
[atau ref. Rom 1:27]
[19:8] 3 Full Life : AKU MEMPUNYAI DUA ORANG ANAK PEREMPUAN.
Nas : Kej 19:8
Sulit dipercaya bahwa Lot rela menyerahkan kedua putrinya untuk diperkosa oleh sekelompok penyesat seksual supaya melindungi dua orang yang tidak pernah dijumpainya sebelumnya. Mungkin dalam keadaan terjepit ia mencoba mengulur waktu, karena percaya bahwa sahabat-sahabatnya tidak akan membiarkan keluarganya diperlakukan dengan begitu kejam.
[19:26] 4 Full Life : ISTERI LOT ... MENOLEH KE BELAKANG, LALU MENJADI TIANG GARAM.
Nas : Kej 19:26
Istri Lot tidak menganggap serius peringatan kedua malaikat itu (ayat Kej 19:17), dan matilah dia. Rupanya hatinya masih terikat kepada kesenangan-kesenangan Sodom. Yesus mengingatkan orang percaya agar "ingat akan isteri Lot" (Luk 17:32), yang artinya bahwa mereka yang hatinya terikat pada sistem dunia yang tercemar ini tidak akan lolos dari murka Allah dan kebinasaan yang akan dialami oleh orang yang tidak beriman (bd. Yeh 3:20; Rom 8:13; Ibr 4:1;
lihat art. KEMURTADAN PRIBADI; dan
lihat art. HUBUNGAN ORANG KRISTEN DENGAN DUNIA).
[19:28] 5 Full Life : ASAP DARI DAPUR PELEBURAN.
Nas : Kej 19:28
Rasul Petrus menyatakan bahwa pembinasaan Sodom dan Gomora adalah contoh mengenai apa yang akan terjadi atas semua orang fasik (2Pet 2:6,9). PB mengingatkan bahwa hari akhir murka Allah makin dekat
(lihat art. KESENGSARAAN BESAR).
[19:33] 6 Full Life : MEMBERI AYAH MEREKA MINUM ANGGUR.
Nas : Kej 19:33
Kedua putri Lot salah karena melakukan dosa berzina dengan ayahnya dan Lot salah karena mabuk.
- 1) Rupanya pergaulan akrab gadis-gadis itu dengan orang fasik di Sodom, yang dibiarkan oleh ayahnya (ayat Kej 19:14), telah menyebabkan mereka menerima standar moral yang sangat rendah. Karena Lot membiarkan orang fasik itu, ia kehilangan keluarganya dan keturunannya menjadi orang kafir.
- 2) Lot tetap merupakan contoh dari seorang ayah beriman yang imannya
dan penyerahannya adalah cukup untuk menyelamatkan dirinya sendiri,
namun tidak cukup untuk menyelamatkan keluarganya. Dia sadar terlambat
bahwa jalan iman yang sejati ialah mengajar keluarganya menjauhi diri
dan "tidak mengasihi dunia" (1Yoh 2:15,17;
lihat cat. --> 2Kor 6:14).
[atau ref. 2Kor 6:14]