TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Yehezkiel 22:8

Konteks
22:8 Engkau memandang ringan terhadap hal-hal yang kudus bagi-Ku dan hari-hari Sabat-Ku p  kaunajiskan.

Yehezkiel 20:20

Konteks
20:20 kuduskanlah hari-hari Sabat-Ku, i  sehingga itu menjadi peringatan j  di antara Aku dan kamu, supaya orang mengetahui bahwa Akulah TUHAN, Allahmu. k 

Yehezkiel 20:24

Konteks
20:24 oleh karena mereka tidak melakukan peraturan-peraturan-Ku dan menolak ketetapan-ketetapan-Ku r  dan melanggar kekudusan hari-hari Sabat-Ku s  dan matanya selalu tertuju t  kepada berhala-berhala u  ayah-ayah mereka.

Yehezkiel 23:38

Konteks
23:38 Selain itu hal ini juga mereka lakukan terhadap Aku, mereka menajiskan tempat kudus-Ku o  pada hari itu dan melanggar kekudusan hari-hari Sabat-Ku. p 

Yehezkiel 20:16

Konteks
20:16 oleh karena mereka menolak peraturan-peraturan-Ku a  dan tidak hidup menurut ketetapan-ketetapan-Ku dan melanggar kekudusan hari-hari Sabat-Ku; sebab hati b  mereka mengikuti berhala-berhala c  mereka.

Yehezkiel 20:19

Konteks
20:19 Akulah TUHAN, Allahmu: g  Hiduplah menurut ketetapan-ketetapan-Ku dan lakukanlah peraturan-peraturan-Ku h  dengan setia,

Yehezkiel 44:24

Konteks
44:24 Di dalam sesuatu perkara mereka harus bertindak sebagai hakim u  dan mereka harus menghakiminya menurut peraturan-peraturan-Ku; mereka harus berpegang pada hukum-hukum-Ku dan ketetapan-ketetapan-Ku pada hari-hari raya-Ku v  dan menguduskan w  hari-hari Sabat-Ku.

Yehezkiel 20:12-13

Konteks
20:12 Hari-hari Sabat-Ku 1  m  juga Kuberikan kepada mereka menjadi peringatan n  di antara Aku dan mereka, o  supaya mereka mengetahui bahwa Akulah TUHAN, yang menguduskan p  mereka. 20:13 Tetapi kaum Israel memberontak q  terhadap Aku di padang gurun; mereka tidak hidup menurut ketetapan-ketetapan-Ku dan mereka menolak peraturan-peraturan-Ku, r  yang, kalau manusia melakukannya, ia akan hidup. Mereka juga melanggar kekudusan hari-hari Sabat-Ku s  dengan sangat. Maka Aku bermaksud hendak mencurahkan amarah-Ku t  ke atas mereka di padang gurun u  hendak membinasakan v  mereka.

Yehezkiel 20:21

Konteks
20:21 Tetapi anak-anak mereka memberontak terhadap Aku, mereka tidak hidup menurut ketetapan-ketetapan-Ku dan tidak melakukan peraturan-peraturan-Ku l  dengan setia, sedang manusia yang melakukannya, akan hidup; mereka juga melanggar kekudusan hari-hari Sabat-Ku. Maka Aku bermaksud mencurahkan amarah-Ku m  ke atas mereka untuk melampiaskan murka-Ku kepadanya di padang gurun. n 

Yehezkiel 22:26

Konteks
22:26 Imam-imamnya memperkosa hukum Taurat-Ku g  dan menajiskan hal-hal yang kudus bagi-Ku, mereka tidak membedakan antara yang kudus dengan yang tidak kudus, h  tidak mengajarkan perbedaan yang najis dengan yang tahir, i  mereka menutup mata terhadap hari-hari Sabat-Ku. Demikianlah Aku dinajiskan j  di tengah-tengah mereka. k 

Yehezkiel 16:18

Konteks
16:18 Engkau mengambil dari pakaianmu yang berwarna-warni untuk menutupi mereka dan engkau mempersembahkan kepada mereka minyak-Ku dan ukupan-Ku. m 

Yehezkiel 20:11

Konteks
20:11 Di sana Aku memberikan kepada mereka ketetapan-ketetapan-Ku dan memberitahukan peraturan-peraturan-Ku, dan manusia yang melakukannya, akan hidup. l 

Yehezkiel 23:5

Konteks
23:5 Dan Ohola berzinah 2 , sedang ia Aku punya. Ia sangat berahi kepada kekasih-kekasihnya, kepada orang Asyur, g  pahlawan-pahlawan h  perang,

Yehezkiel 5:6

Konteks
5:6 Ia sudah memberontak terhadap peraturan-peraturan-Ku lebih jahat dari pada bangsa-bangsa dan terhadap ketetapan-ketetapan-Ku lebih jahat dari negeri-negeri yang di sekitarnya; karena mereka menolak peraturan-peraturan-Ku dan kelakuan mereka tidak selaras dengan ketetapan-ketetapan-Ku. n 

Yehezkiel 16:8

Konteks
16:8 3 Maka Aku lalu dari situ dan Aku melihat engkau, sungguh, engkau sudah sampai pada masa cinta berahi. Aku menghamparkan kain-Ku n  kepadamu 4  dan menutupi auratmu. Dengan sumpah Aku mengadakan perjanjian o  dengan engkau, demikianlah firman Tuhan ALLAH, dan dengan itu engkau Aku punya. p 

Yehezkiel 11:20

Konteks
11:20 supaya mereka hidup menurut segala ketetapan-Ku dan peraturan-peraturan-Ku n  dengan setia; maka mereka akan menjadi umat-Ku o  dan Aku akan menjadi Allah p  mereka.

Yehezkiel 17:19

Konteks
17:19 Oleh sebab itu, beginilah firman Tuhan ALLAH: Demi Aku yang hidup, Aku pasti menimpakan atas kepalanya sumpahnya kepada-Ku, yang dipandangnya ringan dan perjanjiannya di hadapan-Ku, yang diingkarinya. u 

Yehezkiel 18:9

Konteks
18:9 hidup menurut ketetapan-Ku z  dan tetap mengikuti peraturan-Ku dengan berlaku setia--ialah orang benar, a  dan ia pasti hidup, b  demikianlah firman Tuhan ALLAH.

Yehezkiel 18:23

Konteks
18:23 Apakah Aku berkenan w  kepada kematian orang fasik? demikianlah firman Tuhan ALLAH. Bukankah kepada pertobatannya supaya ia hidup? x 

Yehezkiel 20:23

Konteks
20:23 Walaupun begitu Aku bersumpah kepadanya di padang gurun untuk menyerakkan mereka di antara bangsa-bangsa dan menghamburkan q  mereka ke semua negeri,

Yehezkiel 36:27

Konteks
36:27 Roh-Ku m  akan Kuberikan diam di dalam batinmu 5  dan Aku akan membuat kamu hidup menurut segala ketetapan-Ku n  dan tetap berpegang pada peraturan-peraturan-Ku o  dan melakukannya.

Yehezkiel 44:7

Konteks
44:7 yang membiarkan orang-orang asing, yaitu orang-orang yang tidak bersunat hatinya p  maupun dagingnya masuk dalam tempat kudus-Ku dan dengan kehadirannya mereka menajiskannya waktu kamu mempersembahkan santapan-Ku, yaitu lemak dan darah. Dengan berbuat begitu kamu lebih mengingkari perjanjian-Ku q  dari pada dengan segala perbuatanmu yang keji yang sudah-sudah.

Yehezkiel 5:7

Konteks
5:7 Sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Oleh karena engkau lebih jahat dari pada bangsa-bangsa yang di sekitarmu dan kelakuanmu tidak selaras dengan ketetapan-ketetapan-Ku dan engkau tidak melakukan peraturan-peraturan-Ku, bahkan engkau melakukan peraturan-peraturan bangsa-bangsa yang di sekitarmu, o 

Yehezkiel 18:17

Konteks
18:17 menjauhkan diri dari kecurangan, tidak mengambil bunga uang atau riba, melakukan peraturan-Ku o  dan hidup menurut ketetapan-Ku--orang yang demikian tidak akan mati karena kesalahan ayahnya, ia pasti hidup.

Yehezkiel 29:3

Konteks
29:3 Berbicaralah dan katakan: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Lihat, Aku menjadi lawanmu, hai Firaun, x  raja Mesir, buaya y  yang besar, yang berbaring di tengah anak-anak sungaimu, yaitu Nil, dan yang berkata: Sungai Nil z  aku punya, aku yang membuatnya.

Yehezkiel 33:11

Konteks
33:11 Katakanlah kepada mereka: Demi Aku yang hidup, demikianlah firman Tuhan ALLAH, Aku tidak berkenan kepada kematian orang fasik 6 , melainkan Aku berkenan kepada pertobatan orang fasik itu dari kelakuannya supaya ia hidup. i  Bertobatlah, j  bertobatlah dari hidupmu yang jahat itu! Mengapakah kamu akan mati, hai kaum Israel? k 

Yehezkiel 37:24

Konteks
37:24 Maka hamba-Ku Daud 7  k  akan menjadi rajanya, l  dan mereka semuanya akan mempunyai satu gembala. m  Mereka akan hidup menurut peraturan-peraturan-Ku dan melakukan ketetapan-ketetapan-Ku n  dengan setia.

Yehezkiel 39:17

Konteks
39:17 Dan engkau, anak manusia, beginilah firman Tuhan ALLAH: Katakanlah kepada segala jenis burung-burung w  dan segala binatang buas: Berkumpullah kamu dan datanglah, berhimpunlah kamu dari segala penjuru pada perjamuan korban yang Kuadakan bagimu, yaitu suatu perjamuan korban yang besar di atas gunung-gunung Israel; kamu akan makan daging dan minum darah. x 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[20:12]  1 Full Life : HARI-HARI SABATKU.

Nas : Yeh 20:12

Pelaksanaan Sabat mingguan dan tahunan Israel dimaksudkan untuk mengingatkan mereka bahwa mereka sudah dipisahkan sebagai bangsa kudus untuk menyatakan kebenaran dan kemuliaan Allah di muka dunia (lih. Kel 31:13-17; Im 23:32).

[23:5]  2 Full Life : BERZINAH.

Nas : Yeh 23:5-9

Israel mula-mula mengadakan persekutuan dengan Asyur (2Raj 15:19-29) dan kemudian dengan Mesir (2Raj 17:3-6); akhirnya mereka mulai menyesuaikan diri dengan kebiasaan kafir dan penyembahan berhala bangsa itu. "Adiknya", Yehuda kemudian membuat hal yang sama (bd. 2Raj 24:1; Yes 7:1-25; 30:1-31:9).

[16:8]  3 Full Life : MENGADAKAN PERJANJIAN.

Nas : Yeh 16:8-14

Selaku pilihan Allah, Yerusalem menerima berbagai berkat dan karunia dari Allah. Di bawah pengawasan-Nya dia bertumbuh ke arah kedewasaan penuh, dan Tuhan memberinya kecantikan luar biasa lalu menyatakannya sebagai milik-Nya. Setelah pernikahannya, namanya makin harum di seluruh dunia kuno (khususnya pada zaman pemerintahan Daud dan Salomo).

[16:8]  4 Full Life : MENGHAMPARKAN KAIN-KU KEPADAMU.

Nas : Yeh 16:8

Kiasan ini melambangkan perlindungan dan hal memasuki hubungan pernikahan

(lihat cat. --> Rut 3:9).

[atau ref. Rut 3:9]

[36:27]  5 Full Life : ROH-KU ... DI DALAM BATINMU.

Nas : Yeh 36:27

Jika Roh Kudus tidak lagi berdiam dalam kita, tidak mungkin seorang menjalankan hidup benar dan mengikuti jalan-jalan Allah. Sangat penting bagi kita untuk tetap terbuka kepada suara dan bimbingan Roh Kudus

(lihat art. BAPTISAN DALAM ROH KUDUS, dan

lihat art. AJARAN TENTANG ROH KUDUS).

[33:11]  6 Full Life : TIDAK BERKENAN KEPADA KEMATIAN ORANG FASIK.

Nas : Yeh 33:11

Allah menginginkan setiap orang berbalik kepada diri-Nya untuk selamat sehingga mereka tidak mati di dalam dosa-dosa mereka

(lihat cat. --> 2Pet 3:9).

[atau ref. 2Pet 3:9]

Orang percaya seharusnya ikut merasakan kerinduan Allah akan pertobatan orang fasik.

[37:24]  7 Full Life : HAMBA-KU DAUD.

Nas : Yeh 37:24

Mesias yang akan datang disebut "Daud" karena ia akan menjadi keturunan Daud dan penggenapan perjanjian dengan Daud (bd. 2Sam 7:16;

lihat art. PERJANJIAN ALLAH DENGAN DAUD).

Ia akan membersihkan Israel, dan bangsa itu akan menerima pengampunan dan menaati hukum Allah. Anugerah ini akan mulai berlaku melalui kematian-Nya di kayu salib dan pelayanan Roh Kudus (bd. Yeh 36:16-32; Yer 31:31-34).



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.05 detik
dipersembahkan oleh YLSA