TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 8:3

Konteks
8:3 Maka datanglah seorang malaikat a  lain, dan ia pergi berdiri dekat mezbah dengan sebuah pedupaan emas. Dan kepadanya diberikan banyak kemenyan untuk dipersembahkannya bersama-sama dengan doa semua orang kudus 1  b  di atas mezbah c  emas di hadapan takhta itu.

Wahyu 10:1

Konteks
Kitab terbuka
10:1 Dan aku melihat seorang malaikat r  lain yang kuat 2  turun dari sorga, s  berselubungkan awan, dan pelangi t  ada di atas kepalanya dan mukanya sama seperti matahari, u  dan kakinya bagaikan tiang api. v 

Maleakhi 3:1

Konteks
3:1 Lihat, Aku menyuruh utusan-Ku 3 , a  supaya ia mempersiapkan jalan di hadapan-Ku! b  Dengan mendadak Tuhan c  yang kamu cari itu akan masuk ke bait-Nya! Malaikat Perjanjian 4  d  yang kamu kehendaki e  itu, sesungguhnya, Ia datang, firman TUHAN semesta alam.

Maleakhi 4:2

Konteks
4:2 Tetapi kamu yang takut akan nama-Ku 5 , p  bagimu akan terbit surya kebenaran q  dengan kesembuhan r  pada sayapnya. Kamu akan keluar dan berjingkrak-jingkrak s  seperti anak lembu lepas kandang.

Kisah Para Rasul 7:30-32

Konteks
7:30 Dan sesudah empat puluh tahun tampaklah kepadanya seorang malaikat di padang gurun gunung Sinai di dalam nyala api yang keluar dari semak duri. 7:31 Musa heran tentang penglihatan itu, dan ketika ia pergi ke situ untuk melihatnya dari dekat, datanglah suara o  Tuhan kepadanya: 7:32 Akulah Allah nenek moyangmu, p  Allah Abraham, Ishak dan Yakub. Maka gemetarlah Musa, dan ia tidak berani lagi melihatnya. q 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[8:3]  1 Full Life : DOA SEMUA ORANG KUDUS.

Nas : Wahy 8:3

Doa-doa orang kudus yang disinggung berulang-ulang (Wahy 5:8; Wahy 8:3-4) menunjukkan bahwa doa syafaat dari orang percaya sangat penting dalam pembinasan kejahatan dan penegakan kebenaran di atas bumi

(lihat cat. --> Wahy 5:8).

[atau ref. Wahy 5:8]

  1. 1) Yohanes menyebut doa-doa dari semua orang kudus. Demikianlah, doa orang kudus dari masa kesengsaraan besar di bumi digabung dengan doa orang kudus di sorga (bd. Wahy 6:9-11). Orang kudus di sorga menaruh perhatian besar terhadap peristiwa-peristiwa yang terjadi di bumi.
  2. 2) Perhatikanlah bahwa dalam satu arti Allah menyimpan doa-doa kita. Sekalipun Tuhan tampaknya tidak menjawab semua doa kita secara langsung, Ia tidak mengesampingkannya, melainkan Ia menyimpannya bagi suatu saat yang tepat untuk menggenapinya.

[10:1]  2 Full Life : SEORANG MALAIKAT LAIN YANG KUAT.

Nas : Wahy 10:1

Pasal Wahy 10:1-11 menyatakan penglihatan tentang malaikat dengan gulungan kitab kecil. Pasal ini merupakan selingan di antara sangkakala keenam (ditiup pada Wahy 9:13) dan sangkakala ketujuh (ditiup pada Wahy 11:15).

[3:1]  3 Full Life : AKU MENYURUH UTUSAN-KU.

Nas : Mal 3:1

Ketika menjawab ketidakpercayaan umat itu, Maleakhi menekankan kepastian kedatangan Mesias. Sebelum Ia datang, Ia akan mengutus seorang untuk membuka jalan. Nubuat ini digenapi ketika Yohanes Pembaptis tampil sebagai pendahulu Yesus Kristus (lih. Mat 11:10; Mr 1:2; Luk 1:76; Luk 7:27).

[3:1]  4 Full Life : MALAIKAT PERJANJIAN.

Nas : Mal 3:1-5

"Malaikat" tersebut adalah Yesus sang Mesias. Kedatangan-Nya yang pertama dan kedua disatukan dalam bagian ini.

[4:2]  5 Full Life : KAMU YANG TAKUT AKAN NAMA-KU.

Nas : Mal 4:2

Hari Tuhan juga berarti keselamatan dan pembebasan untuk semua yang mengasihi dan hidup bagi Dia. Di dalam kerajaan-Nya kemuliaan dan kebenaran Allah akan bersinar bagaikan matahari, serta membawa kepada umat-Nya yang setia kebaikan, berkat, keselamatan, dan kesembuhan yang tertinggi. Segala sesuatu akan dibetulkan, dan umat Allah akan berlompat-lompat karena sukacita bagaikan anak lembu yang lepas kandang.



TIP #28: Arahkan mouse pada tautan catatan yang terdapat pada teks alkitab untuk melihat catatan ayat tersebut dalam popup. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA