TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Mazmur 89:20-38

Konteks
89:20 (89-21) Aku telah mendapat Daud, n  hamba-Ku; o  Aku telah mengurapinya p  dengan minyak-Ku q  yang kudus, 89:21 (89-22) maka tangan-Ku tetap dengan dia, bahkan lengan-Ku meneguhkan dia. r  89:22 (89-23) Musuh tidak akan menyergapnya, s  dan orang curang tidak akan menindasnya. t  89:23 (89-24) Aku akan menghancurkan lawannya dari hadapannya, u  dan orang-orang yang membencinya v  akan Kubunuh. 89:24 (89-25) Kesetiaan-Ku dan kasih-Ku menyertai w  dia, dan oleh karena nama-Ku tanduknya akan meninggi. 89:25 (89-26) Aku akan membuat tangannya menguasai laut, dan tangan kanannya menguasai sungai-sungai. x  89:26 (89-27) Diapun akan berseru kepada-Ku: 'Bapaku Engkau, y  Allahku dan gunung batu z  keselamatanku.' a  89:27 (89-28) Akupun juga akan mengangkat dia menjadi anak sulung, b  menjadi yang mahatinggi c  di antara raja-raja d  bumi. 89:28 (89-29) Aku akan memelihara kasih setia-Ku bagi dia untuk selama-lamanya, dan perjanjian-Ku teguh e  bagi dia. 89:29 (89-30) Aku menjamin akan adanya anak cucunya sampai selama-lamanya, dan takhtanya seumur langit. f  89:30 (89-31) Jika anak-anaknya meninggalkan Taurat-Ku 1  dan mereka tidak hidup menurut hukum-Ku, 89:31 (89-32) jika ketetapan-Ku mereka langgar dan tidak berpegang pada perintah-perintah-Ku, 89:32 (89-33) maka Aku akan membalas pelanggaran mereka dengan gada, dan kesalahan mereka dengan pukulan-pukulan. g  89:33 (89-34) Tetapi kasih setia-Ku tidak akan Kujauhkan dari padanya h  dan Aku tidak akan berlaku curang dalam hal kesetiaan-Ku. 89:34 (89-35) Aku tidak akan melanggar perjanjian-Ku, dan apa yang keluar i  dari bibir-Ku tidak akan Kuubah. 89:35 (89-36) Sekali Aku bersumpah demi kekudusan-Ku, tentulah Aku tidak akan berbohong kepada Daud: 89:36 (89-37) Anak cucunya akan ada untuk selama-lamanya, dan takhtanya seperti matahari j  di depan mata-Ku, 89:37 (89-38) seperti bulan yang ada selama-lamanya, suatu saksi yang setia di awan-awan. k " Sela 89:38 (89-39) Tetapi Engkau sendiri menolak l  dan membuang, menjadi gemas kepada orang yang Kauurapi,

Mazmur 132:10

Konteks
132:10 Oleh karena Daud, hamba-Mu, janganlah Engkau menolak orang yang Kauurapi!

Mazmur 132:2

Konteks
132:2 bagaimana ia telah bersumpah kepada TUHAN, telah bernazar kepada Yang Mahakuat dari Yakub: j 

1 Samuel 7:13

Konteks
7:13 Demikianlah orang Filistin itu ditundukkan d  dan tidak lagi memasuki daerah Israel. Tangan TUHAN melawan orang Filistin seumur hidup Samuel,

1 Samuel 7:1

Konteks
7:1 Lalu orang-orang Kiryat-Yearim datang, mereka mengangkut tabut f  TUHAN itu dan membawanya ke dalam rumah Abinadab g  yang di atas bukit. Dan Eleazar, anaknya, mereka kuduskan untuk menjaga tabut TUHAN itu.

1 Samuel 17:11-14

Konteks
17:11 Ketika Saul dan segenap orang Israel mendengar perkataan orang Filistin itu, maka cemaslah hati mereka dan sangat ketakutan.
Daud tiba di medan pertempuran
17:12 Daud adalah anak seorang dari Efrata, p  dari Betlehem q -Yehuda, yang bernama Isai. r  Isai mempunyai delapan s  anak laki-laki. Pada zaman Saul orang itu telah tua dan lanjut usianya. 17:13 Ketiga anak Isai yang besar-besar telah pergi berperang mengikuti Saul; nama ketiga anaknya yang pergi berperang itu ialah Eliab, t  anak sulung, anak yang kedua ialah Abinadab, u  dan anak yang ketiga adalah Syama. v  17:14 Daudlah yang bungsu. Jadi ketiga anak yang besar-besar itu pergi mengikuti Saul.

1 Samuel 17:27

Konteks
17:27 Rakyat itupun menjawabnya dengan perkataan tadi: "Begitulah akan dilakukan kepada orang yang mengalahkan dia."

Yesaya 9:6-7

Konteks
9:6 (9-5) Sebab seorang anak telah lahir m  untuk kita 2 , seorang putera telah diberikan n  untuk kita; lambang pemerintahan o  ada di atas bahunya, p  dan namanya disebutkan orang: Penasihat Ajaib, q  Allah yang Perkasa, r  Bapa s  yang Kekal, t  Raja Damai. u  9:7 (9-6) Besar kekuasaannya, v  dan damai sejahtera w  tidak akan berkesudahan 3  x  di atas takhta y  Daud dan di dalam kerajaannya, karena ia mendasarkan dan mengokohkannya dengan keadilan z  dan kebenaran a  dari sekarang sampai selama-lamanya. b  Kecemburuan c  TUHAN semesta alam akan melakukan hal ini.

Lukas 1:31-33

Konteks
1:31 Sesungguhnya engkau akan mengandung dan akan melahirkan seorang anak laki-laki dan hendaklah engkau menamai Dia Yesus. m  1:32 Ia akan menjadi besar dan akan disebut Anak Allah Yang Mahatinggi. n  Dan Tuhan Allah akan mengaruniakan kepada-Nya takhta Daud, o  bapa leluhur-Nya, 1:33 dan Ia akan menjadi raja atas kaum keturunan Yakub sampai selama-lamanya dan Kerajaan-Nya p  tidak akan berkesudahan. q "

Lukas 1:69

Konteks
1:69 Ia menumbuhkan sebuah tanduk z  keselamatan bagi kita di dalam keturunan Daud, a  hamba-Nya itu,

Roma 1:3

Konteks
1:3 tentang Anak-Nya, yang menurut daging g  diperanakkan dari keturunan Daud, h 

Roma 11:29

Konteks
11:29 Sebab Allah tidak menyesali u  kasih karunia dan panggilan-Nya 4 . v 

Galatia 3:16

Konteks
3:16 Adapun kepada Abraham diucapkan segala janji itu dan kepada keturunannya. v  Tidak dikatakan "kepada keturunan-keturunannya" seolah-olah dimaksud banyak orang, tetapi hanya satu orang: "dan kepada keturunanmu w ", yaitu Kristus.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[89:30]  1 Full Life : JIKA ANAK-ANAKNYA MENINGGALKAN TAURAT-KU.

Nas : Mazm 89:31

Janji-janji Allah dalam ayat Mazm 89:31-38 tidaklah menjamin bahwa keturunan Daud akan memerintah untuk selama-lamanya, juga tidak disebutkan mengenai keselamatan pribadi para raja tersebut. Malahan, janji-janji tersebut diberikan kepada Daud untuk meyakinkan dia bahwa ketidaksetiaan Israel dan raja-rajanya tidak akan merintangi maksud Allah untuk mengangkat salah seorang keturunannya (yaitu, Yesus) atas takhta yang kekal (ayat Mazm 89:37-38).

[9:6]  2 Full Life : SEORANG ANAK TELAH LAHIR UNTUK KITA.

Nas : Yes 9:5

Ayat ini menubuatkan kelahiran Mesias, Yesus Kristus (juga

lihat cat. --> Yes 7:14).

[atau ref. Yes 7:14]

Kelahiran-Nya akan terjadi pada saat dan di tempat tertentu di dalam sejarah, dan Anak Mesianis ini akan lahir dengan cara yang unik dan menakjubkan. Yesaya mencatat empat nama yang akan menandai tugas-Nya selaku Mesias.

  1. 1) Penasihat Ajaib. Mesias sendiri akan menjadi keajaiban adikodrati (kata Ibr. _pele'_ hanya dipakai untuk Allah, tidak pernah untuk manusia atau pekerjaannya; bd. Yes 28:29); Ia akan menunjukkan sifat-Nya melalui semua perbuatan dan mukjizat-Nya. Penasihat Ajaib ini akan merupakan penjelmaan hikmat sempurna dan mempunyai kata-kata hidup kekal; selaku Penasihat, Ia akan menyingkapkan rencana keselamatan sempurna (bd. pasal Yes 11:1-16).
  2. 2) Allah yang Perkasa. Di dalam Mesias seluruh kepenuhan ke-Allahan akan berdiam secara jasmaniah (Kol 2:9; bd. Yoh 1:1,14).
  3. 3) Bapa yang Kekal. Ia bukan hanya datang untuk memperkenalkan Bapa sorgawi, tetapi Ia sendiri akan bertindak terhadap umat-Nya secara kekal bagaikan seorang Bapa penuh belas kasihan yang mengasihi, melindungi, dan menyediakan kebutuhan anak-anak-Nya (bd. Mazm 103:13).
  4. 4) Raja Damai. Pemerintahan-Nya akan membawa damai dengan Allah bagi umat manusia melalui pembebasan dari dosa dan kematian (Yes 11:6-9; bd. Rom 5:1; 8:2).

[9:7]  3 Full Life : KEKUASAAN-NYA, DAN DAMAI SEJAHTERA TIDAK AKAN BERKESUDAHAN.

Nas : Yes 9:6

Di dalam pernyataan nubuat ini mengenai penetapan pemerintahan Kristus, tidak dibedakan di antara kedatangan-Nya yang pertama dengan yang kedua. Pada titik ini dalam sejarah manusia, seluruh karya penebusan Kristus dan pemerintahan-Nya dipandang sebagai satu kedatangan yang jauh di masa depan. Tidak pernah PL dengan jelas menyatakan bahwa pemerintahan Kristus di bumi akan meliputi kedatangan yang pertama dan kedua di dalam sejarah. Demikian juga di dalam PB, selang-selang waktu di antara aneka peristiwa pada zaman akhir tidak senantiasa tampak dengan jelas

(lihat cat. --> Mat 24:42;

lihat cat. --> Mat 24:43;

lihat cat. --> Mat 24:44).

[atau ref. Mat 24:42-44]

[11:29]  4 Full Life : KASIH KARUNIA DAN PANGGILAN-NYA.

Nas : Rom 11:29

Kata-kata ini menunjuk kepada hak istimewa Israel yang disebutkan dalam Rom 9:4-5 dan Rom 11:26. Konteks jelas menunjukkan kepada Israel dan maksud-maksud Allah bagi mereka, dan bukan kepada karunia-karunia Roh Kudus dan panggilan pelayanan yang dihubungkan dengan pekerjaan Roh Kudus di dalam gereja (bd. Rom 12:6-8; 1Kor 12:1-31). Panggilan, penetapan, dan pemeliharaan seorang dalam jabatan gembala atau penilik jemaat harus menurut kualifikasi sifat pribadi dan sejarah rohani orang itu

(lihat art. SYARAT-SYARAT MORAL PENILIK JEMAAT).



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA