TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 1:34

Konteks
1:34 Imam Zadok dan nabi Natan harus mengurapi e  dia di sana menjadi raja atas Israel; kemudian kamu meniup sangkakala f  dan berseru: Hidup raja Salomo!

1 Raja-raja 2:17

Konteks
2:17 Maka katanya: "Bicarakanlah kiranya dengan raja Salomo, sebab ia tidak akan menolak permintaanmu, supaya Abisag, y  gadis Sunem itu, diberikannya kepadaku menjadi isteriku."

1 Raja-raja 2:27

Konteks
2:27 Lalu Salomo memecat Abyatar dari jabatannya sebagai imam TUHAN. Dengan demikian Salomo memenuhi n  firman TUHAN yang telah dikatakan-Nya 1  di Silo mengenai keluarga Eli.

1 Raja-raja 3:7

Konteks
3:7 Maka sekarang, ya TUHAN, Allahku, Engkaulah yang mengangkat hamba-Mu ini menjadi raja menggantikan Daud, ayahku, sekalipun aku masih sangat muda c  dan belum berpengalaman.

1 Raja-raja 6:16

Konteks
6:16 Kemudian disekatnyalah dua puluh hasta bagian belakang rumah itu dengan papan kayu aras, dari lantai sampai ke balok-balok; lalu dibuatnyalah ruang itu menjadi ruang belakang, menjadi tempat maha kudus. m 

1 Raja-raja 12:6

Konteks
12:6 Sesudah itu Rehabeam meminta nasihat dari para tua-tua r  yang selama hidup Salomo mendampingi Salomo, ayahnya, katanya: "Apakah nasihatmu untuk menjawab rakyat itu?"

1 Raja-raja 14:7

Konteks
14:7 Pergilah, katakan kepada Yerobeam: Beginilah firman x  TUHAN, Allah Israel: Aku telah meninggikan engkau dari tengah-tengah bangsa itu, dan mengangkat engkau menjadi raja y  atas umat-Ku Israel;

1 Raja-raja 14:24

Konteks
14:24 Bahkan ada pelacuran x  bakti 2  di negeri itu. Mereka berlaku sesuai dengan segala perbuatan keji y  bangsa-bangsa yang telah dihalau TUHAN dari orang Israel.

1 Raja-raja 16:9

Konteks
16:9 Zimri, pegawainya yang menjadi panglima atas setengah dari pasukan kereta, mengadakan persepakatan melawan dia. Ketika ia minum-minum sampai mabuk h  di Tirza, di rumah Arza yang menjadi kepala i  istana di Tirza,

1 Raja-raja 16:31

Konteks
16:31 Seakan-akan belum cukup ia hidup dalam dosa-dosa Yerobeam bin Nebat, maka ia mengambil u  pula Izebel, anak v  Etbaal 3 , raja orang Sidon, menjadi isterinya, sehingga ia pergi beribadah kepada Baal w  dan sujud menyembah kepadanya.

1 Raja-raja 18:3

Konteks
18:3 Sebab itu Ahab telah memanggil Obaja yang menjadi kepala y  istana. Obaja itu seorang yang sungguh-sungguh takut z  akan TUHAN.

1 Raja-raja 19:3

Konteks
19:3 Maka takutlah ia, lalu bangkit dan pergi c  menyelamatkan nyawanya 4 ; d  dan setelah sampai ke Bersyeba, e  yang termasuk wilayah Yehuda, ia meninggalkan bujangnya di sana.

1 Raja-raja 20:16

Konteks
20:16 Lalu mereka maju menyerang pada waktu tengah hari, sementara Benhadad minum-minum sampai mabuk v  di pondoknya, bersama dengan ketiga puluh dua raja yang membantunya.

1 Raja-raja 21:18

Konteks
21:18 "Bangunlah, pergilah menemui Ahab, raja Israel yang di Samaria. Ia telah pergi ke kebun anggur Nabot untuk mengambil kebun itu menjadi miliknya.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:27]  1 Full Life : MEMENUHI FIRMAN TUHAN YANG TELAH DIKATAKAN-NYA.

Nas : 1Raj 2:27

Hampir 120 tahun sebelum peristiwa ini, seorang hamba Allah telah menyampaikan nubuat kepada imam besar Eli mengenai hukuman Allah atas rumahnya (bd. 1Sam 2:27-36). Sebagian dari nubuat ini segera digenapi (1Sam 4:10-22); bagian yang lain meliputi jangka waktu yang panjang. Pemecatan Abyatar dari kedudukannya sebagai imam menjadi bagian dari penggenapan firman Allah kepada Eli. Allah tidak pernah lupa; Ia senantiasa menjaga supaya firman-Nya digenapi (Yer 1:12), sekalipun penggenapan tersebut memerlukan waktu yang lama, bahkan berabad-abad. Firman Allah akan digenapi dengan sempurna.

[14:24]  2 Full Life : PELACURAN BAKTI

Nas : 1Raj 14:24

(versi Inggris NIV -- pelacur laki-laki di kuil). Kemurtadan Yehuda menimbulkan dosa homoseksualitas dan pelacuran laki-laki yang menjijikkan (bd. Rom 1:25-28). Umat Allah menerima "segala perbuatan keji bangsa-bangsa yang telah dihalau Tuhan" sehingga mereka dikalahkan oleh bangsa-bangsa fasik itu (ayat 1Raj 14:25-26). Kristus menekankan kembali prinsip hukuman ini untuk orang percaya yang menyesuaikan diri dengan dunia

(lihat cat. --> Mat 5:13).

[atau ref. Mat 5:13]

[16:31]  3 Full Life : BAAL.

Nas : 1Raj 16:31

Lihat cat. --> Yos 23:12;

lihat cat. --> Hak 2:13.

[atau ref. Yos 23:12; Hak 2:13]

[19:3]  4 Full Life : TAKUTLAH (ELIA) ... DAN PERGI MENYELAMATKAN NYAWANYA.

Nas : 1Raj 19:3

Ungkapan iman dan berbagai kemenangan adikodrati dalam pasal 1Raj 18:1-46 disusul ketakutan, pelarian untuk menyelamatkan diri, dan keputusasaan -- semuanya adalah akibat dari maksud Izebel untuk membunuhnya (ayat 1Raj 19:2).

  1. 1) Karena Elia tidak menerima perintah Tuhan untuk tetap tinggal di Yizreel, maka tetap tinggal berarti membahayakan jiwanya tanpa guna (bd. 1Raj 18:1); tujuan perjalanannya ialah Gunung Horeb (yaitu Gunung Sinai).
  2. 2) Kepergian terpaksa Elia dari Israel ke Yehuda dan padang gurun adalah contoh dari mereka yang "sebab kebenaran"

    (lihat cat. --> Mat 5:10)

    [atau ref. Mat 5:10]

    dianiaya dan terpaksa tinggal di padang gurun, gunung, gua, dan lubang tanah (Ibr 11:37-38). Seperti Elia, ada juga nabi yang harus meninggalkan gereja mereka, pengkhotbah kehilangan mimbar mereka, para mahaguru siswa mereka dan orang awam pekerjaan mereka karena mereka menentang dosa, berbicara sesuai dengan Firman Allah dan mengikuti jalan kebenaran demi nama-Nya. Besarlah upah mereka di sorga (Mat 5:10-12).



TIP #04: Coba gunakan range (OT dan NT) pada Pencarian Khusus agar pencarian Anda lebih terfokus. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA