TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 3:13

Konteks
Yesus dibaptis Yohanes
3:13 Maka datanglah Yesus dari Galilea ke Yordan kepada Yohanes p  untuk dibaptis 1  olehnya.

Matius 8:14

Konteks
Yesus menyembuhkan ibu mertua Petrus dan orang-orang lain
8:14 Setibanya di rumah Petrus, Yesuspun melihat ibu mertua Petrus terbaring karena sakit demam.

Matius 11:9

Konteks
11:9 Jadi untuk apakah kamu pergi? Melihat nabi? x  Benar, dan Aku berkata kepadamu, bahkan lebih dari pada nabi.

Matius 13:42

Konteks
13:42 Semuanya akan dicampakkan ke dalam dapur api 2 ; di sanalah akan terdapat ratapan dan kertakan gigi. e 

Matius 20:3

Konteks
20:3 Kira-kira pukul sembilan pagi ia keluar pula dan dilihatnya ada lagi orang-orang lain menganggur di pasar.

Matius 20:31

Konteks
20:31 Tetapi orang banyak itu menegor mereka supaya mereka diam. Namun mereka makin keras berseru, katanya: "Tuhan, Anak Daud, kasihanilah kami!"

Matius 22:7

Konteks
22:7 Maka murkalah raja itu, lalu menyuruh pasukannya ke sana untuk membinasakan pembunuh-pembunuh q  itu dan membakar kota mereka.

Matius 22:9

Konteks
22:9 Sebab itu pergilah ke persimpangan-persimpangan jalan r  dan undanglah setiap orang yang kamu jumpai di sana ke perjamuan kawin itu.

Matius 24:51

Konteks
24:51 dan akan membunuh dia dan membuat dia senasib dengan orang-orang munafik. Di sanalah akan terdapat ratapan dan kertakan gigi. d "

Matius 28:17

Konteks
28:17 Ketika melihat Dia mereka menyembah-Nya, tetapi beberapa orang ragu-ragu.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:13]  1 Full Life : YESUS ... DIBAPTIS.

Nas : Mat 3:13

Yesus dibaptis oleh Yohanes karena alasan berikut ini:

  1. 1) "menggenapkan seluruh kehendak Allah" (ayat Mat 3:15; bd. Im 16:4; Gal 4:4-5). Melalui baptisan, di depan umum Kristus menyerahkan diri kepada Allah dan kerajaan-Nya sehingga dengan demikian menggenapi tuntutan Allah yang benar.
  2. 2) Menempatkan diri-Nya setara dengan orang berdosa sekalipun Ia sendiri tidak perlu bertobat dari dosa (2Kor 5:21; 1Pet 2:24).
  3. 3) Menghubungkan diri-Nya dengan gerakan baru dari Allah yang memanggil setiap orang kepada pertobatan; perhatikan pesan Yohanes Pembaptis sebagai pendahulu Mesias (Yoh 1:23,32-33).

[13:42]  2 Full Life : DAPUR API.

Nas : Mat 13:42

Yesus melukiskan apa yang akan dialami oleh mereka yang menyebabkan orang berbuat dosa dan melakukan kejahatan (ayat Mat 13:41). Mereka akan disiksa dengan api dan mengalami penderitaan yang hebat (bd. Wahy 14:9-11; 20:10). Tidak seorang pun yang menerima Alkitab sebagai Firman Allah dapat menolak doktrin ini. Orang fasik tidak akan dimusnahkan, tetapi mereka akan dicampakkan ke dalam "dapur api"

(lihat cat. --> Mat 10:28).

[atau ref. Mat 10:28]



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 1.63 detik
dipersembahkan oleh YLSA