TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Bilangan 2:10

Konteks
2:10 Panji-panji laskar Ruben adalah di sebelah selatan, s  menurut pasukan-pasukan mereka. Pemimpin bani Ruben ialah Elizur bin Syedeur. t 

Bilangan 2:18

Konteks
2:18 Panji-panji laskar Efraim, a  menurut pasukan-pasukan mereka, adalah di sebelah barat. b  Pemimpin bani Efraim ialah Elisama bin Amihud c .

Bilangan 2:25

Konteks
2:25 Panji-panji j  laskar Dan adalah di sebelah utara, k  menurut pasukan-pasukan mereka. Pemimpin bani Dan ialah Ahiezer bin Amisyadai. l 

Bilangan 3:39

Konteks
3:39 Jumlah orang Lewi yang sesuai dengan titah TUHAN dicatat s  oleh Musa dan Harun, menurut kaum-kaum mereka, yakni semua laki-laki yang berumur satu bulan ke atas, ada dua puluh dua ribu orang. t 

Bilangan 3:43

Konteks
3:43 Semua anak sulung laki-laki 1  yang dicatat namanya dalam pencatatan itu, yakni yang berumur satu bulan ke atas, y  ada dua puluh dua ribu dua ratus tujuh puluh tiga orang. z 

Bilangan 4:6

Konteks
4:6 Di atasnya mereka harus meletakkan tutup dari kulit lumba-lumba, u  dan di atasnya lagi mereka harus membentangkan sehelai kain yang seluruhnya ungu tua, kemudian mereka harus memasang kayu-kayu pengusung v  tabut itu.

Bilangan 4:19

Konteks
4:19 Inilah yang harus kamu lakukan bagi mereka, supaya mereka tinggal hidup dan jangan mati, apabila mereka mendekat ke barang-barang y  maha kudus: Harun dan anak-anaknya z  haruslah masuk ke dalam dan menempatkan mereka masing-masing di tempat tugasnya dekat barang yang harus diangkat. a 

Bilangan 4:25

Konteks
4:25 mereka harus mengangkat tenda-tenda Kemah Suci, d  dan Kemah Pertemuan e  tudungnya f  dan tudung dari kulit lumba-lumba yang ada di atasnya, tirai pintu Kemah Pertemuan,

Bilangan 4:30

Konteks
4:30 Catatlah mereka yang berumur tiga puluh tahun ke atas sampai yang berumur lima puluh tahun, yakni setiap orang yang kena wajib tugas, supaya mereka melakukan pekerjaan jabatan pada Kemah Pertemuan.

Bilangan 5:2

Konteks
5:2 "Perintahkanlah kepada orang Israel, supaya semua orang yang sakit kusta, c  semua orang yang mengeluarkan lelehan, d  dan semua orang yang najis e  oleh mayat f  disuruh meninggalkan tempat perkemahan 2 ;

Bilangan 5:21

Konteks
5:21 dalam hal ini haruslah imam menyumpah perempuan itu dengan sumpah c  kutuk, dan haruslah imam berkata kepada perempuan itu--maka TUHAN kiranya membuat engkau menjadi sumpah kutuk di tengah-tengah bangsamu dengan mengempiskan pahamu dan mengembungkan perutmu,

Bilangan 5:30

Konteks
5:30 atau kalau roh cemburu l  menguasai seorang laki-laki, sehingga ia cemburu terhadap isterinya; ia harus menghadapkan perempuan itu kepada TUHAN dan imam haruslah melaksanakan seluruh hukum ini kepada perempuan itu.

Bilangan 8:11

Konteks
8:11 dan Harun harus mengunjukkan orang Lewi itu sebagai persembahan unjukan 3  b  dari antara orang Israel di hadapan TUHAN, dan demikianlah mereka diuntukkan melakukan pekerjaan jabatannya bagi TUHAN.

Bilangan 10:31

Konteks
10:31 Kata Musa: "Janganlah kiranya tinggalkan kami, sebab engkaulah yang tahu, bagaimana kami berkemah di padang gurun, maka engkau dapat menjadi penunjuk jalan j  bagi kami.

Bilangan 10:33

Konteks
10:33 Lalu berangkatlah m  mereka dari gunung TUHAN dan berjalan tiga hari perjalanan jauhnya, sedang tabut perjanjian TUHAN n  berangkat di depan mereka dan berjalan tiga hari perjalanan jauhnya untuk mencari tempat perhentian o  bagi mereka.

Bilangan 11:4

Konteks
TUHAN berjanji memberi daging
11:4 Orang-orang bajingan yang ada di antara mereka kemasukan nafsu rakus 4 ; f  dan orang Israelpun menangislah g  pula serta berkata: "Siapakah yang akan memberi kita makan daging?

Bilangan 14:2

Konteks
14:2 Bersungut-sungutlah h  semua orang Israel kepada Musa dan Harun; dan segenap umat itu berkata kepada mereka: "Ah, sekiranya kami mati di tanah Mesir, i  atau di padang gurun ini! j 

Bilangan 14:31

Konteks
14:31 Tentang anak-anakmu yang telah kamu katakan: Mereka akan menjadi tawanan, merekalah yang akan Kubawa masuk, supaya mereka mengenal negeri yang telah kamu hinakan y  itu.

Bilangan 14:43

Konteks
14:43 sebab orang Amalek s  dan orang Kanaan t  ada di sana di depanmu dan kamu akan tewas oleh pedang; dari sebab kamu berbalik membelakangi TUHAN, maka TUHAN tidak akan menyertai kamu 5 . u "

Bilangan 16:16

Konteks
16:16 Lalu berkatalah Musa kepada Korah: "Engkau ini dengan segenap kumpulanmu harus menghadap TUHAN, engkau dan mereka dan Harun, r  pada esok hari.

Bilangan 16:37

Konteks
16:37 "Katakanlah kepada Eleazar, u  anak imam Harun, supaya ia mengangkat perbaraan-perbaraan v  dari antara kebakaran itu, lalu hamburkanlah api itu jauh-jauh, karena semuanya itu kudus,

Bilangan 18:5-6

Konteks
18:5 Dan kamu ini haruslah melakukan kewajibanmu mengenai tempat kudus dan kewajibanmu mengenai mezbah, n  supaya orang Israel jangan lagi tertimpa oleh murka. 18:6 Sesungguhnya Aku ini telah mengambil saudara-saudaramu, orang Lewi, dari tengah-tengah orang Israel sebagai pemberian kepadamu, o  sebagai orang-orang yang diserahkan kepada TUHAN, untuk melakukan pekerjaan pada Kemah Pertemuan; p 

Bilangan 18:20

Konteks
18:20 TUHAN berfirman kepada Harun: "Di negeri mereka engkau tidak akan mendapat milik pusaka dan tidak akan beroleh bagian di tengah-tengah mereka; a  Akulah bagianmu dan milik pusakamu 6  b  di tengah-tengah orang Israel.

Bilangan 20:24

Konteks
20:24 "Harun akan dikumpulkan kepada kaum leluhurnya, n  sebab ia tidak akan masuk ke negeri yang Kuberikan kepada orang Israel, karena kamu berdua telah mendurhaka kepada titah-Ku o  dekat mata air Meriba. p 

Bilangan 22:11

Konteks
22:11 Ketahuilah, ada bangsa yang keluar dari Mesir, dan permukaan bumi tertutup olehnya; karena itu, datanglah, serapahlah mereka bagiku, mungkin aku akan sanggup berperang melawan mereka dan menghalau mereka."

Bilangan 22:36

Konteks
Balak meminta Bileam untuk mengutuk Israel
22:36 Ketika Balak c  mendengar, bahwa Bileam datang, keluarlah ia menyongsong dia sampai ke Kota Moab di perbatasan sungai Arnon, d  pada ujung perbatasan itu.

Bilangan 24:20

Konteks
24:20 Ketika ia melihat orang Amalek, z  diucapkannyalah sanjaknya, katanya: "Yang pertama di antara bangsa-bangsa ialah Amalek, tetapi akhirnya a  ia akan sampai kepada kebinasaan."

Bilangan 25:4

Konteks
25:4 lalu berfirmanlah TUHAN kepada Musa: "Tangkaplah semua orang yang mengepalai r  bangsa itu dan gantunglah s  mereka 7  di hadapan TUHAN t  di tempat terang, supaya murka u  TUHAN yang bernyala-nyala itu surut dari pada Israel."

Bilangan 25:11

Konteks
25:11 "Pinehas, anak Eleazar, anak imam Harun, telah menyurutkan murka-Ku dari pada orang Israel, e  oleh karena ia begitu giat membela kehormatan-Ku 8  f  di tengah-tengah mereka, sehingga tidaklah Kuhabisi orang Israel dalam cemburu-Ku.

Bilangan 26:3

Konteks
26:3 Lalu berkatalah Musa dan imam Eleazar kepada mereka di dataran Moab, y  di tepi sungai Yordan dekat Yerikho: z 

Bilangan 26:57-58

Konteks
26:57 Inilah orang-orang yang dicatat dari orang Lewi, m  menurut kaum mereka: dari Gerson kaum orang Gerson; dari Kehat kaum orang Kehat dan dari Merari kaum orang Merari. 26:58 Inilah kaum-kaum Lewi: kaum orang Libni, kaum orang Hebron, kaum orang Mahli, kaum orang Musi dan kaum orang Korah. Adapun Kehat beranakkan Amram. n 

Bilangan 29:7

Konteks
29:7 Pada hari yang kesepuluh bulan yang ketujuh itu haruslah kamu mengadakan pertemuan yang kudus dan merendahkan dirimu k  dengan berpuasa, maka tidak boleh kamu melakukan sesuatu pekerjaan. l 

Bilangan 30:6

Konteks
30:6 Tetapi jika perempuan itu bersuami, dan ia masih berhutang karena salah satu nazar x  atau salah satu janji yang diucapkan begitu saja dan yang mengikat dirinya,

Bilangan 31:28

Konteks
31:28 Dan engkau harus mengkhususkan upeti bagi TUHAN s  dari para prajurit yang keluar bertempur itu, yakni satu dari setiap lima ratus, baik dari manusia, baik dari lembu, dari keledai dan dari kambing domba;

Bilangan 32:9

Konteks
32:9 mereka berjalan sampai ke lembah Eskol, y  melihat-lihat negeri dan membuat enggan hati orang Israel, sehingga mereka tidak mau pergi ke negeri yang diberikan TUHAN kepada mereka.

Bilangan 32:32

Konteks
32:32 Kami sendiri akan menyeberang dengan bersenjata k  di hadapan TUHAN ke tanah Kanaan, tetapi bagi kami tetaplah tanah milik pusaka kami di seberang sungai Yordan l  sini."

Bilangan 35:2

Konteks
35:2 "Perintahkanlah kepada orang Israel, supaya dari milik pusaka kepunyaannya diberikan mereka kota-kota kepada orang Lewi untuk didiami; c  juga haruslah kamu memberikan kepada orang Lewi tanah-tanah penggembalaan d  yang di sekeliling kota-kota itu.

Bilangan 36:4

Konteks
36:4 Maka apabila tiba tahun Yobel p  bagi orang Israel, milik pusaka perempuan itu akan ditambahkan kepada milik pusaka suku yang akan dimasukinya dan akan dikurangkan dari milik pusaka suku nenek moyang kami."

Bilangan 36:6

Konteks
36:6 Inilah firman yang diperintahkan TUHAN mengenai anak-anak perempuan Zelafehad, bunyinya: Mereka boleh kawin dengan siapa saja yang suka kepada mereka, asal mereka kawin di lingkungan salah satu kaum dari suku ayah mereka.

Bilangan 36:8

Konteks
36:8 Jadi setiap anak perempuan di antara suku-suku orang Israel yang telah mewarisi milik pusaka, haruslah kawin dengan seorang dari salah satu kaum yang termasuk suku r  ayahnya, supaya setiap orang Israel mewarisi milik pusaka nenek moyangnya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:43]  1 Full Life : ANAK SULUNG LAKI-LAKI.

Nas : Bil 3:43

Jumlah rendah "anak sulung laki-laki" dibandingkan dengan sekitar 600.000 orang laki-laki dalam Bil 1:46 diterangkan oleh berapa orang sebagai hanya mengacu kepada anak sulung laki-laki yang lahir di antara saat keluaran (bd. Kel 13:1-2) dengan saat sensus 13 bulan kemudian.

[5:2]  2 Full Life : DISURUH MENINGGALKAN TEMPAT PERKEMAHAN.

Nas : Bil 5:2

Orang yang menderita penyakit kulit yang menular atau yang mengeluarkan lelehan, atau mereka yang menyentuh mayat, dianggap najis secara agamawi

(lihat cat. --> Im 12:2;

lihat cat. --> Im 13:3).

[atau ref. Im 12:2; Im 13:3]

Orang semacam itu disuruh ke luar tempat perkemahan karena Allah tidak bersedia tinggal di tengah kenajisan (ayat Bil 5:3). PB menerapkan prinsip moral yang melandasi peraturan ini kepada anggota gereja yang secara menyolok menolak kebenaran Allah; mereka harus dikeluarkan dari jemaat jikalau kelompok orang percaya itu tetap mendambakan berkat dan kehadiran Allah (bd. 1Kor 5:1-13; 2Kor 6:14-18; 2Tes 3:14; 2Yoh 1:10-11;

lihat cat. --> Mat 18:15).

[atau ref. Mat 18:15]

[8:11]  3 Full Life : ORANG LEWI ITU SEBAGAI PERSEMBAHAN UNJUKAN.

Nas : Bil 8:11

"Persembahan unjukan" menjadi bagian korban keselamatan untuk para imam (Im 7:28-34). Persembahan ini diunjukkan ke arah kemah pertemuan sebagai tanda penyerahan diri kepada Allah dan kemudian diunjukkan ke arah orang yang mempersembahkannya atau imam, yang menunjukkan bahwa Tuhan menyerahkan persembahan itu kepada mereka. Di sini orang Lewi sendiri merupakan persembahan unjukan kepada Tuhan. Karena unjukan tersebut tidak dapat dilakukan secara harfiah, maka upacara ini dilakukan secara simbolis.

[11:4]  4 Full Life : ORANG-ORANG BAJINGAN ... KEMASUKAN NAFSU RAKUS.

Nas : Bil 11:4

Inilah orang bukan Israel yang ikut umat itu ketika keluar dari Mesir (Kel 12:38); mereka mempengaruhi orang Israel untuk memberontak kepada Allah dan menginginkan kesenangan yang ada di Mesir (ayat Bil 11:5).

[14:43]  5 Full Life : TUHAN TIDAK AKAN MENYERTAI KAMU.

Nas : Bil 14:43

Meskipun pertobatan mereka yang dangkal dan untuk sementara saja mengungkapkan kepercayaan kepada janji-janji Allah (ayat Bil 14:40), bangsa Israel mengabaikan peringatan Allah. Mereka membuat kesalahan fatal ketika menyangka bahwa mereka dapat memiliki tanah perjanjian tanpa memerlukan ketaatan, iman, dan persekutuan yang tekun dengan Allah (ayat Bil 14:40-44). Dalam kepercayaan mereka yang sementara tetapi salah arah, mereka kalah (ayat Bil 14:45). Pelajaran sangat penting bagi semua orang di dalam Kristus ialah bahwa semua kekayaan perjanjian Allah tidak dapat diperoleh tanpa ketaatan yang bersumber pada iman (bd. Rom 1:5). Sekedar mengucapkan kata-kata kepercayaan saja tidak memadai; amanat ini ditekankan sepanjang Alkitab (mis. pasal Bil 32:1-42; Ul 1:20-40; Mazm 95:10; 106:24 dst; Am 2:10; 5:25; 1Kor 10:1-11; Ibr 3:7-4:13).

[18:20]  6 Full Life : AKULAH ... MILIK PUSAKAMU.

Nas : Bil 18:20

Para imam dan orang Lewi tidak boleh memiliki warisan di dunia ini, karena Allah sendirilah bagian dan warisan mereka. Secara prinsip, janji ini menjangkau semua orang percaya di dalam Kristus. Warisan kita bukan di bumi ini karena di sini kita hanya pendatang dan orang asing. Kita harus mencari hal-hal sorgawi karena Tuhan tinggal di situ (Ibr 11:9-16). Kesaksian kita ialah, "Tuhan adalah bagianku, ... oleh sebab itu aku berharap kepada-Nya" (Rat 3:24).

[25:4]  7 Full Life : ORANG YANG MENGEPALAI ... GANTUNGLAH MEREKA.

Nas : Bil 25:4

Ayat ini menunjukkan hebatnya ketidaksenangan Allah dengan para pemimpin umat perjanjian-Nya. Mereka dihukum mati karena tingkah laku mereka yang melampaui batas dan kegagalan mereka menjadi teladan hidup terpisah dari kebejatan seksual dan penyembahan berhala.

[25:11]  8 Full Life : GIAT MEMBELA KEHORMATAN-KU.

Nas : Bil 25:11

Pinehas bereaksi terhadap kemerosotan moral dan penyembahan berhala umat Allah dengan kemarahan yang kudus (ayat Bil 25:1-8).

  1. 1) Sema-ngatnya yang luar biasa demi kehormatan Allah (ayat Bil 25:13) dan prinsip-Nya dinyatakan dalam kasihnya akan kebenaran dan kebenciannya akan dosa, sebagaimana ditunjukkan oleh Allah. Semangatnya melambangkan semangat Kristus demi kekudusan Allah

    (lihat cat. --> Ibr 1:9).

    [atau ref. Ibr 1:9]

  2. 2) Allah menjanjikan kepada Pinehas "keimaman selama-lamanya" (ayat Bil 25:12-13; bd. 1Taw 6:4 dst.). Bersikap sungguh-sungguh bersemangat bagi Tuhan senantiasa dibalas dengan berkat besar dari Allah.



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA