TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Matius 2:1

Konteks
Orang-orang majus dari Timur
2:1 Sesudah Yesus dilahirkan di Betlehem di tanah Yudea z  pada zaman raja Herodes, a  datanglah orang-orang majus 1  dari Timur ke Yerusalem

Matius 4:8

Konteks
4:8 Dan Iblis membawa-Nya pula ke atas gunung yang sangat tinggi dan memperlihatkan kepada-Nya semua kerajaan dunia 2  dengan kemegahannya,

Matius 14:23

Konteks
14:23 Dan setelah orang banyak itu disuruh-Nya pulang, Yesus naik ke atas bukit untuk berdoa j  seorang diri 3 . Ketika hari sudah malam, Ia sendirian di situ.

Matius 17:1

Konteks
Yesus dimuliakan di atas gunung
17:1 Enam hari kemudian Yesus membawa Petrus, Yakobus dan Yohanes v  saudaranya, dan bersama-sama dengan mereka Ia naik ke sebuah gunung yang tinggi. Di situ mereka sendiri saja.

Matius 18:3

Konteks
18:3 lalu berkata: "Aku berkata kepadamu, sesungguhnya jika kamu tidak bertobat 4  dan menjadi seperti anak kecil ini, s  kamu tidak akan masuk ke dalam Kerajaan Sorga. t 

Matius 19:14

Konteks
19:14 Tetapi Yesus berkata: "Biarkanlah anak-anak itu, janganlah menghalang-halangi mereka datang kepada-Ku; sebab orang-orang yang seperti itulah c  yang empunya d  Kerajaan Sorga."

Matius 21:44

Konteks
21:44 (Dan barangsiapa jatuh ke atas batu itu, ia akan hancur dan barangsiapa ditimpa batu itu, ia akan remuk 5 . l )"
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:1]  1 Full Life : ORANG-ORANG MAJUS.

Nas : Mat 2:1

Mereka ini mungkin adalah anggota dari suatu golongan keagamaan yang terpelajar dari wilayah yang sekarang disebut Iran. Mereka mengkhususkan diri pada astrologi, ilmu kedokteran, dan ilmu pengetahuan alam. Kunjungan mereka terjadi pada saat usia Yesus sekitar 40 hari (bd. Luk 2:22) hingga 2 tahun (bd. ayat Mat 2:16). Pentingnya kisah ini adalah bahwa

  1. (1) Yesus layak memperoleh penghormatan sebagai raja dari seluruh umat manusia, dan
  2. (2) baik orang bukan Yahudi maupun orang Yahudi termasuk dalam rencana penebusan Allah (bd. Mat 8:11; 28:19; Rom 10:12).

[4:8]  2 Full Life : SEMUA KERAJAAN DUNIA.

Nas : Mat 4:8

Lihat cat. --> Luk 4:5.

[atau ref. Luk 4:5]

[14:23]  3 Full Life : BERDOA SEORANG DIRI.

Nas : Mat 14:23

Ketika berada di bumi, Yesus sering kali meluangkan waktu untuk sendirian dengan Allah (bd. Mr 1:35; 6:46; Luk 5:16; 6:12; 9:18; Luk 22:41-42; Ibr 5:7). Saat sendirian bersama Allah sangat penting bagi kesejahteraan rohani setiap orang percaya. Ketidakinginan untuk berdoa sendirian dan bersekutu dengan Bapa di sorga adalah suatu tanda yang jelas bahwa hidup rohani kita sedang mengalami kemunduran. Apabila hal ini terjadi, kita harus berbalik dari segala sesuatu yang tidak menyenangkan hati Tuhan serta memperbaharui penyerahan kita untuk tetap setia mencari Allah dan kasih karunia-Nya yang menyelamatkan

(lihat cat. --> Luk 18:1).

[atau ref. Luk 18:1]

[18:3]  4 Full Life : JIKA KAMU TIDAK BERTOBAT.

Nas : Mat 18:3

Pertobatan atau perubahan yang dituntut oleh Yesus terdiri atas dua bagian: berbalik sama sekali dari segala sesuatu yang berdosa, dan berpaling kepada Allah serta melakukan perbuatan yang benar (yaitu, menghasilkan buah yang sepadan dengan pertobatan;

lihat cat. --> Mat 3:8).

[atau ref. Mat 3:8]

  1. 1) Pertobatan bukan sekedar suatu tindakan yang menunjukkan kesedihan atau penyesalan, tetapi merupakan sikap hidup yang menyeluruh

    (lihat cat. --> 2Kor 7:10).

    [atau ref. 2Kor 7:10]

    Hal ini perlu karena pada dasarnya kita mengikuti suatu cara hidup yang menjauh dari Allah dan menuju kematian kekal (Rom 1:18-32; Ef 2:2-3). Pertobatan adalah tanggapan manusia terhadap karunia keselamatan dari Allah, yang dikerjakan oleh kasih karunia dan kuasa Roh Kudus dan diterima oleh iman (Kis 11:18).
  2. 2) Sebagai akibat dari hubungan kita yang baru dengan Allah, pertobatan membawa perubahan dalam hubungan antar sesama, kebiasaan, komitmen, kesenangan, dan seluruh pandangan hidup kita. Pertobatan merupakan bagian dari iman sejati yang menyelamatkan dan syarat mendasar untuk menerima keselamatan dan pengudusan (Kis 26:18).

[21:44]  5 Full Life : IA AKAN REMUK.

Nas : Mat 21:44

Lihat cat. --> Luk 20:18.

[atau ref. Luk 20:18]



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA