TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 1:5

Konteks
Pemberitahuan tentang kelahiran Yohanes Pembaptis
1:5 Pada zaman Herodes, raja Yudea, h  adalah seorang imam yang bernama Zakharia dari rombongan Abia. i  Isterinya juga berasal dari keturunan Harun, namanya Elisabet.

Lukas 1:19

Konteks
1:19 Jawab malaikat itu kepadanya: "Akulah Gabriel d  yang melayani Allah dan aku telah diutus untuk berbicara dengan engkau dan untuk menyampaikan kabar baik ini kepadamu.

Lukas 1:36

Konteks
1:36 Dan sesungguhnya, Elisabet, sanakmu itu, iapun sedang mengandung seorang anak laki-laki v  pada hari tuanya dan inilah bulan yang keenam bagi dia, yang disebut mandul itu.

Lukas 1:80

Konteks
1:80 Adapun anak itu bertambah besar dan makin kuat rohnya. p  Dan ia tinggal di padang gurun sampai kepada hari ia harus menampakkan diri kepada Israel.

Lukas 2:21

Konteks
Yesus disunat dan diserahkan kepada Tuhan -- Simeon dan Hana
2:21 Dan ketika genap delapan hari dan Ia harus disunatkan, f  Ia diberi nama Yesus, yaitu nama yang disebut oleh malaikat sebelum Ia dikandung g  ibu-Nya.

Lukas 2:38

Konteks
2:38 Dan pada ketika itu juga datanglah ia ke situ dan mengucap syukur kepada Allah dan berbicara tentang Anak itu kepada semua orang yang menantikan kelepasan untuk Yerusalem. w 

Lukas 4:9

Konteks
4:9 Kemudian ia 1  membawa Yesus ke Yerusalem dan menempatkan Dia di bubungan Bait Allah, lalu berkata kepada-Nya: "Jika Engkau Anak Allah, jatuhkanlah diri-Mu dari sini ke bawah,

Lukas 5:23

Konteks
5:23 Manakah lebih mudah, mengatakan: Dosamu sudah diampuni, atau mengatakan: Bangunlah, dan berjalanlah?

Lukas 8:3

Konteks
8:3 Yohana isteri Khuza bendahara Herodes, a  Susana dan banyak perempuan lain. Perempuan-perempuan ini melayani rombongan itu dengan kekayaan 2  mereka.

Lukas 8:17

Konteks
8:17 Sebab tidak ada sesuatu yang tersembunyi yang tidak akan dinyatakan, dan tidak ada sesuatu yang rahasia yang tidak akan diketahui dan diumumkan. i 

Lukas 9:5

Konteks
9:5 Dan kalau ada orang yang tidak mau menerima kamu, keluarlah dari kota mereka dan kebaskanlah debunya dari kakimu sebagai peringatan terhadap mereka. o "

Lukas 10:6

Konteks
10:6 Dan jikalau di situ ada orang yang layak menerima damai sejahtera, maka salammu itu akan tinggal atasnya. Tetapi jika tidak, salammu itu kembali kepadamu.

Lukas 10:11

Konteks
10:11 Juga debu kotamu yang melekat pada kaki kami, kami kebaskan di depanmu; y  tetapi ketahuilah ini: Kerajaan Allah sudah dekat. z 

Lukas 11:17-18

Konteks
11:17 Tetapi Yesus mengetahui pikiran mereka o  lalu berkata: "Setiap kerajaan yang terpecah-pecah pasti binasa, dan setiap rumah tangga yang terpecah-pecah, pasti runtuh. 11:18 Jikalau Iblis p  itu juga terbagi-bagi dan melawan dirinya sendiri, bagaimanakah kerajaannya dapat bertahan? Sebab kamu berkata, bahwa Aku mengusir setan dengan kuasa Beelzebul.

Lukas 12:24

Konteks
12:24 Perhatikanlah burung-burung gagak yang tidak menabur dan tidak menuai dan tidak mempunyai gudang atau lumbung, namun demikian diberi makan p  oleh Allah. Betapa jauhnya kamu melebihi 3  burung-burung itu!

Lukas 12:38

Konteks
12:38 Dan apabila ia datang pada tengah malam atau pada dinihari dan mendapati mereka berlaku demikian, maka berbahagialah mereka 4 .

Lukas 14:7

Konteks
Tempat yang paling utama dan yang paling rendah
14:7 Karena Yesus melihat, bahwa tamu-tamu berusaha menduduki tempat-tempat e  kehormatan, Ia mengatakan perumpamaan ini kepada mereka:

Lukas 14:14

Konteks
14:14 Dan engkau akan berbahagia, karena mereka tidak mempunyai apa-apa untuk membalasnya kepadamu. Sebab engkau akan mendapat balasnya pada hari kebangkitan orang-orang benar. h "

Lukas 15:8

Konteks
Perumpamaan tentang dirham yang hilang
15:8 "Atau perempuan manakah yang mempunyai sepuluh dirham, dan jika ia kehilangan satu di antaranya, tidak menyalakan pelita dan menyapu rumah serta mencarinya dengan cermat sampai ia menemukannya 5 ?

Lukas 16:28

Konteks
16:28 sebab masih ada lima orang saudaraku, supaya ia memperingati mereka o  dengan sungguh-sungguh, agar mereka jangan masuk kelak ke dalam tempat penderitaan ini.

Lukas 17:7

Konteks
Tuan dan hamba
17:7 "Siapa di antara kamu yang mempunyai seorang hamba yang membajak atau menggembalakan ternak baginya, akan berkata kepada hamba itu, setelah ia pulang dari ladang: Mari segera makan!

Lukas 19:26

Konteks
19:26 Jawabnya: Aku berkata kepadamu: Setiap orang yang mempunyai, kepadanya akan diberi, tetapi siapa yang tidak mempunyai, dari padanya akan diambil, m  juga apa yang ada padanya 6 .

Lukas 21:16

Konteks
21:16 Dan kamu akan diserahkan juga oleh orang tuamu, saudara-saudaramu, kaum keluargamu dan sahabat-sahabatmu r  dan beberapa orang di antara kamu akan dibunuh 7 

Lukas 21:24

Konteks
21:24 dan mereka akan tewas oleh mata pedang dan dibawa sebagai tawanan ke segala bangsa, dan Yerusalem akan diinjak-injak z  oleh bangsa-bangsa yang tidak mengenal Allah, sampai genaplah zaman bangsa-bangsa itu 8 ."

Lukas 22:11

Konteks
22:11 dan katakanlah kepada tuan rumah itu: Guru bertanya kepadamu: di manakah ruangan tempat Aku bersama-sama dengan murid-murid-Ku akan makan Paskah?

Lukas 23:29

Konteks
23:29 Sebab lihat, akan tiba masanya orang berkata: Berbahagialah perempuan mandul dan yang rahimnya tidak pernah melahirkan, dan yang susunya tidak pernah menyusui. o 

Lukas 24:25

Konteks
24:25 Lalu Ia berkata kepada mereka: "Hai kamu orang bodoh, betapa lambannya hatimu, sehingga kamu tidak percaya segala sesuatu, yang telah dikatakan para nabi!

Lukas 24:47

Konteks
24:47 dan lagi: dalam nama-Nya n  berita tentang pertobatan dan pengampunan dosa 9  harus disampaikan 10  kepada segala bangsa 11 , o  mulai dari Yerusalem. p 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:9]  1 Full Life : IA (IBLIS).

Nas : Luk 4:9

Lihat cat. --> Mat 4:10

[atau ref. Mat 4:10]

mengenai Iblis.

[8:3]  2 Full Life : MELAYANI ROMBONGAN ITU DENGAN KEKAYAAN.

Nas : Luk 8:3

Perempuan-perempuan ini yang telah menerima kesembuhan dan perlindungan khusus dari Yesus, menghormati Dia dengan cara memberi sumbangan secara tetap untuk membantu Yesus dan murid-Nya. Pelayanan dan pengabdian mereka masih terus menjadi teladan bagi setiap perempuan yang percaya kepada-Nya. Sejauh saudara melayani Dia, sejauh itu pulalah kata-kata dalam Mat 25:34-40 berlaku untuk saudara.

[12:24]  3 Full Life : BETAPA JAUHNYA KAMU MELEBIHI.

Nas : Luk 12:24

Lihat cat. --> Mat 6:25,

lihat cat. --> Mat 6:30.

[atau ref. Mat 6:25,30]

[12:38]  4 Full Life : BERBAHAGIALAH MEREKA.

Nas : Luk 12:38

Suatu berkat khusus, yaitu kehadiran dan perhatian Kristus, disediakan bagi mereka yang dengan kesiagaan dan kesetiaan sepenuhnya "menanti-nantikan" (ayat Luk 12:36) dan "berjaga-jaga" (ayat Luk 12:37) untuk kedatangan Tuhan kembali selama masa antara kenaikan-Nya ke sorga dan kedatangan-Nya yang kedua kali.

[15:8]  5 Full Life : MENCARINYA DENGAN CERMAT SAMPAI IA MENEMUKANNYA.

Nas : Luk 15:8

Kita harus berdoa supaya Roh Kudus memenuhi hati kita dengan kerinduan yang tulus untuk membawa orang berdosa kepada keselamatan.

[19:26]  6 Full Life : DARIPADANYA AKAN DIAMBIL, ... YANG ADA PADANYA.

Nas : Luk 19:26

Lihat cat. --> Mat 25:29.

[atau ref. Mat 25:29]

[21:16]  7 Full Life : BEBERAPA ORANG DI ANTARA KAMU AKAN DIBUNUH.

Nas : Luk 21:16

Para penulis kuno menyatakan bahwa semua rasul (kecuali Yohanes) mati syahid oleh para penganiaya. Banyak orang percaya yang disiksa dan dibunuh pada masa awal Kekristenan

(lihat cat. --> Mat 24:9).

[atau ref. Mat 24:9]

[21:24]  8 Full Life : SAMPAI GENAPLAH ZAMAN BANGSA-BANGSA ITU.

Nas : Luk 21:24

"Zaman bangsa-bangsa itu" menunjuk kepada waktu Israel akan berada di bawah penguasaan atau penindasan orang bukan Yahudi. Zaman itu mulai ketika sebagian orang Israel ditawan ke Babel pada tahun 586 SM (2Taw 36:1-21; Dan 1:1-2). Itu tidak akan berakhir sebelum zaman itu digenapi, yang mungkin dimaksudkan ketika Kristus datang dalam kemuliaan dan kuasa untuk menegakkan pemerintahan-Nya atas segala bangsa (Luk 1:32-33; Yer 23:5-6; Za 6:13; 9:10; Rom 11:25-26; Wahy 20:4).

[24:47]  9 Full Life : PERTOBATAN DAN PENGAMPUNAN DOSA.

Nas : Luk 24:47

Para murid tidak boleh memberitakan pengampunan dosa tanpa tuntutan pertobatan. Pengkhotbah yang menawarkan keselamatan atas dasar iman yang gampang atau hanya dengan menerima keselamatan tanpa adanya suatu penyerahan diri untuk taat kepada Kristus dan Firman-Nya memberitakan injil yang palsu. Pertobatan meminta agar kita meninggalkan dosa; ini selalu merupakan unsur penting dalam Injil PB yang sejati

(lihat cat. --> Mat 3:2

[atau ref. Mat 3:2]

mengenai pertobatan dalam).

[24:47]  10 Full Life : HARUS DISAMPAIKAN.

Nas : Luk 24:47

Untuk ulasan mengenai Amanat Agung

lihat cat. --> Mat 28:19.

[atau ref. Mat 28:19]

[24:47]  11 Full Life : KEPADA SEGALA BANGSA.

Nas : Luk 24:47

Kristus sendiri menetapkan misi Kristen sebagai suatu tugas gereja yang kudus dan penting. Kegiatan misi merupakan suatu tema utama di dalam PL (Kej 22:18; 1Raj 8:41-43; Mazm 72:8-11; Yes 2:3; 45:22-25) dan PB (Mat 28:19; Kis 1:8; 28:28; Ef 2:14-18).



TIP #21: Untuk mempelajari Sejarah/Latar Belakang kitab/pasal Alkitab, gunakan Boks Temuan pada Tampilan Alkitab. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA