TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

1 Raja-raja 17:20-22

Konteks
17:20 Sesudah itu ia berseru o  kepada TUHAN, katanya: "Ya TUHAN, Allahku! Apakah Engkau menimpakan kemalangan ini atas janda ini juga, yang menerima aku sebagai penumpang, dengan membunuh anaknya?" 17:21 Lalu ia mengunjurkan p  badannya di atas anak itu tiga kali, dan berseru kepada TUHAN, katanya: "Ya TUHAN, Allahku! Pulangkanlah kiranya nyawa anak ini ke dalam tubuhnya." 17:22 TUHAN mendengarkan permintaan Elia 1  itu, dan nyawa anak itu pulang ke dalam tubuhnya, sehingga ia hidup kembali.

1 Raja-raja 17:2

Konteks
17:2 Kemudian datanglah firman TUHAN kepadanya:

Kisah Para Rasul 4:33-34

Konteks
4:33 Dan dengan kuasa yang besar 2  rasul-rasul memberi kesaksian o  tentang kebangkitan p  Tuhan Yesus dan mereka semua hidup dalam kasih karunia q  yang melimpah-limpah. 4:34 Sebab tidak ada seorangpun yang berkekurangan di antara mereka; karena semua orang yang mempunyai tanah atau rumah, menjual kepunyaannya r  itu, dan hasil penjualan itu mereka bawa

Matius 17:21

Konteks
17:21 (Jenis ini tidak dapat diusir kecuali dengan berdoa dan berpuasa.)"

Kisah Para Rasul 9:40-41

Konteks
9:40 Tetapi Petrus menyuruh mereka semua keluar, g  lalu ia berlutut h  dan berdoa. Kemudian ia berpaling ke mayat itu dan berkata: "Tabita, bangkitlah! i " Lalu Tabita membuka matanya dan ketika melihat Petrus, ia bangun lalu duduk. 9:41 Petrus memegang tangannya dan membantu dia berdiri. Kemudian ia memanggil orang-orang kudus beserta janda-janda, lalu menunjukkan kepada mereka, bahwa perempuan itu hidup.

Kisah Para Rasul 9:2

Konteks
9:2 dan meminta surat kuasa dari padanya untuk dibawa kepada majelis-majelis Yahudi di Damsyik, g  supaya, jika ia menemukan laki-laki atau perempuan yang mengikuti Jalan Tuhan, h  ia menangkap mereka dan membawa mereka ke Yerusalem.

Kolose 1:8

Konteks
1:8 Dialah juga yang telah menyatakan kepada kami kasihmu dalam Roh. p 

Efesus 6:18

Konteks
6:18 dalam segala doa dan permohonan. i  Berdoalah setiap waktu j  di dalam Roh 3  k  dan berjaga-jagalah di dalam doamu itu dengan permohonan yang tak putus-putusnya l  untuk segala orang Kudus,

Yakobus 5:15

Konteks
5:15 Dan doa yang lahir dari iman p  akan menyelamatkan orang sakit 4  itu dan Tuhan akan membangunkan dia; dan jika ia telah berbuat dosa 5 , maka dosanya itu akan diampuni.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[17:22]  1 Full Life : TUHAN MENDENGARKAN PERMINTAAN ELIA.

Nas : 1Raj 17:22

Allah menghidupkan kembali anak itu sebagai jawaban atas doa Elia. Peristiwa ini adalah kebangkitan pertama dari seorang mati yang dikisahkan Alkitab (bd. 2Raj 4:34; Kis 20:10). Ketiga mukjizat yang terdaftar dalam pasal 1Raj 17:1-24 secara menyolok menyatakan kemuliaan dan kasih Allah; mukjizat itu menunjukkan kepada Elia dan janda itu bahwa di tengah-tengah situasi yang tragis, kuasa dan kasih Allah tetap aktif bagi mereka yang mengasihi Dia dan dipanggil sesuai dengan maksud-Nya

(lihat cat. --> Rom 8:28).

[atau ref. Rom 8:28]

[4:33]  2 Full Life : DENGAN KUASA YANG BESAR.

Nas : Kis 4:33

"Kuasa yang besar" merupakan ciri khas dari khotbah dan kesaksian rasuli (bd. Kis 1:8) karena tiga alasan:

  1. 1) Kesaksian rasuli berlandaskan Firman Allah (ayat Kis 4:29) serta keyakinan bahwa Firman itu diberikan dengan pengilhaman Roh Kudus

    (lihat art. PENGILHAMAN DAN KEKUASAAN ALKITAB).

  2. 2) Para rasul sadar bahwa mereka diutus dan ditugaskan oleh Yesus Kristus sendiri, yaitu Tuhan yang bangkit.
  3. 3) Roh Kudus, melalui para rasul (ayat Kis 4:31), menimbulkan keinsafan besar di kalangan mereka yang mendengarkan Injil tentang dosa pribadi, kebenaran Kristus, dan penghakiman Allah

    (lihat cat. --> Yoh 16:8).

    [atau ref. Yoh 16:8]

[6:18]  3 Full Life : BERDOALAH ... DI DALAM ROH.

Nas : Ef 6:18

Peperangan orang Kristen melawan kekuatan Iblis menuntut kesungguhan dalam doa, yaitu berdoa "di dalam Roh", "setiap waktu", "dengan permohonan yang tak putus-putus", "untuk segala orang kudus", dan "berdoalah senantiasa". Doa jangan dipandang sebagai sekadar senjata yang lain, tetapi sebagai bagian dari peperangan itu sendiri, di mana kemenangan diperoleh bagi diri sendiri dan orang lain dengan bekerja sama dengan Allah. Gagal berdoa dengan rajin, dengan permohonan yang tak putus-putus dalam segala situasi, berarti menyerah kepada musuh (Luk 18:1; Rom 12:12; Fili 4:6; Kol 4:2; 1Tes 5:17).

[5:15]  4 Full Life : DOA YANG LAHIR DARI IMAN AKAN MENYELAMATKAN ORANG SAKIT

Nas : Yak 5:15

(versi Inggris NIV -- "menyembuhkan"). Yakobus berbicara tentang penyakit jasmaniah. Kita boleh menangani penyakit dengan minta doa dari para penatua atau pemimpin gereja.

  1. 1) Tugas para gembala dan pemimpin gereja ialah mendoakan orang sakit dan mengoles mereka dengan minyak. Perhatikan bahwa tanggung jawab para penatua ialah memanjatkan doa iman. Itu bukan tanggung jawab orang sakit. PB menempatkan beban utama untuk memperoleh kesembuhan pada gereja dan pemimpinnya.
  2. 2) Minyak rupanya melambangkan kuasa Roh Kudus yang menyembuhkan; minyak itu dipakai untuk membantu iman (bd. Mr 6:13).
  3. 3) Yakobus menekankan bahwa yang terpenting adalah doa. Doa yang efektif harus dipanjatkan dalam iman jikalau orang sakit akan disembuhkan. Tuhan akan memberikan iman sesuai dengan kehendak-Nya

    (lihat cat. --> Mat 17:20;

    [atau ref. Mat 17:20]

    lihat art. PENYEMBUHAN ILAHI).

  4. 4) Mungkin orang tidak selalu disembuhkan; sekalipun demikian, gereja harus terus-menerus mencari kuasa penyembuhan kerajaan Allah dalam belas kasihan terhadap orang sakit dan demi kemuliaan Kristus

    (lihat art. PENYEMBUHAN ILAHI).

[5:15]  5 Full Life : JIKA IA TELAH BERBUAT DOSA.

Nas : Yak 5:15

Yakobus menyadari bahwa penyakit mungkin disebabkan oleh karena dosa (ayat Yak 5:16). Oleh karena itu, apabila terjadi penyakit, orang itu harus memeriksa dirinya di hadapan Tuhan dalam doa untuk mengetahui apakah penyakitnya itu disebabkan oleh dosa pribadi. Kata "jika" menjelaskan bahwa penyakit tidak selalu disebabkan oleh dosa pribadi

(lihat art. PENYEMBUHAN ILAHI).



TIP #34: Tip apa yang ingin Anda lihat di sini? Beritahu kami dengan klik "Laporan Masalah/Saran" di bagian bawah halaman. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA