TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 20:2

Konteks
20:2 Lalu Pasyhur memukul b  nabi Yeremia 1  dan memasungkan c  dia di pintu gerbang Benyamin d  yang ada di atas rumah TUHAN.

Yeremia 30:14

Konteks
30:14 Semua kekasihmu j  melupakan engkau, mereka tidak menanyakan engkau lagi. Sungguh, Aku telah memukul engkau dengan pukulan musuh, k  dengan hajaran yang bengis, l  karena kesalahanmu banyak, dosamu m  berjumlah besar.

Yeremia 46:13

Konteks
46:13 Firman yang disampaikan TUHAN kepada nabi Yeremia tentang datangnya Nebukadnezar, raja Babel, y  untuk memukul kalah tanah Mesir 2 : z 

Yeremia 37:15

Konteks
37:15 Para pemuka ini menjadi marah kepada Yeremia; mereka memukul r  dia dan memasukkannya ke dalam rumah tahanan 3 , s  rumah t  panitera Yonatan itu; adapun rumah itu telah dibuat mereka menjadi penjara.

Yeremia 21:6

Konteks
21:6 Aku akan memukul e  penduduk kota ini, baik manusia maupun binatang; mereka akan mati oleh penyakit sampar f  yang hebat.

Yeremia 2:30

Konteks
2:30 Sia-sia Aku telah memukuli anak-anakmu, hajaran o  tidaklah mereka terima; pedangmu sendiri telah memakan habis para nabimu p  seperti singa muda yang memusnahkan.

Yeremia 41:3

Konteks
41:3 Juga semua orang Yehuda yang ada bersama-sama dengan Gedalya di Mizpa dan orang-orang Kasdim, yakni prajurit, yang terdapat di sana dipukul mati oleh Ismael.

Yeremia 46:5

Konteks
46:5 Mengapa kulihat mereka terkejut, mundur ke belakang? Pahlawan-pahlawan mereka terpukul kalah, lari d  kocar-kacir, tanpa menoleh; kedahsyatan e  dari segala jurusan!, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 49:28

Konteks
Mengenai suku-suku bangsa Arab
49:28 Mengenai Kedar u  dan mengenai kerajaan-kerajaan Hazor 4  v  yang dipukul kalah oleh Nebukadnezar, w  raja Babel. Beginilah firman TUHAN: "Bersiaplah, majulah melawan Kedar, binasakanlah orang-orang di sebelah timur! x 

Yeremia 41:18

Konteks
41:18 untuk mengelakkan orang-orang Kasdim, yang ditakuti j  mereka, oleh karena Ismael bin Netanya telah memukul mati Gedalya k  bin Ahikam yang telah diangkat raja Babel atas negeri itu.

Yeremia 43:11

Konteks
43:11 Dan apabila ia datang, ia akan memukul tanah Mesir: k  Yang ke maut, l  ke mautlah! m  Yang ke tawanan, ke tawananlah! n  Yang ke pedang, ke pedanglah! o 

Yeremia 14:19

Konteks
14:19 Telah Kautolakkah Yehuda sama sekali? p  Telah merasa muakkah Engkau terhadap Sion? Mengapakah kami Kaupukul sedemikian, hingga tidak ada kesembuhan q  lagi bagi kami? Kami mengharapkan damai sejahtera, tetapi tidak datang sesuatu yang baik; mengharapkan waktu kesembuhan, tetapi hanya ada kengerian! r 

Yeremia 41:2

Konteks
41:2 maka bangkitlah Ismael c  bin Netanya dengan kesepuluh orang yang ada bersama-sama dia, lalu mereka memukul mati Gedalya 5  bin Ahikam bin Safan dengan pedang; d  demikianlah Ismael membunuh dia yang telah diangkat e  raja Babel atas negeri f  itu.

Yeremia 18:18

Konteks
Doa Yeremia minta pembalasan terhadap musuhnya
18:18 Berkatalah mereka: "Marilah kita mengadakan persepakatan v  terhadap Yeremia, sebab imam w  tidak akan kehabisan pengajaran, orang bijaksana x  tidak akan kehabisan nasihat dan nabi y  tidak akan kehabisan firman. Marilah kita memukul dia dengan bahasanya z  sendiri dan jangan memperhatikan setiap perkataannya!"

Yeremia 33:5

Konteks
33:5 Orang akan masuk pertempuran melawan orang-orang Kasdim dan kota ini akan penuh dengan bangkai-bangkai manusia yang telah Kupukul mati karena murka-Ku dan kehangatan amarah-Ku, o  sebab Aku telah menyembunyikan wajah-Ku p  dari kota ini oleh karena segala kejahatan mereka.

Yeremia 37:10

Konteks
37:10 Dan seandainya kamu memukul kalah segenap tentara orang Kasdim yang telah memerangi kamu itu, sehingga di antara mereka hanya tinggal orang-orang yang luka parah, masing-masing di kemahnya mereka akan bangun dan menghanguskan l  kota ini dengan api."

Yeremia 41:9

Konteks
41:9 Adapun perigi, ke mana Ismael melemparkan segala mayat orang-orang yang dipukulnya mati itu adalah perigi besar yang telah dibuat oleh raja Asa s  untuk menghadapi t  Baesa, u  raja Israel; itulah yang diisi Ismael bin Netanya dengan mayat orang-orang yang mati terbunuh itu.

Yeremia 46:2

Konteks
Mengenai Mesir
46:2 Mengenai Mesir. v  Terhadap tentara Firaun Nekho, w  raja Mesir, yang berkemah di tepi sungai Efrat x  dekat Karkemis 6  y  dan yang dipukul kalah oleh Nebukadnezar, raja Babel, dalam tahun yang keempat pemerintahan Yoyakim z  bin Yosia, raja Yehuda:

Yeremia 5:3

Konteks
5:3 Ya TUHAN, tidakkah mata-Mu z  terarah kepada kebenaran? Engkau memukul a  mereka, tetapi mereka tidak kesakitan; Engkau meremukkan mereka, tetapi mereka tidak mau menerima hajaran. b  Mereka mengeraskan kepalanya lebih dari pada batu, c  dan mereka tidak mau bertobat. d 

Yeremia 20:4

Konteks
20:4 Sebab beginilah firman TUHAN: Sesungguhnya, Aku akan membuat engkau menjadi kegentaran bagimu sendiri dan bagi semua sahabatmu; mereka akan rebah mati oleh pedang musuhnya di depan matamu g  sendiri. Dan seluruh Yehuda akan Kuserahkan h  ke dalam tangan raja Babel yang akan mengangkut i  mereka ke dalam pembuangan ke Babel dan memukul mati mereka dengan pedang.

Yeremia 41:16

Konteks
41:16 Lalu Yohanan bin Kareah serta semua perwira e  tentara yang bersama-sama dengan dia mengumpulkan seluruh sisa-sisa f  rakyat yang diangkut sebagai tawanan oleh Ismael bin Netanya dari Mizpa, setelah ia memukul mati Gedalya bin Ahikam: yaitu laki-laki, prajurit-prajurit, perempuan, anak-anak dan pegawai-pegawai istana yang dibawa kembali dari Gibeon,

Yeremia 21:7

Konteks
21:7 Sesudah itu, demikianlah firman TUHAN, maka Zedekia, g  raja Yehuda, dan pegawai-pegawainya dan rakyat di kota ini, yang masih tinggal hidup dari penyakit sampar, h  dari pedang dan dari kelaparan, akan Kuserahkan ke dalam tangan Nebukadnezar 7 , raja Babel, i  yaitu ke dalam tangan musuh j  mereka yang berusaha mencabut nyawa k  mereka; orang akan memukul mati mereka dengan mata pedang l  tanpa merasa sayang, tanpa belas kasihan m  dan tanpa ampun.

Yeremia 47:1

Konteks
Mengenai orang Filistin
47:1 Firman TUHAN yang datang kepada nabi Yeremia mengenai orang Filistin 8 , m  sebelum Firaun mengalahkan Gaza. n 

Yeremia 52:27

Konteks
52:27 Lalu raja Babel menyuruh membunuh mereka di Ribla, h  di tanah Hamat. Demikianlah orang Yehuda diangkut ke dalam pembuangan dari i  tanahnya.

Yeremia 10:4

Konteks
10:4 Orang memperindahnya dengan emas dan perak; u  orang memperkuatnya dengan paku dan palu, supaya jangan goyang. v 

Yeremia 23:29

Konteks
23:29 Bukankah firman-Ku seperti api, p  demikianlah firman TUHAN dan seperti palu q  yang menghancurkan bukit batu?

Yeremia 10:24

Konteks
10:24 Hajarlah aku, ya TUHAN, tetapi dengan selayaknya, jangan dengan murka-Mu, u  supaya aku jangan Kaubinasakan! v  w 

Yeremia 49:17

Konteks
49:17 Edom akan menjadi ketandusan; n  setiap orang yang melewatinya akan merasa ngeri dan bersuit karena segala pukulan o  yang dideritanya.

Yeremia 50:23

Konteks
50:23 Betapa remuk redamnya dan hancur luluhnya martil m  seluruh bumi n  itu! Betapa Babel menjadi kengerian o  di antara bangsa-bangsa!

Yeremia 6:7

Konteks
6:7 Seperti mata air meluapkan airnya, demikianlah kota itu meluapkan kejahatannya. Kekerasan g  dan aniaya h  terdengar di dalamnya, luka dan pukulan selalu ada Kulihat.

Yeremia 19:8

Konteks
19:8 Aku akan membuat kota ini menjadi kengerian dan menjadi sasaran suitan. i  Setiap orang yang melewatinya akan merasa ngeri j  dan bersuit karena segala pukulan k  yang dideritanya.

Yeremia 31:19

Konteks
31:19 Sungguh, sesudah aku berbalik, w  aku menyesal, dan sesudah aku tahu akan diriku, aku menepuk x  pinggang sebagai tanda berkabung; aku merasa malu y  dan bernoda, sebab aku menanggung aib masa mudaku. z 

Yeremia 50:13

Konteks
50:13 Karena murka TUHAN negeri itu tidak akan didiami lagi, sama sekali akan menjadi tempat tandus. f  Setiap orang yang melewati Babel akan merasa ngeri g  dan akan bersuit h  karena pukulan-pukulan i  yang dideritanya.

Yeremia 5:6

Konteks
5:6 Sebab itu singa dari hutan i  akan memukul mati mereka, dan serigala dari padang yang kersang akan merusakkan j  mereka. Macan tutul k  akan mengintai di pinggir kota-kota mereka, setiap orang yang ke luar akan diterkam. Sebab pelanggaran mereka amat banyak, dan kesesatannya besar sekali. l 

Yeremia 18:23

Konteks
18:23 Tetapi Engkau, ya TUHAN, Engkau mengetahui segala rancangan mereka untuk membunuh m  aku. Janganlah ampuni n  kesalahan mereka, dan janganlah hapuskan dosa mereka dari hadapan-Mu, tetapi biarlah mereka tersandung di hadapan mata-Mu; bertindaklah pada hari murka-Mu o  terhadap mereka!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[20:2]  1 Full Life : MEMUKUL NABI YEREMIA.

Nas : Yer 20:2-3

Yeremia dipukuli, mungkin ia didera 40 kali (lih. Ul 25:2-3), lalu dipasung. Akan tetapi, sang nabi menolak untuk tunduk kepada sakit jasmaniah dan terus memberitakan kehancuran bangsa itu. Ia memberi nama baru kepada Pashyur, "Magor Missabib" yang berarti "kegentaran dari segala jurusan"; Pashyur dan bangsa itu sebentar lagi akan mengalami kegentaran di sekitar mereka.

[46:13]  2 Full Life : MEMUKUL KALAH TANAH MESIR.

Nas : Yer 46:13

Yeremia bernubuat bahwa bukan saja pasukan Babel akan mengalahkan Mesir di Karkemis, melainkan akan mengalahkan pasukan Mesir di negeri mereka sendiri (568-567 SM). Allah akan menunjukkan dengan jelas sekali bahwa dewa-dewa Mesir tidak dapat menyelamatkan mereka dari kekalahan (ayat Yer 46:25-26).

[37:15]  3 Full Life : MEMUKUL ... DAN MEMASUKKANNYA KE DALAM RUMAH TAHANAN.

Nas : Yer 37:15

Beberapa perwira pasukan Yehuda memusuhi Yeremia karena dia menasihati penduduk untuk menyerah saja kepada pasukan Babel (Yer 21:9; Yer 38:2); karena itu mereka menawannya di ruang cadangan air di bawah tanah (ayat Yer 37:16). Ia pasti akan mati di dalam ruangan gelap dan berbahaya itu apabila ia tinggal lebih lama di sana (ayat Yer 37:20).

[49:28]  4 Full Life : KEDAR ... HAZOR.

Nas : Yer 49:28-33

Bagian ini berisi nubuat terhadap suku-suku Arab. Penduduk Kedar adalah keturunan Ismael, putra Abraham dari Hagar (Kej 25:13; bd. Yes 21:13,16).

[41:2]  5 Full Life : MEMUKUL MATI GEDALYA.

Nas : Yer 41:2

Karena anti-Babel secara ekstrem, Ismael membunuh Gedalya, gubernur yang diangkat Nebukadnezar; Ismael mungkin percaya bahwa Gedalya mendukung kekejaman yang dialami Zedekia (Yer 39:6-7).

[46:2]  6 Full Life : MESIR ... KARKEMIS.

Nas : Yer 46:2

Karkemis, yang terletak di Siria sekitar 480 km di utara Yerusalem, adalah tempat pasukan Babel mengalahkan pasukan Mesir pada tahun 605 SM. Ketika itu Babel menjadi negara besar yang berkuasa.

[21:7]  7 Full Life : ZEDEKIA ... KE DALAM TANGAN NEBUKADNEZAR.

Nas : Yer 21:7

Nubuat Yeremia benar-benar digenapi pada tahun 586 SM (bd. Yer 52:9-11,24-27). Semua putra Zedekia dibunuh di depan matanya oleh raja Babel; kemudian mata Zedekia sendiri dibutakan, dan dalam keadaan hina mengenaskan ia dibawa dengan terbelenggu ke Babel, di mana ia mati dalam pembuangan (Yer 39:5-7).

[47:1]  8 Full Life : ORANG FILISTIN.

Nas : Yer 47:1-7

Orang Filistin menguasai wilayah pantai Yehuda. Permusuhan sering terjadi di antara mereka dengan umat Allah. Nubuat lainnya tentang orang Filistin terdapat dalam Yes 14:28-31; Yeh 25:15-17; Am 1:6-8; Zef 2:4-7.



TIP #14: Gunakan Boks Temuan untuk melakukan penyelidikan lebih jauh terhadap kata dan ayat yang Anda cari. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA