TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 4:4

Konteks
4:4 apabila TUHAN telah membersihkan kekotoran d  puteri Sion e  dan menghapuskan f  segala noda darah g  Yerusalem dari tengah-tengahnya dengan roh yang mengadili h  dan yang membakar. i 

Yesaya 5:14

Konteks
5:14 Sebab itu dunia z  orang mati akan membuka kerongkongannya a  lapang-lapang dan akan mengangakan mulutnya lebar-lebar dengan tiada terhingga, sehingga lenyap ke dalamnya segala kesemarakan dan keramaian Yerusalem, segala kegaduhannya dan orang-orang yang bersukaria b  di kota itu.

Yesaya 7:8-9

Konteks
7:8 sebab Damsyik t  ialah ibu kota Aram, dan Rezin u  ialah kepala Damsyik. Dalam enam puluh lima tahun 1  Efraim akan pecah, v  tidak menjadi bangsa lagi. 7:9 Dan Samaria w  ialah ibu kota Efraim, dan anak Remalya ialah kepala Samaria. Jika kamu tidak percaya, x  sungguh, y  kamu tidak teguh jaya. z "

Yesaya 13:2

Konteks
13:2 Naikkanlah panji-panji k  di atas gunung yang gundul, berserulah terhadap mereka dengan suara nyaring; lambaikanlah tangan supaya mereka masuk ke pintu-pintu gerbang l  para bangsawan!

Yesaya 13:8

Konteks
13:8 dan mereka akan terkejut. d  Sakit mulas dan sakit beranak akan menyerang e  mereka, mereka akan menggeliat kesakitan seperti perempuan yang melahirkan. f  Mereka akan berpandang-pandangan dengan tercengang-cengang, muka mereka seperti orang yang demam. g 

Yesaya 13:22

Konteks
13:22 anjing-anjing hutan a  akan menyalak di dalam puri-purinya, b  dan serigala-serigala c  di dalam istana-istana kesenangan. Waktunya akan datang d  segera, dan usianya tidak akan diperpanjang. e 

Yesaya 14:23

Konteks
14:23 "Aku akan membuat Babel menjadi milik landak s  dan menjadi air rawa-rawa, dan kota itu akan Kusapu bersih dan Kupunahkan, t " demikianlah firman TUHAN semesta alam. u 

Yesaya 15:2

Konteks
15:2 Puteri Dibon e  naik ke bukit-bukit pengorbanan f  untuk menangis; Moab meratap g  karena Nebo h  dan karena Medeba. Di situ semua orang menggundul i  kepalanya dan memotong j  janggutnya sebagai tanda berkabung.

Yesaya 15:5

Konteks
15:5 Aku berteriak s  karena Moab 2 , t  pengungsi-pengungsi u  sudah sampai ke Zoar, v  ke Eglat-Selisia. Sungguh, orang mendaki pendakian Luhit sambil menangis; dan di jalan ke Horonaim w  orang berteriak karena ditimpa bencana. x 

Yesaya 16:7

Konteks
16:7 Sebab itu biarlah orang Moab meratap, y  seorang karena yang lain, biarlah sekaliannya meratap. Mengingat kue kismis z  Kir-Hareset a  biarlah mereka mengaduh dan hancur luluh sama sekali!

Yesaya 20:3

Konteks
20:3 Berfirmanlah TUHAN: "Seperti hamba-Ku x  Yesaya berjalan telanjang dan tidak berkasut tiga tahun y  lamanya sebagai tanda z  dan alamat 3  a  terhadap Mesir b  dan terhadap Etiopia, c 

Yesaya 22:5

Konteks
22:5 Sebab Tuhan, TUHAN semesta alam telah menentukan suatu hari: r  Ia akan menggemparkan, menginjak-injak s  dan mengacaukan t  orang: di "lembah penglihatan u " tembok v  akan dirombak dan teriakan minta tolong sampai ke puncak gunung!

Yesaya 23:1

Konteks
Ucapan ilahi terhadap Tirus dan Sidon
23:1 Ucapan ilahi tentang Tirus 4 . u  Merataplah, v  hai kapal-kapal w  Tarsis, x  sebab Tirus sudah rusak, y  tiada lagi rumahmu atau pangkalanmu! Ketika mereka masih di negeri orang Kitim telah dinyatakan hal itu kepada mereka.

Yesaya 23:12

Konteks
23:12 Dan ia telah berfirman: "Engkau tidak akan beria-ria u  lagi, hai anak dara v  yang digagahi, hai puteri Sidon! Bangkitlah, mengungsilah kepada orang Kitim! w  Di sanapun juga tidak akan ada tempat yang senang bagimu."

Yesaya 28:6

Konteks
28:6 akan menjadi roh keadilan x  bagi orang yang duduk mengadili, y  dan menjadi roh kepahlawanan bagi orang yang memukul mundur peperangan z  ke arah pintu gerbang.

Yesaya 31:5

Konteks
31:5 Seperti burung yang berkepak-kepak melindungi l  sarangnya, demikianlah TUHAN semesta alam akan melindungi m  Yerusalem, ya, melindungi dan menyelamatkannya, n  memeliharanya o  dan menjauhkan celaka.

Yesaya 37:8

Konteks
37:8 Ketika juru minuman agung pulang, didapatinyalah raja Asyur berperang melawan Libna; g  sebab sudah didengarnya bahwa raja telah berangkat dari Lakhis. h 

Yesaya 37:12

Konteks
37:12 Sudahkah para allah dari bangsa-bangsa yang telah dimusnahkan oleh nenek moyangku, o  dapat melepaskan mereka, yakni Gozan, Haran, p  Rezef dan bani Eden q  yang di Telasar?

Yesaya 37:22

Konteks
37:22 inilah firman yang telah diucapkan TUHAN mengenai dia: Anak dara, yaitu puteri q  Sion, r  telah menghina engkau, telah mengolok-olokkan engkau; dan puteri Yerusalem telah geleng-geleng kepala s  di belakangmu.

Yesaya 52:11

Konteks
52:11 Menjauhlah, j  menjauhlah! Keluarlah dari sana! Janganlah engkau kena kepada yang najis 5 ! k  Keluarlah dari tengah-tengahnya, sucikanlah l  dirimu, hai orang-orang yang mengangkat perkakas m  rumah TUHAN!

Yesaya 54:11

Konteks
54:11 Hai yang tertindas s , yang dilanggar angin badai, t  yang tidak dihiburkan 6 ! u  Sesungguhnya, Aku akan meletakkan alasmu dari batu hitam v  dan dasar-dasarmu w  dari batu nilam. x 

Yesaya 63:1

Konteks
Hukuman pembalasan atas Edom
63:1 "Siapa dia yang datang dari Edom 7 , d  yang datang dari Bozra e  dengan baju yang merah, f  dia yang bersemarak dengan pakaiannya, yang melangkah dengan kekuatannya g  yang besar?" "Akulah yang menjanjikan keadilan dan yang berkuasa untuk menyelamatkan! h "

Yesaya 65:19

Konteks
65:19 Aku akan bersorak-sorak r  karena Yerusalem, dan bergirang s  karena umat-Ku; di dalamnya tidak akan kedengaran lagi bunyi tangisan t  dan bunyi erangpun tidak.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[7:8]  1 Full Life : DALAM ENAM PULUH LIMA TAHUN.

Nas : Yes 7:8

Israel (juga disebut Efraim) dikalahkan pada tahun 722 oleh Asyur, yang membawa orang asing ke negeri itu untuk kawin-mengawini dengan sedikit orang Israel yang tertinggal; keturunan campuran itu kemudian disebut orang Samaria (lih. 2Raj 17:24-34; bd. Yoh 4:7-42).

[15:5]  2 Full Life : AKU BERTERIAK KARENA MOAB.

Nas : Yes 15:5

Melihat penderitaan hebat dari musuh umat Allah ini, Yesaya berseru dengan belas kasihan bagi korban-korban Moab ini (bd. Yes 21:2-4; Yes 22:4). Demikian pula, kita harus mengasihani dan menyayangi orang-orang yang membinasakan diri sendiri dengan mengejar dosa dan kejahatan

(lihat cat. --> Luk 19:41).

[atau ref. Luk 19:41]

[20:3]  3 Full Life : SEBAGAI TANDA DAN ALAMAT.

Nas : Yes 20:3

Yesaya menaati Allah sekalipun itu berarti mempermalukan diri selama tiga tahun. Jikalau ketaatan kita kepada Allah dan pemisahan kita dari cara-cara fasik adalah sebagaimana seharusnya, maka kita juga kadangkala akan mengalami celaan, malu, dan kehinaan. Kebenaran dan penganiayaan sering kali berjalan bersama

(lihat cat. --> Mat 5:10).

[atau ref. Mat 5:10]

[23:1]  4 Full Life : TIRUS.

Nas : Yes 23:1

Tirus adalah sebuah pusat perdagangan Fenisia di pantai timur Laut Tengah di sebelah utara Palestina. Warga kotanya kaya, tetapi juga jahat dan sangat sombong. Karena itu Yesaya bernubuat bahwa Allah akan meruntuhkan kota itu selama 70 tahun dan setelah itu membangkitkannya kembali untuk sesaat (ayat Yes 23:8-9,17-18). Umat Allah akan sekali lagi berdagang dengan Tirus.

[52:11]  5 Full Life : MENJAUHLAH ... JANGANLAH ENGKAU KENA KEPADA YANG NAJIS!

Nas : Yes 52:11

Peristiwa keluaran dari Babel, seperti halnya keluaran dari Mesir, menggambarkan kelepasan dari dunia dan segala sesuatu yang najis. Orang tertebus secara khusus diperintahkan untuk mentahirkan diri dari segala yang najis; demikian juga, manakala seorang menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat, mereka harus memisahkan diri dari dunia dan membersihkan diri dari segala kejahatan

(lihat art. PEMISAHAN ROHANI ORANG PERCAYA).

[54:11]  6 Full Life : HAI YANG TERTINDAS, YANG DILANGGAR ANGIN BADAI, YANG TIDAK DIHIBURKAN.

Nas : Yes 54:11-17

Di sini Tuhan menghibur Israel yang menderita dengan melukiskan damai sejahtera, kebenaran, dan kemuliaan dari kaum sisa yang dipulihkan di masa depan; Yohanes menggunakan lukisan yang sama ketika menggambarkan keadaan Yerusalem baru (Wahy 21:10,18-21). Kata-kata ini menghibur orang percaya yang sedang mengalami penganiayaan berat atau kesukaran. Manakala kita tertekan oleh pencobaan dan digoncangkan oleh keadaan badai kehidupan, kita harus ingat bahwa justru keadaan inilah yang menyebabkan Tuhan berbelas kasihan kepada kita dan menghampiri kita supaya kita dapat dikuatkan secara rohani (bd. ayat Yes 54:13).

[63:1]  7 Full Life : DARI EDOM.

Nas : Yes 63:1-6

Ayat-ayat ini melukiskan hukuman Allah yang akan datang atas dunia yang berdosa. "Edom" mewakili semua kekuatan dunia yang menentang Allah dan umat-Nya. Pakaian Tuhan bernoda merah karena darah orang fasik. Perhatikan Wahy 19:13 di mana jubah Kristus digambarkan sebagai "dicelupkan dalam darah" ketika Ia kembali ke dunia untuk membinasakan orang fasik.



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA