TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Lukas 1:52

Konteks
1:52 Ia menurunkan orang-orang yang berkuasa dari takhtanya dan meninggikan orang-orang yang rendah; k 

Lukas 9:37

Konteks
Yesus mengusir roh dari seorang anak yang sakit
9:37 Pada keesokan harinya ketika mereka turun dari gunung itu, datanglah orang banyak berbondong-bondong menemui Yesus.

Lukas 17:29

Konteks
17:29 Tetapi pada hari Lot pergi keluar dari Sodom turunlah hujan api dan hujan belerang dari langit dan membinasakan mereka semua.

Lukas 10:31

Konteks
10:31 Kebetulan ada seorang imam turun melalui jalan itu; ia melihat orang itu, tetapi ia melewatinya dari seberang jalan. v 

Lukas 6:17

Konteks
Yesus mengajar dan menyembuhkan banyak orang
6:17 1 Lalu Ia turun dengan mereka dan berhenti pada suatu tempat yang datar: di situ berkumpul sejumlah besar dari murid-murid-Nya dan banyak orang lain yang datang dari seluruh Yudea dan dari Yerusalem dan dari daerah pantai Tirus dan Sidon. l 

Lukas 3:22

Konteks
3:22 dan turunlah Roh Kudus dalam rupa burung merpati ke atas-Nya 2 . h  Dan terdengarlah suara dari langit: "Engkaulah Anak-Ku i  yang Kukasihi, kepada-Mulah Aku berkenan. j "

Lukas 5:2

Konteks
5:2 Ia melihat dua perahu di tepi pantai. Nelayan-nelayannya telah turun dan sedang membasuh jalanya.

Lukas 10:30

Konteks
10:30 3 Jawab Yesus: "Adalah seorang yang turun dari Yerusalem ke Yerikho; ia jatuh ke tangan penyamun-penyamun yang bukan saja merampoknya habis-habisan, tetapi yang juga memukulnya dan yang sesudah itu pergi meninggalkannya setengah mati.

Lukas 9:54

Konteks
9:54 Ketika dua murid-Nya, yaitu Yakobus dan Yohanes, i  melihat hal itu, mereka berkata: "Tuhan, apakah Engkau mau, supaya kami menyuruh api turun dari langit untuk membinasakan mereka? j "

Lukas 1:5

Konteks
Pemberitahuan tentang kelahiran Yohanes Pembaptis
1:5 Pada zaman Herodes, raja Yudea, h  adalah seorang imam yang bernama Zakharia dari rombongan Abia. i  Isterinya juga berasal dari keturunan Harun, namanya Elisabet.

Lukas 5:19

Konteks
5:19 Karena mereka tidak dapat membawanya masuk berhubung dengan banyaknya orang di situ, naiklah mereka ke atap rumah, lalu membongkar atap itu, dan menurunkan orang itu dengan tempat tidurnya ke tengah-tengah orang banyak tepat di depan Yesus.

Lukas 19:6

Konteks
19:6 Lalu Zakheus segera turun dan menerima Yesus dengan sukacita.

Lukas 17:31

Konteks
17:31 Barangsiapa pada hari itu 4  sedang di peranginan di atas rumah dan barang-barangnya ada di dalam rumah, janganlah ia turun untuk mengambilnya, dan demikian juga orang yang sedang di ladang, janganlah ia kembali. a 

Lukas 23:53

Konteks
23:53 Dan sesudah ia menurunkan mayat itu, ia mengapaninya dengan kain lenan, lalu membaringkannya di dalam kubur yang digali di dalam bukit batu, di mana belum pernah dibaringkan mayat.

Lukas 19:9

Konteks
19:9 Kata Yesus kepadanya: "Hari ini telah terjadi keselamatan kepada rumah ini, karena orang inipun anak Abraham. c 

Lukas 1:50

Konteks
1:50 Dan rahmat-Nya turun-temurun h  atas orang yang takut akan Dia.

Lukas 19:5

Konteks
19:5 Ketika Yesus sampai ke tempat itu, Ia melihat ke atas dan berkata: "Zakheus, segeralah turun, sebab hari ini Aku harus menumpang di rumahmu."

Lukas 4:31

Konteks
Yesus dalam rumah ibadat di Kapernaum
4:31 Kemudian Yesus pergi ke Kapernaum, c  sebuah kota di Galilea, lalu mengajar di situ pada hari-hari Sabat.

Lukas 1:55

Konteks
1:55 seperti yang dijanjikan-Nya kepada nenek moyang kita, kepada Abraham dan keturunannya n  untuk selama-lamanya."

Lukas 8:23

Konteks
8:23 Dan ketika mereka sedang berlayar, Yesus tertidur. Sekonyong-konyong turunlah taufan ke danau, sehingga perahu itu kemasukan air dan mereka berada dalam bahaya.

Lukas 3:2

Konteks
3:2 pada waktu Hanas dan Kayafas k  menjadi Imam Besar, datanglah firman Allah kepada Yohanes, l  anak Zakharia, m  di padang gurun.

Lukas 9:34

Konteks
9:34 Sementara ia berkata demikian, datanglah awan menaungi mereka. Dan ketika mereka masuk ke dalam awan itu, takutlah mereka.

Lukas 20:28

Konteks
20:28 "Guru, Musa menuliskan perintah ini untuk kita: Jika seorang, yang mempunyai saudara laki-laki, mati sedang isterinya masih ada, tetapi ia tidak meninggalkan anak, saudaranya harus kawin dengan isterinya itu dan membangkitkan keturunan bagi saudaranya itu. a 

Lukas 24:29

Konteks
24:29 Tetapi mereka sangat mendesak-Nya, katanya: "Tinggallah bersama-sama dengan kami, sebab hari telah menjelang malam dan matahari hampir terbenam." Lalu masuklah Ia untuk tinggal bersama-sama dengan mereka.

Lukas 1:2

Konteks
1:2 seperti yang disampaikan kepada kita oleh mereka, yang dari semula c  adalah saksi mata d  dan pelayan Firman. e 

Lukas 1:27

Konteks
1:27 kepada seorang perawan yang bertunangan dengan seorang bernama Yusuf j  dari keluarga Daud; nama perawan itu Maria.

Lukas 2:4

Konteks
2:4 Demikian juga Yusuf pergi dari kota Nazaret di Galilea ke Yudea, ke kota Daud yang bernama Betlehem, t  --karena ia berasal dari keluarga dan keturunan Daud--

Lukas 1:69

Konteks
1:69 Ia menumbuhkan sebuah tanduk z  keselamatan bagi kita di dalam keturunan Daud, a  hamba-Nya itu,

Lukas 8:37

Konteks
8:37 Lalu seluruh penduduk daerah Gerasa meminta kepada Yesus, supaya Ia meninggalkan mereka, v  sebab mereka sangat ketakutan. Maka naiklah Ia ke dalam perahu, lalu berlayar kembali.

Lukas 8:27

Konteks
8:27 Setelah Yesus naik ke darat, datanglah seorang laki-laki dari kota itu menemui Dia; orang itu dirasuki oleh setan-setan 5  dan sudah lama ia tidak berpakaian dan tidak tinggal dalam rumah, tetapi dalam pekuburan.

Lukas 13:16

Konteks
13:16 Bukankah perempuan ini, yang sudah delapan belas tahun diikat oleh Iblis 6 , e  harus dilepaskan dari ikatannya itu, karena ia adalah keturunan Abraham? f "

Lukas 12:54

Konteks
Menilai zaman
12:54 Yesus berkata pula kepada orang banyak: "Apabila kamu melihat awan naik di sebelah barat, segera kamu berkata: Akan datang hujan, dan hal itu memang terjadi. n 

Lukas 19:37

Konteks
19:37 Ketika Ia dekat Yerusalem, di tempat jalan menurun dari Bukit Zaitun, s  mulailah semua murid yang mengiringi Dia bergembira dan memuji Allah dengan suara nyaring oleh karena segala mujizat yang telah mereka lihat.

Lukas 1:35

Konteks
1:35 Jawab malaikat itu kepadanya: "Roh Kudus 7  akan turun atasmu r  dan kuasa Allah Yang Mahatinggi s  akan menaungi engkau; sebab itu anak yang akan kaulahirkan itu akan disebut kudus, t  Anak Allah. u 

Lukas 8:33

Konteks
8:33 Lalu keluarlah setan-setan itu dari orang itu dan memasuki babi-babi itu. Kawanan babi itu terjun dari tepi jurang ke dalam danau s  lalu mati lemas.

Lukas 3:7

Konteks
3:7 Lalu ia berkata kepada orang banyak yang datang kepadanya untuk dibaptis, katanya: "Hai kamu keturunan ular beludak! p  Siapakah yang mengatakan kepada kamu melarikan diri dari murka q  yang akan datang?

Lukas 1:78

Konteks
1:78 oleh rahmat dan belas kasihan dari Allah kita, dengan mana Ia akan melawat kita, Surya pagi m  dari tempat yang tinggi,

Lukas 4:25

Konteks
4:25 Dan Aku berkata kepadamu, dan kata-Ku ini benar: Pada zaman Elia terdapat banyak perempuan janda di Israel ketika langit tertutup selama tiga tahun dan enam bulan dan ketika bahaya kelaparan yang hebat menimpa seluruh negeri. x 

Lukas 3:8

Konteks
3:8 Jadi hasilkanlah buah-buah yang sesuai dengan pertobatan 8 . Dan janganlah berpikir dalam hatimu: Abraham adalah bapa kami! r  Karena aku berkata kepadamu: Allah dapat menjadikan anak-anak bagi Abraham dari batu-batu ini!

Lukas 2:26

Konteks
2:26 dan kepadanya telah dinyatakan oleh Roh Kudus, bahwa ia tidak akan mati sebelum ia melihat Mesias, yaitu Dia yang diurapi Tuhan.

Lukas 24:49

Konteks
24:49 Dan Aku akan mengirim kepadamu apa yang dijanjikan r  Bapa-Ku 9 . Tetapi kamu harus tinggal di dalam kota ini sampai kamu diperlengkapi dengan kekuasaan dari tempat tinggi."

Lukas 19:36

Konteks
19:36 Dan sementara Yesus mengendarai keledai itu mereka menghamparkan pakaiannya r  di jalan.

Lukas 1:48

Konteks
1:48 sebab Ia telah memperhatikan kerendahan hamba-Nya. d  Sesungguhnya, mulai dari sekarang segala keturunan akan menyebut aku berbahagia, e 

Lukas 8:31

Konteks
8:31 Lalu setan-setan itu memohon kepada Yesus, supaya Ia jangan memerintahkan mereka masuk ke dalam jurang maut. r 

Lukas 1:33

Konteks
1:33 dan Ia akan menjadi raja atas kaum keturunan Yakub sampai selama-lamanya dan Kerajaan-Nya p  tidak akan berkesudahan. q "

Lukas 10:15

Konteks
10:15 Dan engkau Kapernaum, e  apakah engkau akan dinaikkan sampai ke langit? Tidak, engkau akan diturunkan sampai ke dunia orang mati!

Lukas 1:32

Konteks
1:32 Ia akan menjadi besar dan akan disebut Anak Allah Yang Mahatinggi. n  Dan Tuhan Allah akan mengaruniakan kepada-Nya takhta Daud, o  bapa leluhur-Nya,

Lukas 20:41

Konteks
Hubungan antara Yesus dan Daud
20:41 Tetapi Yesus berkata kepada mereka: "Bagaimana orang dapat mengatakan, bahwa Mesias adalah Anak Daud? f 

Lukas 20:44

Konteks
20:44 Jadi Daud menyebut Dia Tuannya 10 , bagaimana mungkin Ia anaknya pula?"

Lukas 5:5

Konteks
5:5 Simon menjawab: "Guru, y  telah sepanjang malam kami bekerja keras dan kami tidak menangkap apa-apa, z  tetapi karena Engkau menyuruhnya, aku akan menebarkan jala juga."

Lukas 5:4

Konteks
5:4 Setelah selesai berbicara, Ia berkata kepada Simon: "Bertolaklah ke tempat yang dalam dan tebarkanlah jalamu untuk menangkap ikan. x "

Lukas 2:51

Konteks
2:51 Lalu Ia pulang bersama-sama mereka ke Nazaret; f  dan Ia tetap hidup dalam asuhan mereka. Dan ibu-Nya menyimpan semua perkara itu di dalam hatinya. g 

Lukas 5:18

Konteks
5:18 Lalu datanglah beberapa orang mengusung seorang lumpuh 11  di atas tempat tidur; mereka berusaha membawa dia masuk dan meletakkannya di hadapan Yesus.

Lukas 6:48

Konteks
6:48 ia sama dengan seorang yang mendirikan rumah: Orang itu menggali dalam-dalam dan meletakkan dasarnya di atas batu. Ketika datang air bah dan banjir melanda rumah itu, rumah itu tidak dapat digoyahkan, karena rumah itu kokoh dibangun.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[6:17]  1 Full Life : KHOTBAH DI TEMPAT YANG DATAR.

Nas : Luk 6:17

Lihat catatan-catatan mengenai Khotbah di Bukit dari Mat 5:1-7:29;

lihat cat. --> Mat 5:1 dst.

[atau ref. Mat 5:1]

[3:22]  2 Full Life : TURUNLAH ROH KUDUS ... KE ATAS-NYA.

Nas : Luk 3:22

Yesus, yang sejak awal telah dikandung dan didiami oleh Roh Kudus (Luk 1:35), sekarang secara pribadi diurapi dan diberi kuasa oleh Roh Kudus bagi pelayanan-Nya. Untuk keterangan lebih lanjut tentang pentingnya baptisan Yesus dalam Roh Kudus,

lihat art. YESUS DAN ROH KUDUS.

[10:30]  3 Full Life : PERUMPAMAAN ORANG SAMARIA YANG MURAH HATI.

Nas : Luk 10:30

Perumpamaan ini menekankan bahwa dalam iman dan ketaatan yang menyelamatkan terkandung belas kasihan bagi mereka yang membutuhkan. Panggilan untuk mengasihi Allah adalah panggilan untuk mengasihi orang lain.

  1. 1) Hidup baru dan kasih karunia yang Kristus karuniakan bagi mereka yang menerima Dia akan menghasilkan kasih, rahmat, dan belas kasihan bagi mereka yang tertekan dan menderita. Semua orang percaya bertanggung jawab untuk bertindak menurut kasih Roh Kudus yang ada di dalam mereka dan tidak mengeraskan hati mereka.
  2. 2) Mereka yang menyebut dirinya Kristen, namun hatinya tidak peka terhadap penderitaan dan keperluan orang lain, menyatakan dengan jelas bahwa di dalam diri mereka tidak terdapat hidup kekal (ayat Luk 10:25-28,31-37; bd. Mat 25:41-46; 1Yoh 3:16-20).

[17:31]  4 Full Life : PADA HARI ITU.

Nas : Luk 17:31

Lihat cat. --> Mr 13:14

[atau ref. Mr 13:14]

tentang kekejian yang membinasakan,

lihat art. KESENGSARAAN BESAR.

[8:27]  5 Full Life : SEORANG ... DIRASUKI -SETAN-SETAN.

Nas : Luk 8:27-33

Hal dirasuk setan (atau berdiamnya setan-setan di dalam kepribadian seseorang) adalah salah satu cara yang dipakai oleh Iblis dan kerajaan kejahatan dalam pergumulannya menentang Kerajaan Allah. Untuk keterangan lebih lanjut mengenai pokok ini,

lihat art. KUASA ATAS IBLIS DAN SETAN-SETAN.

[13:16]  6 Full Life : PEREMPUAN INI ... DIIKAT OLEH IBLIS.

Nas : Luk 13:16

Ketika seseorang tidak lagi mendengar keluh kesah orang yang menderita, maka itu merupakan suatu dosa yang menjijikan dalam pandangan Yesus (ayat Luk 13:11-14). Yesus mengajar bahwa manusia dipenjarakan oleh dosa, sakit penyakit, dan kematian. Mereka mengalami kesusahan dan sangat memerlukan pertolongan (ayat Luk 13:11,16; Mat 4:23; Kis 26:18). Dewasa ini kita mudah sekali menjadi tidak peka terhadap kesengsaraan dan penderitaan dunia karena media hiburan gemar mempertunjukkan kedursilaan dan kekerasan demi kesenangan belaka. Murid yang sejati akan menjadi seperti Guru mereka; dapat melihat berbagai kesukaran hidup dan mendengar rintihan makhluk ciptaan (Luk 10:33-37; Rom 8:22;

lihat art. PEMELIHARAAN ORANG MISKIN DAN MELARAT).

[1:35]  7 Full Life : KUDUS.

Nas : Luk 1:35

Baik Lukas maupun Matius menandaskan dengan jelas bahwa Yesus telah lahir dari seorang perawan (ayat Luk 1:27;

lihat cat. --> Mat 1:18;

lihat cat. --> Mat 1:23).

[atau ref. Mat 1:18,23]

Roh Kudus akan turun ke atas Maria dan anak itu akan dikandung semata-mata oleh perbuatan ajaib Allah. Akibatnya, Yesus akan menjadi "kudus" (artinya; bebas dari segala noda dosa). Untuk keterangan lebih lanjut mengenai hal ini,

lihat art. YESUS DAN ROH KUDUS

[3:8]  8 Full Life : BUAH-BUAH YANG SESUAI DENGAN PERTOBATAN.

Nas : Luk 3:8

Lihat cat. --> Mat 3:8.

[atau ref. Mat 3:8]

[24:49]  9 Full Life : APA YANG DIJANJIKAN BAPA-KU.

Nas : Luk 24:49

"Apa yang dijanjikan Bapa-Ku" agar mendatangkan "kekuasaan dari tempat tinggi" menunjuk kepada pencurahan Roh Kudus yang dimulai pada hari Pentakosta

(lihat cat. --> Kis 1:4;

lihat cat. --> Kis 2:4;

[atau ref. Kis 1:4; 2:4]

lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS).

Kita menemukan janji ini tercatat dalam PL (Yes 32:15; 44:3; Yeh 39:29; Yoel 2:28) dan dalam PB (Yoh 14:16-17,26; 15:26; 16:7; Kis 1:4-8; Kis 2:33,38-39). Para murid bertekun di dalam doa sementara mereka menunggu penggenapan janji itu

(lihat cat. --> Kis 1:14).

[atau ref. Kis 1:14]

Sekarang ini orang percaya yang mencari baptisan Roh Kudus seharusnya melakukan hal yang sama.

[20:44]  10 Full Life : DAUD MENYEBUT DIA TUANNYA.

Nas : Luk 20:44

Orang Yahudi berpikir bahwa Mesias akan merupakan keturunan Daud, dan karenanya hanya seorang pemimpin manusiawi. Yesus menjelaskan bahwa pernyataan Daud dalam Mazm 110:1, ketika ia menyebut anaknya sebagai "Tuan", menunjukkan bahwa Mesias itu lebih dari seorang pemimpin manusiawi; Ia juga Anak Allah yang ilahi

(lihat cat. --> Mazm 110:1-7).

[atau ref. Mazm 110:1-7]

[5:18]  11 Full Life : MENGUSUNG SEORANG LUMPUH.

Nas : Luk 5:18

Teman-teman orang yang lumpuh itu memiliki iman yang kuat bahwa Yesus dapat menyembuhkan dia. Hal ini terlihat dari keputusan mereka untuk membawa dia kepada Yesus. Kita pula harus percaya bahwa Kristus sanggup memenuhi segala kebutuhan mereka yang kita kenal, dengan menggunakan setiap kesempatan untuk membawa mereka kepada Yesus. Roh Allah akan membuka kesempatan seperti itu jika kita ingin membimbing orang lain kepada Kristus.



TIP #10: Klik ikon untuk merubah tampilan teks alkitab menjadi per baris atau paragraf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.06 detik
dipersembahkan oleh YLSA