TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

2 Raja-raja 13:22

Konteks
Kemenangan Yoas atas Aram
13:22 Hazael, raja Aram, menindas e  orang Israel sepanjang umur Yoahas.

2 Raja-raja 13:24

Konteks
13:24 Kemudian matilah Hazael, raja Aram, maka Benhadad, i  anaknya, menjadi raja menggantikan dia.

2 Raja-raja 6:8

Konteks
Tindakan Elisa dalam peperangan melawan Aram
6:8 Raja negeri Aram sedang berperang melawan Israel. Ia berunding dengan pegawai-pegawainya, lalu katanya: "Ke tempat ini dan itu haruslah kamu turun menghadang."

2 Raja-raja 6:23

Konteks
6:23 Disediakannyalah bagi mereka jamuan yang besar, maka makan dan minumlah mereka. Sesudah itu dibiarkannyalah mereka pulang kepada tuan mereka. Sejak itu tidak ada lagi gerombolan-gerombolan y  Aram memasuki negeri Israel.

2 Raja-raja 6:21

Konteks
6:21 Lalu bertanyalah raja Israel kepada Elisa, tatkala melihat mereka: "Kubunuhkah mereka, bapak? w "

2 Raja-raja 5:1

Konteks
Naaman disembuhkan
5:1 Naaman 1 , panglima raja Aram, e  adalah seorang terpandang di hadapan tuannya dan sangat disayangi, sebab oleh dia TUHAN telah memberikan kemenangan kepada orang Aram. Tetapi orang itu, seorang pahlawan tentara, sakit kusta. f 

2 Raja-raja 13:17

Konteks
13:17 serta berkata: "Bukalah jendela yang di sebelah timur!" Dan ketika dibukanya, berkatalah Elisa: "Panahlah! z " Lalu dipanahnya. Kemudian berkatalah Elisa: "Itulah anak panah kemenangan dari pada TUHAN, anak panah 2  kemenangan terhadap Aram. Engkau akan mengalahkan Aram di Afek a  sampai habis lenyap."

2 Raja-raja 6:14

Konteks
6:14 Maka dikirimnyalah r  ke sana kuda serta kereta dan tentara yang besar. Sampailah mereka pada waktu malam, lalu mengepung kota itu.

2 Raja-raja 6:24

Konteks
Tindakan Elisa pada waktu Samaria dikepung
6:24 Sesudah itu Benhadad, z  raja Aram, menghimpunkan seluruh tentaranya, lalu maju mengepung a  Samaria.

2 Raja-raja 7:14

Konteks
7:14 Sesudah itu mereka mengambil dua kereta kuda, kemudian raja menyuruh mereka menyusul tentara Aram sambil berkata: "Pergilah melihatnya!"

2 Raja-raja 12:17

Konteks
12:17 Pada waktu itu majulah Hazael, c  raja Aram, diperanginyalah Gat dan direbutnya. Kemudian Hazael berniat menyerang Yerusalem,

2 Raja-raja 15:36

Konteks
15:36 Selebihnya dari riwayat Yotam, apa yang dilakukannya, bukankah semuanya itu tertulis dalam kitab sejarah raja-raja Yehuda?

2 Raja-raja 5:7

Konteks
5:7 Segera sesudah raja Israel membaca surat j  itu, dikoyakkannyalah pakaiannya serta berkata: "Allahkah aku k  ini yang dapat mematikan dan menghidupkan, l  sehingga orang ini mengirim pesan kepadaku, supaya kusembuhkan seorang dari penyakit kustanya? Tetapi sesungguhnya, perhatikanlah dan lihatlah, ia mencari gara-gara m  terhadap aku."

2 Raja-raja 7:6

Konteks
7:6 Sebab TUHAN telah membuat tentara Aram itu mendengar bunyi p  kereta, bunyi kuda, bunyi tentara yang besar, sehingga berkatalah yang seorang kepada yang lain: "Sesungguhnya raja Israel telah mengupah q  raja-raja orang Het r  dan raja-raja orang Misraim melawan kita, supaya mereka menyerang kita."

2 Raja-raja 5:2

Konteks
5:2 Orang Aram pernah keluar bergerombolan g  dan membawa tertawan seorang anak perempuan dari negeri Israel. Ia menjadi pelayan pada isteri Naaman.

2 Raja-raja 6:9

Konteks
6:9 Tetapi abdi Allah menyuruh orang kepada raja n  Israel mengatakan: "Awas, jangan lewat dari tempat itu, sebab orang Aram sudah turun menghadang ke sana."

2 Raja-raja 6:11

Konteks
6:11 Lalu mengamuklah hati raja Aram tentang hal itu, maka dipanggilnyalah pegawai-pegawainya, katanya kepada mereka: "Tidakkah dapat kamu memberitahukan kepadaku siapa dari kita memihak kepada raja Israel?"

2 Raja-raja 6:18

Konteks
6:18 Ketika orang-orang Aram itu turun mendatangi dia, berdoalah Elisa kepada TUHAN: "Butakanlah v  kiranya mata orang-orang ini." Maka dibutakan-Nyalah mata mereka, sesuai dengan doa Elisa.

2 Raja-raja 7:5

Konteks
7:5 Lalu pada waktu senja bangkitlah mereka masuk ke tempat perkemahan orang Aram. Tetapi ketika mereka sampai ke pinggir tempat perkemahan orang Aram itu, tampaklah tidak ada orang di sana.

2 Raja-raja 7:16

Konteks
7:16 Maka keluarlah penduduk kota itu menjarah w  tempat perkemahan orang Aram. Karena itu sesukat tepung yang terbaik berharga sesyikal dan dua sukat jelai berharga sesyikal, x  sesuai dengan firman TUHAN 3 .

2 Raja-raja 8:15

Konteks
8:15 Tetapi keesokan harinya ia mengambil sehelai selimut yang telah dicelupkannya ke dalam air dan membentangkannya ke atas muka raja. Jadi matilah s  raja, dan Hazael menjadi raja menggantikan dia.

2 Raja-raja 8:28

Konteks
8:28 Ia pergi bersama-sama Yoram bin Ahab untuk berperang melawan Hazael, raja Aram, di Ramot-Gilead. g  Tetapi orang-orang Aram melukai Yoram.

2 Raja-raja 10:32

Konteks
10:32 Pada zaman itu mulailah TUHAN menggunting h  daerah Israel, sebab Hazael i  mengalahkan mereka di seluruh daerah Israel

2 Raja-raja 13:3-5

Konteks
13:3 Sebab itu bangkitlah murka j  TUHAN terhadap Israel, lalu diserahkan-Nyalah mereka ke dalam tangan k  Hazael, raja Aram, dan ke dalam tangan Benhadad, l  anak Hazael, selama zaman itu. 13:4 Tetapi kemudian Yoahas memohon m  belas kasihan TUHAN, dan TUHAN mendengarkan dia, sebab Ia telah melihat, n  bagaimana beratnya orang Israel ditindas o  oleh raja Aram. 13:5 --TUHAN memberikan kepada orang Israel seorang penolong, p  sehingga mereka lepas dari tangan Aram dan dapat duduk di kemah-kemah mereka seperti yang sudah-sudah.

2 Raja-raja 13:7

Konteks
13:7 Sebab tidak ada laskar ditinggalkan s  pada Yoahas, selain dari lima puluh orang berkuda dan sepuluh kereta dan sepuluh ribu orang berjalan kaki, sebab raja Aram telah membinasakan mereka dan meniupkan mereka seperti abu t  pengirikan.

2 Raja-raja 16:5

Konteks
16:5 Pada waktu itu majulah Rezin, l  raja Aram, dan Pekah bin Remalya, raja Israel, untuk memerangi Yerusalem. Dan mereka mengepung Ahas, tetapi mereka tidak dapat mengalahkan dia.

2 Raja-raja 5:18

Konteks
5:18 Dan kiranya TUHAN mengampuni hambamu ini dalam perkara yang berikut: Apabila tuanku masuk ke kuil Rimon untuk sujud menyembah di sana, dan aku menjadi pengapitnya, c  sehingga aku harus ikut sujud menyembah dalam kuil Rimon itu, kiranya TUHAN mengampuni hambamu ini dalam hal itu."

2 Raja-raja 5:20

Konteks
5:20 berpikirlah Gehazi, bujang Elisa, abdi Allah: "Sesungguhnya tuanku terlalu menyegani Naaman, orang Aram ini, dengan tidak menerima persembahan yang dibawanya. Demi TUHAN e  yang hidup, sesungguhnya aku akan berlari mengejar dia dan akan menerima sesuatu dari padanya 4 ."

2 Raja-raja 6:15

Konteks
6:15 Ketika pelayan abdi Allah bangun pagi-pagi dan pergi ke luar, maka tampaklah suatu tentara dengan kuda dan kereta ada di sekeliling kota itu. Lalu berkatalah bujangnya itu kepadanya: "Celaka tuanku! Apakah yang akan kita perbuat?"

2 Raja-raja 7:10

Konteks
7:10 Mereka pergi, lalu berseru kepada penunggu pintu gerbang kota dan menceritakan kepada orang-orang itu, katanya: "Kami sudah masuk ke tempat perkemahan orang Aram, dan ternyata tidak ada orang di sana, dan tidak ada suara manusia kedengaran, hanya ada kuda dan keledai tertambat dan kemah-kemah ditinggalkan dengan begitu saja."

2 Raja-raja 7:15

Konteks
7:15 Lalu pergilah mereka menyusul orang-orang itu sampai ke sungai Yordan, dan tampaklah seluruh jalan itu penuh dengan pakaian dan perkakas yang dilemparkan oleh orang Aram pada waktu mereka lari v  terburu-buru. Kemudian pulanglah suruhan-suruhan itu dan menceritakan hal itu kepada raja.

2 Raja-raja 8:13

Konteks
8:13 Sesudah itu berkatalah Hazael: "Tetapi apakah hambamu ini, yang tidak lain dari anjing q  saja, sehingga ia dapat melakukan hal sehebat itu?" Jawab Elisa: "TUHAN telah memperlihatkan kepadaku, bahwa engkau akan menjadi raja r  atas Aram."

2 Raja-raja 9:14

Konteks
9:14 Demikianlah Yehu bin Yosafat bin Nimsi mengadakan persepakatan melawan Yoram. --Adapun Yoram sedang berjaga-jaga di Ramot-Gilead, b  bersama-sama dengan segenap orang Israel menghadapi Hazael, raja Aram.

2 Raja-raja 13:19

Konteks
13:19 Tetapi gusarlah abdi Allah itu kepadanya serta berkata: "Seharusnya engkau memukul lima atau enam kali! Dengan berbuat demikian engkau akan memukul Aram sampai habis lenyap. Tetapi sekarang, hanya tiga kali b  saja engkau akan memukul Aram."

2 Raja-raja 16:7

Konteks
16:7 Ahas menyuruh utusan-utusan kepada Tiglat-Pileser, o  raja Asyur, mengatakan: "Aku ini hambamu dan anakmu. Majulah dan selamatkanlah p  aku dari tangan raja Aram dan dari tangan raja Israel, yang telah bangkit menyerang aku."

2 Raja-raja 24:2

Konteks
24:2 TUHAN menyuruh gerombolan-gerombolan Kasdim, z  gerombolan-gerombolan Aram, a  gerombolan-gerombolan Moab dan gerombolan-gerombolan bani Amon b  melawan Yoyakim; Ia menyuruh mereka melawan c  Yehuda untuk membinasakannya sesuai dengan firman TUHAN 5  yang diucapkan-Nya dengan perantaraan para hamba-Nya, yaitu para nabi. d 

2 Raja-raja 7:4

Konteks
7:4 Jika kita berkata: Baiklah kita masuk ke kota, padahal dalam kota ada kelaparan, kita akan mati di sana. Dan jika kita tinggal di sini, kita akan mati juga. Jadi sekarang, marilah kita menyeberang ke perkemahan tentara Aram. Jika mereka membiarkan kita hidup, kita akan hidup, dan jika mereka mematikan kita, kita akan mati."

2 Raja-raja 7:12

Konteks
7:12 Sekalipun masih malam, raja bangun juga, lalu berkata kepada para pegawainya: "Baiklah kuterangkan kepadamu apa maksud orang Aram itu terhadap kita. Mereka tahu bahwa kita ini menderita kelaparan, sebab itu mereka keluar dari tempat perkemahan untuk menyembunyikan diri u  di padang, sambil berpikir: Apabila orang Israel keluar dari dalam kota, kita akan menangkap mereka hidup-hidup, kemudian kita masuk ke dalam kota."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[5:1]  1 Full Life : NAAMAN.

Nas : 2Raj 5:1

Kisah Naaman menunjukkan pemeliharaan Allah (ayat 2Raj 5:1-14), kuasa dan kasih karunia-Nya yang menyelamatkan (ayat 2Raj 5:15-19), dan hukumannya atas dosa (ayat 2Raj 5:20-27). Yang menonjol dalam kisah ini ialah kebenaran bahwa kasih karunia dan keselamatan Allah tidak terbatas pada Israel, tetapi bahwa Ia ingin menunjukkan belas kasihan kepada bangsa bukan Israel dan menuntun mereka untuk mengenal Allah yang esa dan benar (lih. Luk 4:18-19,25-27).

[13:17]  2 Full Life : JENDELA YANG DI SEBELAH TIMUR ... ANAK PANAH.

Nas : 2Raj 13:17-18

Menembakkan anak panah ke timur (yaitu wilayah yang dikuasai Aram, 2Raj 10:32-33) merupakan tindakan simbolis yang menyatakan bahwa Israel kelak akan mengatasi penindasan Aram; inilah suatu ikrar bahwa Allah akan tetap melindungi Israel. Dengan memukul tanah dengan anak panah hanya tiga kali, Raja Yoas menunjukkan bahwa ia kekurangan semangat, komitmen, dan iman yang diperlukan untuk Allah menggenapi janji-Nya; oleh karena itu, Yoas tidak akan mengalahkan tentara Aram secara total (ayat 2Raj 13:19).

[7:16]  3 Full Life : SESUAI DENGAN FIRMAN TUHAN.

Nas : 2Raj 7:16

Melalui peristiwa yang tercatat dalam pasal ini, bangsa Israel memahami bahwa firman Allah memang benar, bahwa karena kemurahan-Nya Allah telah menyelamatkan bangsa yang murtad itu dari malapetaka agar mereka dapat bertobat dan kembali kepada-Nya, dan bahwa ketidakpercayaan dan kegagalan untuk mengikuti firman Allah akan mengakibatkan hukuman selanjutnya (ayat 2Raj 7:2,17-20).

[5:20]  4 Full Life : AKU ... AKAN MENERIMA SESUATU DARI PADANYA.

Nas : 2Raj 5:20

Hamba Elisa, Gehazi, memiliki hati yang serakah dan oleh karena itu berusaha untuk mencemarkan tindakan kemurahan Allah untuk keuntungan materiel. Pelanggaran Gehazi termasuk mengkhianati Elisa, berdusta kepada Naaman dan Elisa, dan mencemarkan nama Allah. Demikian pula, PB mengacu kepada orang-orang yang mencari keuntungan dari firman Allah (2Kor 2:17). Malangnya, ada hamba-hamba Tuhan yang berusaha untuk memperkaya diri dan mengumpulkan banyak harta dengan memberitakan darah Kristus yang tercurah, menawarkan keselamatan kepada yang terhilang, menyembuhkan orang sakit, atau memberi bimbingan kepada mereka yang sedang dalam kesusahan. Mereka ini menggunakan Firman Allah dan memperdagangkan kemurahan Allah; mereka mengubah "kekayaan Kristus" (Ef 3:8) menjadi "harta Mesir" (Ibr 11:26).

[24:2]  5 Full Life : SESUAI DENGAN FIRMAN TUHAN.

Nas : 2Raj 24:2

Penahanan kerajaan selatan oleh Babel sudah dinubuatkan 150 tahun sebelumnya (Yes 6:11-12; 39:6); Yeremia menubuatkan bahwa masa ini akan berlangsung selama 70 tahun (Yer 25:11-12).



TIP #23: Gunakan Studi Kamus dengan menggunakan indeks kata atau kotak pencarian. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA