TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Keluaran 14:21

Konteks
14:21 Lalu Musa mengulurkan tangannya s  ke atas laut, t  dan semalam-malaman itu TUHAN menguakkan air laut dengan perantaraan angin timur u  yang keras, membuat laut itu menjadi tanah kering; v  maka terbelahlah w  air itu.

Keluaran 14:29

Konteks
14:29 Tetapi orang Israel berjalan di tempat kering j  dari tengah-tengah laut, sedang di kiri dan di kanan mereka air itu sebagai tembok k  bagi mereka.

Keluaran 3:12

Konteks
3:12 Lalu firman-Nya: "Bukankah Aku akan menyertai engkau 1 ? n  Inilah tanda o  bagimu, bahwa Aku yang mengutus engkau: apabila engkau telah membawa bangsa itu keluar dari Mesir, maka kamu akan beribadah kepada Allah di gunung ini. p "

Keluaran 15:19

Konteks
15:19 Ketika kuda Firaun dengan keretanya dan orangnya yang berkuda telah masuk ke laut, q  maka TUHAN membuat air laut berbalik meliputi mereka, tetapi orang Israel berjalan di tempat kering r  dari tengah-tengah laut.

Ulangan 31:6-8

Konteks
31:6 Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, u  janganlah takut dan jangan gemetar v  karena mereka, sebab TUHAN, Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai engkau; w  Ia tidak akan membiarkan engkau x  dan tidak akan meninggalkan y  engkau." 31:7 Lalu Musa memanggil Yosua dan berkata z  kepadanya di depan seluruh orang Israel: "Kuatkan dan teguhkanlah hatimu, sebab engkau akan masuk bersama-sama dengan bangsa ini ke negeri yang dijanjikan TUHAN dengan sumpah kepada nenek moyang mereka untuk memberikannya kepada mereka, a  dan engkau akan memimpin mereka sampai mereka memilikinya. 31:8 Sebab TUHAN, Dia sendiri akan berjalan di depanmu, Dia sendiri akan menyertai b  engkau, Dia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau 2 ; c  janganlah takut dan janganlah patah hati."

Yosua 3:16-17

Konteks
3:16 maka berhentilah air itu mengalir. a  Air yang turun dari hulu melonjak menjadi bendungan b , jauh sekali, di dekat Adam, kota yang terletak di sebelah Sartan, c  sedang air yang turun d  ke Laut Araba e  itu, yakni Laut Asin, f  terputus g  sama sekali. Lalu menyeberanglah bangsa itu, di tentangan Yerikho. h  3:17 Tetapi para imam i  pengangkat tabut perjanjian TUHAN itu tetap berdiri di tanah yang kering, di tengah-tengah sungai Yordan, j  sedang seluruh bangsa Israel menyeberang di tanah k  yang kering, sampai seluruh bangsa itu selesai menyeberangi sungai Yordan.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:12]  1 Full Life : AKU AKAN MENYERTAI ENGKAU.

Nas : Kel 3:12

Lihat cat. --> Kel 3:14,

[atau ref. Kel 3:14]

catatan berikut mengenai makna dari nama Allah "Aku adalah Aku" dalam keterkaitannya dengan kehadiran Allah bersama umat-Nya.

[31:8]  2 Full Life : TIDAK AKAN MEMBIARKAN ENGKAU DAN ... MENINGGALKAN ENGKAU.

Nas : Ul 31:8

PB menerapkan janji ini kepada semua orang yang dengan sungguh-sungguh menerima Kristus sebagai Tuhan dan Juruselamat (Ibr 13:5).

  1. 1) Orang percaya diyakinkan bahwa jikalau mereka mengasihi Allah di atas segala sesuatu dan tergantung kepada-Nya dan bukan kepada jaminan materiel, Tuhan tidak akan membiarkan atau meninggalkannya, tetapi akan menjadi penolong mereka (bd. 1Raj 8:57; Yak 1:5;

    lihat cat. --> Mat 6:30;

    lihat cat. --> Mat 6:33).

    [atau ref. Mat 6:30,33]

  2. 2) Karena janji ini, kita harus menjadi "kuat dan teguh" (ayat Ul 31:6), bertahan dalam ujian, melawan pencobaan, percaya kepada Tuhan, dan menaati Dia sepenuhnya.



TIP #04: Coba gunakan range (OT dan NT) pada Pencarian Khusus agar pencarian Anda lebih terfokus. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA