TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Markus 1:9-10

Konteks
Yesus dibaptis Yohanes
1:9 Pada waktu itu datanglah Yesus dari Nazaret k  di tanah Galilea, dan Ia dibaptis 1  di sungai Yordan oleh Yohanes. l  1:10 Pada saat Ia keluar dari air, Ia melihat langit terkoyak, dan Roh seperti burung merpati m  turun ke atas-Nya 2 .

Markus 2:7

Konteks
2:7 "Mengapa orang ini berkata begitu? Ia menghujat Allah. Siapa yang dapat mengampuni dosa selain dari pada Allah sendiri? z "

Markus 3:22

Konteks
3:22 Dan ahli-ahli Taurat yang datang dari Yerusalem k  berkata: "Ia kerasukan Beelzebul, l " dan: "Dengan penghulu setan Ia mengusir setan. m "

Markus 6:1

Konteks
Yesus ditolak di Nazaret
6:1 Kemudian Yesus berangkat dari situ dan tiba di tempat asal-Nya, p  sedang murid-murid-Nya mengikuti Dia.

Markus 6:6

Konteks
6:6 Ia merasa heran atas ketidakpercayaan 3  mereka.
Yesus mengutus kedua belas rasul
(6-6b) Lalu Yesus berjalan keliling dari desa ke desa x  sambil mengajar.

Markus 7:26

Konteks
7:26 Perempuan itu seorang Yunani bangsa Siro-Fenisia. Ia memohon kepada Yesus untuk mengusir setan itu dari anaknya.

Markus 7:29

Konteks
7:29 Maka kata Yesus kepada perempuan itu: "Karena kata-katamu itu, pergilah sekarang sebab setan itu sudah keluar dari anakmu."

Markus 8:3

Konteks
8:3 Dan jika mereka Kusuruh pulang ke rumahnya dengan lapar, mereka akan rebah di jalan, sebab ada yang datang dari jauh."

Markus 8:28

Konteks
8:28 Jawab mereka: "Ada yang mengatakan: Yohanes Pembaptis, y  ada juga yang mengatakan: Elia, z  ada pula yang mengatakan: seorang dari para nabi."

Markus 9:7

Konteks
9:7 Maka datanglah awan menaungi mereka dan dari dalam awan u  itu terdengar suara: "Inilah Anak yang Kukasihi, dengarkanlah Dia. v "

Markus 9:10

Konteks
9:10 Mereka memegang pesan tadi sambil mempersoalkan di antara mereka apa yang dimaksud dengan "bangkit dari antara orang mati."

Markus 9:17

Konteks
9:17 Kata seorang dari orang banyak itu: "Guru, anakku ini kubawa kepada-Mu, karena ia kerasukan roh yang membisukan dia.

Markus 9:30

Konteks
Pemberitahuan kedua tentang penderitaan Yesus
9:30 Yesus dan murid-murid-Nya berangkat dari situ dan melewati Galilea, dan Yesus tidak mau hal itu diketahui orang;

Markus 11:8-9

Konteks
11:8 Banyak orang yang menghamparkan pakaiannya di jalan, ada pula yang menyebarkan ranting-ranting hijau yang mereka ambil dari ladang. 11:9 Orang-orang yang berjalan di depan dan mereka yang mengikuti dari belakang berseru: "Hosana! Diberkatilah Dia yang datang 4  dalam nama Tuhan, i 

Markus 12:25

Konteks
12:25 Sebab apabila orang bangkit dari antara orang mati, orang tidak kawin dan tidak dikawinkan 5  melainkan hidup seperti malaikat di sorga. j 

Markus 13:15

Konteks
13:15 Orang yang sedang di peranginan di atas rumah janganlah ia turun dan masuk untuk mengambil sesuatu dari rumahnya,

Markus 13:28

Konteks
13:28 Tariklah pelajaran dari perumpamaan tentang pohon ara 6 . Apabila ranting-rantingnya melembut dan mulai bertunas, kamu tahu, bahwa musim panas sudah dekat.

Markus 14:23

Konteks
14:23 Sesudah itu Ia mengambil cawan, mengucap syukur lalu memberikannya kepada mereka, dan mereka semuanya minum dari cawan itu. p 

Markus 14:35

Konteks
14:35 Ia maju sedikit, merebahkan diri ke tanah dan berdoa supaya, sekiranya mungkin, saat itu z  lalu dari pada-Nya 7 .

Markus 14:47

Konteks
14:47 Salah seorang dari mereka yang ada di situ menghunus pedangnya, lalu menetakkannya kepada hamba Imam Besar sehingga putus telinganya.

Markus 15:40

Konteks
15:40 Ada juga beberapa perempuan yang melihat dari jauh, g  di antaranya Maria Magdalena, Maria ibu Yakobus Muda dan Yoses, serta Salome. h 

Markus 16:3

Konteks
16:3 Mereka berkata seorang kepada yang lain: "Siapa yang akan menggulingkan batu itu bagi kita dari pintu kubur? q "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[1:9]  1 Full Life : YESUS ... DIBAPTIS.

Nas : Mr 1:9

Lihat cat. --> Mat 3:13

[atau ref. Mat 3:13]

[1:10]  2 Full Life : ROH ... TURUN KE ATAS-NYA.

Nas : Mr 1:10

Lihat cat. --> Mat 3:16

[atau ref. Mat 3:16]

[6:6]  3 Full Life : KETIDAKPERCAYAAN.

Nas : Mr 6:6

Sebagaimana ketidakpercayaan menghalangi pengadaan mukjizat di kota asal Yesus, demikian pula ketidakpercayaan dalam gereja masih menghambat bekerjanya kuasa Yesus. Kegagalan untuk mempercayai kebenaran Alkitab, menyangkal kemungkinan terjadinya karunia Roh untuk dewasa ini, atau penolakan terhadap standar kebenaran Allah itu akan menghalangi Tuhan kita untuk mempertunjukkan kuasa Kerajaan-Nya di antara umat-Nya. Orang percaya harus tetap mempertahankan kelaparan akan Firman Allah sambil berdoa, "Tambahkanlah iman kami" (Luk 17:5).

[11:9]  4 Full Life : DIBERKATILAH DIA YANG DATANG.

Nas : Mr 11:9

Orang banyak itu percaya bahwa Mesias akan datang untuk memulihkan Israel sebagai bangsa dan memerintah bangsa yang lain secara politis. Mereka gagal memahami maksud kedatangan-Nya ke dunia ini sebagaimana dinyatakan oleh Yesus sendiri. Kemudian pada waktu mereka sadar bahwa Dia bukan Mesias yang mereka harapkan, mereka berteriak, "Salibkanlah Dia!" (Mr 15:13).

[12:25]  5 Full Life : TIDAK KAWIN ... TIDAK DIKAWINKAN.

Nas : Mr 12:25

Ajaran Yesus tidak berarti bahwa suami-istri akan kehilangan identitas khusus mereka sehingga tidak saling mengenal. Sebaliknya, hubungan dengan pasangan kita akan bersifat lebih mendalam dan rohani sekalipun tidak dikuasai lagi oleh hubungan pernikahan seperti di bumi.

[13:28]  6 Full Life : POHON ARA.

Nas : Mr 13:28

Lihat cat. --> Mat 24:32.

[atau ref. Mat 24:32]

[14:35]  7 Full Life : SAAT ITU LALU DARIPADA-NYA.

Nas : Mr 14:35

Lihat cat. --> Mat 26:39.

[atau ref. Mat 26:39]



TIP #31: Tutup popup dengan arahkan mouse keluar dari popup. Tutup sticky dengan menekan ikon . [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA