TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 1:10

Konteks
1:10 Ketahuilah, pada hari ini Aku mengangkat engkau atas bangsa-bangsa t  dan atas kerajaan-kerajaan untuk mencabut u  dan merobohkan 1 , untuk membinasakan dan meruntuhkan, untuk membangun dan menanam. v "

Yeremia 2:3

Konteks
2:3 Ketika itu Israel kudus q  bagi TUHAN, r  sebagai buah bungaran s  dari hasil tanah-Nya. Semua orang yang memakannya t  menjadi bersalah, u  malapetaka menimpa mereka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 2:25

Konteks
2:25 Jagalah, supaya kakimu jangan tak bersepatu dan supaya rongkonganmu jangan haus! Tetapi engkau berkata: Percuma y  saja! Percuma! Sebab aku cinta kepada orang-orang asing, z  jadi aku mau mengikuti mereka. a 

Yeremia 2:35

Konteks
2:35 engkau berkata: Aku tidak bersalah! w  Memang, murka-Nya telah meninggalkan aku! Sesungguhnya Aku akan membawa engkau ke pengadilan, x  oleh karena engkau berkata: Aku tidak berdosa! y 

Yeremia 3:22

Konteks
3:22 Kembalilah, p  hai anak-anak yang murtad! Aku akan menyembuhkan q  engkau dari murtadmu. r " "Inilah kami, kami datang kepada-Mu, sebab Engkaulah TUHAN, Allah kami.

Yeremia 4:2

Konteks
4:2 Dan jika engkau bersumpah c  dalam kesetiaan, dalam keadilan dan dalam kebenaran: Demi TUHAN yang hidup!, d  maka bangsa-bangsa akan saling memberkati e  di dalam Dia dan akan bermegah f  di dalam Dia."

Yeremia 6:29

Konteks
6:29 Puputan sudah mengembus, tetapi yang keluar dari api hanya timah hitam, tembaga dan besi. k  Sia-sia orang melebur l  terus-menerus, tetapi orang-orang yang jahat tidak terpisahkan.

Yeremia 7:6

Konteks
7:6 tidak menindas v  orang asing, yatim dan janda, tidak menumpahkan darah w  orang yang tak bersalah di tempat ini dan tidak mengikuti x  allah lain, yang menjadi kemalanganmu sendiri,

Yeremia 7:26

Konteks
7:26 tetapi mereka tidak mau mendengarkan kepada-Ku dan tidak mau memberi perhatian, e  bahkan mereka menegarkan tengkuknya, f  berbuat lebih jahat dari pada nenek moyang g  mereka.

Yeremia 8:16

Konteks
8:16 "Dengus kuda s  musuh terdengar dari Dan; t  karena bunyi ringkik kuda jantan mereka gemetarlah u  seluruh negeri. Mereka datang dan memakan habis v  negeri dengan isinya, kota dengan penduduknya.

Yeremia 9:1

Konteks
9:1 Sekiranya kepalaku penuh air, dan mataku jadi pancuran air mata 2 , j  maka siang malam aku akan menangisi k  orang-orang puteri bangsaku l  yang terbunuh!

Yeremia 9:3

Konteks
9:3 Mereka melenturkan lidahnya seperti busur; dusta p  dan bukan kebenaran merajalela dalam negeri; sungguh, mereka melangkah dari kejahatan kepada kejahatan, tetapi TUHAN tidaklah mereka kenal. q 

Yeremia 9:7

Konteks
9:7 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam: "Sesungguhnya, Aku mau melebur z  dan menguji a  mereka, sebab apakah lagi yang dapat Kulakukan terhadap puteri umat-Ku?

Yeremia 9:13

Konteks
9:13 Berfirmanlah TUHAN: "Oleh karena mereka meninggalkan Taurat-Ku n  yang telah Kuserahkan kepada mereka, dan oleh karena mereka tidak mendengarkan suara-Ku dan tidak mengikutinya,

Yeremia 9:16-17

Konteks
9:16 Aku akan menyerakkan mereka ke antara bangsa-bangsa s  yang tidak dikenal t  oleh mereka atau oleh nenek moyang mereka, dan Aku akan melepas pedang u  mengejar mereka sampai Aku membinasakan mereka. v " 9:17 Perhatikanlah! Panggillah perempuan-perempuan peratap, w  supaya mereka datang, dan suruhlah orang kepada perempuan-perempuan yang bijaksana, supaya mereka datang!

Yeremia 10:2

Konteks
10:2 Beginilah firman TUHAN: "Janganlah biasakan dirimu dengan tingkah langkah bangsa-bangsa 3 , q  janganlah gentar terhadap tanda-tanda r  di langit, sekalipun bangsa-bangsa gentar terhadapnya.

Yeremia 12:2

Konteks
12:2 Engkau membuat mereka tumbuh, l  dan merekapun juga berakar, mereka tumbuh subur dan menghasilkan buah m  juga. Memang selalu Engkau di mulut mereka, tetapi jauh dari hati n  mereka.

Yeremia 12:7

Konteks
12:7 Aku telah meninggalkan x  kediaman-Ku 4 , telah membuangkan y  negeri milik-Ku; Aku telah menyerahkan buah hati-Ku z  ke dalam tangan musuhnya. a 

Yeremia 14:3

Konteks
14:3 Pembesar-pembesarnya menyuruh pelayan-pelayannya mencari air; mereka sampai ke sumur-sumur, tetapi tidak menemukan air, v  sehingga mereka pulang dengan kendi-kendi kosong. Mereka malu, mukanya menjadi merah, sampai mereka menyelubungi kepala w  mereka.

Yeremia 15:3

Konteks
15:3 Aku akan mendatangkan atas mereka empat hukuman, i  demikianlah firman TUHAN: pedang j  untuk membunuh, anjing-anjing k  untuk menyeret-nyeret, burung-burung l  di udara dan binatang-binatang di bumi untuk memakan dan menghabiskan. m 

Yeremia 17:3

Konteks
17:3 yakni pegunungan di padang. --Harta kekayaanmu dan segala barang perbendaharaanmu akan Kuberikan dirampas sebagai ganjaran q  r  atas dosamu di segenap daerahmu. s 

Yeremia 18:13

Konteks
18:13 Sebab itu beginilah firman TUHAN: "Cobalah tanyakan di kalangan bangsa-bangsa: siapakah yang telah mendengar hal seperti ini? g  Anak dara h  Israel telah melakukan hal-hal yang sangat ngeri! i 

Yeremia 21:10

Konteks
21:10 Sebab Aku telah menentang kota ini untuk mendatangkan kecelakaan r  dan bukan untuk mendatangkan keberuntungannya, demikianlah firman TUHAN. Kota ini akan diserahkan ke dalam tangan s  raja Babel yang akan membakarnya habis dengan api. t "

Yeremia 22:10

Konteks
Nubuat melawan raja Salum
22:10 Janganlah kamu menangisi orang mati z  dan janganlah turut berdukacita a  karena dia. Lebih baiklah kamu menangisi dia yang sudah pergi, sebab ia tidak akan kembali b  lagi, ia tidak lagi akan melihat tanah kelahirannya.

Yeremia 22:26

Konteks
22:26 Aku akan melemparkan k  engkau serta ibumu l  yang melahirkan engkau ke negeri lain, yang bukan tempat kelahiranmu; di sanalah kamu akan mati.

Yeremia 22:28

Konteks
22:28 Adakah Konya n  ini suatu benda o  yang hina, yang akan dipecahkan orang, atau suatu periuk yang tidak disukai orang? Mengapakah ia dicampakkan p  dan dilemparkan ke negeri q  yang tidak dikenalnya?

Yeremia 25:8

Konteks
25:8 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam: Oleh karena kamu tidak mendengarkan perkataan-perkataan-Ku,

Yeremia 25:10

Konteks
25:10 Aku akan melenyapkan dari antara mereka suara d  kegirangan dan suara sukacita, suara pengantin laki-laki e  dan pengantin perempuan, bunyi batu kilangan f  dan cahaya pelita. g 

Yeremia 25:14

Konteks
25:14 Sebab merekapun juga akan menjadi hamba o  kepada banyak bangsa-bangsa p  dan raja-raja yang besar, dan Aku akan mengganjar q  mereka setimpal dengan pekerjaan mereka dan setimpal dengan perbuatan tangan mereka."

Yeremia 26:4

Konteks
26:4 Jadi katakanlah kepada mereka: Beginilah firman TUHAN: Jika kamu tidak mau mendengarkan s  Aku, tidak mau mengikuti Taurat-Ku t  yang telah Kubentangkan di hadapanmu,

Yeremia 27:6-7

Konteks
27:6 Dan sekarang, Aku menyerahkan segala negeri ini ke dalam tangan hamba-Ku, t  yakni Nebukadnezar 5 , u  raja Babel; juga binatang di padang telah Kuserahkan supaya tunduk kepadanya. v  27:7 Segala bangsa akan takluk w  kepadanya dan kepada anaknya dan kepada cucunya, sampai saatnya x  juga tiba bagi negerinya sendiri, maka banyak bangsa dan raja-raja yang besar akan menaklukkannya. y 

Yeremia 27:9-10

Konteks
27:9 Mengenai kamu, janganlah kamu mendengarkan nabi-nabimu 6 , d  juru-juru tenungmu, e  juru-juru mimpimu, f  tukang-tukang ramalmu g  dan tukang-tukang sihirmu h  yang berkata kepadamu: Janganlah kamu mau takluk i  kepada raja Babel! 27:10 Sebab mereka bernubuat palsu j  kepadamu dengan maksud menjauhkan k  kamu dari atas tanahmu, sehingga kamu Kuceraiberaikan dan menjadi binasa.

Yeremia 29:6

Konteks
29:6 ambillah isteri untuk memperanakkan anak laki-laki dan perempuan; ambilkanlah isteri bagi anakmu laki-laki dan carikanlah suami bagi anakmu perempuan, supaya mereka melahirkan anak laki-laki dan perempuan, agar di sana kamu bertambah banyak dan jangan berkurang! j 

Yeremia 29:19

Konteks
29:19 sebagai ganjaran bahwa mereka tidak mendengarkan perkataan-Ku, m  demikianlah firman TUHAN, yang telah Kusampaikan kepada mereka terus-menerus n  dengan perantaraan hamba-hamba-Ku, yakni para nabi; o  tetapi kamu tidak mendengarkannya, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 31:4

Konteks
31:4 Aku akan membangun v  engkau kembali, sehingga engkau dibangun, hai anak dara w  Israel! Engkau akan menghiasi dirimu kembali dengan rebana x  dan akan tampil dalam tari-tarian y  orang yang bersukaria. z 

Yeremia 32:15

Konteks
32:15 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Rumah, ladang dan kebun anggur akan dibeli pula di negeri e  ini!

Yeremia 32:21

Konteks
32:21 Engkau telah membawa umat-Mu Israel keluar dari tanah Mesir dengan tanda-tanda dan mujizat-mujizat, dengan tangan v  yang kuat dan lengan w  yang teracung dan dengan kedahsyatan x  yang besar.

Yeremia 32:25

Konteks
32:25 Namun Engkau, ya Tuhan ALLAH, telah berfirman kepadaku 7 : Belilah ladang g  itu dengan perak dan panggillah saksi-saksi! h  --padahal kota itu telah diserahkan ke dalam tangan orang-orang Kasdim."

Yeremia 32:43

Konteks
32:43 Orang akan membeli z  ladang lagi di negeri ini yang kamu katakan: Itu adalah tempat tandus a  tanpa manusia dan hewan; itu telah diserahkan ke dalam tangan orang-orang Kasdim!

Yeremia 33:15

Konteks
33:15 Pada waktu itu dan pada masa itu Aku akan menumbuhkan Tunas r  keadilan 8  s  bagi Daud. t  Ia akan melaksanakan keadilan dan kebenaran di negeri.

Yeremia 33:22

Konteks
33:22 Seperti tentara langit 9  tidak terbilang h  dan seperti pasir laut tidak tertakar, demikianlah Aku akan membuat banyak keturunan hamba-Ku Daud dan orang-orang Lewi yang melayani Aku."

Yeremia 36:4

Konteks
36:4 Jadi Yeremia memanggil Barukh u  bin Neria, v  lalu Barukh menuliskan dalam kitab gulungan w  itu langsung dari mulut x  Yeremia segala perkataan yang telah difirmankan TUHAN kepadanya.

Yeremia 36:24

Konteks
36:24 Baik raja maupun para pegawainya, yang mendengarkan segala perkataan ini, seorangpun tidak terkejut z  dan tidak mengoyakkan pakaiannya. a 

Yeremia 38:7

Konteks
38:7 Tetapi ketika didengar Ebed-Melekh 10 , s  orang Etiopia itu--ia seorang sida-sida t  yang tinggal di istana raja--bahwa Yeremia telah dimasukkan ke dalam perigi--pada waktu itu raja sedang duduk di pintu gerbang Benyamin u --

Yeremia 40:3

Konteks
40:3 dan Ia telah melaksanakannya. TUHAN telah melakukan apa yang diancamkan-Nya, oleh karena kamu telah berdosa o  kepada TUHAN dan tidak mendengarkan p  suara-Nya, sehingga terjadilah hal ini kepada kamu.

Yeremia 41:2

Konteks
41:2 maka bangkitlah Ismael c  bin Netanya dengan kesepuluh orang yang ada bersama-sama dia, lalu mereka memukul mati Gedalya 11  bin Ahikam bin Safan dengan pedang; d  demikianlah Ismael membunuh dia yang telah diangkat e  raja Babel atas negeri f  itu.

Yeremia 41:6

Konteks
41:6 Lalu keluarlah Ismael bin Netanya dari Mizpa untuk mendapatkan mereka sambil menangis. o  Ketika ia bertemu dengan mereka, berkatalah ia kepada mereka: "Pergilah kepada Gedalya bin Ahikam! p "

Yeremia 42:16

Konteks
42:16 maka pedang u  yang kamu takuti v  itu akan menimpa kamu di negeri Mesir, dan kelaparan w  yang kamu gentarkan itu tidak putus-putusnya mengejar-ngejar kamu di Mesir, sampai kamu mati x  di sana.

Yeremia 44:3

Konteks
44:3 Itu disebabkan oleh kejahatan e  yang telah mereka lakukan untuk menimbulkan sakit hati-Ku, f  yakni mereka pergi membakar korban g  dan beribadah kepada allah lain h  yang tidak dikenal oleh mereka sendiri, oleh kamu atau oleh nenek moyangmu. i 

Yeremia 44:24

Konteks
44:24 Kemudian berkatalah Yeremia kepada segenap rakyat dan kepada semua perempuan d  itu: "Dengarlah firman TUHAN, hai semua orang Yehuda yang ada di tanah Mesir. e 

Yeremia 47:3

Konteks
47:3 mendengar bunyi derap kuku kudanya, mendengar derak-derik keretanya, q  kertak-kertuk rodanya. Para ayah tidak lagi berpaling menoleh kepada anak-anak, sebab tangan mereka sudah lemas, r 

Yeremia 48:7

Konteks
48:7 Sungguh, oleh karena engkau percaya kepada bentengmu dan perbendaharaanmu 12 , n  maka engkaupun akan direbut; Kamos 13  o  akan pergi ke dalam pembuangan, p  bersama-sama dengan para imam dan pemukanya. q 

Yeremia 49:18

Konteks
49:18 Seperti pada waktu ditunggangbalikkannya Sodom p  dan Gomora q  dan kota-kota tetangganya--firman TUHAN--maka seorangpun tidak akan diam lagi di sana dan seorang manusiapun tidak akan tinggal r  lagi di dalamnya.

Yeremia 49:22

Konteks
49:22 Sesungguhnya, ia naik terbang seperti burung rajawali, melayang f  dan mengembangkan sayapnya ke atas Bozra. g  Hati para pahlawan h  Edom pada waktu itu akan seperti hati perempuan yang sakit beranak. i "

Yeremia 50:6

Konteks
50:6 Umat-Ku tadinya seperti domba-domba l  yang hilang; mereka dibiarkan sesat m  oleh gembala-gembalanya, n  dibiarkan mengembara di gunung-gunung, mereka berjalan dari gunung ke bukit o  sehingga lupa akan tempat p  pembaringannya.

Yeremia 50:26

Konteks
50:26 Marilah mendatanginya dari segala jurusan, u  bukalah lumbung-lumbungnya, onggokkanlah isinya bertimbun-timbun v  dan tumpaslah w  itu, janganlah ada tinggal sisanya!

Yeremia 50:31

Konteks
50:31 Sesungguhnya, Aku menjadi lawanmu, m  hai engkau yang kurang ajar, demikianlah firman Tuhan ALLAH semesta alam, sebab waktumu n  sudah tiba, saat Aku menghukum engkau.

Yeremia 51:33

Konteks
51:33 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Puteri Babel j  adalah seperti tempat pengirikan k  pada waktu orang menginjak-injaknya! Sedikit waktu lagi akan datang l  waktu panen m  baginya 14 .

Yeremia 51:47

Konteks
51:47 Sebab itu sesungguhnya, waktunya akan datang, bahwa Aku akan menghukum patung-patung t  Babel; seluruh negerinya akan menjadi malu u  dan semua orangnya yang terbunuh akan rebah di tengah-tengahnya. v 

Yeremia 51:50

Konteks
51:50 Kamu, orang-orang yang terluput dari pedang, pergilah, a  janganlah berhenti! Ingatlah b  dari jauh c  kepada TUHAN dan biarlah Yerusalem 15  timbul lagi dalam hatimu:

Yeremia 51:61

Konteks
51:61 Kata Yeremia kepada Seraya: "Jika engkau tiba di Babel, maka ikhtiarkanlah, supaya engkau dapat membacakan segala perkataan ini,

Yeremia 52:6

Konteks
52:6 Pada tanggal sembilan bulan yang keempat, ketika kelaparan sudah merajalela di kota itu dan tidak ada lagi makanan u  pada rakyat negeri itu,
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:10]  1 Full Life : UNTUK MENCABUT DAN MEROBOHKAN.

Nas : Yer 1:10

Berita Yeremia mengandung unsur-unsur hukuman dan pemulihan; akan tetapi, karena kedudukannya dalam sejarah Yehuda, berita itu terutama berfokus kepada hukuman dan malapetaka. Bangsa Israel yang rusak harus dirobohkan sebelum Allah dapat menanam dan membangun kembali.

[9:1]  2 Full Life : MATAKU JADI PANCURAN AIR MATA.

Nas : Yer 9:1-26

Yeremia terus mengungkapkan kepedihannya atas umat Allah yang memberontak serta penolakan mereka untuk bertobat dan dengannya lolos dari kemusnahan yang akan datang. Ia ingin menangis, tetapi kesedihannya terlalu dalam untuk air mata. Teriakan tentang kutukan, tuduhan bersalah, dan peringatan tentang hukuman yang tidak terelakkan diselang-selingi sepanjang pasal ini. Yeremia sering kali disebut "nabi yang menangis" (bd. Yer 14:17), ia menangis siang dan malam untuk umat yang terlalu keras hati sehingga tidak menyadari dekatnya malapetaka mereka; karena perasaan sedih yang amat hebat, secara tradisional Yeremia dianggap penulis kitab Ratapan

(lih. Pendahuluan kitab Ratapan).

[10:2]  3 Full Life : JANGANLAH BIASAKAN DIRIMU DENGAN TINGKAH LANGKAH BANGSA-BANGSA.

Nas : Yer 10:2-16

Karena ancaman serbuan Babel, bangsa itu semakin berpaling kepada penyembahan berhala, ilmu nujum, dan spiritisme seperti bangsa-bangsa lainnya. Yeremia memperingatkan mereka terhadap perbuatan itu, serta menyatakan bahwa Tuhan Allah adalah Allah yang esa dan benar yang menciptakan segala sesuatu (ayat Yer 10:10-12).

[12:7]  4 Full Life : AKU TELAH MENINGGALKAN KEDIAMAN-KU.

Nas : Yer 12:7-13

Tuhan sendiri meratapi keadaan rohani yang menyedihkan dari umat itu serta kehancuran yang akan menimpa negeri itu. Allah mengalami kepedihan dan kesusahan besar manakala Ia harus menyerahkan umat-Nya kepada akibat-akibat perbuatan dosa mereka.

[27:6]  5 Full Life : HAMBA-KU, YAKNI NEBUKADNEZAR.

Nas : Yer 27:6

Nebukadnezar disebut hamba Allah bukan karena dia itu benar, tetapi karena Allah akan memakai dia dan pasukannya untuk menghukum banyak bangsa, termasuk Yehuda, karena dosa-dosa mereka; akan tetapi, Allah juga akan menjatuhkan Babel pada waktu yang ditetapkan-Nya (ayat Yer 27:7).

[27:9]  6 Full Life : JANGANLAH KAMU MENDENGARKAN NABI-NABIMU.

Nas : Yer 27:9

Para nabi palsu meramalkan pemberontakan yang akan berhasil terhadap musuh-musuh mereka dan mendorong bangsa itu untuk melepaskan diri dari kuk Babel. Yeremia, pada pihak lain, menasihati umat itu untuk tidak mendengarkan para nabi itu; ia bernubuat bahwa Babel akan menguasai Yehuda dan negara-negara di sekitarnya.

[32:25]  7 Full Life : ENGKAU ... TELAH BERFIRMAN KEPADAKU.

Nas : Yer 32:25

Yeremia bingung dengan perintah Allah untuk membeli tanah tepat ketika Yerusalem akan segera jatuh; karena itu ia berdoa (ayat Yer 32:16) kepada Allah mohon pengertian, sambil tetap beriman akan firman-Nya.

[33:15]  8 Full Life : TUNAS KEADILAN.

Nas : Yer 33:15

"Tunas" ini mengacu kepada Yesus Kristus yang akan datang dari garis keturunan Daud

(lihat cat. --> Yer 33:17 berikut).

[atau ref. Yer 33:17]

Penggenapan pertama nubuat ini terjadi ketika Ia datang pertama kali. Melalui kematian dan kebangkitan-Nya, Ia menjadi Raja atas seluruh umat Allah di bumi. Penggenapan terakhir akan terjadi ketika Ia kembali untuk kedua kalinya untuk "melaksanakan keadilan dan kebenaran" di seluruh bumi (bd. pasal Wahy 19:1-21;

lihat cat. --> Yer 23:5-6).

[atau ref. Yer 23:5-6]

[33:22]  9 Full Life : SEPERTI TENTARA LANGIT.

Nas : Yer 33:22

Yeremia membayangkan rombongan besar yang tak terkira banyaknya dari keluarga Raja Daud dan keturunan imam suku Lewi; nubuat ini akan digenapi di dalam orang-orang yang akan memerintah bersama Kristus dalam kerajaan-Nya kelak (Rom 8:17; 1Kor 6:3; 2Tim 2:12; Wahy 3:21; 5:10; Wahy 19:6-16; 20:5-6; 22:5) dan dalam mereka yang di dalam Kristus telah dijadikan "imamat yang kudus, untuk mempersembahkan persembahan rohani" (1Pet 2:5,9; bd. Wahy 5:10).

[38:7]  10 Full Life : EBED-MELEKH.

Nas : Yer 38:7

Bertindak demi Yeremia, orang Etiopia ini berusaha membebaskannya dengan menghadap raja. Ebed-Melekh menunjukkan belas kasihan bagi Yeremia dan keberanian dalam menentang musuh-musuh sang nabi. Orang percaya harus senantiasa berusaha untuk menolong orang yang dianiaya, bahkan jika itu berarti menentang golongan mayoritas. Karena kebaikan hatinya kepada Yeremia, nyawa Ebed-Melekh luput dari kematian ketika Yerusalem jatuh; Allah tidak melupakan hamba yang benar ini (Yer 39:15-18).

[41:2]  11 Full Life : MEMUKUL MATI GEDALYA.

Nas : Yer 41:2

Karena anti-Babel secara ekstrem, Ismael membunuh Gedalya, gubernur yang diangkat Nebukadnezar; Ismael mungkin percaya bahwa Gedalya mendukung kekejaman yang dialami Zedekia (Yer 39:6-7).

[48:7]  12 Full Life : PERCAYA KEPADA BENTENGMU DAN PERBENDAHARAANMU.

Nas : Yer 48:7

Kecenderungan bangsa-bangsa di dunia ialah mengandalkan teknologi, kekuatan militer, keberhasilan, dan kekayaan; kepercayaan yang salah ini, bersama dengan perilaku fasik bangsa itu, akan menyebabkan kejatuhan mereka. Sebagaimana Allah membinasakan Moab, akan tiba suatu hari ketika Dia akan menggulingkan semua bangsa di dunia -- hari itu dinamakan "hari Tuhan"

(lihat cat. --> 1Tes 5:2;

lihat cat. --> 1Tes 5:3;

lihat cat. --> 1Tes 5:4).

[atau ref. 1Tes 5:2-4]

[48:7]  13 Full Life : KAMOS.

Nas : Yer 48:7

Kamos adalah dewa Moab yang tertinggi (lih. 1Raj 11:7,33; 2Raj 23:13).

[51:33]  14 Full Life : SEDIKIT WAKTU LAGI AKAN DATANG WAKTU PANEN BAGINYA.

Nas : Yer 51:33

Babel telah menabur benih-benih kekejaman, penyembahan berhala dan kebejatan; kini dia akan menuai panen hukuman Allah. Kita harus ingat bahwa dosa merupakan benih yang akhirnya akan menghasilkan panen besar yang dahsyat. "Jangan sesat! Allah tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan. Karena apa yang ditabur orang, itu juga yang akan dituainya" (Gal 6:7).

[51:50]  15 Full Life : YERUSALEM.

Nas : Yer 51:50

Setelah luput dari bahaya kebinasaan Babel, para buangan itu harus mempertimbangkan bahwa telah tiba waktunya untuk kembali ke Yerusalem dan hidup bagi Tuhan.



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA