TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yesaya 4:2

Konteks
Yerusalem disucikan dan dilindungi
4:2 Pada waktu itu t  tunas yang ditumbuhkan TUHAN 1  u  akan menjadi kepermaian v  dan kemuliaan, dan hasil w  tanah menjadi kebanggaan dan kehormatan x  bagi orang-orang Israel yang terluput. y 

Yesaya 9:3

Konteks
9:3 (9-2) Engkau telah menimbulkan banyak sorak-sorak, d  dan sukacita yang besar; e  mereka telah bersukacita di hadapan-Mu, seperti sukacita di waktu panen, seperti orang bersorak-sorak di waktu membagi-bagi jarahan. f 

Yesaya 14:8

Konteks
14:8 Juga pohon-pohon sanobar b  dan pohon-pohon aras di Libanon bersukacita karena kejatuhanmu, katanya: 'Dari sejak engkau rebah terbaring, tidak ada lagi orang yang naik untuk menebang c  kami!'

Yesaya 35:6

Konteks
35:6 Pada waktu itu orang lumpuh b  akan melompat seperti rusa, c  dan mulut d  orang bisu akan bersorak-sorai; e  sebab mata air memancar di padang gurun, dan sungai f  di padang belantara;

Yesaya 49:13

Konteks
49:13 Bersorak-sorailah, s  hai langit, bersorak-soraklah, hai bumi, t  dan bergembiralah dengan sorak-sorai, hai gunung-gunung! u  Sebab TUHAN menghibur v  umat-Nya dan menyayangi w  orang-orang-Nya yang tertindas. x 

Yesaya 52:7

Konteks
52:7 Betapa indahnya kelihatan dari puncak bukit-bukit s  kedatangan pembawa berita 2 , t  yang mengabarkan berita damai u  dan memberitakan kabar baik, yang mengabarkan berita selamat dan berkata kepada Sion: "Allahmu itu Raja! v "

Yesaya 62:5

Konteks
62:5 Sebab seperti seorang muda belia menjadi suami seorang anak dara, demikianlah Dia yang membangun engkau akan menjadi suamimu, dan seperti girang hatinya seorang mempelai g  melihat pengantin perempuan, demikianlah Allahmu akan girang h  hati atasmu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:2]  1 Full Life : TUNAS YANG DITUMBUHKAN TUHAN.

Nas : Yes 4:2

Inilah sebutan bagi Mesias (yaitu Kristus). Ia akan tampil sebagai Tunas Daud (lih. Yes 11:1; 53:2; Yer 23:5; 33:15; Za 3:8; 6:12; Rom 15:12; Wahy 5:5; 22:16). Ayat Yes 4:2-6 mengacu kepada saat hukuman dan keselamatan, yaitu saat ketika Kristus akan memerintah di atas sisa umat-Nya yang setia di Yerusalem (ayat Yes 4:4) dan memelihara mereka dengan perhatian dan kasih yang besar (bd. Yes 38:5-8,15-17; Yes 65:18).

[52:7]  2 Full Life : BETAPA INDAHNYA ... KEDATANGAN PEMBAWA BERITA.

Nas : Yes 52:7

Ayat ini pertama-tama mengacu kepada orang yang memberitakan pembebasan orang tawanan di Babel; ayat ini juga melambangkan pemberitaan keselamatan melalui Mesias yang akan datang (lih. Rom 10:15; Ef 6:15). Fokus berita yang disampaikan ialah, "Allahmu itu Raja!", yaitu: kerajaan Allah telah datang ke bumi (bd. Mr 1:14-15;

lihat art. KERAJAAN ALLAH).



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA