TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yeremia 18:2

Konteks
18:2 "Pergilah dengan segera ke rumah tukang periuk 1 ! Di sana Aku akan memperdengarkan perkataan-perkataan-Ku kepadamu."

Yeremia 22:1

Konteks
22:1 2 Beginilah firman TUHAN: "Pergilah ke istana raja 3  g  Yehuda dan sampaikanlah di sana firman ini!

Yeremia 23:37

Konteks
23:37 Beginilah engkau harus berkata kepada nabi: Apakah jawab TUHAN kepadamu? atau: Apakah firman TUHAN?

Yeremia 29:24

Konteks
Sikap seorang buangan terhadap surat Yeremia
29:24 Kepada Semaya 4 , orang Nehelam itu, haruslah kaukatakan:

Yeremia 32:6

Konteks
32:6 Berkatalah Yeremia: "Firman TUHAN datang kepadaku, bunyinya:

Yeremia 33:1

Konteks
Janji pemulihan keadilan Yerusalem dan Yehuda
33:1 Datanglah firman TUHAN untuk kedua kalinya 6  f  kepada Yeremia, ketika ia masih terkurung g  di pelataran h  penjagaan itu, bunyinya:

Yeremia 35:12

Konteks
35:12 Pada waktu itu datanglah firman TUHAN kepada Yeremia, bunyinya:

Yeremia 39:11

Konteks
Perintah Nebukadnezar untuk melindungi Yeremia
39:11 Mengenai Yeremia 7 , Nebukadnezar, raja Babel, telah memberi perintah dengan perantaraan Nebuzaradan, kepala pasukan pengawal, bunyinya:

Yeremia 50:1

Konteks
Mengenai Babel
50:1 Firman yang disampaikan TUHAN dengan perantaraan nabi Yeremia mengenai Babel 8 , u  mengenai negeri orang-orang Kasdim:
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[18:2]  1 Full Life : RUMAH TUKANG PERIUK.

Nas : Yer 18:2

Yeremia diperintahkan untuk pergi ke rumah tukang periuk untuk menyaksikan pembuatan sebuah periuk dari tanah liat. Karena periuk itu tidak sesuai dengan maksud tukangnya, maka ia harus membentuknya kembali menjadi sesuatu yang lain daripada yang semula direncanakannya. Perumpamaan ini mengandung beberapa prinsip penting untuk pekerjaan Allah dalam kehidupan kita.

  1. 1) Penyerahan kita kepada Allah selaku Yang membentuk baik watak maupun pelayanan kita kepada-Nya untuk sebagian besar menentukan apa yang dapat dibuat-Nya dengan kita.
  2. 2) Kurangnya komitmen yang sungguh-sungguh kepada Allah dapat menghalangi maksud semula Allah bagi kita (bd. ayat Yer 18:10).
  3. 3) Allah tetap bebas untuk mengubah rencana-rencana-Nya bagi kehidupan kita. Jikalau Ia telah merencanakan kebaikan dan berkat bagi kita dan kita memberontak kepada-Nya, maka Ia dapat membentuk kita menjadi periuk untuk dibinasakan (ayat Yer 18:7-11; bd. Yer 19:10-11; Rom 9:22); pada pihak lain, jikalau kita, karena keras kepala kita sendiri, menjadi periuk untuk dibinasakan, tetapi kemudian bertobat, Allah akan mulai membentuk kita menjadi perabot untuk kehormatan dan berkat (bd. 2Tim 2:20-21).

[22:1]  2 Full Life : RAJA YEHUDA.

Nas : Yer 22:1-30

Nubuat-nubuat Yeremia tidak tersusun secara teliti menurut urutan kronologi. Dalam pasal ini ia bernubuat kepada tiga raja yang mendahului Raja Zedekia

(lihat cat. --> Yer 21:1)

[atau ref. Yer 21:1]

tentang hukuman Allah atas mereka. Ia bernubuat bahwa Allah akan menghukum keturunan Daud (Yer 21:12) dan menghukum raja-raja berikut: Salum (ayat Yer 22:1-12), Yoyakim (ayat Yer 22:13-23), dan Konya (ayat Yer 22:24-30).

[22:1]  3 Full Life : PERGILAH KE ISTANA RAJA.

Nas : Yer 22:1-6

Yeremia menasihatkan Raja Salum di Yehuda (ayat Yer 22:11;

lihat cat. --> Yer 22:11 berikut)

[atau ref. Yer 22:11]

untuk melakukan yang benar dan adil serta membantu kaum yang tertindas dan kekurangan. Jikalau saja raja melakukan hal ini, ia tidak akan mengalami penghancuran yang dilukiskan dalam ayat Yer 22:6-9.

[29:24]  4 Full Life : SEMAYA.

Nas : Yer 29:24-32

Semaya adalah seorang nabi palsu di Babel yang telah menulis sepucuk surat kepada Zefanya, seorang imam di Yerusalem, serta menyuruhnya memenjarakan Yeremia. Jelas surat-surat Yeremia kepada orang buangan telah membangkitkan amarah para nabi palsu di Babel. Allah menanggapi dengan menyatakan bahwa baik Semaya maupun keturunannya tidak akan ikut kembali ke Yerusalem.

[32:6]  5 Full Life : BELILAH LADANGKU.

Nas : Yer 32:6-15

Ketika dipenjara (ayat Yer 32:2), Yeremia diperintahkan Tuhan untuk membeli sebuah ladang di Anatot, desa kelahirannya, wilayah yang sudah dikuasai oleh pasukan Babel; pastilah tampaknya bodoh membeli tanah yang sudah dikuasai musuh.

  1. 1) Dengan membeli tanah itu, Yeremia menunjukkan iman pada janji Allah bahwa kaum sisa akan kembali ke negeri itu untuk membeli ladang dan membangun rumah lagi (ayat Yer 32:15); pembelian itu merupakan tanda pengharapan yang bersifat nubuat, kendatipun situasi Yehuda yang menyedihkan waktu itu.
  2. 2) Dengan cara serupa, situasi kita kadang-kadang tampak tidak tertolong lagi dan sangat menyedihkan; namun jikalau kita milik Allah, kita mempunyai janji dan harapan akan satu masa depan yang lebih baik (Rom 8:28).

[33:1]  6 Full Life : UNTUK KEDUA KALINYA.

Nas : Yer 33:1-26

Pasal ini kembali berbicara tentang pemulihan Israel dan Yehuda kepada perdamaian, kemakmuran, dan keutuhan rohani. Nubuat Yeremia menjangkau lebih jauh daripada kembalinya para buangan dari Babel; ia meramalkan hari-hari ketika Yesus Sang Mesias akan mendirikan kerajaan-Nya di bumi.

[39:11]  7 Full Life : YEREMIA.

Nas : Yer 39:11

Nebukadnezar niscaya pernah mendengar tentang nasihat Yeremia untuk tunduk kepada Babel, dan orang Babel memperlakukan dia dengan baik hati ketika mereka merebut Yerusalem. Ia diserahkan kepada perlindungan Gedalya, gubernur yang diangkat. Setelah dibebaskan, rupanya dengan tak sengaja Yeremia ditangkap lagi lalu dirantai, serta menantikan pengangkutan ke Babel; sekali lagi dia dibebaskan (Yer 40:1-6).

[50:1]  8 Full Life : BABEL.

Nas : Yer 50:1

Yeremia juga bernubuat tentang kejatuhan Babel, suatu peristiwa yang memainkan peranan penting dalam sejarah penebusan.

  1. 1) Ketika sang nabi mengucapkan kata-kata ini, umat Allah sedang dalam pembuangan di sana dan terancam pembauran dengan bangsa dan kebudayaan yang lain. Apabila hal itu terjadi, maka keselamatan melalui keturunan Abraham akan mustahil. Kekuasaan Babel atas Israel harus dipatahkan dan umat Allah dibebaskan supaya Allah dapat menjalankan kehendak-Nya dan bersiap-siap untuk kedatangan Mesias. Walaupun Babel menjadi negara adikuasa ketika itu, Yeremia menubuatkan kejatuhannya lima tahun sebelum Yerusalem direbut (Yer 51:59-60).
  2. 2) Akan tetapi, nubuat Yeremia menjangkau lebih jauh daripada kekalahan Babel oleh Koresy

    (lihat cat. --> Yer 50:3 berikutnya);

    [atau ref. Yer 50:3]

    nubuat ini meramalkan kebinasaan Babel yang akan menyebabkan Israel dan Yehuda mengadakan suatu perjanjian kekal dengan Allah yang tidak akan pernah dibatalkan (ayat Yer 50:4-5). Kebinasaan ini akan terjadi pada akhir masa kesengsaraan

    (lihat cat. --> Wahy 17:1).

    [atau ref. Wahy 17:1]



TIP #24: Gunakan Studi Kamus untuk mempelajari dan menyelidiki segala aspek dari 20,000+ istilah/kata. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA