TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 2:19

Konteks
Kembali dari Mesir
2:19 Setelah Herodes mati, nampaklah malaikat r  Tuhan kepada Yusuf dalam mimpi s  di Mesir, katanya:

Matius 3:14

Konteks
3:14 Tetapi Yohanes mencegah Dia, katanya: "Akulah yang perlu dibaptis oleh-Mu, dan Engkau yang datang kepadaku?"

Matius 4:13

Konteks
4:13 Ia meninggalkan Nazaret dan diam di Kapernaum, l  di tepi danau, di daerah Zebulon dan Naftali,

Matius 5:41

Konteks
5:41 Dan siapapun yang memaksa engkau berjalan sejauh satu mil, berjalanlah bersama dia sejauh dua mil.

Matius 6:3

Konteks
6:3 Tetapi jika engkau memberi sedekah, janganlah diketahui tangan kirimu apa yang diperbuat tangan kananmu.

Matius 8:5

Konteks
Yesus menyembuhkan hamba seorang perwira di Kapernaum
8:5 Ketika Yesus masuk ke Kapernaum, datanglah seorang perwira mendapatkan Dia dan memohon kepada-Nya:

Matius 8:19

Konteks
8:19 Lalu datanglah seorang ahli Taurat dan berkata kepada-Nya: "Guru, aku akan mengikut Engkau, ke mana saja Engkau pergi."

Matius 8:25

Konteks
8:25 Maka datanglah murid-murid-Nya membangunkan Dia, katanya: "Tuhan, tolonglah, kita binasa."

Matius 10:38

Konteks
10:38 Barangsiapa tidak memikul salibnya 1  dan mengikut Aku, ia tidak layak bagi-Ku. k 

Matius 10:40

Konteks
10:40 Barangsiapa menyambut kamu, ia menyambut Aku, m  dan barangsiapa menyambut Aku, ia menyambut Dia yang mengutus Aku. n 

Matius 11:22

Konteks
11:22 Tetapi Aku berkata kepadamu: Pada hari penghakiman, tanggungan Tirus dan Sidon akan lebih ringan dari pada tanggunganmu. j 

Matius 12:37

Konteks
12:37 Karena menurut ucapanmu engkau akan dibenarkan 2 , dan menurut ucapanmu pula engkau akan dihukum. g "

Matius 13:49

Konteks
13:49 Demikianlah juga pada akhir zaman: Malaikat-malaikat akan datang memisahkan orang jahat dari orang benar 3 , m 

Matius 16:26

Konteks
16:26 Apa gunanya seorang memperoleh seluruh dunia tetapi kehilangan nyawanya? Dan apakah yang dapat diberikannya sebagai ganti nyawanya?

Matius 22:37

Konteks
22:37 Jawab Yesus kepadanya: "Kasihilah Tuhan, Allahmu 4 , dengan segenap hatimu dan dengan segenap jiwamu dan dengan segenap akal budimu. j 

Matius 24:27

Konteks
24:27 Sebab sama seperti kilat e  memancar dari sebelah timur dan melontarkan cahayanya sampai ke barat, demikian pulalah kelak kedatangan f  Anak Manusia. g 

Matius 24:32

Konteks
24:32 Tariklah pelajaran dari perumpamaan tentang pohon ara 5 : Apabila ranting-rantingnya melembut dan mulai bertunas, kamu tahu, bahwa musim panas sudah dekat.

Matius 24:41

Konteks
24:41 kalau ada dua orang perempuan sedang memutar batu kilangan, yang seorang akan dibawa dan yang lain akan ditinggalkan. v 

Matius 26:2

Konteks
26:2 "Kamu tahu, bahwa dua hari lagi akan dirayakan Paskah 6 , m  maka Anak Manusia akan diserahkan untuk disalibkan."

Matius 26:32

Konteks
26:32 Akan tetapi sesudah Aku bangkit, Aku akan mendahului kamu ke Galilea. m "

Matius 26:34

Konteks
26:34 Yesus berkata kepadanya: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya malam ini, sebelum ayam berkokok, engkau telah menyangkal Aku tiga kali. n "

Matius 27:56

Konteks
27:56 Di antara mereka terdapat Maria Magdalena, dan Maria ibu Yakobus dan Yusuf, dan ibu anak-anak Zebedeus. i 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:38]  1 Full Life : MEMIKUL SALIBNYA.

Nas : Mat 10:38

Lihat cat. --> Mr 8:34.

[atau ref. Mr 8:34]

[12:37]  2 Full Life : MENURUT UCAPANMU ENGKAU AKAN DIBENARKAN.

Nas : Mat 12:37

Lihat cat. --> Luk 13:34

[atau ref. Luk 13:34]

[13:49]  3 Full Life : MEMISAHKAN ORANG JAHAT DARI ORANG BENAR.

Nas : Mat 13:49

Dalam perumpamaan tentang pukat, urutan pemisahan orang jahat dari orang benar sama dengan urutan dalam perumpamaan gandum dan lalang (ayat Mat 13:30,41,43): semua yang melakukan kejahatan dikumpulkan dahulu dan baru kemudian orang benar dikumpulkan (bd. Wahy 19:11-20:4). Urutan ini dengan jelas menunjukkan bahwa pemisahan tersebut dilaksanakan pada akhir masa kesengsaraan besar (Mat 24:29-31; Wahy 19:11-20:4) dan bukan pada saat pengangkatan jemaat, pada waktu orang setia dari jemaat Kristus dikumpulkan dari antara orang jahat (lih. 1Tes 4:13-18; Wahy 3:10). Dalam perumpamaan ini Kristus menekankan lagi bahwa di antara umat Allah ada banyak orang yang tidak sungguh-sungguh setia kepada-Nya dan Firman-Nya.

[22:37]  4 Full Life : KASIHILAH TUHAN ALLAHMU.

Nas : Mat 22:37

Yang diminta oleh Allah dari semua orang yang percaya kepada Kristus dan menerima keselamatan-Nya ialah kasih yang setia (bd. Ul 6:5; Rom 13:9-10; 1Kor 13:1-13).

  1. 1) Kasih ini menuntut sikap hati yang begitu menghormati dan menghargai Allah sehingga kita sungguh-sungguh merindukan persekutuan dengan-Nya, berusaha untuk menaati Dia di atas muka bumi ini, dan benar-benar memperdulikan kehormatan dan kehendak-Nya di dunia. Mereka yang sungguh-sungguh mengasihi Allah akan ingin mengambil bagian dalam penderitaan-Nya (Fili 3:10), memperluas kerajaan-Nya (1Kor 9:23), dan hidup bagi kemuliaan-Nya dan standar-Nya yang benar di bumi ini (Mat 6:9-10,33).
  2. 2) Kasih kita kepada Allah haruslah kasih yang sepenuh hati dan yang menguasai seluruh diri kita, kasih yang dibangkitkan oleh kasih-Nya kepada kita yang menyebabkan Dia mengutus Anak-Nya untuk kepentingan kita

    (lihat cat. --> Yoh 3:16;

    [atau ref. Yoh 3:16]

    Rom 8:32). Kasih kita hendaknya merupakan kasih seperti terungkap dalam Rom 12:1-2; 1Kor 6:20; 10:31; 2Kor 9:15; Ef 4:30; 5:1-2; Kol 3:12-17).
  3. 3) Kasih kepada Allah meliputi:
    1. (a) kesetiaan dan keterikatan pribadi terhadap Dia;
    2. (b) iman sebagai sarana pengikat yang kokoh dengan Dia yang dipersatukan dengan kita oleh hubungan Bapak dengan anak;
    3. (c) kesetiaan kepada penyerahan kita kepada-Nya;
    4. (d) ketaatan yang sungguh-sungguh, yang dinyatakan dalam pengabdian kita kepada standar-Nya yang benar di tengah-tengah dunia yang menolak Allah; dan
    5. (e) kerinduan akan kehadiran dan persekutuan-Nya.

[24:32]  5 Full Life : POHON ARA.

Nas : Mat 24:32

Pohon ara yang mulai bertunas (bd. Luk 21:29-31) menunjuk kepada peristiwa-peristiwa yang terjadi selama masa kesengsaraan besar (ayat Mat 24:15-29). Beberapa orang menafsirkan bahwa pohon ara ini menunjuk kepada pemulihan kembali Israel sebagai suatu negara politis (bd. Hos 9:10; Luk 13:6-9).

[26:2]  6 Full Life : PASKAH.

Nas : Mat 26:2

Paskah (Yun. _pascha_) merupakan suatu hari raya musim semi yang dikaitkan dengan peristiwa Israel meninggalkan Mesir. Paskah merayakan perihal malaikat maut "melewati" rumah-rumah orang Ibrani karena darah anak domba telah dibubuhkan pada kedua tiang pintu dan ambang atas pintu rumah mereka (lih. Kel 12:7,11;

lihat art. PASKAH).

Penyaliban Kristus terjadi pada saat "hari persiapan Paskah" (Yoh 19:14). Kristus adalah "anak domba Paskah kita ... juga telah disembelih" (1Kor 5:7).



TIP #33: Situs ini membutuhkan masukan, ide, dan partisipasi Anda! Klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA