TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 41:8

Konteks
Israel hamba TUHAN
41:8 Tetapi engkau, hai Israel, hamba-Ku, n  hai Yakub, yang telah Kupilih 1 , o  keturunan Abraham, p  yang Kukasihi; q 

Kejadian 17:7

Konteks
17:7 Aku akan mengadakan perjanjian h  i  antara Aku dan engkau serta keturunanmu turun-temurun menjadi perjanjian j  k  yang kekal, supaya Aku menjadi Allahmu 2  l  dan Allah keturunanmu. m 

Keluaran 3:7

Konteks
3:7 Dan TUHAN berfirman: "Aku telah memperhatikan a  dengan sungguh kesengsaraan b  umat-Ku 3  di tanah Mesir, dan Aku telah mendengar seruan mereka yang disebabkan oleh pengerah-pengerah mereka, ya, Aku mengetahui c  penderitaan d  mereka.

Keluaran 4:22-23

Konteks
4:22 Maka engkau harus berkata kepada Firaun: Beginilah firman TUHAN: Israel ialah anak-Ku, anak-Ku yang sulung 4 ; u  4:23 sebab itu Aku berfirman kepadamu: Biarkanlah anak-Ku itu pergi, v  supaya ia beribadah w  kepada-Ku; tetapi jika engkau menolak membiarkannya pergi, maka Aku akan membunuh anakmu, anakmu yang sulung. x "

Keluaran 6:7

Konteks
6:7 (6-6) Aku akan mengangkat kamu menjadi umat-Ku dan Aku akan menjadi Allahmu 5 , x  supaya kamu mengetahui, y  bahwa Akulah, TUHAN, Allahmu, yang membebaskan kamu dari kerja paksa orang Mesir.

Keluaran 19:5-6

Konteks
19:5 Jadi sekarang, jika kamu sungguh-sungguh j  mendengarkan firman-Ku 6  dan berpegang pada perjanjian-Ku, k  maka kamu akan menjadi harta l  kesayangan-Ku 7  sendiri dari antara segala bangsa, sebab Akulah yang empunya seluruh bumi. m  19:6 Kamu akan menjadi bagi-Ku kerajaan imam n  dan bangsa o  yang kudus 8 . Inilah semuanya firman yang harus kaukatakan kepada orang Israel."

Roma 11:1-2

Konteks
Sisa Israel
11:1 Maka aku bertanya: Adakah Allah mungkin telah menolak umat-Nya 9 ? Sekali-kali tidak! a  Karena aku sendiripun orang Israel, dari keturunan Abraham, b  dari suku Benyamin. c  11:2 Allah tidak menolak umat-Nya d  yang dipilih-Nya. e  Ataukah kamu tidak tahu, apa yang dikatakan Kitab Suci tentang Elia, waktu ia mengadukan Israel kepada Allah:

Roma 11:28

Konteks
11:28 Mengenai Injil mereka adalah seteru s  Allah oleh karena kamu, tetapi mengenai pilihan mereka adalah kekasih Allah oleh karena nenek moyang. t 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[41:8]  1 Full Life : YAKUB, YANG TELAH KUPILIH.

Nas : Yes 41:8

Israel tidak perlu takut akan kebinasaan karena Allah telah memilih mereka sebagai saluran untuk melaksanakan janji penebusan yang diadakan-Nya dengan leluhur mereka. Melalui bangsa Israel akan datang baik Mesias maupun penyataan Allah yang tertulis, yang olehnya keselamatan akan datang kepada semua bangsa di bumi

(lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN ABRAHAM, ...).

[17:7]  2 Full Life : AKU MENJADI ALLAHMU.

Nas : Kej 17:7

Hakikat dan realitas perjanjian Abraham ialah Allah yang memberikan diri-Nya kepada Abraham dan keturunannya (ayat Kej 17:7-8). Janji Allah untuk "menjadi Allahmu" adalah janji terbesar dalam Alkitab. Janji ini merupakan janji pertama yang melandasi semua janji lainnya. Ini berarti bahwa Allah tanpa pamrih mengikat diri kepada umat-Nya yang setia untuk menjadi Allah mereka, perisai, dan upah mereka (bd.

lihat cat. --> Kej 15:1).

[atau ref. Kej 15:1]

Ini juga berarti bahwa kasih karunia, pengampunan, janji-janji, perlindungan, bimbingan, kebaikan, pertolongan, dan berkat diberikan kepada mereka di dalam kasih (bd. Yer 11:4; 24:7; 30:22; 32:28; Yeh 11:20; Yeh 36:28; Za 8:8). Semua orang Kristen mewarisi janji yang sama melalui iman kepada Kristus (Gal 3:15).

[3:7]  3 Full Life : MEMPERHATIKAN ... KESENGSARAAN UMAT-KU.

Nas : Kel 3:7

Sebagaimana Allah memperhatikan kesengsaraan umat-Nya di Mesir, Ia juga memperhatikan kesengsaraan seluruh umat-Nya. Ia mendengarkan seruan orang yang susah dan tertindas. Pada waktu semacam itu, umat Allah hendaknya berseru kepada-Nya agar Ia turun tangan menolong mereka. Apakah penindasan kita disebabkan oleh situasi, orang lain, Iblis, dosa atau dunia, penghiburan, kasih karunia, dan pertolongan Allah lebih daripada memadai untuk mengatasi semua keperluan itu (lih. Rom 8:32). Pada waktu-Nya Allah akan melepaskan kita (bd. Kej 15:13).

[4:22]  4 Full Life : ISRAEL ... ANAK-KU YANG SULUNG.

Nas : Kel 4:22

"Anak yang sulung" menunjukkan kasih dan hubungan khusus dengan Allah. Allah menyatakan Israel sebagai anak-Nya -- yang sulung. Kemudian ketika mempersempit tema anak ini, Allah menyatakan keturunan Daud selaku anak-Nya (2Sam 7:14; Mazm 2:7), dan kemudian lagi, dalam penyempitan selanjutnya, Ia menyatakan Yesus sebagai Anak-Nya -- yang sulung (Luk 1:35; 3:22; Ibr 1:5-13).

[6:7]  5 Full Life : AKU AKAN MENGANGKAT KAMU MENJADI UMAT-KU DAN AKU AKAN MENJADI ALLAHMU.

Nas : Kel 6:6

Ayat Kel 6:5-6 menyatakan makna dan maksud hakiki dari peristiwa keluaran dan terjadinya perjanjian di Gunung Sinai (Kel 19:5); Tuhan berjanji untuk menebus Israel dari perbudakan (ayat Kel 6:5), mengangkat mereka sebagai umat-Nya (ayat Kel 6:6), dan menjadi Allah mereka (ayat Kel 6:6); dari pihak mereka, mereka berjanji untuk melaksanakan kehendak Penebus mereka (pasal Kel 19:1-23:33).

  1. 1) Ayat-ayat ini menekankan bahwa Israel diperbudak oleh kekuatan yang tidak dapat mereka kalahkan sendiri. Hanya oleh Tuhan Allah mereka, dapatlah mereka tertolong (ayat Kel 6:4-5). Karena perjanjian-Nya dengan para leluhur dan kasih kepada umat-Nya itu, Ia sungguh-sungguh akan membebaskan mereka (ayat Kel 6:6-8; Ul 7:7-8).
  2. 2) Penebusan Israel dari Mesir oleh Allah merupakan dasar utama perpindahan hak milik Israel kepada Allah sendiri. Israel adalah milik Allah melalui penciptaan dan pemilihan (Kel 4:22), kini juga melalui penebusan.
  3. 3) Secara historis penebusan Israel dari Mesir mendahului penebusan yang lebih besar dari umat manusia berdosa melalui kematian Yesus di salib. Semua orang percaya ditebus dari kuasa Iblis, dosa, dan dunia oleh Kristus. Kini mereka menjadi milik-Nya dan dapat mempercayai kasih dan janji-janji-Nya

    (lihat art. KATA-KATA ALKITABIAH UNTUK KESELAMATAN).

[19:5]  6 Full Life : JIKA KAMU SUNGGUH-SUNGGUH MENDENGARKAN FIRMAN-KU

Nas : Kel 19:5

(versi Inggris NIV -- sungguh-sungguh menaati Aku). Kesinambungan pemilihan Israel sebagai umat Allah tergantung pada ketaatan mereka kepada-Nya sebagai Tuhan; hal ini ditunjukkan oleh susunan "jika ... maka" dalam ayat ini. Allah mengharapkan agar ketaatan ini, yang begitu penting dalam mewujudkan maksud-maksud-Nya kelak bagi mereka (ayat Kel 19:5-6), akan terbit dari hati yang bersyukur yang menanggapi kasih dan perhatian-Nya yang secara khusus ditunjukkan dalam kelepasan mereka dari Mesir

(lihat cat. --> Kel 19:4 sebelumnya;

[atau ref. Kel 19:4]

lih. Ul 6:5). Demikian pula, prinsip ketaatan adalah unsur penting

dalam hubungan kita dengan Kristus di bawah perjanjian baru (lih. Yoh 8:31; 14:21; Rom 4:12; Ibr 3:7-19).

[19:5]  7 Full Life : HARTA KESAYANGAN-KU.

Nas : Kel 19:5

Israel harus menjadi harta kesayangan Allah (bd. Ul 4:10; Am 3:2; Am 9:7). Sekalipun semua bangsa harus memberi pertanggungjawaban kepada Allah karena Dia adalah Pencipta mereka, Israel harus memiliki hubungan yang unik dengan Allah karena Dia adalah Penebus mereka. Maksud bagi Israel ini melambangkan maksud Allah bagi gereja (1Kor 3:16; Tit 2:14; 1Pet 2:5,9).

[19:6]  8 Full Life : KERAJAAN IMAM DAN BANGSA YANG KUDUS.

Nas : Kel 19:6

Sebagai bagian dari maksud Allah bagi Israel ketika mengeluarkan mereka dari Mesir, mereka harus menjadi "kerajaan imam" (yaitu, dipisahkan dan dikhususkan untuk pelayanan Allah) dan suatu "bangsa yang kudus." Demikian pula, orang percaya di bawah perjanjian yang baru harus menjadi kerajaan imam (1Pet 2:5-9; Wahy 1:6; 5:10; 20:6) dan bangsa yang kudus, yaitu bangsa yang terpisah dari cara-cara fasik dunia ini sambil berjalan di jalan kebenaran dan kehendak kudus Allah

(lihat cat. --> Kis 9:13

[atau ref. Kis 9:13]

mengenai arti orang kudus;

lihat art. PENGUDUSAN).

[11:1]  9 Full Life : ADAKAH ALLAH ... MENOLAK UMAT-NYA?

Nas : Rom 11:1

Paulus kini menerangkan bahwa penolakan Allah akan Israel hanya bersifat sebagian dan sementara; Israel akhirnya akan menerima keselamatan Allah di dalam Kristus. Mengenai ulasan bagaimana pasal Rom 11:1-36 cocok dalam argumentasi Paulus dari pasal Rom 9:1-11:36

lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH.



TIP #08: Klik ikon untuk memisahkan teks alkitab dan catatan secara horisontal atau vertikal. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA