TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 3:5

Konteks
3:5 Barangsiapa menang, m  ia akan dikenakan pakaian putih n  yang demikian; Aku tidak akan menghapus namanya 1  dari kitab kehidupan, o  melainkan Aku akan mengaku namanya di hadapan Bapa-Ku p  dan di hadapan para malaikat-Nya.

Wahyu 11:5

Konteks
11:5 Dan jikalau ada orang yang hendak menyakiti mereka, keluarlah api dari mulut mereka menghanguskan semua musuh c  mereka. Dan jikalau ada orang yang hendak menyakiti mereka, maka orang itu harus mati d  secara itu.

Wahyu 16:18

Konteks
16:18 Maka memancarlah kilat dan menderulah bunyi guruh, h  dan terjadilah gempa bumi i  yang dahsyat seperti belum pernah terjadi sejak manusia ada di atas bumi. j  Begitu hebatnya gempa bumi itu.

Wahyu 18:21

Konteks
Babel tidak akan bangkit lagi
18:21 Dan seorang malaikat m  yang kuat, mengangkat sebuah batu sebesar batu kilangan, lalu melemparkannya ke dalam laut, n  katanya: "Demikianlah Babel, kota besar o  itu, akan dilemparkan dengan keras ke bawah, dan ia tidak akan ditemukan lagi 2 .
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[3:5]  1 Full Life : MENGHAPUS NAMANYA.

Nas : Wahy 3:5

Dengan jelas setiap orang yang telah mengalami kelahiran baru, tetapi kemudian menolak untuk bertekun dalam iman dan untuk menang, maka namanya akan dihapus dari kitab kehidupan

(lihat cat. --> Wahy 2:7).

[atau ref. Wahy 2:7]

Terhapusnya nama dari kitab kehidupan berarti kehilangan hidup kekal itu sendiri (Wahy 2:7,10-11) dan pada akhirnya dihukum dalam lautan api (Wahy 20:15). Inilah yang dikatakan oleh Roh kepada jemaat-jemaat (ayat Wahy 3:6; 13:8; 17:8; 20:12; 21:27; bd. Kel 32:32).

[18:21]  2 Full Life : TIDAK AKAN DITEMUKAN LAGI.

Nas : Wahy 18:21

Seorang malaikat mengumumkan kejatuhan terakhir dari kuasa politik Babel. Antikristus dan sistem dunianya yang fasik akan dimusnahkan sama sekali dalam "peperangan pada hari besar, yaitu hari Allah Yang Mahakuasa", apabila Kristus datang kembali ke bumi (Wahy 16:14;

lihat cat. --> Wahy 14:8;

lihat cat. --> Wahy 16:14;

lihat cat. --> Wahy 16:16;

[atau ref. Wahy 14:8; 16:14; 16:16]

Wahy 19:11-21; bd. tulisan mengenai kejatuhan Babel di pasal Dan 5:1-31).



TIP #22: Untuk membuka tautan pada Boks Temuan di jendela baru, gunakan klik kanan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA