
Boks Temuan
Mazmur 85:1-2
Konteks
Doa mohon Israel dipulihkan
85:1 Untuk pemimpin biduan. Mazmur bani Korah. (85-2) Engkau telah berkenan kepada tanah-Mu, ya TUHAN, telah memulihkan keadaan
p Yakub.
85:2 (85-3) Engkau telah mengampuni
q kesalahan
r umat-Mu, telah menutupi segala dosa mereka. Sela
Mazmur 136:23
Konteks
136:23 Dia yang mengingat
m kita dalam kerendahan kita; bahwasanya untuk selama-lamanya kasih setia-Nya.
Yehezkiel 36:1-15
Konteks
Pembaharuan Israel
36:1 "Hai engkau, anak manusia, bernubuatlah mengenai gunung-gunung Israel
m dan katakanlah: Hai gunung-gunung Israel, dengarlah firman TUHAN!
36:2 Beginilah firman
n Tuhan ALLAH: Oleh karena musuh itu
1 berkata mengenai kamu: Syukur!
o Bukit-bukit
p dari dahulu kala sudah menjadi milik
q kita.
36:3 Oleh karena itu bernubuatlah dan katakan: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Oleh karena, ya sungguh karena musuh dari sekitarmu menjadikan kamu sunyi sepi
r dan mengingini kamu, supaya kamu menjadi milik sisa bangsa-bangsa, dan oleh karena kamu menjadi buah mulut orang dan banyak dipergunjingkan,
s
36:4 oleh karena itu, hai gunung-gunung Israel, dengarlah firman Tuhan ALLAH kepada gunung-gunung dan bukit-bukit, kepada alur-alur sungai dan lembah-lembah,
t kepada reruntuhan-reruntuhan
u yang sunyi sepi dan kepada kota-kota yang sudah ditinggalkan,
v yang sudah menjadi jarahan dan olok-olokan
w bagi sisa bangsa-bangsa yang di sekitarnya;
x
36:5 oleh karena itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku pasti berfirman dalam api
y cemburuan-Ku melawan sisa bangsa-bangsa dan melawan seluruh Edom, yang menentukan tanah-Ku menjadi miliknya dengan segala rasa sukacita dan rasa penghinaan, sehingga tanah-Ku
z itu dimilikinya dan dapat habis dijarah.
36:6 Oleh karena itu bernubuatlah mengenai tanah Israel dan katakanlah kepada gunung-gunung dan bukit-bukit, kepada alur-alur sungai dan lembah-lembah: Beginilah firman Tuhan ALLAH: Sungguh, Aku berfirman dalam amarah cemburuan-Ku, oleh karena kamu sudah menanggung noda yang ditimbulkan bangsa-bangsa.
a
36:7 Oleh sebab itu beginilah firman Tuhan ALLAH: Aku bersumpah
b bahwa bangsa-bangsa yang di sekitarmu sendiri pasti akan menanggung noda
c mereka.
36:8 Maka kamu, gunung-gunung Israel
2 , akan bertunas kembali dan akan memberi buah
d untuk umat-Ku Israel, sebab mereka akan segera kembali.
36:9 Hati-Ku akan baik kembali dan Aku akan berpaling kepadamu dan kamu akan dikerjakan dan ditaburi.
e
36:10 Aku akan membuat manusia banyak di atasmu, yaitu segenap kaum Israel dalam keseluruhannya; kota-kota akan didiami lagi dan reruntuhan-reruntuhan
f akan dibangun kembali.
g
36:11 Aku akan membuat manusia dan binatang banyak di atasmu, dan mereka akan bertambah
h banyak dan beranak cucu dan Aku akan membuat kamu didiami
i kembali seperti keadaan semula
j dan akan berbuat baik kepadamu lebih dari pada keadaan dahulu.
k Dan kamu akan mengetahui bahwa Akulah TUHAN.
36:12 Aku akan membuat manusia lalu-lalang di atasmu yaitu umat-Ku Israel; mereka akan menduduki engkau dan engkau akan menjadi milik pusaka
l mereka dan engkau tidak lagi terus memunahkan mereka.
36:13 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Oleh karena orang berkata tentangmu: Engkau memakan orang
m dan engkau memunahkan bangsamu--
36:14 oleh karena itu engkau tidak akan makan orang lagi dan tidak akan memunahkan bangsamu lagi, demikianlah firman Tuhan ALLAH.
36:15 Aku tidak lagi membiarkan orang membicarakan noda yang ditimbulkan bangsa-bangsa terhadap engkau dan engkau tidak lagi menanggung pencelaan bangsa-bangsa dan tidak lagi memunahkan bangsamu, demikianlah firman Tuhan ALLAH.
n "
Yehezkiel 36:33-34
Konteks
36:33 Beginilah firman Tuhan ALLAH: Pada hari Aku mentahirkan
w kamu dari segala kesalahanmu, Aku akan membuat kota-kota didiami lagi dan reruntuhan-reruntuhan
x akan dibangun kembali.
y
36:34 Tanah yang sudah lama tinggal tandus akan dikerjakan kembali, supaya jangan lagi tetap tandus di hadapan semua orang yang lintas dari padamu.
Yoel 2:18
Konteks
Janji TUHAN kepada bangsa yang bertobat
2:18 TUHAN menjadi cemburu
g karena tanah-Nya, dan Ia belas kasihan
h kepada umat-Nya
3 .