Matius 5:26
Konteks5:26 Aku berkata kepadamu: Sesungguhnya engkau tidak akan keluar dari sana, sebelum engkau membayar hutangmu sampai lunas.
Matius 5:36
Konteks5:36 janganlah juga engkau bersumpah demi kepalamu, karena engkau tidak berkuasa memutihkan atau menghitamkan sehelai rambutpun.
Matius 6:29
Konteks6:29 namun Aku berkata kepadamu: Salomo dalam segala kemegahannyapun j tidak berpakaian seindah salah satu dari bunga itu.
Matius 22:3
Konteks22:3 Ia menyuruh hamba-hambanya o memanggil orang-orang yang telah diundang ke perjamuan kawin itu, tetapi orang-orang itu tidak mau datang.
Matius 24:44
Konteks24:44 Sebab itu, hendaklah kamu juga siap sedia, y karena Anak Manusia datang pada saat yang tidak kamu duga 1 ."
Matius 26:74
Konteks26:74 Maka mulailah Petrus mengutuk dan bersumpah: "Aku tidak kenal orang itu." Dan pada saat itu berkokoklah ayam.
[24:44] 1 Full Life : PADA SAAT YANG TIDAK KAMU DUGA.
Nas : Mat 24:44
Sekali lagi Kristus menyebutkan bahwa kedatangan-Nya untuk orang percaya dari gereja-Nya akan terjadi pada saat yang tidak terduga dan tidak diketahui.
- 1) Peringatan ini bukan bagi orang kudus pada masa kesengsaraan besar
(lihat art. KESENGSARAAN BESAR).
Satu-satunya cara untuk mencocokkan ajaran Kristus mengenai kedatangan-Nya yang tidak terduga (ayat Mat 24:42,44) dengan pernyataan-Nya mengenai kedatangan-Nya yang dinantikan (ayat Mat 24:33) adalah dengan beranggapan bahwa kedatangan-Nya kali kedua itu terjadi dalam dua tahap. Tahap pertama meliputi kedatangan-Nya yang tidak terduga untuk mengangkat orang percaya dari bumi ini (bd. 1Tes 4:17;lihat cat. --> Yoh 14:3 dan
lihat cat. --> Wahy 3:10;
[atau ref. Yoh 14:3; Wahy 3:10]
lihat art. KEANGKATAN GEREJA),
sedangkan tahap kedua adalah kedatangan-Nya pada akhir zaman pada saat yang dapat diduga (yaitu, sesudah kesengsaraan besar dan tanda-tanda alam, ayat Mat 24:29-30) untuk membinasakan orang fasik dan memulai pemerintahan-Nya di bumi ini (lih. ayat Mat 24:42; Wahy 19:11-21; Wahy 20:4). - 2) Kedatangan Kristus kali kedua sebagai satu peristiwa yang terjadi
dalam dua tahap sejajar dengan kedatangan Kristus yang dinubuatkan dalam
PL; PL berbicara tentang satu kedatangan Mesias, namun melihat
penggenapannya dalam dua tahap: kedatangan-Nya untuk mati karena dosa
dan kedatangan-Nya untuk memerintah (lih. Yes 9:1-6; 40:3-5; bd.
Yes 61:1-3 dengan Luk 4:18-19;
lihat cat. --> Yes 9:6).
[atau ref. Yes 9:6]
- 3) Peringatan Kristus untuk senantiasa siap sedia secara rohani bagi kedatangan-Nya yang tidak terduga (yaitu, keangkatan gereja) berlaku bagi semua angkatan orang Kristen prakesengsaraan besar (ayat Mat 24:15-29). Peringatan ini merupakan dorongan untuk senantiasa bertekun dalam iman.