TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:13

Konteks
2:13 Sebab dua kali umat-Ku berbuat jahat 1 : mereka meninggalkan m  Aku, sumber air n  yang hidup, untuk menggali kolam bagi mereka sendiri, yakni kolam yang bocor, yang tidak dapat menahan air.

Yeremia 2:32

Konteks
2:32 Dapatkah seorang dara melupakan s  perhiasannya, atau seorang pengantin perempuan melupakan ikat pinggangnya? Tetapi umat-Ku melupakan Aku 2 , sejak waktu yang tidak terbilang lamanya.

Yeremia 3:22

Konteks
3:22 Kembalilah, p  hai anak-anak yang murtad! Aku akan menyembuhkan q  engkau dari murtadmu. r " "Inilah kami, kami datang kepada-Mu, sebab Engkaulah TUHAN, Allah kami.

Yeremia 4:22

Konteks
4:22 "Sungguh, bodohlah m  umat-Ku itu, mereka tidak mengenal Aku! n  Mereka adalah anak-anak tolol, dan tidak mempunyai pengertian! o  Mereka pintar untuk berbuat jahat, p  tetapi untuk berbuat baik q  mereka tidak tahu."

Yeremia 4:28

Konteks
4:28 Karena hal ini bumi akan berkabung, a  dan langit di atas akan menjadi gelap, b  sebab Aku telah mengatakannya, Aku telah merancangnya, Aku tidak akan menyesalinya c  dan tidak akan mundur d  dari pada itu."

Yeremia 5:26

Konteks
5:26 Sesungguhnya, di antara umat-Ku terdapat orang-orang fasik h  yang memasang jaringnya; i  seperti penangkap burung mereka memasang perangkapnya, j  mereka menangkap manusia.

Yeremia 5:31

Konteks
5:31 Para nabi bernubuat palsu 3  r  dan para imam s  mengajar dengan sewenang-wenang, dan umat-Ku menyukai yang demikian! Tetapi apakah yang akan kamu perbuat, apabila datang kesudahannya? t 

Yeremia 6:18-19

Konteks
6:18 Sebab itu dengarlah, hai bangsa-bangsa, dan ketahuilah, hai jemaat, apa yang akan terjadi atas mereka! 6:19 Dengarlah, hai bumi! h  Sungguh, ke atas bangsa ini Aku akan mendatangkan malapetaka, i  akibat dari rancangan-rancangan j  mereka, sebab mereka tidak memperhatikan perkataan-perkataan-Ku k  dan menolak pengajaran-Ku. l 

Yeremia 7:26

Konteks
7:26 tetapi mereka tidak mau mendengarkan kepada-Ku dan tidak mau memberi perhatian, e  bahkan mereka menegarkan tengkuknya, f  berbuat lebih jahat dari pada nenek moyang g  mereka.

Yeremia 7:28

Konteks
7:28 Sebab itu, katakanlah kepada mereka: Inilah bangsa yang tidak mau mendengarkan suara TUHAN, Allah mereka, dan yang tidak mau menerima penghajaran! k  Ketulusan l  mereka sudah lenyap, sudah hapus dari mulut mereka."

Yeremia 9:7

Konteks
9:7 Sebab itu beginilah firman TUHAN semesta alam: "Sesungguhnya, Aku mau melebur z  dan menguji a  mereka, sebab apakah lagi yang dapat Kulakukan terhadap puteri umat-Ku?

Yeremia 9:13

Konteks
9:13 Berfirmanlah TUHAN: "Oleh karena mereka meninggalkan Taurat-Ku n  yang telah Kuserahkan kepada mereka, dan oleh karena mereka tidak mendengarkan suara-Ku dan tidak mengikutinya,

Yeremia 12:10

Konteks
12:10 Banyak gembala e  telah merusakkan kebun anggur-Ku, memijak-mijak tanah-Ku, dan membuat tanah kedambaan-Ku menjadi padang gurun yang sunyi sepi. f 

Yeremia 15:6

Konteks
15:6 Engkau sendiri telah menolak r  Aku, demikianlah firman TUHAN, telah pergi meninggalkan Aku. Maka Aku mengacungkan tangan-Ku s  dan membinasakan engkau; Aku sudah jemu untuk merasa sesal. t 

Yeremia 15:14

Konteks
15:14 Aku akan membuat engkau menjadi budak musuhmu di negeri yang tidak kaukenal, r  sebab dalam murka-Ku telah mencetus api s  yang akan menyala atasmu."

Yeremia 17:19

Konteks
Hari Sabat harus dikuduskan
17:19 Beginilah firman TUHAN kepadaku: "Pergilah engkau dan berdirilah di pintu gerbang 4  Anak Rakyat, yang dilalui keluar masuk oleh raja-raja Yehuda, dan di segala pintu gerbang Yerusalem; a 

Yeremia 18:10

Konteks
18:10 Tetapi apabila mereka melakukan apa yang jahat w  di depan mata-Ku dan tidak mendengarkan suara-Ku, maka menyesallah x  Aku, bahwa Aku hendak mendatangkan keberuntungan yang Kujanjikan itu kepada mereka. y 

Yeremia 22:21

Konteks
22:21 Aku telah berbicara kepadamu selagi engkau sentosa, y  tetapi engkau berkata: "Aku tidak mau mendengarkan!" Itulah tingkah langkahmu dari sejak masa mudamu, z  sebab engkau tidak mau mendengarkan a  suara-Ku!

Yeremia 23:22

Konteks
23:22 Sekiranya mereka hadir dalam dewan musyawarah-Ku, z  niscayalah mereka akan mengabarkan a  firman-Ku kepada umat-Ku, membawa mereka kembali b  dari tingkah langkahnya yang jahat dan dari perbuatan-perbuatannya c  yang jahat.

Yeremia 25:7

Konteks
25:7 Tetapi kamu tidak mendengarkan Aku, demikianlah firman TUHAN, sehingga kamu menimbulkan sakit hati-Ku t  dengan buatan tanganmu u  untuk kemalanganmu v  sendiri.

Yeremia 25:15

Konteks
Piala amarah TUHAN atas bangsa-bangsa
25:15 Beginilah firman TUHAN, Allah Israel, kepadaku: "Ambillah dari tangan-Ku piala r  berisi anggur kehangatan amarah 5  ini dan minumkanlah isinya kepada segala bangsa yang kepadanya Aku mengutus s  engkau,

Yeremia 26:4

Konteks
26:4 Jadi katakanlah kepada mereka: Beginilah firman TUHAN: Jika kamu tidak mau mendengarkan s  Aku, tidak mau mengikuti Taurat-Ku t  yang telah Kubentangkan di hadapanmu,

Yeremia 29:7

Konteks
29:7 Usahakanlah k  kesejahteraan kota ke mana kamu Aku buang, dan berdoalah l  untuk kota itu kepada TUHAN, sebab kesejahteraannya adalah kesejahteraanmu.

Yeremia 31:22

Konteks
31:22 Berapa lama lagi engkau mundur maju, h  hai anak perempuan yang tidak taat? i  Sebab TUHAN menciptakan sesuatu j  yang baru di negeri: perempuan merangkul k  laki-laki."

Yeremia 31:38

Konteks
31:38 Sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa kota itu 6  akan dibangun y  kembali bagi TUHAN, dari menara Hananeel z  sampai Pintu Gerbang Sudut; a 

Yeremia 32:30

Konteks
32:30 Sebab orang Israel dan orang Yehuda hanyalah melakukan yang jahat di mata-Ku sejak masa mudanya; q  sungguh, orang Israel hanya menimbulkan sakit hati-Ku r  dengan perbuatan s  tangan mereka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 32:33

Konteks
32:33 Mereka membelakangi y  Aku dan tidak menghadap kepada-Ku, dan sekalipun Aku mengajar z  mereka, terus-menerus, tiada mereka mau mendengarkan atau menerima penghajaran. a 

Yeremia 33:22

Konteks
33:22 Seperti tentara langit 7  tidak terbilang h  dan seperti pasir laut tidak tertakar, demikianlah Aku akan membuat banyak keturunan hamba-Ku Daud dan orang-orang Lewi yang melayani Aku."

Yeremia 44:4

Konteks
44:4 Terus-menerus j  Aku telah mengutus kepadamu semua hamba-Ku, para nabi, k  dengan mengatakan: Janganlah hendaknya kamu melakukan kejijikan l  yang Aku benci ini!

Yeremia 50:6

Konteks
50:6 Umat-Ku tadinya seperti domba-domba l  yang hilang; mereka dibiarkan sesat m  oleh gembala-gembalanya, n  dibiarkan mengembara di gunung-gunung, mereka berjalan dari gunung ke bukit o  sehingga lupa akan tempat p  pembaringannya.

Yeremia 50:14

Konteks
50:14 Aturlah barisanmu menyerang Babel dari segala pihak, hai semua orang pemanah! j  Panahlah kepadanya, janganlah merasa sayang akan anak panah, k  sebab kepada Tuhanlah ia berdosa!

Yeremia 51:5

Konteks
51:5 sungguh, Israel dan Yehuda tidak ditinggalkan n  sebagai janda oleh Allahnya, oleh TUHAN semesta alam--sebab negeri orang Kasdim penuh dengan kesalahan o  terhadap Yang Mahakudus, Allah Israel.

Yeremia 51:50

Konteks
51:50 Kamu, orang-orang yang terluput dari pedang, pergilah, a  janganlah berhenti! Ingatlah b  dari jauh c  kepada TUHAN dan biarlah Yerusalem 8  timbul lagi dalam hatimu:
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:13]  1 Full Life : DUA KALI ... BERBUAT JAHAT.

Nas : Yer 2:13

Umat Allah di bawah perjanjian yang lama melakukan dua dosa mendasar:

  1. (1) mereka meninggalkan Tuhan, satu-satunya yang dapat memberikan hidup berkelimpahan yang sejati (bd. Yer 17:13; Mazm 36:10; Yoh 10:10), dan
  2. (2) mereka mencari hidup dan kesenangan di dalam pemujaan berhala yang duniawi, yaitu hal-hal yang tidak bernilai atau abadi. Dengan melakukan hal itu, mereka kehilangan maksud dan tujuan mereka selaku umat tertebus (ayat Yer 2:11). "Air hidup" yang sejati (bd. Yoh 4:10-14; 7:37-39) hanya ditemukan di dalam hubungan pribadi yang setia dengan Allah melalui Kristus.

[2:32]  2 Full Life : UMAT-KU MELUPAKAN AKU.

Nas : Yer 2:32

Yeremia mengungkapkan kesedihan dan kesusahan Allah yang amat mendalam karena ketidaksetiaan umat-Nya. Mereka telah melakukan hal yang tidak terpikirkan yaitu melupakan Dia yang telah menebus mereka dari Mesir dan memelihara mereka di padang gurun.

[5:31]  3 Full Life : PARA NABI BERNUBUAT PALSU.

Nas : Yer 5:31

Mereka yang dipercayai untuk memelihara kesejahteraan rohani bangsa itu bersalah karena berkhianat terhadap Allah.

  1. 1) Para nabi telah menolak firman Allah dan menubuatkan hanya hal-hal baik yang akan terjadi. Mereka kurang menyampaikan tuntutan moral kepada umat itu, dan umat itu senang dengan keadaan tersebut.
  2. 2) Para imam memerintah umat itu sesuai dengan gagasan mereka sendiri dan bukan sesuai dengan firman Allah. Jadi, para nabi dan imam itu menghibur bangsa itu dengan keamanan palsu. Yeremia menyatakan bahwa tidak ada keamanan sungguh di hadapan Allah terlepas dari pertobatan sejati dan komitmen untuk menaati firman-Nya.

[17:19]  4 Full Life : BERDIRILAH DI PINTU GERBANG.

Nas : Yer 17:19-23

Ayat-ayat ini mengenai pemeliharaan kekudusan hari Sabat menunjukkan bahwa nubuat-nubuat Yeremia tentang malapetaka juga bersyarat. Jikalau saja bangsa itu mau berbalik kepada Allah, menguduskan hari Sabat, dan melakukan yang benar, maka mereka akan mengelak penawanan (ayat Yer 17:24-26); jalan keselamatan masih terbuka bagi Yehuda.

[25:15]  5 Full Life : ANGGUR KEHANGATAN AMARAH.

Nas : Yer 25:15

Anggur yang memabukkan sering kali dipakai dalam Alkitab untuk melambangkan murka Allah (lih. Yer 49:12; 51:7; Ayub 21:20; Mazm 60:5; Yes 51:17,22; Yeh 23:31; Wahy 14:8,10; 16:19; 18:6).

[31:38]  6 Full Life : KOTA ITU.

Nas : Yer 31:38

Yeremia meramalkan bahwa Yerusalem akan dibangun kembali dan tidak pernah dirobohkan lagi (ayat Yer 31:40). Janji nubuat ini akan mencapai penggenapan akhir ketika Kristus memerintah di bumi (pasal Wahy 19:1-22:21).

[33:22]  7 Full Life : SEPERTI TENTARA LANGIT.

Nas : Yer 33:22

Yeremia membayangkan rombongan besar yang tak terkira banyaknya dari keluarga Raja Daud dan keturunan imam suku Lewi; nubuat ini akan digenapi di dalam orang-orang yang akan memerintah bersama Kristus dalam kerajaan-Nya kelak (Rom 8:17; 1Kor 6:3; 2Tim 2:12; Wahy 3:21; 5:10; Wahy 19:6-16; 20:5-6; 22:5) dan dalam mereka yang di dalam Kristus telah dijadikan "imamat yang kudus, untuk mempersembahkan persembahan rohani" (1Pet 2:5,9; bd. Wahy 5:10).

[51:50]  8 Full Life : YERUSALEM.

Nas : Yer 51:50

Setelah luput dari bahaya kebinasaan Babel, para buangan itu harus mempertimbangkan bahwa telah tiba waktunya untuk kembali ke Yerusalem dan hidup bagi Tuhan.



TIP #30: Klik ikon pada popup untuk memperkecil ukuran huruf, ikon pada popup untuk memperbesar ukuran huruf. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA