TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 1:7

Konteks
1:7 Lihatlah, Ia datang 1  dengan awan-awan u  dan setiap mata akan melihat Dia, juga mereka yang telah menikam Dia. v  Dan semua bangsa di bumi akan meratapi w  Dia. Ya, amin.

Wahyu 4:6

Konteks
4:6 Dan di hadapan takhta itu ada lautan kaca x  bagaikan kristal; di tengah-tengah takhta itu dan di sekelilingnya ada empat makhluk 2  y  penuh dengan mata, di sebelah muka dan di sebelah belakang. z 

Wahyu 8:8

Konteks
8:8 Lalu malaikat yang kedua meniup sangkakalanya dan ada sesuatu seperti gunung besar, m  yang menyala-nyala oleh api 3 , dilemparkan ke dalam laut. Dan sepertiga n  dari laut itu menjadi darah, o 

Wahyu 9:7

Konteks
9:7 Dan rupa belalang-belalang itu sama seperti kuda 4  yang disiapkan untuk peperangan, o  dan di atas kepala mereka ada sesuatu yang menyerupai mahkota emas, dan muka mereka sama seperti muka manusia, p 

Wahyu 12:3

Konteks
12:3 Maka tampaklah suatu tanda yang lain di langit; v  dan lihatlah, seekor naga merah padam w  yang besar 5 , berkepala x  tujuh dan bertanduk y  sepuluh, dan di atas kepalanya ada tujuh mahkota. z 

Wahyu 16:15

Konteks
16:15 "Lihatlah, Aku datang seperti pencuri. x  Berbahagialah dia, yang berjaga-jaga y  dan yang memperhatikan pakaiannya, supaya ia jangan berjalan dengan telanjang dan jangan kelihatan kemaluannya. z "

Wahyu 19:11

Konteks
Firman Allah
19:11 Lalu aku melihat sorga terbuka 6 : c  sesungguhnya, ada seekor kuda putih; dan Ia yang menungganginya d  bernama: "Yang Setia dan Yang Benar e ", Ia menghakimi dan berperang f  dengan adil.

Wahyu 20:11

Konteks
Hukuman yang terakhir
20:11 Lalu aku melihat suatu takhta putih y  yang besar 7  dan Dia, yang duduk di atasnya. Dari hadapan-Nya z  lenyaplah bumi dan langit 8  dan tidak ditemukan lagi tempatnya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:7]  1 Full Life : IA DATANG.

Nas : Wahy 1:7

Tujuan utama kitab Wahyu adalah menggambarkan kemenangan kerajaan Allah ketika Kristus datang kembali untuk mendirikan kerajaan-Nya di bumi; peristiwa-peristiwa akhir zaman sekitar kedatangan-Nya itu juga dipaparkan (bd. Dan 7:13; Mat 24:29-30). Ini menyampaikan suatu kemenangan eskatologis bagi orang yang setia, sambil mengajarkan bahwa sejarah akan berakhir dengan jatuhnya hukuman atas sistem Iblis dalam dunia ini (pasal Wahy 17:1-18:24) dan dalam pemerintahan Kristus yang kekal dengan umat-Nya (Wahy 20:4; 21:1-22:5).

[4:6]  2 Full Life : EMPAT MAKHLUK.

Nas : Wahy 4:6

Empat makhluk ini barangkali melambangkan segenap makhluk hidup (ayat Wahy 4:7). Segala makhluk Allah akan membawa kemuliaan dan hormat kepada-Nya di sorga dan akan dibebaskan dari kutuk dosa (ayat Wahy 4:8-11).

[8:8]  3 Full Life : GUNUNG BESAR, YANG MENYALA-NYALA OLEH API.

Nas : Wahy 8:8

Barangkali ini sebuah meteor besar yang menyala-nyala, yang jatuh ke dalam laut dan membunuh sepertiga makhluk laut dan menghancurkan banyak kapal.

[9:7]  4 Full Life : RUPA BELALANG-BELALANG ITU SAMA SEPERTI KUDA.

Nas : Wahy 9:7

Penampilan dan suara dari roh-roh jahat itu akan sangat mengerikan (ayat Wahy 9:7-9). "Baju zirah" mereka (ayat Wahy 9:9) barangkali menunjukkan bahwa senjata-senjata buatan tangan manusia tidak dapat membinasakan mereka.

[12:3]  5 Full Life : SEEKOR NAGA MERAH PADAM YANG BESAR.

Nas : Wahy 12:3

Naga ini adalah Iblis (lih. ayat Wahy 12:9). Tujuh kepala, tanduk dan mahkota itu barangkali melambangkan kuasanya yang besar.

[19:11]  6 Full Life : AKU MELIHAT SORGA TERBUKA.

Nas : Wahy 19:11

Ayat ini menyatakan awal kedatangan Kristus kali kedua ke bumi sebagai Raja segala raja dan Tuan di atas segala tuan (ayat Wahy 19:16). Ia datang dari sorga sebagai Pejuang-Mesias (bd. 2Tes 1:7-8) untuk menegakkan kebenaran dan keadilan (Mazm 96:13), untuk menghukum bangsa-bangsa dan berperang melawan kejahatan (bd. Yoh 5:30). Inilah peristiwa yang telah dinanti-nantikan oleh orang yang setia dari segala angkatan.

[20:11]  7 Full Life : TAKHTA PUTIH YANG BESAR.

Nas : Wahy 20:11-13

Penghakiman yang digambarkan di sini disebut "Penghakiman Takhta Putih yang Besar" dan meliputi semua orang yang terhilang dari segala zaman. Beberapa orang berpendapat bahwa mereka yang diselamatkan dalam pemerintahan Kristus selama seribu tahun di bumi itu akan termasuk dalam penghakiman ini.

[20:11]  8 Full Life : LENYAPLAH BUMI DAN LANGIT.

Nas : Wahy 20:11

Barangkali ini menunjuk kepada kehancuran alam semesta dan penciptaan langit yang baru dan bumi yang baru (Wahy 21:1; bd. Yes 51:6; 2Pet 3:7,10-12).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA