TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 5:11

Konteks
5:11 Berbahagialah kamu, jika karena Aku q  kamu dicela r  dan dianiaya dan kepadamu difitnahkan segala yang jahat.

Matius 5:46

Konteks
5:46 Apabila kamu mengasihi orang yang mengasihi kamu, apakah upahmu? e  Bukankah pemungut cukai juga berbuat demikian?

Matius 6:14

Konteks
6:14 Karena jikalau kamu mengampuni kesalahan orang, Bapamu yang di sorga akan mengampuni kamu u  juga.

Matius 10:20

Konteks
10:20 Karena bukan kamu yang berkata-kata, melainkan Roh Bapamu; t  Dia yang akan berkata-kata di dalam kamu.

Matius 10:31

Konteks
10:31 Sebab itu janganlah kamu takut, karena kamu lebih berharga 1  dari pada banyak burung pipit. e 

Matius 11:4

Konteks
11:4 Yesus menjawab mereka: "Pergilah dan katakanlah kepada Yohanes apa yang kamu dengar dan kamu lihat:

Matius 11:17

Konteks
11:17 Kami meniup seruling bagimu, tetapi kamu tidak menari, kami menyanyikan kidung duka, tetapi kamu tidak berkabung.

Matius 20:26

Konteks
20:26 Tidaklah demikian di antara kamu 2 . Barangsiapa ingin menjadi besar di antara kamu, hendaklah ia menjadi pelayanmu, p 

Matius 21:22

Konteks
21:22 Dan apa saja yang kamu minta o  dalam doa dengan penuh kepercayaan, kamu akan menerimanya."

Matius 22:29

Konteks
22:29 Yesus menjawab mereka: "Kamu sesat, sebab kamu tidak mengerti Kitab Suci d  maupun kuasa Allah!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:31]  1 Full Life : KAMU LEBIH BERHARGA.

Nas : Mat 10:31

Yesus mengajarkan bahwa anak-anak Tuhan yang setia sangat berharga bagi Bapa di sorga.

  1. 1) Allah menghargai saudara dan mengerti keperluan pribadi saudara; Ia begitu merindukan kasih dan persekutuan dengan saudara sehingga mengutus Anak-Nya untuk mati di salib bagi saudara

    (lihat cat. --> Yoh 3:16).

    [atau ref. Yoh 3:16]

    Saudara tidak pernah jauh dari kehadiran, pemeliharaan, dan perhatian-Nya. Ia mengetahui semua keperluan, penderitaan, dan kesusahanmu (Mat 6:8).
  2. 2) Saudara begitu penting bagi-Nya sehingga Ia lebih menghargai kesetiaan, kasih, dan pengabdian saudara daripada apa pun di bumi ini. Iman saudara yang kokoh kepada Kristus, yang terbukti di tengah-tengah semua pencobaan dan kesukaran, merupakan kemuliaan dan kehormatan-Nya. Bacalah janji-janji yang terdapat dalam Mazm 91:14-16; 116:15; Yes 49:16; Mat 11:28-29; Luk 12:32; Yoh 13:1; 14:3; 17:24; Rom 8:28; 1Yoh 4:19.

[20:26]  2 Full Life : TIDAKLAH DEMIKIAN DI ANTARA KAMU.

Nas : Mat 20:26

Di dalam dunia ini, orang yang "memerintah" dan "menjalankan kuasa" dipandang sebagai orang besar. Yesus mengatakan bahwa di dalam Kerajaan Allah kebesaran tidak akan diukur dengan kekuasaan kita atas orang lain, tetapi dengan memberikan diri kita dalam pelayanan. Orang percaya hendaknya jangan berusaha untuk meraih kedudukan yang tertinggi dengan maksud untuk menguasai atau memerintah orang lain. Sebaliknya, mereka harus memberikan diri untuk menolong orang lain, dan khususnya bekerja demi kesejahteraan rohani semua orang (ayat Mat 20:28; bd. Yoh 13:34; 1Kor 13:1-13; Kol 3:14; 1Yoh 3:14; 4:8).



TIP #26: Perkuat kehidupan spiritual harian Anda dengan Bacaan Alkitab Harian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA