TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 33:24

Konteks
33:24 Tentang Asyer k  ia berkata: "Diberkatilah Asyer di antara anak-anak lelaki; biarlah ia disukai oleh saudara-saudaranya, dan biarlah ia mencelupkan kakinya ke dalam minyak. l 

Ulangan 28:50

Konteks
28:50 suatu bangsa yang garang mukanya, yang tidak menghiraukan orang tua-tua x  dan tidak merasa kasihan kepada anak-anak;

Ulangan 13:8

Konteks
13:8 maka janganlah engkau mengalah r  kepadanya dan janganlah mendengarkan dia. Janganlah engkau merasa sayang s  kepadanya, janganlah mengasihani dia dan janganlah menutupi salahnya,

Ulangan 7:16

Konteks
7:16 Engkau harus melenyapkan segala bangsa yang diserahkan kepadamu w  oleh TUHAN, Allahmu; janganlah engkau merasa sayang x  kepada mereka dan janganlah beribadah kepada allah y  mereka, sebab hal itu akan menjadi jerat z  bagimu.

Ulangan 33:8

Konteks
33:8 Tentang Lewi x  ia berkata: "Biarlah Tumim dan Urim-Mu y  menjadi kepunyaan orang yang Kaukasihi, z  yang telah Kaucoba a  di Masa, dengan siapa Engkau berbantah dekat mata air Meriba; b 

Ulangan 4:37

Konteks
4:37 Karena Ia mengasihi a  nenek moyangmu dan memilih keturunan mereka, maka Ia sendiri telah membawa engkau keluar dari Mesir dengan kekuatan-Nya b  yang besar,

Ulangan 13:6

Konteks
13:6 Apabila saudaramu laki-laki, anak ibumu, atau anakmu laki-laki atau anakmu perempuan atau isterimu sendiri atau sahabat karibmu membujuk p  engkau diam-diam, katanya: Mari kita berbakti kepada allah q  lain yang tidak dikenal olehmu ataupun oleh nenek moyangmu,

Ulangan 25:12

Konteks
25:12 maka haruslah kaupotong tangan perempuan itu; janganlah engkau merasa sayang l  kepadanya."

Ulangan 19:13

Konteks
19:13 Janganlah engkau merasa sayang b  kepadanya. Demikianlah harus kauhapuskan darah orang yang tidak bersalah c  dari antara orang Israel, supaya baik keadaanmu."

Ulangan 19:21

Konteks
19:21 Janganlah engkau merasa sayang 1  k  kepadanya, sebab berlaku: nyawa ganti nyawa, mata ganti mata, gigi ganti gigi, tangan ganti tangan, kaki ganti kaki. l "

Ulangan 4:31

Konteks
4:31 Sebab TUHAN, Allahmu, adalah Allah Penyayang, i  Ia tidak akan meninggalkan j  atau memusnahkan k  engkau dan Ia tidak akan melupakan l  perjanjian yang diikrarkan-Nya dengan sumpah kepada nenek moyangmu.

Ulangan 7:6

Konteks
7:6 Sebab engkaulah umat yang kudus t  bagi TUHAN, Allahmu; u  engkaulah yang dipilih v  oleh TUHAN, Allahmu, dari segala bangsa di atas muka bumi untuk menjadi umat kesayangan-Nya. w 

Ulangan 26:18

Konteks
26:18 Dan TUHAN telah menerima janji dari padamu pada hari ini, bahwa engkau akan menjadi umat kesayangan-Nya, v  seperti yang dijanjikan-Nya kepadamu, dan bahwa engkau akan berpegang pada segala perintah-Nya,

Ulangan 20:16

Konteks
20:16 Tetapi dari kota-kota bangsa-bangsa itu yang diberikan TUHAN, Allahmu, kepadamu menjadi milik pusakamu, janganlah kaubiarkan hidup apapun yang bernafas, h 

Ulangan 14:2

Konteks
14:2 sebab engkaulah umat yang kudus m  bagi TUHAN, Allahmu, n  dan engkau dipilih TUHAN untuk menjadi umat kesayangan-Nya o  dari antara segala bangsa yang di atas muka bumi."

Ulangan 30:3

Konteks
30:3 maka TUHAN, Allahmu, akan memulihkan keadaanmu a  dan akan menyayangi b  engkau. Ia akan mengumpulkan c  engkau kembali dari segala bangsa 2 , ke mana TUHAN, Allahmu, telah menyerakkan d  engkau. e 

Ulangan 32:36

Konteks
32:36 Sebab TUHAN akan memberi keadilan kepada umat-Nya, s  dan akan merasa sayang t  kepada hamba-hamba-Nya; u  apabila dilihat-Nya, bahwa kekuatan mereka sudah lenyap, dan baik hamba v  maupun orang merdeka sudah tiada.

Ulangan 21:15-17

Konteks
Hak kesulungan
21:15 "Apabila seorang mempunyai dua orang isteri 3 , z  yang seorang dicintai dan yang lain tidak dicintainya, dan mereka melahirkan anak-anak lelaki baginya, baik isteri yang dicintai maupun isteri yang tidak dicintai, a  dan anak sulung adalah dari isteri yang tidak dicintai, 21:16 maka pada waktu ia membagi warisan harta kepunyaannya kepada anak-anaknya itu, tidaklah boleh ia memberikan bagian anak sulung kepada anak dari isteri yang dicintai merugikan anak dari isteri yang tidak dicintai, b  yang adalah anak sulung. 21:17 Tetapi ia harus mengakui anak yang sulung, anak dari isteri yang tidak dicintai itu, dengan memberikan kepadanya dua bagian c  dari segala kepunyaannya, sebab dialah kegagahannya d  yang pertama-tama: dialah e  yang empunya hak kesulungan."

Ulangan 32:21

Konteks
32:21 Mereka membangkitkan cemburu-Ku e  dengan yang bukan Allah, mereka menimbulkan sakit hati-Ku dengan berhala f  mereka. Sebab itu Aku akan membangkitkan cemburu mereka dengan yang bukan umat, dan akan menyakiti hati mereka dengan bangsa yang bebal. g 
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[19:21]  1 Full Life : JANGANLAH ENGKAU MERASA SAYANG.

Nas : Ul 19:21

Prinsip yang dinyatakan di sini ialah bahwa hukuman atas kejahatan harus sesuai dengan pelanggarannya, tidak boleh berlebihan (lih. Kel 21:23-25; Im 24:17-20). Kelonggaran bagi mereka yang mencederai pihak yang tidak bersalah dan tidak terlindung akan mendorong meningkatnya kejahatan dan kekerasan di negeri itu (ayat Ul 19:19). PB tidak membatalkan prinsip ini untuk memerintah masyarakat ini (bd. Rom 13:1-4), tetapi PB melarang hukum pembalasan dalam hubungan antar-pribadi (bd. Mat 5:38-41).

[30:3]  2 Full Life : MENGUMPULKAN ENGKAU KEMBALI DARI SEGALA BANGSA.

Nas : Ul 30:3

Musa menubuatkan suatu pemulihan Israel yang akan mencakup pertobatan dan berbalik lagi kepada Allah (ayat Ul 30:2), pemulihan keadaan dan pembebasan dari penjajahan (ayat Ul 30:3-4), pengumpulan kembali kepada Tuhan (ayat Ul 30:5), pembaharuan rohani (ayat Ul 30:6), dan kemakmuran serta kelimpahan berkat (ayat Ul 30:7-10). Pemulihan terakhir Israel akan mencakup:

  1. (1) pemulihan "kaum sisa" Israel secara universal (ayat Ul 30:3-5; Yes 10:21-23; 11:11-12; Yer 30:24; 31:1,8,10; Yeh 39:25,28);
  2. (2) pertobatan dan berbalik kepada sang Mesias (ayat Ul 30:2,8,10; Yes 11:10,12; Yer 23:5-8; Yeh 37:21-25; Hos 5:15; Hos 6:1-3; Rom 11:25-27;

    lihat cat. --> Mat 23:39;

    [atau ref. Mat 23:39]

    lihat art. ISRAEL DALAM RENCANA KESELAMATAN ALLAH).

  3. (3) pembaharuan rohani (ayat Ul 30:3-6; Yer 32:37-41; Yeh 11:17-20).
  4. (4) berkat bagi Israel (Yer 31:8,10,12-13,28; Yeh 28:25-26; Am 9:11-15).
  5. (5) Israel melayani bangsa-bangsa bagi Allah (Yes 49:5-6; Yes 55:3-5; Yes 60:1-5; 61:5-6).
  6. (6) hukuman atas Israel (Yeh 20:34-38; Mal 3:2-5; 4:1) dan bangsa-bangsa (Yer 25:29-33; Dan 2:44-45; Yoel 3:1-2,12-14;

    lihat cat. --> Mat 25:32;

    [atau ref. Mat 25:32]

    lihat art. KESENGSARAAN BESAR).

  7. (7) berkat besar bagi semua orang yang selamat dalam hukuman Kristus setelah kesengsaraan besar (Yes 19:22-24; 49:5; Mi 4:1-4; Za 2:10-12; Wahy 20:1-4;

    lihat cat. --> Mat 25:32).

    [atau ref. Mat 25:32]

  8. (8) Israel akan memiliki tanah perjanjian itu secara permanen dalam susana damai, aman, dan terjamin (Yer 32:37-41).
  9. (9) pemulihan pada hari-hari terakhir (Hos 3:4-5).
  10. (10) Kristus dan jemaat-Nya memerintah Israel dan bangsa-bangsa lainnya

    (lihat cat. --> Wahy 20:4).

    [atau ref. Wahy 20:4]

[21:15]  3 Full Life : DUA ORANG ISTERI.

Nas : Ul 21:15

Memiliki lebih dari satu orang istri (poligami) pada umumnya menghasilkan hubungan keluarga yang tegang, karena pilih kasih dan perlakuan yang mendahulukan pihak tertentu mau tidak mau memasuki pernikahan semacam itu (bd. Kej 29:30). Poligami dilakukan pada zaman para leluhur; sekalipun Allah tidak membenarkan adanya beberapa istri, Ia telah memberi garis pedoman untuk mengatur pernikahan poligami yang sudah ada

(lihat cat. --> Kej 2:24;

lihat cat. --> Kej 4:19;

lihat cat. --> Kej 29:28).

[atau ref. Kej 2:24; Kej 4:19; Kej 29:28]



TIP #02: Coba gunakan wildcards "*" atau "?" untuk hasil pencarian yang leb?h bai*. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA