TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Filipi 2:19

Konteks
Timotius dan Epafroditus
2:19 Tetapi dalam Tuhan Yesus kuharap segera b  mengirimkan Timotius 1  c  kepadamu, supaya tenang juga hatiku oleh kabar tentang hal ihwalmu.

Filipi 1:5

Konteks
1:5 Aku mengucap syukur kepada Allahku karena persekutuanmu i  dalam Berita Injil mulai dari hari pertama j  sampai sekarang ini.

Filipi 4:3

Konteks
4:3 Bahkan, kuminta kepadamu juga, Sunsugos, temanku yang setia: tolonglah mereka. Karena mereka telah berjuang dengan aku dalam pekabaran Injil, bersama-sama dengan Klemens dan kawan-kawanku sekerja m  yang lain, yang nama-namanya tercantum dalam kitab kehidupan. n 

Filipi 4:15

Konteks
4:15 Kamu sendiri tahu juga, hai orang-orang Filipi; pada waktu aku baru mulai c  mengabarkan Injil, ketika aku berangkat dari Makedonia, d  tidak ada satu jemaatpun yang mengadakan perhitungan hutang dan piutang dengan aku selain dari pada kamu. e 

Filipi 1:15-16

Konteks
1:15 Ada orang yang memberitakan Kristus karena dengki dan perselisihan, tetapi ada pula yang memberitakan-Nya dengan maksud baik. 1:16 Mereka ini memberitakan Kristus karena kasih, sebab mereka tahu, bahwa aku ada di sini untuk membela Injil 2 , y 

Filipi 2:22

Konteks
2:22 Kamu tahu bahwa kesetiaannya telah teruji dan bahwa ia telah menolong aku dalam pelayanan Injil sama seperti seorang anak menolong bapanya. f 

Filipi 1:27

Konteks
Nasihat supaya tetap berjuang
1:27 Hanya, hendaklah hidupmu berpadanan l  dengan Injil Kristus, supaya, apabila aku datang aku melihat, dan apabila aku tidak datang aku mendengar, bahwa kamu teguh berdiri m  dalam satu roh 3 , dan sehati sejiwa berjuang n  untuk iman yang timbul dari Berita Injil,

Filipi 1:12

Konteks
Kesaksian Paulus dalam penjara
1:12 Aku menghendaki, saudara-saudara, supaya kamu tahu, bahwa apa yang terjadi atasku ini justru telah menyebabkan kemajuan Injil,

Filipi 1:14

Konteks
1:14 Dan kebanyakan saudara dalam Tuhan telah beroleh kepercayaan karena pemenjaraanku w  untuk bertambah berani berkata-kata tentang firman Allah dengan tidak takut. x 

Filipi 1:7

Konteks
1:7 Memang sudahlah sepatutnya m  aku berpikir demikian akan kamu semua, sebab kamu ada di dalam hatiku, n  oleh karena kamu semua turut mendapat bagian dalam kasih karunia yang diberikan kepadaku, baik pada waktu aku dipenjarakan, o  maupun pada waktu aku membela p  dan meneguhkan Berita Injil.

Filipi 1:17-18

Konteks
1:17 tetapi yang lain karena kepentingan sendiri z  dan dengan maksud yang tidak ikhlas, sangkanya dengan demikian mereka memperberat bebanku dalam penjara. a  1:18 Tetapi tidak mengapa, sebab bagaimanapun juga, Kristus diberitakan, baik dengan maksud palsu maupun dengan jujur. Tentang hal itu aku bersukacita. Dan aku akan tetap bersukacita,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:19]  1 Full Life : TIMOTIUS.

Nas : Fili 2:19

Timotius menjadi teladan yang baik tentang bagaimana seharusnya keadaan seorang hamba dan utusan Allah (2Tim 3:15), seorang hamba Kristus yang layak. Dialah pelajar Firman Allah yang berhasrat dan taat (1Tes 3:2), seorang dengan reputasi yang baik (Kis 16:2), yang kekasih dan yang setia (1Kor 4:17), sungguh-sungguh memperhatikan orang lain (ayat Fili 2:20), dapat dipercayai (2Tim 4:9,21), dan setia kepada Paulus serta Injil (ayat Fili 2:22; Rom 16:21).

[1:16]  2 Full Life : MEMBELA INJIL.

Nas : Fili 1:16

Allah memberi tugas yang penting kepada Paulus untuk membela isi Injil seperti yang ditegaskan di dalam Alkitab. Demikian pula, semua orang percaya dipanggil untuk membela kebenaran alkitabiah dan melawan mereka yang akan memutarbalikkan iman (ayat Fili 1:27);

lihat cat. --> Gal 1:9;

lihat cat. --> Yud 1:3;

[atau ref. Gal 1:9; Yud 1:3]

lihat art. KARUNIA-KARUNIA PELAYANAN GEREJA).

Perkataan Paulus mungkin kedengaran aneh bagi para hamba Tuhan dewasa ini yang tidak merasa perlu untuk "berjuang untuk mempertahankan iman yang telah disampaikan kepada orang-orang kudus" (Yud 1:3).

[1:27]  3 Full Life : TEGUH BERDIRI DALAM SATU ROH.

Nas : Fili 1:27

Makna sebenarnya dari kesatuan Roh terdiri atas hal hidup dengan cara yang layak (bd. Ef 4:1-3), berdiri teguh dalam satu roh dan satu maksud (bd. Ef 4:3), berjuang bahu membahu seperti prajurit-prajurit untuk membela Injil yang sesuai dengan penyataan rasuli (ayat Fili 1:16; bd. Ef 4:13-15) dan membela kebenaran Injil terhadap orang yang menjadi "seteru salib Kristus"

(lihat cat. --> Fili 3:18).

[atau ref. Fili 3:18]



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA