TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yohanes 17:6-7

Konteks
17:6 Aku telah menyatakan nama-Mu x  kepada semua orang, yang Engkau berikan kepada-Ku y  dari dunia. Mereka itu milik-Mu dan Engkau telah memberikan mereka kepada-Ku dan mereka telah menuruti firman-Mu 1 . 17:7 Sekarang mereka tahu, bahwa semua yang Engkau berikan kepada-Ku itu berasal dari pada-Mu.

Yohanes 17:25

Konteks
17:25 Ya Bapa yang adil, memang dunia tidak mengenal Engkau, h  tetapi Aku mengenal Engkau, dan mereka ini tahu, bahwa Engkaulah yang telah mengutus Aku; i 

Yohanes 16:27

Konteks
16:27 sebab Bapa sendiri mengasihi kamu 2 , karena kamu telah mengasihi Aku x  dan percaya, bahwa Aku datang dari Allah. y 

Yohanes 16:30

Konteks
16:30 Sekarang kami tahu, bahwa Engkau mengetahui segala sesuatu dan tidak perlu orang bertanya kepada-Mu. Karena itu kami percaya, b  bahwa Engkau datang dari Allah. c "

Yohanes 16:1

Konteks
Bertekun
16:1 "Semuanya ini m  Kukatakan kepadamu, supaya kamu jangan kecewa n  dan menolak Aku.

Yohanes 4:14

Konteks
4:14 tetapi barangsiapa minum air yang akan Kuberikan kepadanya, ia tidak akan haus l  untuk selama-lamanya. Sebaliknya air yang akan Kuberikan kepadanya, akan menjadi mata air m  di dalam dirinya, yang terus-menerus memancar sampai kepada hidup yang kekal 3 . n "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[17:6]  1 Full Life : MEREKA TELAH MENURUTI FIRMAN-MU.

Nas : Yoh 17:6

Doa Kristus untuk perlindungan, sukacita, pengudusan, kasih, dan kesatuan hanya berlaku bagi orang-orang tertentu, yaitu mereka yang menjadi milik Allah, percaya kepada Kristus (ayat Yoh 17:8), terpisah dari dunia (ayat Yoh 17:14-16) dan menaati sabda Kristus dan ajaran-ajaran-Nya (ayat Yoh 17:6,8).

[16:27]  2 Full Life : BAPA SENDIRI MENGASIHI KAMU.

Nas : Yoh 16:27

Bapa mengasihi semua orang (Yoh 3:16). Namun juga benar bahwa Dia mempunyai kasih kekeluargaan yang lebih khusus bagi mereka yang melalui Kristus diperdamaikan dengan-Nya, mengasihi Dia, dan tetap setia kepada-Nya sementara mengalami kesusahan di dunia ini (ayat Yoh 16:33). Kasih kita bagi Yesus mendatangkan kasih Bapa kepada kita. Jadi, kasih adalah tanggapan atas kasih.

[4:14]  3 Full Life : AIR ... HIDUP YANG KEKAL.

Nas : Yoh 4:14

"Air" yang diberikan Yesus berarti hidup kekal (bd. Yes 12:3). Untuk memperoleh air hidup ini, seseorang harus "meminumnya" (lih. Yoh 7:37). Tindakan minum ini bukanlah suatu tindakan sesaat yang satu kali saja, namun suatu tindakan minum yang bertahap-tahap dan berkali-kali; perhatikan bahwa kata "minum" (Yun. _pineto_ dari akar _pino_) adalah dalam betuk imperatif masa kini yang berarti suatu tindakan yang berkesinambungan atau berulang-ulang. Meminum air hidup menuntut persekutuan terus-menerus dengan sumbernya, Yesus Kristus sendiri. Tidak seorang pun bisa meminum air hidup apabila hubungannya terputus dengan sumber itu. Orang-orang seperti itu akan menjadi, seperti yang dikatakan Petrus, "mata air yang kering" (2Pet 2:17).



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA