Yesaya 26:19
Konteks26:19 Ya, TUHAN, orang-orang-Mu yang mati e akan hidup pula, mayat-mayat mereka akan bangkit pula 1 . Hai orang-orang yang sudah dikubur di dalam tanah f bangkitlah dan bersorak-sorai! Sebab embun g TUHAN ialah embun terang, dan bumi akan melahirkan arwah h kembali.
Amsal 3:8
Konteks3:8 itulah yang akan menyembuhkan tubuhmu k dan menyegarkan tulang-tulangmu. l
Amsal 17:22
Konteks17:22 Hati yang gembira adalah obat yang manjur, tetapi semangat yang patah n mengeringkan tulang. o
Yehezkiel 37:1-14
KonteksHosea 14:4-8
Konteks14:4 (14-5) Aku akan memulihkan t mereka dari penyelewengan, u Aku akan mengasihi mereka dengan sukarela 5 , v sebab murka-Ku telah surut w dari pada mereka. 14:5 (14-6) Aku akan seperti embun x bagi Israel, maka ia akan berbunga seperti bunga bakung y dan akan menjulurkan akar-akarnya z seperti pohon hawar. a 14:6 (14-7) Ranting-rantingnya akan merambak, semaraknya akan seperti pohon zaitun b dan berbau harum seperti yang di Libanon. c 14:7 (14-8) Mereka akan kembali dan diam dalam naungan-Ku d dan tumbuh seperti gandum; mereka akan berkembang e seperti pohon anggur, yang termasyhur seperti anggur f Libanon. g 14:8 (14-9) Efraim, apakah lagi sangkut paut-Ku dengan berhala-berhala? h Akulah yang menjawab dan memperhatikan engkau! Aku ini seperti pohon sanobar i yang menghijau, dari pada-Ku engkau mendapat buah.
[26:19] 1 Full Life : MAYAT-MAYAT MEREKA AKAN BANGKIT PULA.
Nas : Yes 26:19
Ayat ini termasuk pernyataan PL yang paling kuat mengenai doktrin kebangkitan tubuh (bd. Ayub 19:26; Mazm 16:10; Dan 12:2). Orang yang telah melayani Allah dengan setia (ayat Yes 26:2-3) akan bangkit dari bumi dan hidup kembali setelah mati (lih. Yoh 5:28-29; 1Kor 15:50-53; Fili 3:21;
lihat art. KEBANGKITAN TUBUH).
[37:1] 2 Full Life : KEKUASAAN TUHAN ... TULANG-TULANG.
Nas : Yeh 37:1-14
Melalui Roh Kudus Yehezkiel melihat di dalam penglihatan suatu lembah penuh tulang. Tulang-tulang tersebut melambangkan "seluruh kaum Israel" (ayat Yeh 37:11), yaitu Israel dan Yehuda dalam pembuangan, yang harapannya telah punah ketika tersebar di antara orang asing. Allah memerintahkan Yehezkiel untuk bernubuat kepada tulang-tulang itu (ayat Yeh 37:4-6). Tulang-tulang itu kemudian dibangkitkan dalam dua tahap:
- (1) suatu pemulihan politis kembali ke negeri itu (ayat Yeh 37:7-8), dan
- (2) pemulihan rohani kepada iman (ayat Yeh 37:9-10). Penglihatan ini diberikan untuk meyakinkan para buangan bahwa mereka akan dipulihkan oleh kuasa Allah dan menjadi masyarakat yang hidup di tanah perjanjian lagi kendatipun keadaan mereka sekarang kelihatanya suram (ayat Yeh 37:11-14). Masa di antara kedua tahap ini tidak dijelaskan.
[37:10] 3 Full Life : NAFAS HIDUP ITU MASUK ... HIDUP KEMBALI.
Nas : Yeh 37:10
Pemulihan Israel kepada kehidupan mengingatkan kita pada penciptaan manusia sebagaimana dikisahkan Kej 2:7. Adam semula diciptakan secara jasmaniah, setelah itu Allah menghembuskan "nafas hidup" ke dalam dirinya. Dengan cara yang sama, Israel yang mati akan dipulihkan secara jasmaniah terlebih dahulu, dan kemudian Allah akan memberikan mereka nafas hidup-Nya (yaitu, mencurahkan Roh-Nya atas mereka).
[37:12] 4 Full Life : KE TANAH ISRAEL.
Nas : Yeh 37:12-14
Penglihatan tentang tulang-tulang yang dibangkitkan akan digenapi pada saat Israel dipulihkan, bukan hanya secara jasmaniah tetapi juga rohani. Pemulihan ini pada mulanya digenapi pada zaman Koresy (bd. pasal Ezr 1:1-11), tetapi akan digenapi sepenuhnya hanya bila Allah mengumpulkan kembali orang Israel ke negeri mereka pada akhir zaman dan terjadi suatu kebangunan rohani akbar. Banyak orang Yahudi akan percaya dan menerima Yesus Kristus sebagai Mesias mereka sebelum Dia datang kembali untuk mendirikan kerajaan-Nya (bd. Rom 11:15,25-26;
lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).
[14:4] 5 Full Life : MENGASIHI MEREKA DENGAN SUKARELA.
Nas : Hos 14:5-8
Setelah umat itu menanggung hukuman mereka, Allah akan menyembuhkan dan memulihkan mereka, memperhatikan mereka sebagaimana seorang ayah memperhatikan anak-anaknya. Gaya hidup mereka akan indah dan murni bagaikan bunga bakung; seperti pohon hawar dari Libanon. Umat itu akan kuat, sangat berharga dan berakar dalam di dalam firman Allah. Semua kiasan dalam ayat-ayat ini menunjukkan betapa berharganya umat Allah yang dipulihkan ini bagi Dia.