TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yohanes 2:6

Konteks
2:6 Di situ ada enam tempayan yang disediakan untuk pembasuhan b  menurut adat orang Yahudi, masing-masing isinya dua tiga buyung.

Yohanes 2:20

Konteks
2:20 Lalu kata orang Yahudi kepada-Nya: "Empat puluh enam tahun orang mendirikan Bait Allah ini dan Engkau dapat membangunnya dalam tiga hari?"

Yohanes 3:22

Konteks
Kesaksian Yohanes tentang Yesus
3:22 Sesudah itu Yesus pergi dengan murid-murid-Nya ke tanah Yudea dan Ia diam di sana bersama-sama mereka dan membaptis. k 

Yohanes 4:22

Konteks
4:22 Kamu menyembah apa yang tidak kamu kenal, u  kami menyembah apa yang kami kenal, sebab keselamatan datang dari bangsa Yahudi. v 

Yohanes 6:41

Konteks
6:41 Maka bersungut-sungutlah orang Yahudi tentang Dia, karena Ia telah mengatakan: "Akulah roti yang telah turun dari sorga."

Yohanes 6:52

Konteks
6:52 Orang-orang Yahudi g  bertengkar antara sesama mereka h  dan berkata: "Bagaimana Ia ini dapat memberikan daging-Nya kepada kita untuk dimakan."

Yohanes 7:1

Konteks
Yesus pergi ke Yerusalem untuk hari raya Pondok Daun
7:1 Sesudah itu Yesus berjalan keliling Galilea, sebab Ia tidak mau tetap tinggal di Yudea, karena di sana orang-orang Yahudi h  berusaha untuk membunuh-Nya. i 

Yohanes 8:22

Konteks
8:22 Maka kata orang-orang Yahudi itu: "Apakah Ia mau bunuh diri dan karena itu dikatakan-Nya: Ke tempat Aku pergi, tidak mungkin kamu datang?"

Yohanes 8:31

Konteks
8:31 Maka kata-Nya kepada orang-orang Yahudi yang percaya kepada-Nya: "Jikalau kamu tetap dalam firman-Ku 1 , e  kamu benar-benar adalah murid-Ku

Yohanes 8:48

Konteks
Yesus sudah ada sebelum Abraham
8:48 Orang-orang Yahudi menjawab Yesus: "Bukankah benar kalau kami katakan bahwa Engkau orang Samaria b  dan kerasukan setan? c "

Yohanes 9:18

Konteks
9:18 Tetapi orang-orang Yahudi k  itu tidak percaya, bahwa tadinya ia buta dan baru dapat melihat lagi, sampai mereka memanggil orang tuanya

Yohanes 10:33

Konteks
10:33 Jawab orang-orang Yahudi itu: "Bukan karena suatu pekerjaan baik maka kami mau melempari Engkau, melainkan karena Engkau menghujat Allah dan karena Engkau, sekalipun hanya seorang manusia saja, menyamakan diri-Mu dengan Allah. e "

Yohanes 11:33

Konteks
11:33 Ketika Yesus melihat Maria menangis dan juga orang-orang Yahudi yang datang bersama-sama dia, maka masygullah c  hati-Nya 2 . Ia sangat terharu d  dan berkata:

Yohanes 11:45

Konteks
Persepakatan untuk membunuh Yesus
11:45 Banyak di antara orang-orang Yahudi yang datang melawat Maria u  dan yang menyaksikan sendiri apa yang telah dibuat v  Yesus, percaya kepada-Nya. w 

Yohanes 11:55

Konteks
11:55 Pada waktu itu hari raya Paskah h  orang Yahudi sudah dekat dan banyak orang dari negeri itu berangkat ke Yerusalem untuk menyucikan diri i  sebelum Paskah itu.

Yohanes 18:33

Konteks
18:33 Maka kembalilah Pilatus ke dalam gedung pengadilan, v  lalu memanggil Yesus dan bertanya kepada-Nya: "Engkau inikah raja orang Yahudi? w "

Yohanes 18:35

Konteks
18:35 Kata Pilatus: "Apakah aku seorang Yahudi? Bangsa-Mu sendiri dan imam-imam kepala yang telah menyerahkan Engkau kepadaku; apakah yang telah Engkau perbuat?"

Yohanes 18:39

Konteks
18:39 Tetapi pada kamu ada kebiasaan, bahwa pada Paskah aku membebaskan seorang bagimu. Maukah kamu, supaya aku membebaskan raja orang Yahudi bagimu?"

Yohanes 19:7

Konteks
19:7 Jawab orang-orang Yahudi itu kepadanya: "Kami mempunyai hukum dan menurut hukum itu Ia harus mati, m  sebab Ia menganggap diri-Nya sebagai Anak Allah. n "

Yohanes 19:14

Konteks
19:14 Hari itu ialah hari persiapan v  Paskah, kira-kira jam dua belas 3 . w  Kata Pilatus kepada orang-orang Yahudi itu: "Inilah rajamu! x "

Yohanes 19:19

Konteks
19:19 Dan Pilatus menyuruh memasang juga tulisan di atas kayu salib itu, bunyinya: "Yesus, orang Nazaret, d  Raja orang Yahudi. e "

Yohanes 19:40

Konteks
19:40 Mereka mengambil mayat Yesus, mengapaninya dengan kain lenan e  dan membubuhinya dengan rempah-rempah menurut adat f  orang Yahudi bila menguburkan mayat.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:31]  1 Full Life : JIKALAU KAMU TETAP DALAM FIRMAN-KU.

Nas : Yoh 8:31

Yesus tidak pernah mendorong murid-murid-Nya agar berharap kepada iman dan pengalaman yang lampau. Keselamatan hanya terjamin apabila kita "tetap dalam Firman-Nya". Murid Kristus yang sejati akan senantiasa taat kepada perkataan-Nya (Luk 21:19;

lihat cat. --> Yoh 15:6)

[atau ref. Yoh 15:6]

[11:33]  2 Full Life : MASYGULLAH HATI-NYA.

Nas : Yoh 11:33

Ayat ini menunjukkan hati dan perasaan Yesus ketika menyaksikan dukacita dan penderitaan yang diakibatkan oleh kejahatan di dunia ini.

  1. 1) Kata-kata ini (Yun. _embrimaomai_) menggambarkan emosi yang sangat dalam dan meliputi kemarahan. Yesus menjadi sedih dan geram melihat semua penderitaan karena dosa, Iblis dan kematian. Jiwa-Nya bukan dipenuhi ketidakpedulian tetapi penuh kemarahan terhadap kejahatan, sementara Dia berjuang untuk keselamatan umat manusia

    (lihat cat. --> Yoh 11:35;

    lihat cat. --> Mat 23:13;

    [atau ref. Yoh 11:35; Mat 23:13]

    juga lih. Mat 21:12-13; Mr 11:15,17; Luk 19:45-46; Yoh 2:14-16).
  2. 2) Salah satu tanda tertentu bahwa Allah bekerja dalam kehidupan kita ialah bahwa kita mulai menyadari berapa banyak kesengsaraan, kesedihan, dan penderitaan disebabkan oleh dosa dalam dunia ini (bd. Kej 3:16-19; Rom 5:12). Belas kasihan untuk yang menderita dan kebencian terhadap dosa akan tumbuh dalam hati kita bila kita memperhatikannya. Tidak mungkin kita merasa senang dengan dosa

    (lihat cat. --> Rom 1:32;

    lihat cat. --> 2Tes 2:12;

    lihat cat. --> Ibr 1:9).

    [atau ref. Rom 1:32; 2Tes 2:12; Ibr 1:9]

[19:14]  3 Full Life : KIRA-KIRA JAM DUA BELAS.

Nas : Yoh 19:14

Yohanes menyatakan bahwa pengadilan Yesus berakhir "kira-kira jam dua belas." Akan tetapi Markus mengatakan bahwa Yesus disalibkan pada "jam sembilan" (Mr 15:25). Perbedaan ini dapat dipahami jikalau kita ingat bahwa Yohanes menggunakan jam dengan perhitungan Romawi sedangkan Markus menggunakan perhitungan Palestina. Menurut perhitungan Romawi suatu hari diawali pada saat tengah malam sedangkan suatu hari Palestina pada saat matahari terbit.



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA