TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Samuel 13:13

Konteks
13:13 Kata Samuel kepada Saul: "Perbuatanmu itu bodoh. x  Engkau tidak mengikuti y  perintah TUHAN, Allahmu, yang diperintahkan-Nya kepadamu 1 ; sebab sedianya TUHAN mengokohkan kerajaanmu atas orang Israel untuk selama-lamanya. z 

1 Samuel 13:2

Konteks
13:2 Saul memilih tiga ribu orang dari antara orang Israel; dua ribu b  orang ada bersama-sama dengan Saul di Mikhmas c  dan di pegunungan Betel, sedang seribu orang ada bersama-sama dengan Yonatan di Gibea d  Benyamin, tetapi selebihnya dari rakyat itu disuruhnya pulang, masing-masing ke kemahnya.

1 Samuel 12:7-12

Konteks
12:7 Maka sebab itu, berdirilah z  supaya aku bersama-sama dengan kamu berhakim a  di hadapan TUHAN 2  mengenai segala perbuatan b  keselamatan TUHAN yang telah dikerjakan-Nya kepadamu dan kepada nenek moyangmu. 12:8 Ketika Yakub c  datang ke Mesir dan nenek moyangmu berseru-seru d  kepada TUHAN, maka TUHAN mengutus e  Musa dan Harun, yang membawa nenek moyangmu keluar dari Mesir, dan membiarkan mereka diam di tempat ini. 12:9 Tetapi mereka melupakan f  TUHAN, Allah mereka, dan Ia menyerahkan mereka g  ke dalam tangan Sisera, h  panglima tentara di Hazor, i  dan ke dalam tangan orang Filistin j  dan raja Moab, k  yang berperang melawan mereka. 12:10 Mereka berseru-seru l  kepada TUHAN, katanya: Kami telah berdosa, sebab kami telah meninggalkan m  TUHAN dan beribadah kepada para Baal dan para Asytoret; n  maka sekarang lepaskanlah kami dari tangan musuh kami, maka kami akan beribadah kepada-Mu. 12:11 Sesudah itu TUHAN mengutus Yerubaal, o  Barak, p  Yefta q  dan Samuel, r  dan melepaskan kamu dari tangan musuh di sekelilingmu, sehingga kamu diam dengan tenteram. 12:12 Tetapi ketika kamu melihat, bahwa Nahas, s  raja t  bani Amon, mendatangi kamu, maka kamu berkata kepadaku: Tidak, seorang raja harus memerintah u  kami, padahal TUHAN, Allahmu, adalah rajamu.

1 Samuel 12:1

Konteks
Samuel minta diri dari bangsa itu
12:1 Berkatalah Samuel kepada seluruh orang Israel: "Telah kudengarkan m  segala permintaanmu yang kamu sampaikan kepadaku, dan seorang raja n  telah kuangkat atasmu.

1 Samuel 21:8

Konteks
21:8 Berkatalah Daud kepada Ahimelekh: "Tidak adakah padamu di sini tombak atau pedang? Sebab baik pedangku maupun senjataku, tidak dapat kubawa, karena perintah raja itu mendesak."

Ayub 34:18-19

Konteks
34:18 Dia yang berfirman kepada raja: Hai, orang dursila, kepada para bangsawan v : Hai, orang fasik; w  34:19 Dia yang tidak memihak x  kepada para pembesar, dan tidak mengutamakan orang yang terkemuka dari pada orang kecil, y  karena mereka sekalian adalah buatan tangan-Nya? z 

Yeremia 5:21

Konteks
5:21 "Dengarkanlah ini, hai bangsa u  yang tolol dan yang tidak mempunyai pikiran, yang mempunyai mata, v  tetapi tidak melihat, yang mempunyai telinga, tetapi tidak mendengar! w 

Matius 5:22

Konteks
5:22 Tetapi Aku berkata kepadamu: Setiap orang yang marah f  terhadap saudaranya harus dihukum; g  siapa yang berkata kepada saudaranya: Kafir! harus dihadapkan ke Mahkamah Agama h  dan siapa yang berkata: Jahil 3 ! harus diserahkan ke dalam neraka i  yang menyala-nyala.

Lukas 12:20

Konteks
12:20 Tetapi firman Allah kepadanya: Hai engkau orang bodoh, l  pada malam ini juga jiwamu akan diambil dari padamu, m  dan apa yang telah kausediakan, n  untuk siapakah itu nanti?

Lukas 12:1

Konteks
Pengajaran khusus bagi murid-murid
12:1 Sementara itu beribu-ribu orang banyak telah berkerumun, sehingga mereka berdesak-desakan. Lalu Yesus mulai mengajar, pertama-tama kepada murid-murid-Nya, kata-Nya: "Waspadalah terhadap ragi, yaitu kemunafikan 4  y  orang Farisi.

Kolose 1:1

Konteks
Salam
1:1 Dari Paulus, rasul a  Kristus Yesus, oleh kehendak Allah, b  dan Timotius c  saudara kita,

Galatia 3:1

Konteks
Dibenarkan oleh karena iman
3:1 Hai orang-orang Galatia v  yang bodoh, w  siapakah yang telah mempesona kamu? x  Bukankah Yesus Kristus yang disalibkan y  itu telah dilukiskan dengan terang di depanmu?
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[13:13]  1 Full Life : TIDAK MENGIKUTI PERINTAH TUHAN ... YANG DIPERINTAHKAN-NYA KEPADAMU.

Nas : 1Sam 13:13

Tuhan secara khusus telah memerintahkan Saul untuk tinggal di Gilgal menantikan kedatangan Samuel yang akan mempersembahkan korban dan memberikan pengarahan (1Sam 10:8). Allah menguji ketaatan Saul dengan secara sengaja menunda kedatangan Samuel sampai melewati tujuh hari yang telah disetujui. Dalam perasaan putus asa (ayat 1Sam 13:8) dan angkuh (ayat 1Sam 13:9), Saul sendiri langsung mempersembahkan korban bertentangan dengan firman Allah. Karena Saul gagal menaati perintah Allah, Samuel memberitahukannya bahwa Allah akan mengambil kerajaan itu darinya (ayat 1Sam 13:13-14). Walaupun Saul tetap bertakhta hingga akhir hidupnya, putranya Yonatan tidak akan menaiki takhta sebagai penggantinya.

[12:7]  2 Full Life : BERHAKIM DI HADAPAN TUHAN.

Nas : 1Sam 12:7-18

Samuel menyatakan hati seorang nabi sejati dengan memohon bangsa Israel untuk tetap setia kepada Allah dan perintah-perintah-Nya. Samuel sendiri tetap setia kepada Allah dan maksud-Nya sepanjang hidupnya serta tidak pernah menyimpang dari integritas, tugas, atau amanat pribadi yang semula (ayat 1Sam 12:3-5; 2:35).

[5:22]  3 Full Life : MARAH ... KAFIR ... JAHIL.

Nas : Mat 5:22

Yesus tidak berbicara mengenai kemarahan yang selayaknya terhadap orang yang fasik dan tidak adil (bd. Yoh 2:13-17), tetapi yang disalahkan-Nya adalah kemarahan yang mendendam yang secara tidak adil menghendaki kematian orang lain. "Kafir" merupakan kata makian yang mungkin berarti "tolol". Menyebut seseorang "jahil" (yang artinya bodoh dalam ajaran agama) mungkin menunjukkan suatu sikap hati yang bisa membuat dirinya "diserahkan ke dalam neraka yang menyala-nyala".

[12:1]  4 Full Life : KEMUNAFIKAN.

Nas : Luk 12:1

Yesus mencela kemunafikan orang Farisi, dan memperingatkan murid-Nya untuk berhati-hati agar dosa ini tidak memasuki kehidupan dan pelayanan mereka.

  1. 1) Kemunafikan berarti memperlihatkan sikap dan tindakan yang tidak sesuai dengan perbuatannya -- misalnya: bertindak di hadapan umum sebagai seorang percaya yang saleh dan setia, padahal sedang menaruh dosa yang tersembunyi, kedursilaan, ketamakan, nafsu, atau ketidakadilan lainnya. Orang munafik adalah seorang penipu dalam hal kebenaran yang dapat dilihat

    (lihat art. GURU-GURU PALSU).

  2. 2) Karena kemunafikan menyangkut hidup dalam dusta, maka itu membuat seseorang menjadi rekan kerja dan sekutu Iblis, bapa segala dusta (Yoh 8:44).
  3. 3) Yesus memperingatkan murid-murid-Nya bahwa segala kemunafikan dan dosa yang tersembunyi akan dibuka, jika tidak dalam hidup sekarang, pastilah pada hari penghakiman (lih. Rom 2:16; 1Kor 3:13; 4:5; Wahy 20:12). Apa yang dilakukan secara rahasia di balik pintu yang tertutup pada suatu saat akan disingkapkan secara terang-terangan (ayat Luk 12:2-3).
  4. 4) Kemunafikan adalah suatu tanda bahwa seseorang tidak takut akan Allah (ayat Luk 12:5) dan tidak memiliki Roh Kudus dengan kasih karunia pembaharuannya (lih. Rom 8:5-14; 1Kor 6:9-10; Gal 5:19-21; Ef 5:5). Sementara tinggal dalam kondisi demikian, seseorang tidak dapat "meluputkan diri dari hukuman neraka" (Mat 23:33).



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA