TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yohanes 10:28

Konteks
10:28 dan Aku memberikan hidup x  yang kekal kepada mereka dan mereka pasti tidak akan binasa 1  y  sampai selama-lamanya dan seorangpun tidak akan merebut mereka dari tangan-Ku. z 

Yohanes 11:25-26

Konteks
11:25 Jawab Yesus: "Akulah q  kebangkitan 2  dan hidup; r  barangsiapa percaya s  kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia sudah mati, 11:26 dan setiap orang yang hidup dan yang percaya t  kepada-Ku, tidak akan mati u  selama-lamanya. Percayakah engkau akan hal ini?"

Yohanes 14:6

Konteks
14:6 Kata Yesus kepadanya: "Akulah d  jalan e  dan kebenaran f  dan hidup. g  Tidak ada seorangpun yang datang kepada Bapa, kalau tidak melalui Aku. h 

Yohanes 17:2

Konteks
17:2 Sama seperti Engkau telah memberikan kepada-Nya kuasa atas segala yang hidup, n  demikian pula Ia akan memberikan hidup yang kekal o  kepada semua yang telah Engkau berikan kepada-Nya. p 

Amsal 2:2-6

Konteks
2:2 sehingga telingamu memperhatikan hikmat, dan engkau mencenderungkan hatimu kepada kepandaian, y  2:3 ya, jikalau engkau berseru kepada pengertian 3 , z  dan menujukan suaramu kepada kepandaian, 2:4 jikalau engkau mencarinya seperti mencari perak, dan mengejarnya seperti mengejar harta terpendam, a  2:5 maka engkau akan memperoleh pengertian tentang takut akan TUHAN dan mendapat pengenalan akan Allah. b  2:6 Karena Tuhanlah yang memberikan hikmat, c  dari mulut-Nya datang pengetahuan dan kepandaian. d 

Roma 6:23

Konteks
6:23 Sebab upah dosa ialah maut; o  tetapi karunia Allah ialah hidup yang kekal p  dalam Kristus Yesus, Tuhan kita.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:28]  1 Full Life : MEREKA PASTI TIDAK AKAN BINASA.

Nas : Yoh 10:28

Di sini tampak suatu janji yang indah bagi semua domba Kristus. Mereka tidak akan pernah diusir dari kasih atau kehadiran Allah, atau keadaan apa pun di dunia tidak akan memisahkan mereka dari gembala (bd. Rom 8:35-39). Sesungguhnya ada keselamatan dan keamanan bahkan bagi domba yang paling lemah yang mengikuti dan mendengarkan gembala yang baik

(lihat cat. --> Yoh 10:27 sebelumnya)

[atau ref. Yoh 10:27]

[11:25]  2 Full Life : AKULAH KEBANGKITAN.

Nas : Yoh 11:25-26

Bagi mereka yang percaya kepada Yesus, kematian jasmaniah bukanlah merupakan akhir yang mengerikan. Sebaliknya, peristiwa tersebut merupakan pintu kepada hidup kekal yang berkelimpahan dan persekutuan dengan Allah. "Akan hidup" dari ayat Yoh 11:25 menunjuk kepada kebangkitan; sedangkan istilah "tidak akan mati selama-lamanya" dalam ayat Yoh 11:26 berarti bahwa orang percaya yang dibangkitkan tidak pernah akan mati. Mereka akan memiliki tubuh baru, yang kekal dan tidak dapat binasa (1Kor 15:42,54), yang tidak dapat mati atau merosot keadaannya (bd. Rom 8:10; 2Kor 4:16;

lihat art. KEBANGKITAN TUBUH).

[2:3]  3 Full Life : BERSERU KEPADA PENGERTIAN.

Nas : Ams 2:3

Mempelajari firman Allah

(lihat cat. --> Ams 2:1 sebelumnya)

[atau ref. Ams 2:1]

harus disertai sikap doa yang sungguh-sungguh berseru memohon hikmat dan pengertian. Belajar saja mungkin menjadikan kita sarjana Alkitab, tetapi berdoa bersama belajar firman Allah mengizinkan Roh Kudus mengambil penyataan itu dan mengubah kita menjadi orang rohani. Dengan dahaga akan penerangan dan pemahaman ilahi, berdoalah tentang ayat-ayat Alkitab yang saudara baca (ayat Ams 2:5-7)



TIP #06: Pada Tampilan Alkitab, Tampilan Daftar Ayat dan Bacaan Ayat Harian, seret panel kuning untuk menyesuaikan layar Anda. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA