Resource > Jurnal Pelita Zaman >  Volume 11 No. 1 Tahun 1996 >  KATEKISASI > 
PENGERTIAN KATEKISASI 

Menilik istilahnya, kita dapat mengemukakan pengertian-pengertian katekisasi sebagai berikut:

1. Katekhein: memberitakan, memberitahukan, mengajar, memberi pengajaran (Luk 1:4; Kis 18:25; 21:21, 24; Rm 2:17,18; 1 Kor 14:19; Gal 6:6).

2. Didaskein: menyampaikan pengetahuan, supaya orang dapat bertindak terampil (Mat 4:23; 28:19; Kol 1:28; 3:16; 1Tim 4:11; 6:2).

3. Ginoskein: mengenal, belajar mengenal. Sama seperti istilah 'yada' dalam Perjanjian Lama (Yoh 17:3; Rm 1:21, 28; 1 Kor 10:5; Gal 4:8,9).

4. Manthanein: belajar, suatu proses rohani untuk mengembangkan kepribadian seseorang (Mat 9:13; Ef 4:20; Ibr 5:7, 8).

5. Paideuein: mendidik, memberikan bimbingan kepada anak-anak (2 Tim 3:16,17; Tit 2:12; Ibr 12:7).

Dari istilah-istilah tersebut, diharapkan bahwa seseorang setelah mengalami pendidikan, pengajaran dan pembentukan kepribadian orang itu untuk mengenal Tuhan Yesus dan persekutuan jemaatNya.



TIP #25: Tekan Tombol pada halaman Studi Kamus untuk melihat bahan lain berbahasa inggris. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA