TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Wahyu 2:13

Konteks
2:13 Aku tahu di mana engkau diam, yaitu di sana, di tempat takhta Iblis 1 ; dan engkau berpegang kepada nama-Ku, dan engkau tidak menyangkal imanmu kepada-Ku, s  juga tidak pada zaman Antipas, saksi-Ku, yang setia t  kepada-Ku, yang dibunuh di hadapan kamu, di mana Iblis diam. u 

Wahyu 3:8

Konteks
3:8 Aku tahu segala pekerjaanmu: v  lihatlah, Aku telah membuka pintu w  bagimu, yang tidak dapat ditutup oleh seorangpun. Aku tahu bahwa kekuatanmu tidak seberapa, namun engkau menuruti firman-Ku dan engkau tidak menyangkal nama-Ku. x 

Wahyu 22:4

Konteks
22:4 dan mereka akan melihat wajah-Nya 2 , c  dan nama-Nya akan tertulis di dahi d  mereka.
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[2:13]  1 Full Life : DI TEMPAT TAKHTA IBLIS.

Nas : Wahy 2:13

Ini bisa berarti suatu tempat di mana pengaruh Iblis dan kejahatan begitu menonjol, sebab Pergamus telah menjadi suatu pusat penyembahan kekaisaran.

[22:4]  2 Full Life : MEREKA AKAN MELIHAT WAJAH-NYA.

Nas : Wahy 22:4

Ini merupakan tujuan terakhir dari sejarah penebusan: Allah yang berdiam di antara umat-Nya yang setia di suatu bumi yang bersih dari segala yang jahat. Di bumi yang baru ini, orang kudus akan melihat dan tinggal bersama dengan Yesus, Anak Domba Allah, yang oleh kasih-Nya telah menebus mereka dengan kematian-Nya di kayu salib. Kesukacitaan mereka yang terbesar adalah, "Berbahagialah orang yang suci hatinya, karena mereka yang akan melihat Allah" (Mat 5:8; bd. Kel 33:20,23; Yes 33:17; Yoh 14:9; 1Yoh 3:2).



TIP #11: Klik ikon untuk membuka halaman ramah cetak. [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA