TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 2:3

Konteks
2:3 Ketika itu Israel kudus q  bagi TUHAN, r  sebagai buah bungaran s  dari hasil tanah-Nya. Semua orang yang memakannya t  menjadi bersalah, u  malapetaka menimpa mereka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 2:21

Konteks
2:21 Namun Aku telah membuat engkau tumbuh m  sebagai pokok anggur n  pilihan, sebagai benih yang sungguh murni. Betapa engkau berubah menjadi pohon berbau busuk, o  pohon anggur liar!

Yeremia 4:2-3

Konteks
4:2 Dan jika engkau bersumpah c  dalam kesetiaan, dalam keadilan dan dalam kebenaran: Demi TUHAN yang hidup!, d  maka bangsa-bangsa akan saling memberkati e  di dalam Dia dan akan bermegah f  di dalam Dia." 4:3 Sebab beginilah firman TUHAN 1  kepada orang Yehuda dan kepada penduduk Yerusalem: "Bukalah bagimu tanah baru, g  dan janganlah menabur di tempat duri h  tumbuh.

Yeremia 8:17

Konteks
8:17 Lihatlah, Aku melepaskan ke antaramu ular-ular beludak, w  yang tidak dapat dimanterai, x  yang akan memagut kamu, demikianlah firman TUHAN."

Yeremia 9:13

Konteks
9:13 Berfirmanlah TUHAN: "Oleh karena mereka meninggalkan Taurat-Ku n  yang telah Kuserahkan kepada mereka, dan oleh karena mereka tidak mendengarkan suara-Ku dan tidak mengikutinya,

Yeremia 11:6

Konteks
11:6 Berfirmanlah TUHAN kepadaku: "Serukanlah k  segala perkataan ini di kota-kota Yehuda dan di jalan-jalan Yerusalem dengan mengatakan: Dengarkanlah perkataan-perkataan perjanjian ini dan lakukanlah l  itu!

Yeremia 13:20

Konteks
13:20 Layangkanlah matamu, hai Yerusalem, dan lihatlah, ada orang-orang datang dari utara! b  Di manakah kawanan ternak c  yang diberikan kepadamu, kambing domba yang menjadi kemuliaanmu?

Yeremia 15:5

Konteks
Kedahsyatan yang ditimbulkan oleh perang
15:5 "Siapakah yang akan merasa kasihan q  terhadap engkau, hai Yerusalem, dan siapakah yang akan turut berdukacita dengan engkau? Siapakah yang akan singgah untuk menanyakan perihal kesehatanmu?

Yeremia 16:17

Konteks
16:17 Sebab Aku mengamat-amati segala tingkah langkah mereka; semuanya itu tidak tersembunyi w  dari pandangan-Ku, dan kesalahan merekapun tidak terlindung di depan mata-Ku. x 

Yeremia 21:1

Konteks
Pembuangan raja Zedekia diberitahukan
21:1 Firman yang datang dari TUHAN kepada Yeremia, ketika raja Zedekia 2  s  mengutus Pasyhur t  bin Malkia dan imam Zefanya u  bin Maaseya kepadanya dengan pesan:

Yeremia 22:5

Konteks
22:5 Tetapi jika kamu tidak mendengarkan p  perkataan-perkataan ini, maka Aku sudah bersumpah q  demi diri-Ku, demikianlah firman TUHAN, bahwa istana ini akan menjadi reruntuhan.

Yeremia 24:5

Konteks
24:5 "Beginilah firman TUHAN, Allah Israel: Sama seperti buah ara yang baik ini, demikianlah Aku akan memperhatikan untuk kebaikannya orang-orang Yehuda yang Kubawa n  dari tempat ini ke dalam pembuangan, ke negeri orang-orang Kasdim.

Yeremia 25:6

Konteks
25:6 Juga janganlah kamu mengikuti allah lain s  untuk beribadah dan sujud menyembah kepadanya; janganlah kamu menimbulkan sakit hati-Ku dengan buatan tanganmu, supaya jangan Aku mendatangkan malapetaka kepadamu.

Yeremia 27:22

Konteks
27:22 Semuanya akan diangkut f  ke Babel dan akan tinggal di sana sampai kepada hari g  Aku memperhatikannya lagi, demikianlah firman TUHAN, lalu membawanya h  kembali ke tempat ini."

Yeremia 29:8

Konteks
29:8 Sungguh, beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Janganlah kamu diperdayakan m  oleh nabi-nabimu n  yang ada di tengah-tengahmu dan oleh juru-juru tenungmu, dan janganlah kamu dengarkan mimpi-mimpi o  yang mereka mimpikan! p 

Yeremia 29:19

Konteks
29:19 sebagai ganjaran bahwa mereka tidak mendengarkan perkataan-Ku, m  demikianlah firman TUHAN, yang telah Kusampaikan kepada mereka terus-menerus n  dengan perantaraan hamba-hamba-Ku, yakni para nabi; o  tetapi kamu tidak mendengarkannya, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 30:6

Konteks
30:6 Cobalah tanyakan dan selidiki, adakah laki-laki melahirkan? Mengapakah setiap laki-laki Kulihat tangannya pada pinggangnya seperti seorang perempuan yang melahirkan? m  Mengapakah setiap muka berubah menjadi pucat? n 

Yeremia 30:17

Konteks
30:17 Sebab Aku akan mendatangkan kesembuhan bagimu, Aku akan mengobati s  luka-lukamu, demikianlah firman TUHAN, sebab mereka telah menyebutkan engkau: orang buangan, t  yakni sisa yang tiada seorangpun menanyakannya. u 

Yeremia 32:5

Konteks
32:5 Zedekia akan dibawanya r  ke Babel dan di sanalah ia akan tinggal, sampai Aku memperhatikannya, s  demikianlah firman TUHAN. Apabila kamu berperang melawan orang Kasdim itu, kamu tidak akan beruntung! t "

Yeremia 32:18

Konteks
32:18 Engkaulah yang menunjukkan kasih setia-Mu k  kepada beribu-ribu orang dan yang membalaskan kesalahan bapa kepada anak-anaknya l  yang datang kemudian. m  Ya Allah n  yang besar dan perkasa, o  nama-Mu adalah TUHAN semesta alam,

Yeremia 32:30

Konteks
32:30 Sebab orang Israel dan orang Yehuda hanyalah melakukan yang jahat di mata-Ku sejak masa mudanya; q  sungguh, orang Israel hanya menimbulkan sakit hati-Ku r  dengan perbuatan s  tangan mereka, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 32:32

Konteks
32:32 karena segala kejahatan v  yang dilakukan oleh orang Israel dan orang Yehuda untuk menimbulkan sakit hati-Ku, w  oleh mereka sendiri, raja-raja mereka, pemuka-pemuka x  mereka, imam-imam mereka, nabi-nabi mereka, orang Yehuda dan penduduk Yerusalem.

Yeremia 36:24

Konteks
36:24 Baik raja maupun para pegawainya, yang mendengarkan segala perkataan ini, seorangpun tidak terkejut z  dan tidak mengoyakkan pakaiannya. a 

Yeremia 37:9

Konteks
37:9 Beginilah firman TUHAN 3 : Janganlah kamu membohongi k  dirimu sendiri dengan mengatakan: Orang-orang Kasdim itu telah pergi untuk selamanya dari pada kita! Padahal mereka tidak pergi untuk selamanya!

Yeremia 42:13

Konteks
42:13 Tetapi jika kamu tidak mau mendengarkan p  suara TUHAN, Allahmu, dengan mengatakan: Kami tidak mau tinggal di negeri ini!,

Yeremia 42:15

Konteks
42:15 maka dengarkanlah sekarang firman Allah, t  hai sisa Yehuda: Beginilah firman TUHAN semesta alam, Allah Israel: Jika kamu sungguh-sungguh berniat hendak pergi ke Mesir, dan memang kamu pergi dan tinggal sebagai orang asing di sana,

Yeremia 42:22

Konteks
42:22 Oleh sebab itu, camkanlah sungguh-sungguh, bahwa kamu akan mati karena pedang, kelaparan j  dan penyakit sampar k  di tempat yang kamu rindukan untuk tinggal l  sebagai orang asing di sana."

Yeremia 43:9

Konteks
43:9 "Ambillah di tanganmu batu-batu d  besar dan sembunyikanlah itu di tanah liat e  dekat pintu masuk istana f  Firaun di Tahpanhes di hadapan mata orang-orang Yehuda itu,

Yeremia 44:3

Konteks
44:3 Itu disebabkan oleh kejahatan e  yang telah mereka lakukan untuk menimbulkan sakit hati-Ku, f  yakni mereka pergi membakar korban g  dan beribadah kepada allah lain h  yang tidak dikenal oleh mereka sendiri, oleh kamu atau oleh nenek moyangmu. i 

Yeremia 46:5

Konteks
46:5 Mengapa kulihat mereka terkejut, mundur ke belakang? Pahlawan-pahlawan mereka terpukul kalah, lari d  kocar-kacir, tanpa menoleh; kedahsyatan e  dari segala jurusan!, demikianlah firman TUHAN.

Yeremia 48:19

Konteks
48:19 Berdirilah di tepi jalan dan tinjaulah, hai penduduk Aroer! n  Tanyakanlah kepada orang yang lari dan yang terluput, katakanlah: Apakah yang telah terjadi?

Yeremia 49:9

Konteks
49:9 Jika pemetik buah anggur datang kepadamu, mereka tidak akan meninggalkan sisa-sisa pemetikannya! Jika malam-malam pencuri datang kepadamu, mereka akan merusakkan sepuas-puasnya!

Yeremia 50:31-32

Konteks
50:31 Sesungguhnya, Aku menjadi lawanmu, m  hai engkau yang kurang ajar, demikianlah firman Tuhan ALLAH semesta alam, sebab waktumu n  sudah tiba, saat Aku menghukum engkau. 50:32 Si kurang ajar 4  o  itu akan tersandung jatuh p  dan tidak ada yang membangkitkan q  dia. Di kota-kotanya Aku akan menyalakan api r  yang akan menghanguskan segala apa yang di sekitarnya.

Yeremia 50:37

Konteks
50:37 Pedang menimpa kudanya dan keretanya, d  menimpa segenap tentara campuran yang di tengah-tengahnya, sehingga mereka menjadi seperti perempuan! e  Pedang menimpa perbendaharaannya, f  sehingga dijarah orang!

Yeremia 51:30

Konteks
51:30 Pahlawan-pahlawan b  Babel telah berhenti berperang, mereka tinggal duduk di kubu-kubu pertahanan, kegagahberanian mereka sudah lenyap, mereka sudah menjadi seperti perempuan. c  Tempat-tempat tinggalnya sudah terbakar, d  palang-palang e  pintunya sudah patah!

Yeremia 51:52

Konteks
51:52 Sebab itu sesungguhnya, waktunya akan datang, demikianlah firman TUHAN, bahwa Aku akan menghukum patung-patungnya, f  dan di seluruh negerinya akan mengerang g  orang-orang yang luka tertikam.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[4:3]  1 Full Life : BEGINILAH FIRMAN TUHAN.

Nas : Yer 4:3-31

Pasal Yer 4:1-31 melukiskan malapetaka yang sebentar lagi akan menimpa umat Allah karena dosa dan kemurtadan mereka; mereka akan belajar betapa malang dan pahitnya meninggalkan Tuhan itu (bd. Yer 2:19).

[21:1]  2 Full Life : ZEDEKIA.

Nas : Yer 21:1

Zedekia, raja Yehuda yang terakhir, masih memerintah ketika Yerusalem runtuh. Pemberontakan terhadap Babel mengakibatkan Yehuda diserbu dan Yerusalem dihancurkan; tetapi, penyebab rohani yang mendasari kejatuhan negeri itu ialah ketetapan Allah terhadap umat-Nya karena dosa Manasye dan kemurtadan Yehuda itu (Yer 15:4).

[37:9]  3 Full Life : BEGINILAH FIRMAN TUHAN.

Nas : Yer 37:9

Yeremia berdiri di hadapan raja dan dengan tegas menyatakan firman Allah. Ia tidak ragu-ragu untuk memberitakan berita yang tidak populer bahwa kota itu akan dibinasakan (ayat Yer 37:8,10). Pukulan, hukuman penjara, dan ancaman kematian tidak membuatnya goyah dari kesetiaannya kepada Tuhan dan apa yang Allah ingin dia ucapkan (ayat Yer 37:11-17).

[50:32]  4 Full Life : SI KURANG AJAR.

Nas : Yer 50:32

Babel menentang Tuhan dan hidup dalam kesombongan; karena itu dia akan direndahkan. Tidak ada yang lebih menjijikkan daripada kesombongan bangsa dan orang yang hidup sesuka hati sendiri sambil memandang rendah standar-standar yang benar dan hukum yang dinyatakan dalam Firman Allah. Apa yang terjadi pada Babel kuno akan terjadi kepada semua orang fasik pada hari-hari terakhir

(lihat cat. --> Wahy 18:2;

lihat cat. --> Wahy 18:4;

lihat cat. --> Wahy 18:7;

lihat cat. --> Wahy 18:9;

lihat cat. --> Wahy 18:20;

lihat cat. --> Wahy 18:21).

[atau ref. Wahy 18:2-21]



TIP #20: Untuk penyelidikan lebih dalam, silakan baca artikel-artikel terkait melalui Tab Artikel. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA