TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 10:23

Konteks
10:23 Berlarilah orang ke sana dan mengambilnya dari sana, dan ketika ia berdiri di tengah-tengah orang-orang sebangsanya, ternyata ia dari bahu ke atas lebih tinggi z  dari pada setiap orang sebangsanya.

1 Samuel 17:3

Konteks
17:3 Orang Filistin berdiri di bukit sebelah sini dan orang Israel berdiri di bukit sebelah sana, dan lembah ada di antara mereka.

1 Samuel 18:10

Konteks
18:10 Keesokan harinya roh jahat f  yang dari pada Allah itu berkuasa atas Saul, sehingga ia kerasukan 1  di tengah-tengah rumah, sedang Daud main kecapi g  seperti sehari-hari. h  Adapun Saul ada tombak i  di tangannya.

1 Samuel 26:5

Konteks
26:5 Berkemaslah Daud, lalu sampai ke tempat Saul berkemah. Waktu Daud melihat tempat Saul berbaring dengan Abner n  bin Ner, panglima tentaranya, --Saul berbaring di tengah-tengah perkemahan, sedang rakyat berkemah sekelilingnya--

1 Samuel 17:23

Konteks
17:23 Sedang ia berbicara dengan mereka, tampillah maju pendekar itu. Namanya Goliat, orang Filistin dari Gat, dari barisan orang Filistin. Ia mengucapkan kata-kata yang tadi juga, c  dan Daud mendengarnya.

1 Samuel 26:7

Konteks
26:7 Datanglah Daud dengan Abisai kepada rakyat itu pada waktu malam, dan tampaklah di sana Saul berbaring tidur di tengah-tengah perkemahan, dengan tombaknya terpancung di tanah pada sebelah kepalanya, sedang Abner dan rakyat itu berbaring sekelilingnya.

1 Samuel 16:13

Konteks
16:13 Samuel mengambil tabung tanduk yang berisi minyak itu dan mengurapi q  Daud di tengah-tengah saudara-saudaranya. Sejak hari itu dan seterusnya berkuasalah r  Roh TUHAN s  atas Daud. Lalu berangkatlah Samuel menuju Rama.

1 Samuel 10:5

Konteks
10:5 Sesudah itu engkau akan sampai ke Gibea p  Allah, tempat kedudukan q  pasukan orang Filistin. Dan apabila engkau masuk kota, engkau akan berjumpa di sana dengan serombongan nabi, r  yang turun dari bukit s  pengorbanan dengan gambus, rebana, t  suling u  dan kecapi v  di depan mereka; mereka sendiri akan kepenuhan w  seperti nabi 2 .

1 Samuel 4:3

Konteks
4:3 Ketika tentara itu kembali ke perkemahan, berkatalah para tua-tua Israel: "Mengapa s  TUHAN membuat kita terpukul kalah oleh orang Filistin pada hari ini? Marilah kita mengambil dari Silo t  tabut perjanjian u  TUHAN 3 , supaya Ia datang ke tengah-tengah kita v  dan melepaskan kita dari tangan musuh kita."

1 Samuel 7:3

Konteks
7:3 Lalu berkatalah Samuel kepada seluruh kaum Israel demikian: "Jika kamu berbalik j  kepada TUHAN dengan segenap hati, maka jauhkanlah k  para allah asing dan para Asytoret l  dari tengah-tengahmu dan tujukan m  hatimu kepada TUHAN dan beribadahlah hanya n  kepada-Nya; maka Ia akan melepaskan o  kamu 4  dari tangan orang Filistin."

1 Samuel 29:4

Konteks
29:4 Tetapi para panglima orang Filistin itu menjadi marah kepadanya; serta berkata kepadanya: "Suruhlah orang itu pulang, o  supaya ia kembali ke tempat, yang kautunjukkan kepadanya, dan janganlah ia pergi berperang, bersama-sama dengan kita, supaya jangan ia menjadi lawan p  kita dalam peperangan. Sebab dengan apakah orang ini dapat menyukakan hati tuannya, kecuali dengan memberi kepala-kepala orang-orang ini?

1 Samuel 1:12

Konteks
1:12 Ketika perempuan itu terus-menerus berdoa di hadapan TUHAN, maka Eli mengamat-amati mulut perempuan itu;

1 Samuel 18:4

Konteks
18:4 Yonatan menanggalkan jubah v  yang dipakainya, dan memberikannya kepada Daud, juga baju perangnya, sampai pedangnya, panahnya dan ikat w  pinggangnya.

1 Samuel 6:10

Konteks
6:10 Demikianlah diperbuat orang-orang itu. Mereka mengambil dua ekor lembu yang menyusui, dipasangnya pada kereta, tetapi anak-anaknya ditahan di rumah.

1 Samuel 10:22

Konteks
10:22 Sebab itu ditanyakan y  pulalah kepada TUHAN: "Apa orang itu juga datang ke mari?" TUHAN menjawab: "Sesungguhnya ia bersembunyi di antara barang-barang."

1 Samuel 19:9

Konteks
19:9 Tetapi roh jahat y  yang dari pada TUHAN hinggap pada Saul, ketika ia duduk di rumahnya, dengan tombaknya di tangannya; dan Daud sedang main kecapi. z 

1 Samuel 29:2

Konteks
29:2 Maka ketika raja-raja kota orang Filistin berjalan lewat dalam pasukan-pasukan seratus dan seribu, dan ketika juga Daud beserta orang-orangnya berjalan lewat di belakangnya l  bersama-sama dengan Akhis,

1 Samuel 2:8

Konteks
2:8 Ia menegakkan m  orang yang hina n  dari dalam debu, o  dan mengangkat orang yang miskin p  dari lumpur, untuk mendudukkan dia bersama-sama dengan para bangsawan, dan membuat dia memiliki kursi kehormatan. q  Sebab TUHAN mempunyai alas r  bumi; dan di atasnya Ia menaruh daratan.

1 Samuel 5:9

Konteks
5:9 Tetapi setelah mereka memindahkannya, maka tangan TUHAN mendatangkan kegemparan c  yang sangat besar atas kota itu; Ia menghajar orang-orang kota itu, anak-anak dan orang dewasa, sehingga timbul borok-borok pada mereka.

1 Samuel 6:7

Konteks
6:7 Oleh sebab itu ambillah dan siapkanlah sebuah kereta r  baru dengan dua ekor lembu yang menyusui, yang belum pernah kena kuk, s  pasanglah kedua lembu itu pada kereta, tetapi bawalah anak-anaknya kembali ke rumah, supaya jangan mengikutinya lagi.

1 Samuel 9:27

Konteks
9:27 Ketika mereka turun sampai ke ujung kota, berkatalah Samuel kepada Saul: "Katakanlah kepada bujang itu, supaya ia pergi mendahului kita, tetapi berhentilah engkau sebentar, maka aku akan memberitahukan kepadamu firman Allah."

1 Samuel 12:2

Konteks
12:2 Maka sekarang raja itulah yang menjadi pemimpinmu; o  tetapi aku ini telah menjadi tua dan beruban, dan bukankah anak-anakku p  laki-laki ada di antara kamu? Akulah yang menjadi pemimpinmu dari sejak mudaku sampai hari ini.

1 Samuel 14:4

Konteks
14:4 Di antara pelintasan-pelintasan a  bukit, yang dicoba Yonatan menyeberanginya ke arah pasukan pengawal orang Filistin, ada ujung bukit batu di sebelah sini dan ada ujung bukit batu di sebelah sana: yang satu bernama Bozes, yang lain bernama Sene.

1 Samuel 25:4

Konteks
25:4 Ketika didengar Daud di padang gurun, bahwa Nabal sedang menggunting bulu domba-dombanya,

1 Samuel 10:2

Konteks
10:2 Apabila engkau pada hari ini pergi meninggalkan aku, maka engkau akan bertemu dengan dua orang laki-laki di dekat kubur k  Rahel, di daerah Benyamin, di Zelzah. Mereka akan berkata kepadamu: Keledai-keledai l  yang engkau cari itu telah diketemukan; dan ayahmu tidak memikirkan keledai-keledai itu lagi, tetapi ia kuatir m  mengenai kamu, katanya: Apakah yang akan kuperbuat untuk anakku itu?

1 Samuel 14:34

Konteks
14:34 Kata Saul pula: "Berserak-seraklah di antara rakyat dan katakan kepada mereka: Setiap orang harus membawa lembunya atau dombanya kepadaku; sembelihlah itu di sini, maka kamu boleh memakannya. Tetapi janganlah berdosa terhadap TUHAN dengan memakannya dengan darahnya. f " Lalu setiap orang dari seluruh rakyat membawa serta pada malam itu lembunya, dan mereka menyembelihnya di sana.

1 Samuel 14:14

Konteks
14:14 Kekalahan yang pertama ini, yang ditimbulkan Yonatan dan pembawa senjatanya itu, besarnya kira-kira dua puluh orang dalam jarak kira-kira setengah alur dari sepembajakan ladang.

1 Samuel 9:18

Konteks
9:18 Dalam pada itu Saul, datang mendekati Samuel di tengah pintu gerbang dan berkata: "Maaf, di mana rumah pelihat itu?"

1 Samuel 17:19

Konteks
17:19 Saul dan mereka itu dan semua orang Israel ada di Lembah Tarbantin tengah berperang melawan orang Filistin."

1 Samuel 11:11

Konteks
11:11 Keesokan harinya Saul membagi rakyat itu menjadi tiga pasukan. d  Mereka itu masuk ke tengah-tengah perkemahan musuh pada waktu kawal pagi dan memukul kalah orang-orang Amon e  sebelum hari panas; dan terserak-seraklah orang-orang yang lolos itu, sehingga di antara mereka tidak ada tinggal dua orang bersama-sama.

1 Samuel 9:11

Konteks
9:11 Ketika mereka naik jalan pendakian ke kota itu, mereka bertemu dengan gadis-gadis yang keluar hendak menimba q  air. Mereka bertanya kepada gadis-gadis itu: "Pelihat ada di sini?"

1 Samuel 14:18

Konteks
14:18 Lalu kata Saul kepada Ahia: "Bawalah p  baju efod q  ke mari." Karena pada waktu itu dialah yang memakai baju efod di antara orang Israel.

1 Samuel 11:9

Konteks
11:9 Kepada para utusan yang datang itu dikatakan: "Beginilah kamu katakan kepada orang-orang Yabesh-Gilead: Besok pada waktu panas teriknya matahari akan datang bagimu penyelamatan." Ketika para utusan kembali dan memberitahukan hal itu kepada orang-orang Yabesh, bersukacitalah mereka.

1 Samuel 15:6

Konteks
15:6 Berkatalah Saul kepada orang Keni: k  "Berangkatlah, menjauhlah, pergilah dari tengah-tengah orang Amalek, supaya jangan kulenyapkan kamu bersama-sama dengan mereka. Bukankah kamu telah menunjukkan persahabatanmu kepada semua orang Israel, ketika mereka pergi dari Mesir?" Sesudah itu menjauhlah orang Keni dari tengah-tengah orang Amalek.

1 Samuel 30:16

Konteks
30:16 Ia menunjuk jalan kepada Daud ke sana, dan tampaklah orang-orang itu berpencar-pencar di atas seluruh daerah itu, sambil makan, minum dan mengadakan perayaan s  karena jarahan t  yang besar, yang telah dirampas mereka dari tanah orang Filistin dan dari tanah Yehuda.

1 Samuel 6:13

Konteks
6:13 Orang-orang Bet-Semes sedang menuai gandum u  di lembah. Ketika mereka mengangkat muka, maka tampaklah kepada mereka tabut itu, lalu bersukacitalah mereka melihatnya.

1 Samuel 7:9

Konteks
7:9 Sesudah itu Samuel x  mengambil seekor anak domba yang menyusu, lalu mempersembahkan seluruhnya kepada TUHAN sebagai korban bakaran. Dan ketika Samuel berseru kepada TUHAN bagi orang Israel, maka TUHAN menjawab dia. y 

1 Samuel 9:14

Konteks
9:14 Maka naiklah mereka ke kota, dan ketika mereka masuk kota, Samuel yang berjalan keluar untuk naik ke bukit, berpapasan dengan mereka.

1 Samuel 10:10

Konteks
10:10 Ketika mereka sampai di Gibea dari sana, maka bertemulah ia dengan serombongan nabi; Roh h  Allah berkuasa atasnya dan Saul turut kepenuhan i  seperti nabi di tengah-tengah mereka.

1 Samuel 14:20

Konteks
14:20 Kemudian berkumpullah Saul dan seluruh rakyat yang bersama-sama dengan dia itu; dan ketika mereka sampai ke tempat pertempuran, tampaklah setiap orang menikam s  temannya dengan pedang, suatu huru-hara yang sangat besar.

1 Samuel 20:36

Konteks
20:36 Berkatalah ia kepada budaknya: "Larilah, carilah anak-anak panah yang kupanahkan." Baru saja budak itu berlari, maka Yonatan melepaskan sebatang anak panah lewat kepala budak itu.

1 Samuel 21:7

Konteks
21:7 Maka pada hari itu juga ada di sana salah seorang pegawai Saul, yang dikhususkan melayani TUHAN; namanya Doeg, m  seorang Edom, n  pengawas atas gembala-gembala Saul.

1 Samuel 25:20

Konteks
25:20 Ketika perempuan itu dengan menunggang keledainya, turun dengan terlindung oleh gunung, tampaklah Daud dan orang-orangnya turun ke arahnya, dan perempuan itu bertemu dengan mereka.

1 Samuel 30:11

Konteks
30:11 Kemudian mereka menemui seorang Mesir di padang lalu membawanya kepada Daud. Mereka memberi dia roti, lalu makanlah ia, kemudian mereka memberi dia minum air,

1 Samuel 4:19

Konteks
4:19 Adapun menantunya perempuan, isteri Pinehas, sudah hamil tua. Ketika didengarnya kabar itu, bahwa tabut Allah telah dirampas dan mertuanya laki-laki serta suaminya telah mati, duduklah ia berlutut, lalu bersalin, sebab ia kedatangan sakit beranak.

1 Samuel 10:11

Konteks
10:11 Dan semua orang yang mengenalnya dari dahulu melihat dengan heran, bahwa ia bernubuat bersama-sama dengan nabi-nabi itu; lalu berkatalah orang banyak yang satu kepada yang lain: "Apakah gerangan j  yang terjadi dengan anak Kish itu? Apa Saul juga termasuk golongan nabi? k "

1 Samuel 19:20

Konteks
19:20 maka Saul mengirim orang-orang suruhan untuk mengambil Daud. Tetapi orang-orang ini melihat sekumpulan nabi 5  h  kepenuhan, dengan dikepalai oleh Samuel. Dan Roh Allah hinggap pada i  orang-orang suruhan Saul, sehingga merekapun kepenuhan j  seperti nabi.

1 Samuel 24:3

Konteks
24:3 (24-4) Ia sampai ke kandang-kandang domba di tepi jalan. Di sana ada gua k  dan Saul masuk ke dalamnya untuk membuang hajat, l  tetapi Daud dan orang-orangnya duduk di bagian belakang gua itu.

1 Samuel 24:10

Konteks
24:10 (24-11) Ketahuilah, pada hari ini matamu sendiri melihat, bahwa TUHAN sekarang menyerahkan engkau ke dalam tanganku dalam gua itu; ada orang yang telah menyuruh aku membunuh engkau, tetapi aku merasa sayang u  kepadamu karena pikirku: Aku tidak akan menjamah tuanku itu, sebab dialah orang yang diurapi TUHAN.

1 Samuel 25:2

Konteks
Daud, Nabal dan Abigail
25:2 Ketika itu ada seorang laki-laki di Maon, z  yang mempunyai perusahaan di Karmel. Orang itu sangat kaya: a  ia mempunyai tiga ribu ekor domba dan seribu ekor kambing. Ia ada di Karmel pada pengguntingan b  bulu domba-dombanya.

1 Samuel 25:7

Konteks
25:7 Baru-baru ini aku mendengar bahwa engkau mengadakan pengguntingan bulu domba. Adapun gembala-gembalamu yang ada dengan kami, tidak kami ganggu g  dan tidak ada sesuatu yang hilang dari pada mereka selama mereka ada di Karmel.

1 Samuel 27:1

Konteks
Daud di antara orang Filistin
27:1 Tetapi Daud berpikir dalam hatinya: "Bagaimanapun juga pada suatu hari aku akan binasa oleh tangan Saul. Jadi tidak ada yang lebih baik bagiku selain meluputkan diri dengan segera ke negeri orang Filistin 6 ; maka tidak ada harapan bagi Saul untuk mencari aku lagi di seluruh daerah Israel dan aku akan terluput dari tangannya."

1 Samuel 30:17

Konteks
30:17 Dan pada keesokan harinya Daud menghancurkan u  mereka dari pagi-pagi buta sampai matahari terbenam; tidak ada seorangpun dari mereka yang lolos, kecuali empat ratus orang muda yang melarikan diri v  dengan menunggang unta.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[18:10]  1 Full Life : ROH JAHAT YANG DARIPADA ALLAH ITU BERKUASA ATAS SAUL, SEHINGGA IA KERASUKAN

Nas : 1Sam 18:10

(versi Inggris NIV -- ia bernubuat). Ayat ini jangan diartikan bahwa Allah secara langsung mengutus roh jahat ke dalam Saul, tetapi bahwa Allah mengizinkan roh jahat memasukinya

(lihat cat. --> 1Sam 16:14;

[atau ref. 1Sam 16:14]

lihat art. KEHENDAK ALLAH).

Istilah Ibrani yang dipakai untuk "nubuat" di sini dapat mengacu kepada nubuat yang benar atau nubuat yang palsu. Saul tidak bernubuat dengan Roh Allah; melainkan itu mungkin ocehan dan ucapan karena kerasukan roh jahat.

[10:5]  2 Full Life : MEREKA SENDIRI AKAN KEPENUHAN SEPERTI NABI

Nas : 1Sam 10:5

(versi Inggris NIV -- bernubuat seperti nabi). Kepenuhan seperti nabi ini (ayat 1Sam 10:6,10-11,13) mungkin sekali mencakup pujian kepada Allah melalui ucapan nubuat dan nyanyian yang diilhamkan Roh Kudus (bd. Bil 11:25).

[4:3]  3 Full Life : TABUT PERJANJIAN TUHAN.

Nas : 1Sam 4:3

Tabut perjanjian mewakili kehadiran Allah di Israel (bd. Kel 25:10-22; Bil 10:33-36). Umat itu mengira bahwa tabut perjanjian itu akan menjamin perkenan dan kuasa Allah tanpa syarat. Mereka tidak mengerti bahwa sebuah lambang dari hal-hal rohani tidaklah dengan sendirinya memastikan realitas dari apa yang dilambangkan itu. Allah tetap tinggal bersama umat-Nya hanya selama mereka berusaha untuk memelihara hubungan perjanjian dengan-Nya. Demikian pula, di bawah perjanjian yang baru, dibaptis dengan air dan mengambil bagian dalam Perjamuan Kudus tidak akan membawa keuntungan rohani kecuali seorang sungguh-sungguh tunduk kepada Tuhan dan jalan-jalan-Nya yang benar (bd. 1Kor 11:27-30).

[7:3]  4 Full Life : JIKA KAMU BERBALIK KEPADA TUHAN ... MAKA IA AKAN MELEPASKAN KAMU.

Nas : 1Sam 7:3

Samuel menekankan prinsip alkitabiah bahwa apabila umat Allah berharap untuk menerima perlindungan dan pembebasan-Nya, mereka pertama-tama harus berbalik kepada-Nya dengan segenap hati dan membuang semua bentuk penyembahan berhala dan kompromi (bd. Rom 12:1-2). Semua orang yang dengan sungguh-sungguh ingin menyenangkan Allah dapat mengharapkan pemeliharaan, berkat, dan pembebasan Allah (bd. Kel 23:22; Ul 20:1-4; Yos 1:5-9).

[19:20]  5 Full Life : SEKUMPULAN NABI.

Nas : 1Sam 19:20

Samuel telah mendirikan sekolah bagi para nabi. Kelompok nabi-nabi juga disebutkan pada zaman Elia dan Elisa (bd. 1Raj 20:35; 2Raj 6:1-7). Sekolah-sekolah semacam itu diadakan supaya mendorong mereka yang berkarunia nubuat untuk mengembangkan cara hidup yang benar dan saleh melalui pelatihan rohani, supaya pelayanan mereka dapat menolong menahan kemurtadan dan mendorong ketaatan yang benar kepada firman Allah. Yang perlu diperhatikan ialah bahwa kelompok-kelompok nabi ini sangat mementingkan Roh Kudus (bd. 1Sam 10:5-6).

[27:1]  6 Full Life : NEGERI ORANG FILISTIN.

Nas : 1Sam 27:1

Karena takut akan ketidakmantapan Saul, di sini Daud gagal mempercayai Allah; pasal ini mencatat kelakuan Daud yang tercela sesudah itu. Ia berlindung di antara musuh-musuh Allah (ayat 1Sam 27:1), bertindak secara tidak manusiawi tanpa persetujuan Allah (ayat 1Sam 27:8-11) dan menggunakan kebohongan (ayat 1Sam 27:10-12). Penulis kisah ini yang terilhamkan mengisahkan semua tindakan Daud ini tanpa menyetujuinya. Peristiwa-peristiwa yang tercatat dalam Alkitab tidaklah berarti bahwa itu disetujui oleh Allah. Baca 1Taw 22:8 mengenai penilaian Allah atas karier Daud sebagai panglima perang.



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA