TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yunus 4:2

Konteks
4:2 Dan berdoalah ia kepada TUHAN, katanya: "Ya TUHAN, bukankah telah kukatakan itu, ketika aku masih di negeriku? Itulah sebabnya, maka aku dahulu melarikan diri ke Tarsis, sebab aku tahu, k  bahwa Engkaulah Allah yang pengasih l  dan penyayang 1 , yang panjang sabar dan berlimpah kasih m  setia serta yang menyesal n  karena malapetaka o  yang hendak didatangkan-Nya.

Yunus 1:10

Konteks
1:10 Orang-orang itu menjadi sangat takut, lalu berkata kepadanya: "Apa yang telah kauperbuat?" --sebab orang-orang itu mengetahui, bahwa ia melarikan diri, jauh dari hadapan TUHAN. Hal itu telah diberitahukannya kepada mereka.

Yunus 2:8

Konteks
2:8 Mereka yang berpegang teguh pada berhala o  kesia-siaan, merekalah yang meninggalkan Dia, yang mengasihi mereka dengan setia.

Yunus 4:5

Konteks
4:5 Yunus telah keluar meninggalkan kota itu dan tinggal di sebelah timurnya. Ia mendirikan di situ sebuah pondok dan ia duduk di bawah naungannya menantikan apa yang akan terjadi atas kota itu.

Yunus 2:7

Konteks
2:7 Ketika jiwaku letih lesu di dalam aku, teringatlah l  aku kepada TUHAN 2 , dan sampailah doaku m  kepada-Mu 3 , ke dalam bait-Mu n  yang kudus.

Yunus 1:16

Konteks
1:16 Orang-orang itu menjadi sangat takut w  kepada TUHAN, lalu mempersembahkan korban sembelihan bagi TUHAN serta mengikrarkan nazar. x 

Yunus 1:3

Konteks
1:3 Tetapi Yunus bersiap untuk melarikan diri 4  d  ke Tarsis 5 , e  jauh dari hadapan TUHAN; ia pergi ke Yafo f  dan mendapat di sana sebuah kapal, yang akan berangkat ke Tarsis. Ia membayar biaya perjalanannya, lalu naik kapal itu untuk berlayar bersama-sama dengan mereka ke Tarsis, jauh dari hadapan TUHAN. g 

Yunus 3:6

Konteks
3:6 Setelah sampai kabar itu kepada raja kota Niniwe, turunlah ia dari singgasananya, ditanggalkannya jubahnya, diselubungkannya kain kabung, lalu duduklah ia di abu. w 

Yunus 2:3

Konteks
2:3 Telah Kaulemparkan aku 6  ke tempat yang dalam, d  ke pusat lautan, lalu aku terangkum oleh arus air; segala gelora dan gelombang-Mu e  melingkupi aku. f 

Yunus 3:8

Konteks
3:8 Haruslah semuanya, manusia dan ternak, berselubung kain kabung dan berseru y  dengan keras kepada Allah serta haruslah masing-masing berbalik z  dari tingkah lakunya a  yang jahat dan dari kekerasan b  yang dilakukannya.

Yunus 2:6

Konteks
2:6 di dasar gunung-gunung. j  Aku tenggelam ke dasar bumi; pintunya terpalang di belakangku untuk selama-lamanya. Ketika itulah Engkau naikkan nyawaku dari dalam liang kubur, k  ya TUHAN, Allahku.

Yunus 1:9

Konteks
1:9 Sahutnya kepada mereka: "Aku seorang Ibrani; aku takut akan TUHAN, n  Allah yang empunya langit, o  yang telah menjadikan lautan p  dan daratan. q "

Yunus 3:10

Konteks
3:10 Ketika Allah melihat perbuatan mereka itu, yakni bagaimana mereka berbalik dari tingkah lakunya yang jahat, maka menyesallah g  Allah karena malapetaka h  yang telah dirancangkan-Nya i  terhadap mereka, dan Iapun tidak jadi melakukannya 7 .

Yunus 4:8

Konteks
4:8 Segera sesudah matahari terbit, maka atas penentuan Allah bertiuplah angin timur yang panas terik, sehingga sinar matahari menyakiti kepala Yunus, lalu rebahlah ia lesu dan berharap supaya mati, v  katanya: "Lebih baiklah aku mati dari pada hidup."

Yunus 3:9

Konteks
3:9 Siapa tahu, c  mungkin Allah akan berbalik dan menyesal d  serta berpaling e  dari murka-Nya f  yang bernyala-nyala itu, sehingga kita tidak binasa."
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:2]  1 Full Life : ALLAH YANG PENGASIH DAN PENYAYANG.

Nas : Yun 4:2

Allah itu "pengasih" (yaitu, Ia ingin menolong orang), "penyayang" (yaitu, Ia ikut menderita bersama mereka yang menderita), "panjang sabar" (yaitu, Ia tidak ingin menghukum orang fasik), "berlimpah kasih setia" (yaitu, Ia baik hati dan merasa iba), "menyesal karena malapetaka yang hendak didatangkan-Nya" (yaitu, Dia senang membatalkan rencana penghukuman-Nya ketika orang bertobat). Ciri-ciri khas Allah ini dinyatakan sepanjang Alkitab (lih. Mazm 103:8; 111:4; 112:4; 145:8;

lihat art. SIFAT-SIFAT KHAS ALLAH).

[2:7]  2 Full Life : TERINGATLAH AKU KEPADA TUHAN.

Nas : Yun 2:7

"Teringat" akan Tuhan artinya bahwa Allah menjadi kehadiran yang begitu hidup di dalam dan di sekitar kita sehingga kita dapat berseru kepada-Nya setiap saat dalam iman, pengharapan dan kasih (bd. Ul 8:18).

[2:7]  3 Full Life : SAMPAILAH DOAKU KEPADA-MU.

Nas : Yun 2:7

Bilamana kita berdoa, kita harus percaya bahwa doa-doa kita sampai ke hadapan Allah di surga.

[1:3]  4 Full Life : YUNUS ... MELARIKAN DIRI.

Nas : Yun 1:3

Yunus melarikan diri dari panggilan Allah, menolak untuk memberitakan amanat Allah kepada orang Niniwe karena takut mereka akan bertobat dan lolos dari hukuman Allah

(lih. "Yun 4:2";

lih. "Yun 4:2").

[atau ref. Yun 4:1-2]

  1. 1) Ia tidak ingin Allah mengasihani bangsa lain kecuali Israel, dan khususnya bukan Asyur. Yunus telah lupa bahwa rencana pokok Allah bagi Israel adalah agar mereka menjadi berkat bagi orang bukan Yahudi dan menolong mereka mencapai pengenalan akan Allah (Kej 12:1-3; bd. Yes 49:3).
  2. 2) Kristus telah memanggil gereja untuk menunaikan tugas misioner yang bahkan lebih besar daripada tugas Yunus -- pergi ke seluruh dunia memberitakan Injil (bd. Mat 28:18-20; Kis 1:8). Akan tetapi, seperti Yunus, banyak gereja kurang berminat pada pekerjaan misionaris; mereka hanya menaruh perhatian terhadap membangun kerajaan mereka sendiri.

[1:3]  5 Full Life : TARSIS.

Nas : Yun 1:3

Tarsis adalah sebuah kota di barat daya Spanyol, sekitar 4.000 kilometer dari Israel; dengan demikian, Tarsis merupakan tempat terjauh ke arah yang berlawanan dengan Niniwe yang dapat dituju Yunus.

[2:3]  6 Full Life : TELAH KAULEMPARKAN AKU.

Nas : Yun 2:3

Yunus sadar bahwa ia tidak taat dan tahu bahwa yang melemparkannya ke dalam laut adalah Allah. Kesedihannya dan ketakutannya yang terbesar adalah jikalau diusir dari hadapan Allah untuk selama-lamanya (ayat Yun 2:4).

[3:10]  7 Full Life : IAPUN TIDAK JADI MELAKUKANNYA.

Nas : Yun 3:10

Karena bangsa itu bertobat, Allah membatalkan rencana hukuman-Nya.

  1. 1) Keinginan Allah yang terutama ialah menunjukkan belas kasihan, bukan melaksanakan hukuman yang direncanakan-Nya. Tuhan adalah Allah yang tergerak oleh belas kasihan kepada orang berdosa yang sungguh-sungguh bertobat.
  2. 2) Kitab ini melukiskan kebenaran alkitabiah bahwa Dia tidak ingin seorang pun binasa, tetapi agar setiap orang bertobat, menerima pengampunan dan hidup kekal (lih. 2Pet 3:9).



TIP #12: Klik ikon untuk membuka halaman teks alkitab saja. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA