TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:28

Konteks
2:28 Di manakah para allahmu k  yang kaubuat untuk dirimu? Biarlah mereka bangkit, jika mereka dapat menyelamatkan engkau pada waktu malapetakamu! l  Sebab seperti banyaknya kotamu m  demikian banyaknya para allahmu, hai Yehuda!

Yeremia 4:3

Konteks
4:3 Sebab beginilah firman TUHAN 1  kepada orang Yehuda dan kepada penduduk Yerusalem: "Bukalah bagimu tanah baru, g  dan janganlah menabur di tempat duri h  tumbuh.

Yeremia 4:7

Konteks
4:7 Singa t  telah bangkit dari belukar, u  pemusnah v  bangsa-bangsa telah berangkat, telah keluar dari tempatnya untuk membuat negerimu menjadi tandus; w  kota-kotamu akan dijadikan puing, x  tidak ada yang mendiaminya.

Yeremia 6:18

Konteks
6:18 Sebab itu dengarlah, hai bangsa-bangsa, dan ketahuilah, hai jemaat, apa yang akan terjadi atas mereka!

Yeremia 6:22

Konteks
6:22 Beginilah firman TUHAN: "Sesungguhnya, suatu bangsa akan datang dari tanah utara, s  suatu suku bangsa yang besar akan bergerak maju dari ujung bumi. t 

Yeremia 7:34

Konteks
7:34 Di kota-kota Yehuda serta di jalan-jalan Yerusalem b  akan Kuhentikan suara c  kegirangan dan suara sukacita, suara pengantin laki-laki dan suara pengantin perempuan, d  sebab negeri itu akan menjadi tempat yang tandus. e 

Yeremia 8:9

Konteks
8:9 Orang-orang bijaksana w  akan menjadi malu, akan terkejut x  dan tertangkap. y  Sesungguhnya, mereka telah menolak firman z  TUHAN, maka kebijaksanaan a  apakah yang masih ada pada mereka?

Yeremia 9:2

Konteks
9:2 Sekiranya di padang gurun m  aku mempunyai tempat penginapan bagi orang-orang yang sedang dalam perjalanan, maka aku akan meninggalkan bangsaku dan menyingkir dari pada mereka! Sebab mereka sekalian adalah orang-orang berzinah, n  suatu kumpulan orang-orang yang tidak setia. o 

Yeremia 12:2

Konteks
12:2 Engkau membuat mereka tumbuh, l  dan merekapun juga berakar, mereka tumbuh subur dan menghasilkan buah m  juga. Memang selalu Engkau di mulut mereka, tetapi jauh dari hati n  mereka.

Yeremia 12:7

Konteks
12:7 Aku telah meninggalkan x  kediaman-Ku 2 , telah membuangkan y  negeri milik-Ku; Aku telah menyerahkan buah hati-Ku z  ke dalam tangan musuhnya. a 

Yeremia 13:1

Konteks
Ikat pinggang yang menjadi lapuk
13:1 Beginilah firman TUHAN kepadaku: "Pergilah membeli ikat pinggang lenan 3 , ikatkanlah itu pada pinggangmu, tetapi jangan kaucelupkan ke dalam air!"

Yeremia 17:21

Konteks
17:21 Beginilah firman TUHAN: Berawas-awaslah demi nyawamu! Janganlah mengangkut barang-barang pada hari Sabat d  dan membawanya melalui pintu-pintu gerbang Yerusalem!

Yeremia 18:4

Konteks
18:4 Apabila bejana, yang sedang dibuatnya dari tanah liat di tangannya itu, rusak, maka tukang periuk itu mengerjakannya kembali menjadi bejana lain menurut apa yang baik pada pemandangannya.

Yeremia 18:13

Konteks
18:13 Sebab itu beginilah firman TUHAN: "Cobalah tanyakan di kalangan bangsa-bangsa: siapakah yang telah mendengar hal seperti ini? g  Anak dara h  Israel telah melakukan hal-hal yang sangat ngeri! i 

Yeremia 20:7

Konteks
Keluh kesah Yeremia akibat tekanan jabatannya
20:7 4 Engkau telah membujuk m  aku 5 , ya TUHAN, dan aku telah membiarkan diriku dibujuk; Engkau terlalu kuat bagiku dan Engkau menundukkan n  aku. Aku telah menjadi tertawaan o  sepanjang hari, semuanya mereka mengolok-olokkan aku. p 

Yeremia 21:10

Konteks
21:10 Sebab Aku telah menentang kota ini untuk mendatangkan kecelakaan r  dan bukan untuk mendatangkan keberuntungannya, demikianlah firman TUHAN. Kota ini akan diserahkan ke dalam tangan s  raja Babel yang akan membakarnya habis dengan api. t "

Yeremia 22:13

Konteks
Nubuat melawan raja Yoyakim
22:13 Celakalah e  dia 6  yang membangun f  istananya berdasarkan ketidakadilan dan anjungnya berdasarkan kelaliman, yang mempekerjakan sesamanya dengan cuma-cuma dan tidak memberikan upahnya g  kepadanya;

Yeremia 22:23

Konteks
22:23 Hai engkau yang diam di gunung Libanon, f  dan yang bersarang di pohon-pohon aras! Betapa engkau akan mengeluh ketika kesakitan menimpa engkau, kesakitan g  seperti yang ditanggung perempuan yang melahirkan!

Yeremia 23:1

Konteks
Janji tentang Tunas Daud yang adil
23:1 "Celakalah para gembala 7  w  yang membiarkan kambing domba gembalaan-Ku x  hilang dan terserak! y " --demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 23:10-11

Konteks
23:10 Negeri telah penuh dengan orang-orang berzinah; u  sungguh, oleh karena kutuk v  ini gersanglah negeri dan layulah w  padang-padang rumput x  di gurun; apa yang dikejar mereka adalah kejahatan, dan kekuatan mereka adalah ketidakadilan. 23:11 "Sungguh, baik nabi maupun imam berlaku fasik; y  di rumah-Kupun z  juga Aku mendapati kejahatan mereka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 23:18

Konteks
23:18 Sebab siapakah yang hadir dalam dewan musyawarah t  TUHAN, sehingga ia memperhatikan dan mendengar firman-Nya? Siapakah yang memperhatikan firman-Nya dan mendengarnya?

Yeremia 23:38

Konteks
23:38 Tetapi jika kamu masih berbicara tentang Sabda yang dibebankan oleh TUHAN, maka beginilah firman TUHAN: Oleh karena kamu masih memakai ungkapan Sabda yang dibebankan oleh TUHAN itu, sekalipun Aku mengutus orang kepadamu mengatakan: Janganlah kamu berbicara tentang Sabda yang dibebankan oleh TUHAN,

Yeremia 24:2

Konteks
24:2 Keranjang yang satu berisi buah ara yang sangat baik seperti buah ara bungaran, k  tetapi keranjang yang lain berisi buah ara yang jelek, l  yang tak dapat dimakan karena jeleknya.

Yeremia 24:10

Konteks
24:10 Dan Aku akan mengirimkan perang, e  kelaparan f  dan penyakit sampar g  ke antara mereka, sampai mereka habis dilenyapkan dari atas tanah yang telah Kuberikan kepada mereka dan kepada nenek moyang h  mereka."

Yeremia 27:9-10

Konteks
27:9 Mengenai kamu, janganlah kamu mendengarkan nabi-nabimu 8 , d  juru-juru tenungmu, e  juru-juru mimpimu, f  tukang-tukang ramalmu g  dan tukang-tukang sihirmu h  yang berkata kepadamu: Janganlah kamu mau takluk i  kepada raja Babel! 27:10 Sebab mereka bernubuat palsu j  kepadamu dengan maksud menjauhkan k  kamu dari atas tanahmu, sehingga kamu Kuceraiberaikan dan menjadi binasa.

Yeremia 29:6

Konteks
29:6 ambillah isteri untuk memperanakkan anak laki-laki dan perempuan; ambilkanlah isteri bagi anakmu laki-laki dan carikanlah suami bagi anakmu perempuan, supaya mereka melahirkan anak laki-laki dan perempuan, agar di sana kamu bertambah banyak dan jangan berkurang! j 

Yeremia 29:17

Konteks
29:17 Beginilah firman TUHAN semesta alam: Sesungguhnya, Aku akan mengirim pedang, kelaparan dan penyakit sampar g  ke antara mereka, dan Aku akan membuat mereka seperti buah ara h  yang busuk dan demikian jeleknya, sehingga tidak dapat dimakan.

Yeremia 30:6

Konteks
30:6 Cobalah tanyakan dan selidiki, adakah laki-laki melahirkan? Mengapakah setiap laki-laki Kulihat tangannya pada pinggangnya seperti seorang perempuan yang melahirkan? m  Mengapakah setiap muka berubah menjadi pucat? n 

Yeremia 30:15

Konteks
30:15 Mengapakah engkau berteriak karena penyakitmu, karena kepedihanmu sangat payah? n  Karena kesalahanmu banyak, dosamu berjumlah besar, maka Aku telah melakukan semuanya ini kepadamu. o 

Yeremia 30:17

Konteks
30:17 Sebab Aku akan mendatangkan kesembuhan bagimu, Aku akan mengobati s  luka-lukamu, demikianlah firman TUHAN, sebab mereka telah menyebutkan engkau: orang buangan, t  yakni sisa yang tiada seorangpun menanyakannya. u 

Yeremia 32:3

Konteks
32:3 Sebab Zedekia, raja Yehuda, telah menahan dia di sana dengan tuduhan: "Mengapa engkau bernubuat: m  Beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku menyerahkan kota ini ke dalam tangan raja Babel, supaya ia mendudukinya; n 

Yeremia 32:17

Konteks
32:17 Ah, Tuhan ALLAH! g  Sesungguhnya, Engkaulah yang telah menjadikan langit dan bumi h  dengan kekuatan-Mu yang besar dan dengan lengan-Mu i  yang terentang. Tiada suatu apapun yang mustahil j  untuk-Mu!

Yeremia 32:30

Konteks
32:30 Sebab orang Israel dan orang Yehuda hanyalah melakukan yang jahat di mata-Ku sejak masa mudanya; q  sungguh, orang Israel hanya menimbulkan sakit hati-Ku r  dengan perbuatan s  tangan mereka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 33:12

Konteks
33:12 Beginilah firman TUHAN semesta alam: Di daerah ini, yang sudah menjadi reruntuhan, k  tanpa manusia dan tanpa hewan, l  dan di segala kotanya akan ada lagi padang rumput bagi gembala-gembala yang membaringkan kambing domba m  di situ.

Yeremia 33:18

Konteks
33:18 Dan keturunan imam-imam z  orang Lewi 9  a  tidak akan terputus mempersembahkan korban bakaran di hadapan-Ku dan membakar korban sajian dan mengorbankan korban sembelihan b  sepanjang masa."

Yeremia 34:11

Konteks
34:11 Tetapi sesudah itu mereka berbalik pikiran, f  lalu mengambil kembali budak-budak lelaki dan perempuan yang telah mereka lepaskan sebagai orang merdeka itu dan menundukkan mereka menjadi budak laki-laki dan budak perempuan lagi 10 .

Yeremia 38:12

Konteks
38:12 Berserulah Ebed-Melekh, orang Etiopia itu, kepada Yeremia: "Taruhlah pakaian yang buruk-buruk dan robek-robek itu di bawah ketiakmu sebagai ganjal tali!" Yeremiapun berbuat demikian.

Yeremia 42:6

Konteks
42:6 Maupun baik ataupun buruk, kami akan mendengarkan suara TUHAN, Allah kita, yang kepada-Nya kami mengutus engkau, supaya keadaan kami baik, y  oleh karena kami mendengarkan z  suara TUHAN, Allah kita."

Yeremia 42:16

Konteks
42:16 maka pedang u  yang kamu takuti v  itu akan menimpa kamu di negeri Mesir, dan kelaparan w  yang kamu gentarkan itu tidak putus-putusnya mengejar-ngejar kamu di Mesir, sampai kamu mati x  di sana.

Yeremia 42:19

Konteks
42:19 TUHAN telah berfirman kepadamu, hai sisa f  Yehuda: Janganlah pergi ke Mesir! g  Camkanlah sungguh-sungguh, bahwa aku memperingatkan kamu pada hari ini!

Yeremia 44:4

Konteks
44:4 Terus-menerus j  Aku telah mengutus kepadamu semua hamba-Ku, para nabi, k  dengan mengatakan: Janganlah hendaknya kamu melakukan kejijikan l  yang Aku benci ini!

Yeremia 44:18

Konteks
44:18 Tetapi sejak kami berhenti membakar korban 11  dan mempersembahkan korban curahan i  kepada ratu sorga, maka kami kekurangan segala-galanya dan kami dihabiskan oleh pedang dan kelaparan. j  k "

Yeremia 44:27

Konteks
44:27 Sesungguhnya Aku berjaga-jaga m  untuk kecelakaan n  mereka dan bukan untuk kebahagiaan mereka; setiap orang Yehuda yang ada di tanah Mesir akan dihabiskan o  oleh pedang dan oleh kelaparan p  sampai mereka punah q  sama sekali.

Yeremia 46:22

Konteks
46:22 Suaranya seperti ular yang mendesis, apabila mereka berjalan maju dengan bertentara; mereka mendatangi dia dengan membawa kapak seperti orang-orang penebang pohon. w 

Yeremia 47:4

Konteks
47:4 oleh karena telah tiba harinya untuk membinasakan semua orang Filistin, dan melenyapkan bagi Tirus s  dan Sidon t  setiap penolong yang masih tinggal. Sungguh, TUHAN akan membinasakan orang Filistin, u  yakni sisa orang yang datang dari pulau Kaftor. v 

Yeremia 48:8

Konteks
48:8 Pembinasa r  akan datang ke setiap kota, tidak ada kota yang terluput! Lembah akan binasa, tanah datar s  habis musnah, seperti yang difirmankan TUHAN.

Yeremia 48:17

Konteks
48:17 Ratapilah dia, hai semua yang ada di sekitarnya, hai semua yang mengenal namanya! i  Katakanlah: Sungguh, sudah patah tampuk kekuasaan, tongkat keagungan itu! j 

Yeremia 51:3

Konteks
51:3 Hendaklah si pemanah membidikkan panahnya j  kepada orang yang membidik dan kepada orang yang berbaju zirah! k  Janganlah merasa sayang akan teruna-terunanya, tumpaslah segala tentaranya!

Yeremia 51:33

Konteks
51:33 Sebab beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Puteri Babel j  adalah seperti tempat pengirikan k  pada waktu orang menginjak-injaknya! Sedikit waktu lagi akan datang l  waktu panen m  baginya 12 .

Yeremia 51:61-62

Konteks
51:61 Kata Yeremia kepada Seraya: "Jika engkau tiba di Babel, maka ikhtiarkanlah, supaya engkau dapat membacakan segala perkataan ini, 51:62 dan katakanlah: TUHAN, Engkau telah berfirman tentang kota ini bahwa Engkau akan melenyapkannya, sehingga tidak ada lagi yang diam di dalamnya, baik manusia maupun hewan, dan sehingga kota ini akan menjadi tempat tandus e  untuk selama-lamanya!

Yeremia 52:3

Konteks
52:3 Sebab oleh karena murka Tuhanlah hal itu terjadi terhadap Yerusalem dan Yehuda, n  yakni bahwa Ia sampai membuang mereka dari hadapan-Nya. o  Zedekia memberontak p  terhadap raja Babel.

Yeremia 52:11

Konteks
52:11 Kemudian mata Zedekia dibutakannya, lalu ia dibelenggu dengan rantai tembaga. Kemudian raja Babel membawa dia ke Babel dan menaruhnya dalam rumah hukuman sampai kepada hari matinya. a 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:3]  1 Full Life : BEGINILAH FIRMAN TUHAN.

Nas : Yer 4:3-31

Pasal Yer 4:1-31 melukiskan malapetaka yang sebentar lagi akan menimpa umat Allah karena dosa dan kemurtadan mereka; mereka akan belajar betapa malang dan pahitnya meninggalkan Tuhan itu (bd. Yer 2:19).

[12:7]  2 Full Life : AKU TELAH MENINGGALKAN KEDIAMAN-KU.

Nas : Yer 12:7-13

Tuhan sendiri meratapi keadaan rohani yang menyedihkan dari umat itu serta kehancuran yang akan menimpa negeri itu. Allah mengalami kepedihan dan kesusahan besar manakala Ia harus menyerahkan umat-Nya kepada akibat-akibat perbuatan dosa mereka.

[13:1]  3 Full Life : IKAT PINGGANG LENAN.

Nas : Yer 13:1-11

Tindakan simbolis Yeremia dengan ikat pinggang lenan memberi umat itu suatu pelajaran bersifat perumpamaan. Israel dan Yehuda adalah ikat pinggang lenan yang dipakai Tuhan, yang melambangkan ikatan erat yang pernah ada di antara mereka ketika mereka setia kepada-Nya. Kini umat itu menjadi tidak berguna dan harus dibuang, sebagaimana dilakukan Yeremia dengan ikat pinggang itu. Sepanjang masa pembuangan mereka di daerah Efrat, mereka tidak akan berguna karena dosa-dosa mereka; seluruh keangkuhan dan kemuliaan mereka akan sirna.

[20:7]  4 Full Life : YA TUHAN.

Nas : Yer 20:7-18

Yeremia mengungkapkan kepada Allah perasaan yang bertentangan berupa kesedihan yang sangat dan perasaan tertekan yang mendalam di satu pihak, namun iman serta kepercayaan yang gigih kepada Allah di pihak lain.

[20:7]  5 Full Life : ENGKAU TELAH MEMBUJUK AKU.

Nas : Yer 20:7

Yeremia menyatakan bahwa dirinya telah dipaksa untuk menjadi nabi oleh tekanan ilahi sehingga mengakibatkan dirinya dipermalukan dan dicemooh. Beritanya, yang belum tergenapi, terus ditertawai dan diejek, dan ia sendiri dipandang rendah oleh orang-orang senegerinya.

[22:13]  6 Full Life : CELAKALAH DIA.

Nas : Yer 22:13-19

Nubuat ini secara tajam mengutuk Raja Yoyakim (ayat Yer 22:18) atas dosa ketidakadilan dan penindasan. Ketika serbuan pertama Nebukadnezar ke Yerusalem, Yoyakim dibawa tertawan ke Babel (lih. 2Taw 36:5-8); ia kemudian dibebaskan dan dikuburkan secara tidak hormat di luar kota Yerusalem (ayat Yer 22:18-19).

[23:1]  7 Full Life : CELAKALAH PARA GEMBALA.

Nas : Yer 23:1

Dalam pasal ini Yeremia menubuatkan celaka dan hukuman atas para pemimpin rohani Yehuda (para imam dan nabi palsu) yang demi kepentingan pribadi telah memperkaya diri tanpa memperhatikan sama sekali keadaan bangsa itu (bd. pasal Yeh 34:1-31). Mereka akan dibinasakan dan bangsa itu akan dibuang. Lalu apa yang akan dilakukan Allah? Ia sendiri akan "mengumpulkan sisa-sisa ... dan Aku akan membawa mereka kembali ke padang mereka" (ayat Yer 23:3) serta mengangkat gembala-gembala yang menggembalakan mereka dengan sepantasnya; Gembala utamanya ialah "Tunas adil" (ayat Yer 23:5), yaitu Mesias.

[27:9]  8 Full Life : JANGANLAH KAMU MENDENGARKAN NABI-NABIMU.

Nas : Yer 27:9

Para nabi palsu meramalkan pemberontakan yang akan berhasil terhadap musuh-musuh mereka dan mendorong bangsa itu untuk melepaskan diri dari kuk Babel. Yeremia, pada pihak lain, menasihati umat itu untuk tidak mendengarkan para nabi itu; ia bernubuat bahwa Babel akan menguasai Yehuda dan negara-negara di sekitarnya.

[33:18]  9 Full Life : IMAM-IMAM ORANG LEWI.

Nas : Yer 33:18

Yeremia mengantisipasi suatu keimaman abadi yang olehnya umat Allah akan dapat masuk ke hadapan-Nya dan bersekutu dengan Dia (bd. Bil 25:13). Nubuat ini digenapi di dalam Yesus Kristus yang selaku "imam untuk selama-lamanya ... sanggup juga menyelamatkan dengan sempurna semua orang yang oleh Dia datang kepada Allah" (Ibr 7:21-25; bd. Mazm 110:4; Ibr 5:6-10; 6:19-20; 7:11-28).

[34:11]  10 Full Life : MENUNDUKKAN MEREKA MENJADI BUDAK ... LAGI.

Nas : Yer 34:11

Ketika pengepungan Yerusalem oleh pasukan Babel tertunda sejenak karena tantangan pasukan Mesir kepada pasukan Babel (bd. ayat Yer 34:21-22), orang Yahudi memaksa budak-budak mereka kembali ke dalam perhambaan. Tindakan ini menunjukkan bahwa pembebasan sebelumnya (ayat Yer 34:8) bukan terdorong oleh perhatian akan keadilan dan hukum Allah, tetapi karena kepentingan sepihak. Allah berfirman tentang pelanggar hukum yang keterlaluan ini, "Mayat mereka menjadi makanan burung-burung di udara dan binatang-binatang di bumi" (ayat Yer 34:20).

[44:18]  11 Full Life : BERHENTI MEMBAKAR KORBAN

Nas : Yer 44:18

(versi Inggris NIV -- berhenti membakar kemenyan). Bangsa itu menghubungkan semua persoalan mereka akhir-akhir ini dengan halnya mereka berhenti menyembah Ratu Sorga pada masa reformasi Yosia. Mereka menganggap bahwa berhala telah melakukan lebih banyak bagi mereka dibandingkan Tuhan Allah Israel, karena itu mereka berniat untuk melanjutkan penyembahan berhala (ayat Yer 44:23). Karena itu mereka akan binasa di Mesir (ayat Yer 44:27).

[51:33]  12 Full Life : SEDIKIT WAKTU LAGI AKAN DATANG WAKTU PANEN BAGINYA.

Nas : Yer 51:33

Babel telah menabur benih-benih kekejaman, penyembahan berhala dan kebejatan; kini dia akan menuai panen hukuman Allah. Kita harus ingat bahwa dosa merupakan benih yang akhirnya akan menghasilkan panen besar yang dahsyat. "Jangan sesat! Allah tidak membiarkan diri-Nya dipermainkan. Karena apa yang ditabur orang, itu juga yang akan dituainya" (Gal 6:7).



TIP #13: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab dalam format PDF. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA